cover
Contact Name
Merisha Hastarina
Contact Email
icha3005@gmail.com
Phone
+6281958052323
Journal Mail Official
integrasi.ump@gmail.com
Editorial Address
Jl. Jenderal A. Yani 13 Ulu, Plaju, Palembang
Location
Kota palembang,
Sumatera selatan
INDONESIA
Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
ISSN : 25287419     EISSN : 26545551     DOI : -
Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri is a industrial journal published by Faculty of Industrial Engineering in Muhammadiyah University of Palembang. the content of Integrasi as follow: Ergonomic Production Planning and Inventory Control Product Design and Development Logistics & Supply Chain Management Data Mining & Artificial Intelligent Information Systems & Technology Operations Research Maintenance System Industrial Management
Articles 108 Documents
Analisis Kegagalan Operasional Mesin Chiller dengan Metoda FTA dan FMEA Susilo, Aryudi; Rohimat, R Ismet; Husniah, Hennie
Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 4, No 2 (2019): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/js.v4i2.2871

Abstract

        Mesin air chiller adalah bagian dari sistem penyediaan dan penyediaan udara bersih dan dingin ke area bangunan. Kerusakan pada komponen mesin chiller telah mengurangi pasokan udara dingin ke area Mall. FTA (Fault Tree Analysis) dan FMEA (Failure Mode dan Effect Analysis) digunakan untuk melacak kasus-kasus kegagalan chiller engine, dengan penekanan pada analisis "pendekatan top-down", yang merupakan analisis menyeluruh mulai dari sistem tingkat atas dan meneruskannya turun, sehingga diharapkan dapat menjadi solusi yang tepat dalam menangani masalah pasokan udara dingin ke gedung Mall, dan dengan metode itu diharapkan juga dapat memberikan proposal dari penjadwalan pemeliharaan dengan membedakan perilaku penjadwalan sesuai dengan tingkat kritis dari masalah setiap unit komponen mesin chiller.
Pengukuran Tingkat Kelelahan Subjektifitas Pengrajin Karawo IKM X di Gorontalo Erniyani, Erniyani; Imran, Muh. Takdir; Wisudawati, Nidya
Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 8, No 2 (2023): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/js.v8i2.7070

Abstract

IKM X merupakan salah satu IKM bergerak dibidang kerajinan karawo yang  terletak di daerah Gorontalo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kelelahan dan keluhan yang dirasakan oleh pengrajin karawo menggunakan metode SOFI dan NBM. Pengukuran tingkat kelelahan dan keluhan dilakukan secara subjektif yaitu penyebaran kuesioner SOFI dan NBM kepada responden atau pengrajin karawo. Hasil pengukuran kelelahan pengrajin karawo menggunakan SOFI diperoleh skor rata-rata dari lima dimensi sebesar 2,43 yang diartikan masuk kedalam kategori sedang. Pengkategorian lima dimensi tersebut terdapat satu dimensi dengan skor rata-rata paling tinggi yaitu lack of energy. Lack of energy (kekurangan energi) dirasakan oleh pekerja karawo, hal tersebut dikarenakan pada saat menyulam karawo membutuhkan ketelitian, kesabaran, ketekunan, kejelian dan kepekaan pada saat proses berlangsung tanpa menggunakan alat teknologi. Selain itu, pekerja merasa terbebani tanggung jawab untuk menyelesaikan sulaman sesuai dengan target yang ditentukan. Sedangkan untuk pengukuran keluhan pengrajin karawo menggunakan instrumen NBM terdapat beberapa bagian tubuh yang memiliki risiko keluhan sangat sakit yaitu leher, tengkuk, bahu kiri, bahu kanan, punggung, pinggang, pinggul, pantat, tangan kiri, kaki kiri, dan kaki kanan. Hal tersebut dikarenakan pada saat bekerja berada pada posisi  duduk, sedikit membungkuk dan menunduk dengan waktu yang cukup lama.
Evaluasi Fungsi Sumber Daya Manusia, Produksi dan Operasi pada PT Dinamika Sumbar Jaya dengan Audit Manajemen Fijra, Rafiqa
Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 5, No 1 (2020): Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/js.v5i1.2918

