cover
Contact Name
Iin Parlina
Contact Email
Parlina.ok0303@gmail.com
Phone
+6281373443897
Journal Mail Official
jurnaldialektologi@gmail.com
Editorial Address
Jln. Sulaiman Raden Anom No.333 Lintas Timur Kecamatan Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir Sumatera Selatan
Location
Kab. ogan komering ilir,
Sumatera selatan
INDONESIA
Jurnal DIALEKTOLOGI
Core Subject : Education,
DIALEKTOLOGI diterbit oleh Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung. Berkala diterbitkan dua kali setahun pada bulan April dan November. Akan tetapi, sejak tahun 2022 terbitan berkala direvisi menjadi Bulan April dan Oktober. Berisi tulisan tentang kajian dan hasil penelitian di bidang pendidikan bahasa Indonesia.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol. 10 No. 1 (2025): Jurnal Dialektologi" : 7 Documents clear
ANALISIS KEMAMPUAN PEMAHAMAN TEKS DESKRIPSI SISWA KELAS X DI SMAN 5 PADANG Ayu Atikah; Sawalichia Kusuma Ningrum; Dina Fitria Handayani
Dialektologi Vol. 10 No. 1 (2025): Jurnal Dialektologi
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52237/jd.v10i1.337

Abstract

Penelitian ini mengkaji kemampuan siswa kelas X SMAN 5 Padang dalam menulis teks deskriptif dan faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan tersebut, khususnya minat membaca dan penguasaan kosakata. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yang meliputi observasi, wawancara, dan analisis dokumen untuk memperoleh data yang komprehensif. Hasilnya menunjukkan perbedaan yang signifikan dalam kemampuan siswa dalam menulis teks deskriptif, dengan skor berkisar antara 25 hingga 100. Beberapa siswa menunjukkan pemahaman dan keterampilan menulis yang sangat baik, sementara yang lain mengalami kesulitan. Analisis lebih lanjut menunjukkan bahwa metode pengajaran langsung dapat meningkatkan keterampilan menulis siswa, namun diperlukan pendekatan yang lebih individual dan adaptif untuk mengakomodasi perbedaan kemampuan siswa. Faktor-faktor seperti kurangnya minat membaca, kurangnya kosakata, dan pengaruh teknologi juga mempengaruhi kemampuan menulis siswa
KEEFEKTIFAN MODEL ARTIKULASI TERHADAP KEMAMPUAN BERBICARA PADA TEKS FABEL SISWA KELAS VII SMP NEGERI 1 JEJAWI Yeyen Yusniar; Dewi Sartika
Dialektologi Vol. 10 No. 1 (2025): Jurnal Dialektologi
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52237/jd.v10i1.338

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui keefektifan model artikulasi terhadap pembelajaran teks fabel. Metode yang digunakan adalah eksperimen semu. Tes yang dilakukan dalam penelitian yaitu tes ujuk kerja di mana siswa menceritakan kembali teks fabel yang telah dipahami. Sampel penelitian terdiri dari siswa kelas VII.3 (eksperimen) dan kelas VII.4 (control) di SMP Negeri 1 Jejawi tahun ajaran 2023/2024. Teknik analisis data yang digunakan menggunakan program SPSS 22 dan uji-t digunakan untuk analisis. Berdasarkan tes, rata-rata tes awal kelompok eksperimen 66,83 dan tes akhir 80,66. Nilai rata-rata tes awal kelompok kontrol adalah 66 dan tes akhir 74,75. Rata-rata hasil tes akhir menunjukkan hasil belajar kelompok eksperimen lebih besar dibandingkan kelompok kontrol, yaitu 80,66>7475. Jadi nilai rata-rata kelas eksperimen ini lebih tinggi dari kelas kontrol. Nilai thitung 3,211 dan signifikasi (2-talied) sebesar 0,000. Hal ini menyatakan bahwa thitung (3,221)>ttabel(1,672) dan derajat keabsahan 58 (df58). Dengan ini kriteria pengtes, yaitu bahwa probability < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak, dan Ha diterima. Dengan demikian model artikulasi ini memiliki keefektifan terhadap kemampuan berbicara pada teks fabel siswa kelas VII SMP Negeri 1 Jejawi
KORELASI LINGKUNGAN DENGAN KEMAMPUAN MENULIS TEKS PERSUASI SISWA KELAS VIII SMP PGRI PEDAMARAN Iin Parlina; Tiara Septri Wahyuni
Dialektologi Vol. 10 No. 1 (2025): Jurnal Dialektologi
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52237/jd.v10i1.339

