cover
Contact Name
Qomario
Contact Email
qomario@ulm.ac.id
Phone
+6285381847926
Journal Mail Official
qomario@ulm.ac.id
Editorial Address
Program Studi Teknologi Pendidikan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Lambung Mangkurat
Location
Kota banjarmasin,
Kalimantan selatan
INDONESIA
J-INSTECH: Journal of Instructional Technology
ISSN : -     EISSN : 30627443     DOI : https://doi.org/10.20527/j-instech.v3i2
Core Subject : Science, Education,
J-INSTECH: Journal of Instructional Technology is a scientific journal that contains and disseminates the results of research, scientific studies and educational technology development that contributes to the understanding, development of theories and concepts of science, and Its application to education and thorough learning. The focus of J-INSTECH: Journal of Instructional Technology is an innovative work on the development of models, strategies, approaches, techniques and tactics in learning and development of effective educational multimedia to contribute positively to the world Education. The journal is published twice a year in April and October and is circulated as an educational publication, especially in education technology or other related fields.The circulation for limited circles, and enthusiasts can obtain it by replacing the print and postage costs.
Articles 8 Documents
Search results for , issue "Vol 1, No 1 (2020)" : 8 Documents clear
STRATEGI PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING TIPE STAD MATA PELAJARAN SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM KELAS VIII MTS Rabiatul Adawiyah; Hamsi Mansur; Mastur Mastur
J-INSTECH Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/j-instech.v1i1.3652

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk; 1) Mengetahui pelaksanaan strategi pembelajaran Cooperative Learning tipe STAD pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam kelas VIII di MTs Negeri 2 Banjarmasin, 2) Mengetahui hasil belajar siswa sebelum dan sesudah menggunakan strategi Cooperative Learning tipe STAD terhadap peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam kelas VIII di MTs Negeri 2 Banjarmasin. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian ini dilakukan dengan beberapa siklus, diantaranya siklus I, siklus II, dan siklus III, sedangkan langkah-langkah dari strategi tipe STAD adalah; 1) Penyampaian tujuan dan motivasi, 2) Pembagian kelompok, 3) Presentasi dari guru, 4) Kegiatan belajar dalam tim, 5) Kuis/Evaluasi, 6) Penghargaan prestasi tim. Hasil penelitian ini adalah; Pretest diawal menghasilkan nilai 1260 dengan rata-rata 63%, hasil dari siklus I adalah 1360 dengan rata-rata 68%, siklus II adalah 1640 dengan rata-rata 82%, dan siklus III adalah 1920 dengan rata-rata 96%. Hasil penelitian menunjukkan penerapan strategi pembelajaran Cooperative Learning tipe STAD mampu meningkatkan hasil belajar siswa.
PENGEMBANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN DENGAN PENDEKATAN KONSTRUKTIVISTIK PADA MATA PELAJARAN IPS DI KELAS VII MTS Regyna Putri Ramadhan; Hamsi Mansur; Monry Fraick Nicky Gillian Ratumbuysang
J-INSTECH Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/j-instech.v1i1.3640

Abstract

Penelitian ini bertujuan; 1) Mengembangkan multimedia pembelajaran 2) Mengetahui kelayakan  multimedia pembelajaran, 3) Mengetahui hasil penggunaan multimedia pembelajaran pada mata pelajaran IPS pokok bahasan kegiatan ekonomi dengan pendekatan konstruktivistik untuk kelas VII di MTs. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian dan pengembangan research and development (R&D) untuk menghasilkan produk media pembelajaran ini mengadopsi pada model desain Borg and Gall. Hasil penelitian ini adalah : 1) Multimedia pembelajaran ini menunjukan kelayakan yang terbukti dengan persentase rata-rata dari validasi ahli media 94% dan hasil validasi ahli materi 97,5% yang keduanya termasuk dalam kriteria sangat valid. 2) Hasil persentase kemenarikan produk menurut siswa kelas VII MTs menunjukan 95,5%, termasuk kriteria sangat valid. 3) Hasil analisis belajar siswa menggunakan uji N-Gain adalah 0,75 yang termasuk kedalam kategori sangat tinggi. 4) Hasil analisis data penggunaan multimedia pembelajaran melalui rumus uji t-test satu sampel, menghasilkan thitung = 3,650> ttabel = 2,120, sehingga terdapat perbedaan hasil belajar siswa sebelum menggunakan multimedia pembelajaran dan sesduah menggunakan multimedia pembelajaran. Maka hasil pengembangan yang telah dilakukan mampu meningkatkan hasil belajar.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS PODCAST UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN BERBICARA SISWA PADA PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA KELAS X DI SMK TELKOM BANJARBARU Angga Eki Duta Rahmadan; Hamsi Mansur; Zaudah Cyly Arrum Dalu
J-INSTECH Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/j-instech.v1i1.12046