Abstract

Salah satu kekuatan perusahaan agar dapat bertahan dalam ketatnya persaingan bisnis saat ini adalah kemampuan dalam memahami potensi kelemahan pada pengelolaan program yang dimilikinya. PT Dinamika Sumbar Jaya adalah salah satu BUMD di Sumatra Barat. Penilaian terhadap pengelolaan program dilakukan pada PT Dinamika Sumbar Jaya untuk memperoleh Opportunity For Improvement (OFI), OFI digunakan sebagai acuan dalam merumuskan rekomendasi perbaikan pada perusahaan. Penelitian ini dilakukan dengan tahap-tahap audit manajemen. Penilaian pengelolaan program dilakukan pada Manajemen Sumber Daya Manusia (SDM) dan Manajemen Operasi. Tahap-tahap audit manajemen yang dilakukan berpedoman kepada Kertas Kerja Audit (KKA). Pada pelaksanaan audit diperoleh bukti audit, kemudian bukti audit tersebut disusun ke dalam daftar temuan audit. Selanjutnya, daftar temuan audit tersebut menjadi dasar dalam perumusan rekomendasi perbaikan pada manajemen SDM dan Operasi di PT Dinamika Sumbar Jaya. Audit manajemen yang dilakukan menghasilkan sejumlah Opportunity For Improvement (OFI) pada manajemen Sumber Daya Manusia dan Operasi. OFI tersebut disusun di dalam 5 ringkasan temuan negatif. Berdasarkan perolehan OFI dirumuskan 8 rekomendasi perbaikan.
Analisis Risiko Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) dengan Metode Hazard Analysis (Studi Kasus pada Proyek Pembangunan Perumahan) Wisudawati, Nidya; Patradhiani, Rurry
Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 5, No 1 (2020): Integrasi: Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/js.v5i1.2971

Abstract

Risiko kecelakaan kerja merupahal hal yang tak dapat dihindari dari kegiatan proyek pembangunan. PT Gran Anugerah Wijaya merupakan pengusaha pengembang perumahan yang sedang mengerjakan proyek pembangunanan 58 unit rumah tipe 36 yang berlokasi di daerah Palembang. Dari hasil pengamatan lapangan, alur proses pembangunan rumah yang dikerjakan meliputi pemasangan pondasi, pemasangan dinding, pemasangan kusen kayu, pemasangan rangka atap dan finishing. Hazard Identification, Risk Assessment dan Risk Control telah dilakukan dlaam penelitian ini. Hasil yang didapat bahwa terdapat 27 potensi risiko dengan risk level diantara rendah hinggi tinggi. Pengendalian risiko yang bisa dilakaukan untuk mengurangi bahaya kerja terhadap karyawan bangunan diantaranya substitusi, administrasi dan Alat Pelindung Diri (APD).
Analisis Produktivitas Pekerja Dengan Menggunakan Metode Time And Motion Study (PT. Astra Honda Motor Palembang) Masruri, Ahmad Ansyori; Hastarina, Merisha; Lavender, Prayitno
Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 2, No 1 (2017): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/js.v2i1.2989

Abstract

Tujuan Penelitian ini untuk meningkatkan produktivitas pekerja di bagian servis (perawatan) dalam hal ini adalah besarnya waktu baku mekanik dalam penyelesaian servis kendaraan bermotor jenis matik. Waktu baku  adalah waktu yang dibutuhkan seorang pekerja yang memiliki tingkat kemampuan rata-rata dalam menyelesaikan suatu pekerjaannya. Kerangka pemikiran penelitian ini berupa pengukuran waktu time and motion study dari pekerjaan servis (perawatan) motor matik yang meliputi langkah kerja ganti oli mesin, ganti oli gear, membersihkan saringan udara dan check pengapian (busi) sehingga diketahui waktu baku untuk setiap langkah-langkah kerja dan waktu keseluruhan langkah kerja tersebut. Metodologi penelitian ini dilakukan menggunakan metodologi penelitian deskriptif, yaitu suatu metodologi yang bertujuan untuk memberikan gambaran yang sejelas-jelasnya tentang uji time and motion study untuk mengetahui waktu baku pada pekerjaan servis motor matik dengan menggunakan sampel mekanik Hasby, Ismul, dan Tohir dan hasilnya dibuat kesimpulan secara umum. Dari hasil pengukuran time and motion study di bagian sevis (perawatan) dengan langkah kerja ganti oli mesin, ganti oli gear, membersihkan saringan udara dan check pengapian (busi) didapatkan waktu baku adalah sebesar = 26.95 menit
Pengaruh Pengembangan Produk Dan Efisiensi Biaya Terhadap Kinerja Departemen Melalui Penerapan TQM Renilaili, Renilaili
Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 5, No 2 (2020): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/js.v5i2.3688

