LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
1. Komputasi Lunak, 2. Sistem Cerdas Terdistribusi, Manajemen Basis Data, dan Pengambilan Informasi, 3. Komputasi evolusioner dan komputasi DNA/seluler/molekuler, 4. Deteksi kesalahan, 5. Sistem Energi Hijau dan Terbarukan, 6. Antarmuka Manusia, 7. Interaksi Manusia-Komputer, 8. Hibrida dan Algoritma Terdistribusi Pemrosesan Informasi Manusia, 9. Komputasi Berkinerja Tinggi, 10. Penyimpanan informasi, 11. Keamanan, integritas, privasi, dan kepercayaan, 12. Pemrosesan Sinyal Gambar dan Ucapan, 13. Sistem Berbasis Pengetahuan, 14. Jaringan Pengetahuan, 15. Multimedia dan Aplikasi, 16. Sistem Kontrol Jaringan, 17. Klasifikasi Pola Pemrosesan Bahasa Alami, 18. Pengenalan dan sintesis ucapan, 19. Kecerdasan Robot, 20. Analisis Kekokohan, 21. Kecerdasan Sosial, 22. Statistic 23. Komputasi grid dan kinerja tinggi, 24. Realitas Virtual dalam Aplikasi Rekayasa, 25. Intelijen Web dan Seluler, 26. Data Besar, 27. Manajemen Informatika, 28. Sistem Informasi, 29. Desain Permainan, 30. Sistem Multimedia, 31. Pemrosesan Gambar, 32. IOT 33. Pemrograman Seluler, 34. Desain Basis Data, 35. Pemrograman Jaringan, 36. Sistem Terdistribusi, 37. Sistem Pendukung Keputusan, 38. Sistem Pakar, 39. Kriptografi, 40. Model dan Simulasi, 41. Jaringan 42. PENDIDIKAN TERAPAN 43. Semua jenis ilmu pendidikan
Articles
335 Documents
PENERAPAN ALGORITMA QUEUE PADA APLIKASI PEMESANAN OBAT BERBASIS MOBILE PADA APOTEK ARUBA FARMA DEPOK
Agam Rizky
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 1 No. 5 (2023): LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Apotek Aruba Farma saat ini masih melakukan pembelian obat secara menual yang menyebabkan para pasien harus datang dan menunggu lama untuk mendapatkan obat. Hal ini disebabkan karena tidak adanya informasi mengenai ketersediaan obat dan nomor antrian yang diperlukan. Oleh karena itu, perlu adanya aplikasi mobile yang memudahkan pasien dalam melakukan pemesanan obat dan megetahui ketersediaan obat yang dibutuhkan tanpa harus datang terlebih dahulu ke apotek. Penelitian ini bertujuan untuk mempermudah pasien dalam melakukan pemesanan obat di Apotek Aruba Farma Depok dengan menggunakan aplikasi mobile yang diterapkan dengan algoritma queue. Metode penelitian yang digunakan adalah metode waterfall yang meliputi tahap analisis, perancangan implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Hasil dari penelitian ini adalah aplikasi mobile yang dapat memudahkan pasien dalam mengetahui ketersediaan obat dan nomor antrian yang diperlukan saat melakukan pemesanan obat. Berdasarkan hasil pengujian, aplikasi ini berjalan dengan bauj dan memenuhi kebutuhan pengguna. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penerapan algoritma queue pada aplikasi pemesanan obat berbasis mobile dapat membantu meningkatkan efisiensi dan kualitas pelayanan di Apotek Aruba Farma Depok.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENERIMAAN PESERTA DIDIK BARU DI MI AL-HIDAYAH ARCO BERBASIS WEB
Jagad Bachtiar Sunarto;
Perani Rosyani
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 1 No. 5 (2023): LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
MI Al-Hidayah Arco merupakan lembaga pendidikan islam sebagai suatu lembaga pendidikan dasar Islam yang lebih modern, yang memadukan antara pendidikan pesantren dan sekolah, yang mana materinya mengintegrasikan agama dan pengetahuan umum. Dalam menjalankan pendidikan, dimana proses penerimaan peserta didik baru dilakukan secara tatap muka dimana calon siswa dan orang tuanya harus datang ke sekolah untuk mendaftar dengan cara manual sehingga sangat tidak efisien. Untuk mengatasi permasalahan di atas, perlu dibangun sistem yang mampu menangani proses pengelolaan data dan berbagai proses lainnya agar pelayanan penerimaan peserta didik baru bisa menjadi optimal serta mampu menyajikan keluaran, baik berupa informasi maupun laporan secara tepat dan mudah. Perancangan Sistem Informasi Penerimaan Peserta Didik Baru Berbasis Web ini dibangun dengan menggunakan metode prototype, bahasa pemrograman PHP dan basis data MySQL. Sistem aplikasi ini menangani proses pengolahan data yang berupa data calon siswa baru, Sistem aplikasi ini dapat memberikan kemudahan bagi pihak Mi Al-Hidayah Arco dalam mengolah data serta mampu meningkatkan kinerja dan proses pelayanan terhadap calon siswa.