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui bahwa lingkungan berkaitan dengan menulis teks persuasi. Metode yang digunakan adalah metode kuantitatif non eksperimen. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menulis teks persuasi dan menjawab soal angket lingkungan. Teknik analisis data membuat analisis nilai skor awal, uji normalitas, uji homogenitas, dan menentukan korelasi menggunakan teknik product moment pada SPSS 22 dan memberikan interpretasi koefisien korelasi yang diperoleh. Hasil penelitian menunjukkan adanya korelasi antara variabel X dan Y. Hal ini dibuktikan dengan hasil pengujian angka rxy sebesar 0,475 dan tabel korelasi product moment sebesar 0,312. Membandingkan nilai-nilai rhitung dan rtabel bahwa rhitung > rtabel (0,475 > 0,312). Oleh karena itu, kegiatan menulis teks persuasi oleh siswa memiliki keterkaitan yang sangat penting dengan lingkungan. Nilai-nilai yang diperoleh menunjukkan hubungan yang signifikan bahwa rhitung lebih besar dari rtabel. Analisis menulis teks persuasi menunjukkan kemampuan menulis teks persuasi siswa berkaitan dengan lingkungan, karena kemampuan menulis teks persuasi membutuhkan lingkungan sebagai inspirasi menulis teks persuasi
PENINGKATAN KEMAMPUAN MENULIS PUISI MENGGUNAKAN METODE MIND MAPPING KELAS X TKJ 2 SMK KESATRIAN PURWOKERTO Sekar Winahyu; Isnaeni Praptanti; Harsono
Dialektologi Vol. 10 No. 1 (2025): Jurnal Dialektologi
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52237/jd.v10i1.340

Abstract

Kemampuan menulis puisi kelas X TKJ 2 SMK Kesatrian Purwokerto masih tergolong rendah. Hal tersebut disebabkan karena kegiatan menulis merupakan suatu kegiatan yang cukup sulit dilakukan oleh peserta didik di kelas tersebut. Mereka masih mengalami kesulitan menulis puisi yang sesuai dengan sistematika penyusunan seperti pemilihan diksi, penyisipan gaya bahasa, dan tipografi. Maka dari itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah metode mind mapping dapat meningkatkan keterampilan menulis puisi kelas X TKJ 2 SMK Kesatrian Purwokerto. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu tes dan nontes (observasi, wawancara, pemberian stimulus secara langsung, dan dokumentasi). Subjek penelitian yaitu peserta didik kelas X TKJ 2 SMK Kesatrian Purwokerto. Objek penelitian yaitu hasil belajar keterampilan menulis puisi kelas X TKJ 2 SMK Kesatrian Purwokerto. Hasil pratindakan, nilai rata-rata kelas yaitu 75, pada pratindakan perlu adanya peningkatan. Siklus I nilai rata rata kelas 78, pada siklus I masih butuh peningkatan. Hasil siklus II nilai rata-rata kelas mengalami peningkatan yaitu 82. Berdasarkan hasil tersebut, keterampilan menulis puisi kelas X TKJ 2 SMK Kesatrian Purwokerto dapat ditingkatkan menggunakan metode mind mapping
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS TEKS EKSPLANASI SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 2 TANJUNG RAJA Novi Santi; Tuti Alawiyah; Septi Klara Santi
Dialektologi Vol. 10 No. 1 (2025): Jurnal Dialektologi
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52237/jd.v10i1.341

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model l ea r n in g cycle dalam menulis teks eksplanasi. Metode yang digunakan adalah eksperimen semu. Sampelnya siswa kelas VIII 1. dan VIII 3 di SMP Negeri 2 Tanjung Raja. Teknik dalam penelitian ini menggunakan Program SPSS 22 dan analisis dengan Uji-t berdasarkan uji rata-rata tes awal dan tes akhir. Nilai thitung (9,825) lebih tinggi dari ttabel (1,676). Hasil rata-rata tes menunjukkan hasil belajar kelompok eksperimen lebih besar dari pada kelompok kontrol. Jadi, dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran Learning Cycle berpengaruh tehadap kemampuan menulis teks eksplanasi pada siswa
ANALISIS STRUKTURAL DAN KEBAHASAAN TEKS BERITA DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI KELAS X SMAN 5 PADANG Wendrizal; Miftahul Rohmah
Dialektologi Vol. 10 No. 1 (2025): Jurnal Dialektologi
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52237/jd.v10i1.342