Abstract

Seiring dengan pesatnya kemajuan teknologi saat ini, dunia kerja sangat membutuhkan sumber daya manusia yang handal. Salah satu elemen penting dalam mencapai keunggulan kompetitif perusahaan adalah adanya pengendalian kualitas secara keseluruhan yang disebut Total Quality Management (TQM). PT Pusri Palembang telah menerapkan TQM namun pada kenyataannya tidak semua departemen di PT Pusri menerapkan TQM, hal ini membuktikan bahwa penerapan TQM di PT Pusri belum berjalan secara maksimal, penelitian ini membahas tentang pengaruh TQM terhadap pengembangan produk dan efisiensi biaya. Berdasarkan penelitian yang dilakukan bahwa persentase penerapan TQM di PT Pusri tahun 2012- 2015 mencapai 65%. Dari tahun 2012-2015 makalah kualifikasi menerima 144 makalah. Efisiensi biaya hasil implementasi TQM tahun 2012-2015 mencapai Rp 270 652 581 853. Variabel yang paling berpengaruh terhdap kinerja Kementerian yaitu pemberdayaan pegawai.
Pengaruh Kinerja Pemasok Terhadap Kinerja Rantai Pasok Menggunakan Metode Structural Equation Modeling (SEM) pada PT. Tiga Serangkai Juniarto, Tuwandi; Surya Negara, Palmadi Putri; Wahyudi, Bayu
Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 6, No 1 (2021): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/js.v6i1.3792

Abstract

Manajemen rantai pasok adalah sekumpulan aktivitas dan keputusan yang saling terkait untuk mengintegrasikan pemasok, manufaktur, gudang, jasa transportasi, pengecer dan konsumen secara efisien. Penelittian ini akan memfokuskan kajian untuk mencari variabel-variabel yang berpengaruh terhadap kinerja pemasok yang dapat mempengaruhi kinerja rantai pasok. Untuk mengetahui variabel-variabel yang berpengaruh terhadap kinerja pemasok dan kinerja perusahaan, digunakan model Structural Equation Modeling (SEM) yang merupakan gabungan dari dua metode statistic terpisah yaitu analisis faktor (factor analysis) dan model persamaan simultan (simultaneous equation modelling). Dari penelitian di peroleh pengembangan pemasok berpengaruh positif terhadap kinerja pemasok, dan kinerja pemasok berpengaruh positif terhadap kinerja perusahaan.
Uji Eksperimental Pada Mesin Peleleh Plastik Menggunakan Metode Percobaan Faktorial Hastarina, Merisha; Santosa, Budi; Ariyanto, Eko; Adiyatma, Muhammad Riko
Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 6, No 2 (2021): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/js.v6i2.3990