Perancangan Sistem Informasi Persetujuan Pengajuan Pembayaran Perjalanan Dinas Berbasis Web Pada PT. Metranet
Bayu Aji Priyalingga
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 1 No. 5 (2023): LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Teknologi mempunyai peranan sebagai alat untuk mempermudah dan memperlancar suatu pekerjaan sehingga mendapatkan hasil sesuai yang diharapkan manusia. Dengan digunakannya sistem komputerisasi sebagai solusi tercepat dan terakurat saat ini. Dalam pengelolaan pembayaran perjalanan dinas pada PT Metranet, masih terbilang sederhana. Oleh karena itu perlu adanya sistem yang terintegerasi untuk mempermudah pengelolaan tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk membuat sistem persetujuan pengajuan pembayaran agar terkomputerisasi dengan baik. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah metode waterfall. Hasil yang dicapai dalam perancangan aplikasi ini membantu manager melakukan peninjauan dokumen tidak hanya dikantor dan dapat memberikan informasi status permohonan menjadi lebih efisien.
Perancangan Sistem Informasi Penjualan Buket Bunga Kain Flanel Pada Toko R-Collection Berbasis Web
Dadan Lesmana;
Kussigit Santosa
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 1 No. 5 (2023): LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
E-Commerce adalah kegiatan-kegiatan bisnis online yang bertujuan mengambil keuntungan. Masalah yang terjadi pada toko R-Collection kesulitan bagi pelanggan harus datang ke toko untuk memesan dan mengetahui informasi produk, pembuatan rekap data-data penjualan pada toko masih manual serta area penjualan belum meluas hingga ke luar kota. Oleh karena itu solusi yang diberikan adalah dengan membangun perancangan sistem informasi penjualan buket bunga kain flanel pada toko R-Collection berbasis web. Metode pengembangan sistem yang digunakan dalam membuat atau merancang menggunakan metode waterfall yang terdiri dari beberapa tahapan yaitu, komunikasi, perencanaan, pemodelan, konstruksi dan penyerahan sistem. Hasil dari pembuatan sistem informasi e-commerce penjualan buket bunga kain flanel pada toko R-Collection ini, para pelanggan dapat memcari informasi dan pemesanan produk melalui internet serta bagi pemilik toko dan karyawan toko dapat mengakses dan mengolah data dengan mudah.
