cover
Contact Name
Swasti Maharani
Contact Email
conferences.id@gmail.com
Phone
+6285850872042
Journal Mail Official
adminpub@mykreatif.com
Editorial Address
Perumahan Griya Salaam A7, Rukun Tetangga 002, Rukun Warga 018, Desa Guwokajen, Kecamatan Sawit, Kabupaten Boyolali 57374
Location
Kab. boyolali,
Jawa tengah
INDONESIA
Educatif: Journal of Education Research
ISSN : 26863669     EISSN : 26862077     DOI : https://doi.org/10.36654/educatif.v5i2.280
Core Subject : Education, Social,
The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of education. Educatif particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of education areas as follows: 1. Teaching and Learning 2. Curriculum Development 3. Learning Innovation and technology 4. The evaluation process in teaching
Articles 272 Documents
Penggunaan Media Pembelajaran Power Point Interaktif Dalam Meningkatkan Kemampuan Komunikasi Peserta Didik Istiani Indah Novitasari; Ratnasari Dyah Utami; Andari Sehati
Educatif Journal of Education Research Vol 3 No 4 (2021): October
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (348.027 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v3i4.83

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah media power point interaktif dapat meningkatkan kemampuan komunikasi peserta didik pada pembelajaran tema indahnya keragaman negeriku kelas IV. Jenis dari penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas dengan menggunakan 2 siklus dan dalam 1 siklus terdiri dari 2 pertemuan. Sumber data penelitian ini adalah guru dan peserta didik kelas IV yang berjumlah 20 peserta didik. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah reduksi data, sajian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan pada tingkat kemampuan komunikasi peserta didik yang dibuktikan melalui 2 siklus yang telah dilakukan. Presentase kemampuan komunikasi peserta didik pada indikator 1 (83%). Indikator 2 (83,5%). Indikator 3 (83%). Indikator 4 (84%). Indikator 5 (84%). Inidkator 6 (85%). Disimpulkan bahwa pembelajaran menggunakan media power point interaktif dapat meningkatkan kemampuan komunikasi peserta didik pada pembelajaran tema indahnya keragaman negeriku kelas IV.
Peningkatan Hasil Belajar Matematika Materi Pengukuran Berat Benda Melalui Media Konkret Pada Siswa Kelas II Semester Genap SDN 01 Tawangmangu Dyah Arifiyanti; Hariyatmi Hariyatmi; Supriyanto Supriyanto
Educatif Journal of Education Research Vol 3 No 4 (2021): October
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (316.169 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v3i4.84

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika melalui penggunaan media konkret. Penelitian ini termasuk Penelitian Tindakan Kelas ( PTK ). Subyek penelitian adalah guru dan siswa kelas II SDN 01 Tawangmangu, Kabupaten Karanganyar yang berjumlah 27 siswa. Teknik untuk mengumpulkan data menggunakan teknik observasi dan tes. Penelitian ini menggunakan analisis dan rata-rata dan persentase ketuntasan yang di ambil dari hasil siklus pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar pada mata pelajaran matematika pada materi Pengukuran berat benda. Hal ini dapat dilihat dari hasil pelaksanaan pembelajaran yang menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar.Hasil penelitian menunjukan adanya peningkatan persentase hasil belajar siswa pada siklus I dan siklus II. Hasil belajar yang diperoleh siswa kelas II, hal ini ditunjukan dengan hasil belajar siswa pada evaluasi mengacu pada kriteria keberhasilan yang sudah ditentukan 65. Nilai rata-rata ketuntasan belajar siswa mata pelajaran Matematika, dengan rincian pra siklus ketuntasan 59,25% dari 11 siswa yang mencapai keberhasilan dengan rata-rata 65, siklus I menjadi 62,96% dari 17 siswa yang mencapai keberhasilan dengan rata-rata 69,44 dan menjadi 85,18% pada siklus II dari 23 siswa yang mencapai ketuntasan belajar dengan rata-rata 78,79. Berdasarkan hasil yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan media konkret dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas II SDN 01 Tawangmangu.
Penggunaan Media Video Pembelajaran Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Pada Peserta Didik Kelas V Nurul Fauziyah; Ratnasari Dyah Utami; Andari Sehati
Educatif Journal of Education Research Vol 3 No 4 (2021): October
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (320.851 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v3i4.85

