cover
Contact Name
Deasy Arieffiani
Contact Email
jpmp@hangtuah.ac.id
Phone
+628113645579
Journal Mail Official
jpmp@hangtuah.ac.id
Editorial Address
Jalan Arif Rahman Hakim Nomor 150 Surabaya 60111
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
JPMP
Published by Universitas Hang Tuah
ISSN : -     EISSN : 29642469     DOI : 10.30649
Jurnal JPMP (Jurnal Pengabdian Masyarakat Pesisir) merupakan media komunikasi dan diskusi dalam ruang lingkup multi disiplin ilmu yang berkaitan dengan aktivitas pengabdian dan pemberdayaan masyarakat di bidang kesehatan, kesejahteraan masyarakat, kebijakan pemberdayaan masyarakat, advokasi masyarakat, penerapan Ipteks dan inovasi.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 4 Documents
Search results for , issue "VOLUME 2 NOMOR 1" : 4 Documents clear
KNOWLEDGE AND INDEPENDENCE IN THE CARE OF COMMUNITY DENTAL AND ORAL HEALTH TO TEACHERS AND PARENTS OF ELEMENTARY SCHOOL STUDENTS Restika Pinasti; Agni Febrina; Kristanti Parisihni; Linda Rochyani; Meinar Nur; Chaterina Dyah Nanik; Onge Victoria; Vivin Ariestania; Arifzan Razak; Yoifah Rizka; Eddy Hermanto; Nafiah; Endah Wahjuningsih
Jurnal Pengabdian Masyarakat Pesisir VOLUME 2 NOMOR 1
Publisher : Universitas Hang Tuah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30649/jpmp.v2i1.89

Abstract

Kesehatan gigi dan mulut di Indonesia masih merupakan masalah kesehatan yang perlu diperhatikan. Berdasarkan Riskesdas 2018, dilaporkan bahwa prevalensi masalah gigi dan mulut di Indonesia masih sangat tinggi. Sebanyak 57,6 persen orang Indonesia memiliki masalah gigi dan mulut. Hal yang paling memperhatinkan adalah sebanyak 93% anak-anak usia sekolah mengalami masalah gigi dan mulut. Kegiatan ini ditujukan sebagai program sekolah yang komprehensif di Indonesia, yang terdiri dari program 21 hari kesehatan gigi dan mulut pada anak di sekolah. Pelaksanaan Program Kesehatan Sekolah ini mengunakan sistem online melalui aplikasi zoom. Target peserta adalah 5 orang tua dan 5 guru di SD Hangtuah 6 Surabaya. Untuk lokasi dan waktu pelaksanaan adalah Sabtu, 5 November 2022, pukul 08.30 – 11.00 WIB dengan pelaksanaan menggunakan zoom meeting. Hasil analisis statistik menggunakan paired sample t-test nilai signifikansi 0.000, hal ini berarti bahwa terdapat perbedaan yang signifikan pada tingkat pengetahuan menjaga kesehatan gigi dan mulut pada guru pengajar dan orang tua murid di SD Hangtuah 6 sebelum diberi materi DHE dan sesudah diberi DHE melalui “Training of Trainer”. Guru dan orang tua dapat menjadi pioner dalam menyebarluaskan ilmu dan cara menjaga kesehatan gigi dan mulut bagi anak tingkat sekolah, juga untuk mengubah perilaku menjaga kesehatan gigi dan mulut menjadi lebih baik.
SCHOOL HEALTH PROGRAM BERSAMA SD VITA SCHOOL UNTUK MEWUJUDKAN GENERASI CEMERLANG BEBAS GIGI BERLUBANG Mohammad Basroni Rizal; Diana Soesilo; Icha Artyas; Noengki Prameswari; Dianty Saptaswari; Cane Lukisari; Budi Handayani; Dwi Andriani; Monika Elidasari; Henu Sumekar; Istien Wardhani; Anindita Apsari; Rizko Wira Artha Megantara
Jurnal Pengabdian Masyarakat Pesisir VOLUME 2 NOMOR 1
Publisher : Universitas Hang Tuah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30649/jpmp.v2i1.90