IMPLEMENTASI WEBSITE TOPUP GAME OTOMATIS MENGGUNAKAN PROVIDER DIGIFLAZZ DENGAN PAYMENT GATEWAY TRIPAY: (STUDI KASUS : HTTPS://WWW.TOKOSAYU.COM)
Bima Prawira Kusuma Atmaja;
Sholihin
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 1 No. 5 (2023): LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Pembayaran pada game online sering kali dilakukan melalui situs pihak ketiga yang rawan penipuan. Beberapa pemain terpaksa harus memasukkan username dan password akun game mereka ketika melakukan pembelian item di situs tersebut, yang dapat menyebabkan akun mereka hilang. Pembelian item secara ilegal dapat menyebabkan akun game dibanned oleh situs game selama berbulan-bulan, sehingga item tersebut tidak dapat digunakan pada akun yang dimaksud. Metode yang digunakan adalah System Devolopment Life Cycle (SDLC) yaitu kerangka kerja atau model manajemen proyek terstruktur yang menguraikan fase-fase yang diperlukan untuk membangun sistem, dari awal hingga hasil akhir. Tujuan dari Software Development Life Cycle adalah untuk menciptakan proses produksi yang efektif dan berkualitas tinggi agar dapat memenuhi atau melampaui harapan klien sesuai dengan anggaran dan jadwal yang telah ditentukan. Digiflazz semakin mempermudah pembelian, dikarenakan sistem yang akan memproses data pembelian item tersebut, Payment Gateway berfungsi sebagai alat pemroses pembayaran yang mempermudah pembelian dalam sebuah website, penulis memilih Tripay sebagai Payment Gateway dikarenakan biaya admin murah dan customer service yang sangat tanggap dalam mengatasi masalah.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENGELOLAAN MATERIAL PROYEK MENGGUNAKAN MODEL WATERFALL : (STUDY KASUS : PT. SUMBER CEMERLANG KENCANA PERMAI)
Achmad Faisal;
Rinna Rachmatika
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 1 No. 5 (2023): LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Perkembangan teknologi informasi telah meningkatkan kualitas dan efisiensi dalam pengelolaan material proyek. PT. Sumber Cemerlang Kencana Permai adalah perusahaan yang bergerak di bidang konstruksi yang membutuhkan sistem informasi untuk mengelola material proyek. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang sistem informasi pengelolaan material proyek yang efisien dan efektif. Metode penelitian yang digunakan adalah metode Waterfall. Metode Waterfall terdiri dari lima tahap, yaitu analisis kebutuhan, desain sistem, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Hasil dari penelitian ini adalah rancangan sistem informasi pengelolaan material proyek yang efisien dan efektif. Sistem informasi ini terdiri dari beberapa modul, yaitu modul data master, modul transaksi, modul laporan, dan modul pengaturan. Sistem informasi ini dapat membantu PT. Sumber Cemerlang Kencana Permai dalam mengelola material proyek dengan lebih efisien dan efektif. Dengan sistem informasi ini, PT. Sumber Cemerlang Kencana Permai dapat meningkatkan kualitas dan efisiensi dalam pengelolaan material proyek.
Rancang Bangun Alat Pendeteksi Kebocoran Tabung Gas Dengan Menggunakan Sensor Mq-2 Dan Flame Detector
Muhammad Zuhron Wahid;
Alvino Octaviano
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 1 No. 5 (2023): LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penggunaan tabung gas dari Liquefied Petroleum Gas (LPG) sangat bermanfaat bagi masyarakat dengan berbagai macam keperluan dalam kegiatan sehari-hari. Namun, terdapat beberapa permasalahan akibat kelalaian manusia dalam penggunaan tabung gas tersebut, salah satunya adalah terjadi kebocoran tabung gas. Jika tabung gas tidak digunakan secara hati-hati, maka kemungkinan akan membahayakan terhadap kesehatan manusia dan menimbulkan kerugian yang sangat besar. Tujuan penelitian yang diajukan penulis adalah membuat rancangan alat deteksi kebocoran tabung gas dengan menggunakan sensor gas dan api yang dapat membantu pengguna dan teknisi gas dalam tindakan penanggulangi bencana kebakaran akibat kebocoran tabung gas dengan menggunakan aplikasi yang terhubung oleh jaringan Internet. Metodologi penelitian yang akan digunakan untuk mempelajari analisis dalam permasalahan tersebut, yaitu studi pustaka; pengamatan; dan metode waterfall. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa mampu menjalankan fungsinya sesuai dengan cara kerja dari hasil perancangan sistem. Adapun aplikasi Telegram dapat disampaikan pesan pemberitahuan melalui mikorokontroler yang tersambung dengan jaringan Internet, sehingga sistem tersebut dapat memberikan kemudahan dalam mengawasi kondisi tabung gas bagi pengguna dan teknisi gas.