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mendeskripsikan struktur dan kebahasaan teks berita dalam pengajaran bahasa Indonesia di kelas X SMAN 5 Padang. Metode yang digunakan deskriptif kualitatif dengan teknik analisis isi. Informasi dikumpulkan melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Penelitian yang dilakukan dapat memberikan wawasan tentang kaidah bahasa yang digunakan dalam menulis teks berita. Hasil penelitian menunjukkan bahwa struktur dan kaidah kebahasaan dalam teks berita ada empat bagian utama, yaitu struktur berita (judul, lead, tubuh berita, dan akhir berita). Aturan bahasa yang digunakan termasuk penggunaan bahasa baku, kalimat langsung, konjungsi waktu, konjungsi temporal, dan keterangan waktu. Dengan cara ini kemampuan siswa dalam menganalisis dan menulis teks berita mengalami perkembangan sesuai dengan tujuan kurikulum bahasa Indonesia
PENGARUH MODEL RADEC (READ, ANSWER, DISCUSS, EXPLAIN, CREATE) TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS TEKS EKSPLANASI Alia; Triska Purnamalia; Nabila
Dialektologi Vol. 10 No. 1 (2025): Jurnal Dialektologi
Publisher : Universitas Islam Ogan Komering Ilir Kayuagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52237/jd.v10i1.343

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model model radec (read, answer, discuss, explain dan create) terhadap kemampuan menulis teks eksplanasi. Metode yang digunakan ialah eksperimen semu dengan sampel siswa kelas VIII B dan VIII C Madrasah Tsanawiyah Ibnul Fallaah Desa Bangsal. Teknik pengumpulan data menggunakan tes unjuk kerja. Selanjutnya, teknik analisis data menggunakan program SPSS 22 dan uji-t. Berdasarkan nilai rata-rata tes awal kelas eksperimen 62,29 dan tes akhir 78,13. Sementara itu, rerata tes awal kelas kontrol 58,85 dan tes akhir 71,25. Hasil menunjukkan rata-rata hasil belajar kelas eksperimen lebih besar dibandingkan kelas kontrol, yakni 78,13 >71,25. Hasil analisis menunjukkan bahwa t-hitung (3,143) lebih tinggi dari t-tabel (1,679) dengan derajat keabsahan 46 (df 46) pada taraf signifikansi probability di bawah 0,05 atau 0,000. Ini berarti Ho ditolak dan Ha diterima. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa model ini memiliki pengaruh bagi siswa dalam menulis teks eksplanasi

Page 1 of 1 | Total Record : 7


Filter by Year

2025 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 10 No. 2 (2025): Jurnal Dialektologi Vol. 10 No. 1 (2025): Jurnal Dialektologi Vol 9 No 2 (2024): JURNAL DIALEKTOLOGI Vol. 9 No. 2 (2024): Dialektologi Vol. 9 No. 2 (2024): Jurnal Dialektologi Vol. 9 No. 1 (2024): Jurnal Dialektologi Vol 9 No 1 (2024): JURNAL DIALEKTOLOGI Vol. 9 No. 1 (2024): Dialektologi Vol. 8 No. 2 (2023): Dialektologi Vol 8 No 2 (2023): JURNAL DIALEKTOLOGI Vol. 8 No. 2 (2023): Jurnal Dialektologi Vol 8 No 1 (2023): JURNAL DIALEKTOLOGI Vol. 8 No. 1 (2023): Jurnal Dialektologi Vol. 8 No. 1 (2023): Dialektologi Vol 7 No 02 (2022): DIALEKTOLOGI Vol 7 No 01 (2022): DIALEKTOLOGI Vol. 7 No. 2 (2022): Jurnal Dialektologi Vol. 7 No. 2 (2022): Dialektologi Vol. 7 No. 1 (2022): Jurnal Dialektologi Vol. 7 No. 1 (2022): Dialektologi Vol 6 No 02 (2021): DIALEKTOLOGI Vol 6 No 01 (2021): DIALEKTOLOGI Vol. 6 No. 2 (2021): Jurnal Dialektologi Vol. 6 No. 2 (2021): Dialektologi Vol. 6 No. 1 (2021): Jurnal Dialektologi Vol. 6 No. 1 (2021): Dialektologi Vol 5 No 02 (2020): DIALEKTOLOGI Vol 5 No 01 (2020): DIALEKTOLOGI Vol. 5 No. 2 (2020): Jurnal Dialektologi Vol. 5 No. 2 (2020): Dialektologi Vol. 5 No. 1 (2020): Jurnal Dialektologi Vol. 5 No. 1 (2020): Dialektologi Vol 4 No 02 (2019): DIALEKTOLOGI Vol 4 No 01 (2019): DIALEKTOLOGI Vol. 4 No. 2 (2019): Jurnal Dialektologi Vol. 4 No. 1 (2019): Jurnal Dialektologi Vol 3 No 2 (2018): Dialektologi Vol 3 No 1 (2018): Dialektologi Vol 2 No 2 (2017): Dialektologi Vol 2 No 1 (2017): Dialektologi Vol 1 No 2 (2016): Dialektologi Vol 1 No 1 (2016): Dialektologi More Issue