Abstract

Introduction. Training of Trainer (ToT) program for teachers and parents for a 21-day morning and evening toothbrush activity teaches children and adults about the benefits of good oral hygiene and shows them how to brush their teeth twice a day with fluoride toothpaste to realizing caries-free Indonesia in 2030 Method. This activity used a digital / online system via the zoom application. Participants' knowledge of dental health was measured through pre-test and post-test questionnaires. Results. The results of the statistical analysis used a paired sample t-test to compare the mean pre-test and post-test scores of the ToT participants showed a significance value (p=0.000). Discussion. There was a significant difference in the level of knowledge of maintaining dental and oral health in teachers and parents of students at Vita School before being given DHE material and after being given DHE through the "Training of Trainer" Conclusion. ToT activities were useful for increasing participants' knowledge about dental health
EDUKASI PENGETAHUAN IBU TENTANG OPTIMALISASI PERKEMBANGAN DAN PENCEGAHAN STUNTING PADA IBU DENGAN ANAK BALITA DI KELURAHAN TAMBAK WEDI SURABAYA Wiwik Sulistiani; Dewi Mustami'ah; Dewi Mahastuti
Jurnal Pengabdian Masyarakat Pesisir VOLUME 2 NOMOR 1
Publisher : Universitas Hang Tuah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30649/jpmp.v2i1.91

Abstract

Kasus stunting di Indonesia perlu mendapat perhatian serius agar menciptakan generasi penerus yang sehat dan cerdas. Berbagai upaya dilakukan pemerintah untuk menanggulangi permasalahan ini termasuk di kota Surabaya. Fakultas Psikologi Universitas Hang Tuah, sebagai salah satu perguruan tinggi di Surabaya memiliki turut memiliki peran untuk membantu mengatasi persoalan ini. Upaya yang dilakukan salah satunya adalah melakukan kegiatan edukasi peningkatan pengetahuan ibu tentang optimalisasi perkembangan dan pencegahan stuting pada ibu dengan anak balita di kelurahan Tambak Wedi Surabaya. Kegiatan dilaksanakan di Balai RW 2 yang dihadiri 26 ibu. Hasil pemberian edukasi menunjukkan sebagian besar ibu menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan tentang optimalisasi perkembangan anak. Hasil ini diharapkan dapat diterapkan dalam mengasuh dan membesarkan putra-putri mereka sehingga akan tercipta generasi muda yang sehat dan cerdas.
S.Th.I., M.E. Muhammad Dzikri Abadi Abadi; Ita Shobakhul Lama’ah; Nur Layliya; Mohammad Fathoni
Jurnal Pengabdian Masyarakat Pesisir VOLUME 2 NOMOR 1
Publisher : Universitas Hang Tuah Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30649/jpmp.v2i1.92

Abstract

Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) memiliki peran penting dalam perekonomian Indonesia. Di sisi lain, perkembangan teknologi informasi semakin pesat. Hal tersebut cukup disayangkan, melihat pengelola UMKM belum memanfaatkan fenomena tersebut untuk pengembangan usaha mereka. hal tersebut disebabkan kurangnya informasi dan sosialaisasi terhadap pengelola UMKM yang masih menggunakan cara tradisional. Sosialisasi ini diikuti oleh 25 (Duapuluh Lima) orang para pelaku UMKM yang berada di desa Lopang Kecamatan Kembangbahu, Lamongan. Sasaran dalam kegiatan ini adalah para ibu-ibu PKK yang memiliki UMKM di desa tersebut. Para pelaku UMKM tersebut masih kurang inovatif dalam mengembangkan usahanya. Saat ini mereka belum memanfaatkan digital marketing sebagai sarana pengembangan pemasaran mereka. Dengan sosialisasi ini diharapkan mampu membentuk usaha kecil yang produktif dan mengikuti perkembangan zaman. Para peserta sosialisasi sangat antusias dengan materi dan pemaparan yang disampaikan.Kondisi ini diharapkan dapat memotivasi para pelaku UMKM mempraktekkan ilmu yang didapat, sehingga usahanya semakin berkembang dan dapat bersaing pada pasar yang lebih luas.

Page 1 of 1 | Total Record : 4