Aplikasi Pengetahuan Buah-buahan Berbasis Android Dengan Metode Prototype
Muhamad Aldiansyah;
Irpan Kusyadi
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 1 No. 5 (2023): LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Pengetahuan buah-buahan merupakan hal yang penting diketahui oleh masyarakat, masih banyak informasi buah-buahan yang belum diketahui secara umum yang mengakibatkan minimnya minat pada buah tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah merancang aplikasi berbasis android untuk mempermudah mencari informasi buah-buahan. Dalam merancang aplikasi ini dimodelkan dengan Unified Modelling Languange (UML) meliputi Use Case Diagram, Class Diagram, Activity Diagram, dan Sequence Diagram. Dibangun menggunakan Bahasa pemrograman Kotlin dengan firebase sebagai databasenya.
SISTEM PAKAR SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT JERAWAT DI WAJAH BERBASIS WEB DENGAN METODE CERTAINTY FACTOR
Lidya Febriyanti
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 1 No. 5 (2023): LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Jerawat adalah suatu keadaan di mana pori-pori kulit tersumbat sehingga menimbulkan kantung nanah yang meradang. Kemungkinan besar perubahan hormonal yang merangsang kelenjar minyak (seburn) di kulit yang menjadi penyebab timbulnya jerawat. Jerawat merupakan penyakit kulit yang cukup besar jumlah penderitanya. Seringkali orang awam mengalami kesulitan dalam melakukan proses mengidentifikasi antara penyakit jerawat dengan penyakit yang mirip dengan jerawat, karena gejala yang ditimbulkan dari penyakit hampir sama . Rata-rata pasien mengalami keluhan jerawat karena masa pubertas, hormon atau keturunan, ataupun kesalahan dalam penggunaan kosmetik. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka perlu adanya pengembangan sistem pakar untuk mengidentifikasi gejala awal permasalahan jerawat di area wajah, penelitian ini bertujuan untuk memberikan informasi mengenai jenis-jenis jerawat dan tindakan perawatan jerawat yang biasa terjadi melalui gejala yang ditimbulkannya serta solusi dalam pengobatannya melalui sistem pakar metode Certainty factor. Hasil penerapan metode certainty factor dapat memberikan diagnosa penyakit jerawat berdasarkan gejala – gejala yang diberikan. Berdasarkan hasil perhitungan, maka keterangan tingkat keyakinan berdasarkan tabell interpretasi dari pakar dan presentase akhir sebesar 99,3448% adalah Sangat yakin metode ini diterapkan untuk menyelesaikan masalah yang ada.
PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENYEWAAN PAKET PERNIKAHAN PADA HAER RIAS WEDDING BERBASIS WEB
Jirdan Syawali;
Dola Irwanto
LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan Vol. 1 No. 5 (2023): LOGIC : Jurnal Ilmu Komputer dan Pendidikan
Publisher : Shofanah Media Berkah
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Penelitian ini bertujuan untuk memudahkan pelanggan dalam melakukan penyewaan paket pernikahan, mengelola data pelanggan, dan pemesanan. Metode prototype digunakan untuk merancang sistem informasi dengan melibatkan pengguna dan mendapatkan umpan balik dalam proses pengembangan sistem. Tahap-tahap yang dilakukan meliputi pengumpulan kebutuhan, perancangan prototipe awal, pengujian prototipe, dan penyempurnaan. Hasil penelitian ini adalah sistem informasi penyewaan paket pernikahan pada Haer Rias Wedding berbasis website yang terdiri dari beberapa modul, antara lain modul penyewaan paket, modul pendaftaran pelanggan, modul pemesanan. Diharapkan sistem informasi ini dapat meningkatkan efisiensi dan kualitas pelayanan kepada pelanggan serta dapat meningkatkan keuntungan bisnis Haer Rias Wedding.