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar melalui penggunaan media video pembelajaran pada peserta didik kelas V SD Negeri Karangtengah tahun 2020/2021. Jenis penelitian ini dalah Penelitian Tindakan Kelas dalam rumpun Penelitian Kualitatif. Subjek penelitian ini adalah guru dan peserta didik kelas V SD Negeri Karangtengah. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu: wawancara, observasi, tes dan studi dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peningkatan hasil belajar melalui penggunaan media video pembelajaran. 1) Peningkatan nilai pada pre test 9,09% menjadi 81,81%. 2) Peningkatan nilai pada post test 18,18% menjadi 90,90%. Kesimpulan penelitian ini adalah bahwa penggunaan media video pembelajaran dapat meningkatkan hasil belajar pada peserta didik kelas V SD Negeri Negeri Karangtengah tahun 2020/2021.
Blended Learning Berbasis Blog Sebagai Inovasi Pembelajaran pada Masa Pandemi untuk Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta Didik Kelas 3 Sekolah Dasar Erna Nopitasari; Fitri Puji Rahmawati; Wahyu Ratnawati
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 1 (2022): January
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (374.84 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i1.86

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pelaksanaan Blended Learning berbasis Blog pada masa pandemi untuk meningkatkan motivasi belajar Peserta didik kelas 3 sekolah dasar. Menggunakan subjek peserta didik kelas 3 SDN Nglorog 1 Kabupaten Sragen. Jenis penelitiannya adalah kualitatif deskriptif analitik dengan menggunakan data penelitiannya adalah data pengamatan, hasil wawancara, hasil pemotretan, cuplikan tertulis dari dokumen serta catataan lapangan yang didapat dan disusun oleh peneliti. Penelitian menggunakan triangulasi sumber, teknik, dan waktu. Fokus masalah pada penelitian ini adalah peserta didik kurang termotivasi untuk membaca materi melalui buku dan lebih aktif untuk mencari hal yang baru menggunakan mesin pencarian di internet. Sejauh ini diketahui juga bahwa pengajaran yang dilakukan guru pada masa pandemic Covid 19 adalah menggunakan whatsapp grup yang mudah dijangkau dan semua orang mempunyai aplikasinya untuk membagikan materi dan soal. Di mana peserta didik perlu mengunduh terlebih dahulu materi maupun soal pada kegiatan belajar dari rumah. Hasil dalam penelitian ini adalah tindakan kelas untuk meningkatkan motivasi belajar peserta didik yang awalnya motivasi belajar peserta didik kurang dari 50 % dan berada di kategori rendah, sekarang dengan menggunakan model pembelajaran blended learning berbasis blog motivasi belajar peserta didik menjadi 77,89 % masuk dalam kategori tinggi dan sudah terpenuhi.
Peningkatan Motivasi Belajar Matematika Simetri Lipat Dan Simetri Putar Melalui Media Sparkol Winda Juniarsih; Yulia Maftuhah; Siti Syamsiyah
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 1 (2022): January
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (457.491 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i1.87

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendiskripsikan peningkatan motivasi belajar kelas III SD Muhammadiyah 4 Kandangsapi tahun 2020/2021 menggunakan media sparkol. Subjek penelitian yang dikenai tindakan adalah siswa kelas III dengan siswa yang berjumlah 19 siswa, subjek pelaku tindakan yaitu peneliti dan guru. Metode pengumpulan data dengan menggunakan angket dan observasi , Teknik analisis data yang digunakan dengan menggunakan teknik diskriptif kualitatif yang meliputi tahap reduksi data,penyajian datadan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peningkatan motivasi dapat dilihat dari beberapa indikator motivasi yang mencangkup: 1) tekun menghadapi tugas sebelum tindakan 27.80%, Siklus I 45.30%, Siklus II 75,9% 2) Adanya dorongan dan kebutuhan dalam belajar sebelum tindakan 30 %, Siklus I 41.40%, Siklus II 75,4%, 3) Adanya harapan dan cita-cita masa depan , sebelum tindakan 28.80% siklus I 41.60%, Siklus II 77,55%, 4) Adanya kegiatan menarik dalam belajar, sebelum tindakan 31.60%, Siklus I 43.50%, Siklus II 77,50%, 5) Adanya lingkungan belajar yang kondusif, sebelum tindakan 30.20%, Siklus I 41.70%, Siklus II 75.44%. Kesimpulan penelitian ini adalah bahwa media sparkol dapat meningkatkan motivasi belajar siswa kelas III SD Muhammadiyah 4 Kandangsapi Tahun 2020/2021.
Penerapan Media Audio Visual Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Kognitif Muatan Pelajaran Ppkn Peserta Didik Kelas VI B di SD Negeri 01 Tawangmangu Rohmad Darmawan; Hariyatmi Hariyatmi; Supriyanto Supriyanto
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 1 (2022): January
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (339.959 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i1.88