Abstract

Penggunaan plastik yang terus meningkat berbanding lurus dengan jumlah limbah plastik yang dihasilkan. Salah satu alternatif yang dilakukan adalah dengan me-recycle limbah plastik dengan proses pelelehan biji plastik atau plastik yang telah dicacah.  Pada mesin peleleh plastik skala laboratorium, proses pelelehan yang terjadi akan dipengaruhi oleh berbagai faktor. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah dengan menggunakan pendekatan Faktorial.  Tujuan dari percobaan faktorial adalah untuk melihat interaksi antara faktor yang di uji. Adakalanya kedua faktor saling sinergi terhadap respon (positif). Namun adakalanya juga keberadaan suatu faktor justru menghambat kinerja faktor lain (negatif). Pada penelitian ini faktor pertama  adalah  bahan  yaitu jenis plastik yang digunakan (PP, PET, dan HDPE).  Faktor kedua adalah temperatur yaitu 300? C, 350? C, 400? C dan faktor ke tiga adalah waktu  yang terdiri dari 25, 30 dan 35 menit. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan secara manual dan dibandingkan juga dengan hasil dari perhitungan minitab, didapatkan bahwa faktor utama bahan, temperatur dan waktu berpengaruh nyata tetapi interaksi antara 3 faktor tersebut berpengaruh tidak nyata.
PENGARUH KUALITAS AIR BAKU TERHADAP JENIS DAN DOSIS KOAGULAN Mayasari, Rizka
Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 1, No 2 (2016): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/js.v1i2.1001

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang pengolahan air baku dengan menggunakan koagulanAluminium sulfat dan Poli Aluminium Klorida (PAC) di intake Karang Anyar dan intake 1 Ilir.Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan jenis dan dosis koagulan yang tepat dalam prosespengolahan air baku menjadi air minum. Parameter uji yang diamati adalah parameter fisik dan kimiaseperti kekeruhan, pH, Zat Padat Terlarut (TDS), Oksigen Terlarut (DO), konduktivitas, temperatur,besi, amoniak dan nitrit yang terkandung di dalam air baku. Hasil penelitian menunjukkan bahwapenggunaan koagulan Aluminium sulfat efektif dan ekonomis untuk air baku di intake Karang Anyardengan dosis optimum koagulan sebesar 44 ppm dengan biaya Rp 57,20, 00 /m3. Sedangkan koagulanPoly Aluminium Chloride cair efektif dan ekonomis untuk air baku di intake 1 Ilir dengan penggunaandosis optimum koagulan sebesar 5 ppm dengan biaya Rp 200,00/m3.
Analisis Perbandingan Pengendalian Persediaan Sparepart dengan Metode Tradisional dan Just In Time Dalam Upaya Mengurangi Pemborosan Oktarini, Devie; Agustiningrum, Marcella
Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri Vol 7, No 1 (2022): Integrasi : Jurnal Ilmiah Teknik Industri
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/js.v7i1.4452

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi sistem kontrol persediaan di PT. Thamrin Brothers Sako Kenten yang dapat meminimasi biaya dalam persediaan dengan membandingkan sistem pada total biaya persediaan perusahaan di tahun 2021. Dibuatlah penelitian dengan metode Tradisional untuk mengetahui keseluruhan total biaya yang dikeluarkan oleh perusahaan dan metode Just In Time sebagai perbandingan untuk mengurangi adanya biaya yang berlebihan. Obyek penelitian ini adalah sparepart dengan jumlah 30 jenis sparepart dan pengeluaran biaya yang digunakan untuk tempat penyimpanan. Teknik pengambilan data dalam penelitian ini diambil melalui wawancara, observasi langsung dan data histori yang ada pada tahun 2021. Dengan permasalahan pengendalian persediaan pada sparepart yang tidak stabil serta kurang efisien dari segi biaya, kuantitas, dan waktu dalam pemesanan. Dari hasil perbandingan dalam perhitungan yang berbeda, penyimpanan pada perusahaan dengan menggunakan metode Tradisional mempunyai total biaya penyimpanan persediaan sebesar Rp.57.186.164. Sedangkan pada sistem persediaan dengan menggunakan metode Just In Time sebesar Rp.464.000. Dari hasil perhitungan tersebut, metode Tradisional banyak mengeluarkan biaya untuk penyimpanan sedangkan  metode Just In Time menghasilkan laba perusahaan yang lebih tinggi dan biaya pada persediaan yang minimum diperoleh dengan menggunakan metode Just In Time karenakan metode tersebut tidak perlu menggeluarkan biaya untuk ruang penyimpanan. Kata Kunci: Pengendalian Persediaan, Gudang, Tradisional, Just In Time, dan Just In Time Purchasing.

Page 4 of 11 | Total Record : 108