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar kognitif muatan pelajaran PPKN dengan menggunakan media audio visual peserta didik kelas VI B di SD Negeri 01 Tawangmangu Tahun Ajaran 2020/2021. Bentuk dari penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan sebanyak dua siklus. Tiap siklus terdiri dari dua pertemuan dan empat tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek dari penelitian ini adalah guru dan peserta didik kelas VI B SD Negeri 01 Tawangmnagu dengan jumlah siswa kelas VI B sebanyak 28 peserta didik, teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, tes dan dokumentasi. Teknik analisi data yang digunakan adalah model analisis interaktif dari Miles & Huberman. Uji validitas penelitian ini menggunakan triangulasi teknik. Berdasarkan hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan bahwa peningkatan hasil belajar kognitif peserta didik menggunakan media audio visual mengalami peningkatan hasil belajar kognitif peserta didik. Peningkatan tersebut dibuktikan dengan adanya peningkatan nilai rata-rata kelas pada setiap siklusnya. Nilai rata-rata kelas sebelum tindakan sebesar 63,57. Dari 28 peserta didik sebanyak 12 anak atau 42,86% mencapai kriteria ketuntasan minimal (KKM). Pada siklus I nilai rata-rata kelas sebesar 75,9. Sebanyak 16 anak atau 57,14% mencapai KKM. Pada siklus II nilai rata-rata kelas sebesar 82,69. Sebanyak 23 anak atau 82,14% mencapai KKM.
Meningkatkan Keaktifan Dan Hasil Belajar Matematika Melalui Game Quizizz Pada Siswa Kelas III SD Negeri 1 Panunggalan Semester Genap Tahun 2020/2021 Siti Lestari; Minsih Zifa; Siti Fatimah
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 1 (2022): January
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (405.925 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i1.89

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya keaktifan dan hasil belajar matematika siswa kelas III SDN 1 Panunggalan. Penelitian ini bertujuan untuk 1) Mendeskripsikan peningkatan keaktifan belajar Matematika Melalui Game Quizizz pada siswa kelas III SD Negeri 1 Panunggalan, 2) Mendeskripsikan peningkatan hasil belajar Matematika Melalui Game Quizizz pada siswa kelas III SD Negeri 1 Panunggalan. Desain penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksnakan dalam dua siklus. Subyek dalam pennelitian ini adalah siswa kelas III SD Negeri 1 Panunggalan. Data penelitian tentang keaktifan belajar dikumpulkan melalui observasi, dan hasil belajar dikumpulkan melalui tes yang menggunakan quizizz. Data dianalisis dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian pada keaktifan belajar siswa menunjukkan presentase rata-rata siklus I sebesar 60,91% kemudian pada siklus II sebesar 85,33%. Sehingga pada siklus I ke siklus II terjadi peningkatan. Presentase hasil belajar pada siklus I sebesar 51,72%, dan mengalami peningkatan pada siklus II menjadi 82,75%. Simpulan dari penelitian ini, penerapan game quizizz dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar matematika siswa kelas III SD Negeri 1 Panunggalan. Terkait hasil penelitian, disarankan kepada guru kelas III SD Negeri 1 Panunggalan untuk menerapkan game quizizz dalam pembelajaran untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar.
Peningkatan Keaktifan Belajar Ppkn Melalui Media Powerpoint Interaktif Pada Siswa Kelas IV A Di SDN 1 Panunggalan Gita Ayu Permatasari; Minsih Zifa; Siti Fatimah
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 1 (2022): January
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (360.96 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i1.90

Abstract

Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan belajar PPKn siswa kelas IV A melalui media power point interaktif di SDN 1 Panunggalan. Metode penelitian yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas. Hasil penelitian yang telah dilakukan, adanya peningkatan keaktifan belajar siswa kelas IV A pada indikator kesiapan mengikuti pelajaran pada kondisi pra siklus sebanyak 7 siswa (29%) , siklus I sebanyak 13 siswa (54%), siklus II sebanyak 20 siswa (83%). Indikator aktif memperhatikan penjelasan guru pada kondisi pra silus sebanyak 6 siswa (26%), siklus I sebanyak 7 siswa (29%), siklus II sebanyak 16 siswa (67%). Indikator menjawab pertanyaan dari guru pada kondisi pra siklus sebanyak 4 siswa (17%), siklus I sebanyak 11 siswa (46%), siklus II sebanyak 17 siswa (71%). Indikator bekerja sama dalam kelompok pada kondisi pra siklus sebanyak 9 siswa (38%), siklus 1 sebanyak 10 siswa (42%), siklus 2 sebanyak 13 siswa (54%). Indikator bertanya jika belum memahami materi pada kondisi pra siklus sebanyak 8 siswa (33%), siklus I sebanyak 9 siswa (38%), siklus II sebanyak 11 siswa (45%). Kesimpulan penelitian ini adalah media power point interaktif dapat meningkatkan keaktifan belajar PPKn siswa kelas IV A di SD Negeri 1 Panunggalan.
Penggunaan Media Prezi untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Pecahan Cahya Nurul Huda; Yulia Maftuhah; Siti Syamsiah
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 1 (2022): January
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (342.809 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i1.91

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh rendahnya keaktifan dan hasil belajar matematika siswa kelas II SD Muhammadiyah 4 Kandangsapi. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatkan keaktifan siswa pada mata pelajaran matematika materi pecahan sederhana siswa kelas II SD Muhammadiyah 4 Kandangsapi melalui media Prezi. Desain penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Subyek dalam pennelitian ini adalah siswa kelas II SD Muhammadiyah 4 Kandangsapi. Data penelitian tentang keaktifan belajar dikumpulkan melalui observasi dan angket. Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut ini media prezi dapat meningkatkan keaktifan siswa kelas II SD Muhammadiyah 4 kandangsapi Tahun ajaran 2020/2021. dibuktikan dengan adanya peningkatan rata-rata presentase indicator keaktifan siswa pada setiap siklusnya. Hasil diperoleh skor rata-rata pengamatan bahwa keaktifan belajar mengalami peningkatan disetiap pertemuan baik dalam pra skilus, siklus I dan siklus II disetiap indikator sebagai berikut : 1) Interaksi dengan siswa dan guru dari 43,9% meningkat ke siklus I 57,2% meningkat ke siklus II 70,6%, 2) Kerjasama dengan teman sekelompok prasiklus 42,8% meningkat ke siklus I 56,7% meningkat ke siklus II 71,7%, 3) Mengerjakan soal dan tugas prasiklus 44,4% meningkat ke siklus I 59,4% meningkat ke siklus II 76,1%, 4) Motivasi dalam mengikuti pelajaran pra siklus 41,7% meningkat ke siklus I 57,8% meningkat ke siklus II 80,6%.
Pengelolaan Perpustakaan di SD Negeri 2 Bolopleret Rizky Ayudhityasari; Mukti Widayati
Educatif Journal of Education Research Vol 4 No 1 (2022): January
Publisher : Kreasi Teknologi Informasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (295.371 KB) | DOI: 10.36654/educatif.v4i1.93

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bagaimana pengelolaan perpustakaan di SD Negeri 2 Bolopleret. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan anara lain observasi, wawancara, dan dokumentasi. Uji keabsahan data dalam penelitian ini dilakukan dengan cara triangulasi metode. Analisis data dengan tahap reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Perencanaan perpustakaan meliputi program kerja perpustakaan jangka panjang dan jangka pendek. Anggaran diperoleh dari APBS dan Komite. Pengorganisasian dengan susunan struktur organisasi perpustakaan dibentuk untuk meningkatkan dengan masing-masing tugas sesuai dengan bidang layanan. Pelaksanaan layanan perpustakaan menggunakan layanan sirkulasi terbuka dengan klasifikasi sesuai dengan klasifikasi DDC, sistem pengolahan bahan pustaka meliputi kegiatan inventarisasi, pengecapan, klasifikasi umum, labeling, katalog, shelving, dan filling. Proses evaluasi dilaksanakan rutin setiap tahunnya dengan mendata jumlah koleksi buku dan pengunjung serta peminjaman buku.

Page 8 of 28 | Total Record : 272