Abstract

Perkembangkan  teknologi  yang  semakin  meningkat  dan  canggih  dapat  disebut  sebagai bagian  dari  revolusi  industri  4.0,  telah  membuat  proses  pembelajaran  menjadi  lebih  beragam  dan bervariatif.  Penggunaan  media  pembelajaran  berbasis  podcast  merupakan  bentuk  perkembangan teknologi  informasi  dan  komunikasi  yang  bisa  digunakan  sebagai  alternatif  media  pembelajaran. Tujuan  penelitian  ini  untuk  mengembangkan  media  pembelajaran  berbasis  podcast,  mengetahui kelayakan dari media pembelajaran tersebut dan untuk mengetahui kemampuan berbicara Siswa di SMK  Telkom  Banjarbaru.  Model  pengembangan  yang  digunakan  dalam  penelitian  ini  mengacu pada  model  penelitian  dan  pengembangan  4D  (four-D)  dengan  empat  tahapan,  yaitu  define (pendefinisian),  design  (perancangan),  develop  (pengembangan),  dan  disseminate  (penyebaran). Adapun  teknik  pengumpulan  data  dalam  penelitian  ini  adalah  wawancara,  observasi,  dan  angket validasi  ahli,  serta  angket  respon  peserta  didik.  Hasil  penelitian  pengembangan  menunjukkan bahwa  media  pembelajaran  berbasis  Podcast  mampu  menciptakan  suasana  belajar  yang  interaktif dan lebih bermakna bagi peserta didik. Sekolah dapat memanfaatkan media pembelajaran podcast sebagai media pembelajaran digital untuk menunjang kegiatan belajar mengajar dalam peningkatan kemampuan bicara siswa.
PENGEMBANGAN MEDIA ULAR TANGGA MATEMATIKA UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA KELAS 2 SEKOLAH DASAR Nur Rizqo; Hamsi Mansur; Mastur Mastur
J-INSTECH Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/j-instech.v1i1.3648

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media pembelajaran, mengetahui kelayakkan media ular tangga matematika, dan motivasi belajar pengembangan media matematika pada materi bangun datar  kelas 2 di SDN 4 Sungai Ulin. Penelitian ini merupakan jenis penelitian pengembangan atau Research and Development (R &D), dengan menggunakan model ADDIE yang terdiri dari 5 tahapan yaitu: Analysis,  Design, Development, Implementation dan Evaluation. Hasil penilaian dari ahli media mendapat nilai rata-rata skor 4.9 kategori “Sangat Baik”. Hasil penilaian dari ahli materi mendapat nilai rata-rata skor 4.9 kategori “Sangat Baik”. Penilaian uji coba perorangan mendapatkan nilai sebesar 4.5 kategori “Sangat Baik”. Penilaian kelayakkan oleh siswa uji coba kelompok kecil 4.3 kategori “Sangat Baik”. Penilaian kelayakkan oleh siswa uji coba kelompok besar 4.5 kategori “Sangat Baik”. Media Ular tangga matematika ini dapat meningkatkan motivasi belajar dilihat dari peningkatan skor dari 45.9 menjadi 68.5. Pada hasil uji N-gain 0.76 kategori “Tinggi”. Dengan demikian Media ular tangga bangun datar ini layak untuk digunakan sebagai media pembelajaran dan dapat meningkatkan motivasi belajar matematika.
PEMANFAATAN MEDIA BERBASIS MICROSOFT SWAY UNTUK MENDUKUNG PEMBELAJARAN BLENDED LEARNING Rizki Himawan; Mastur Mastur; Adrie Satrio
J-INSTECH Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/j-instech.v1i1.12053

Abstract

Pendidikan  telah  mengalami  perubahan  signifikan  dengan  berkembangnya  teknologi informasi.  Salah  satu  perubahan  utama  adalah  adopsi  model  pembelajaran  blended  learning. Pemanfaatan media Microsoft Sway sebagai alat media untuk meningkatkan pengalaman pembelajaran blended learning yang menggabungkan elemen pembelajaran daring dengan pembelajaran tatap muka. Microsoft  Sway  adalah  sebuah  aplikasi  berbasis  web  yang  dikembangkan  oleh  Microsoft  untuk membuat presentasi, cerita, dan laporan yang menarik dan interaktif. Sway memungkinkan pengguna untuk menggabungkan berbagai jenis konten, seperti teks, gambar, video, grafik, dan masih banyak lagi dalam sebuah alur yang menarik. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan Microsoft Sway,  fungsinya  untuk  mendukung  proses  pembelajaran  blended  learning  menjadi  interaktif, kolaboratif,  dan  berbasis  teknologi  serta  saling  terintegrasi  dengan  aplikasi  yang  dikembangkan Microsof. Metode yang digunakan dalam penulisan jurnal ini adalah studi pustaka melalui kegiatan pengumpulan  data  dan  pengolahan  data  pustaka,  sedangkan  untuk  teknik  pengumpulan  data menggunakan  observasi,  wawancara,  dan  dokumentasi.  Hasil  penelitian  ini  Microsoft  Sway  dapat menjadi  alat  yang  efektif  untuk  meningkatkan  pembelajaran  dalam  lingkungan  blended  learning. Penggunaan  Sway  meningkatkan  keterlibatan  siswa,  menciptakan  pengalaman  belajar  yang  lebih interaktif, dan membantu dalam mencapai tujuan pembelajaran.
PENGEMBANGAN MEDIA VIDEO PEMBELAJARAN IPA UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR Siti Maulida; Hamsi Mansur; Fatimah Fatimah
J-INSTECH Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/j-instech.v1i1.3645

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media video pembelajaran dalam meningkatkan minat belajar siswa di kelas IV SDN Pelambuan 2 Banjarmasin. Data utama dari penelitian ini adalah (a) mengetahui fasilitas yang dimiliki sekolah berdasarkan hasil wawancara dengan Kepala Sekolah, (b) media mengajar yang digunakan guru saat pembelajaran berdasarkan wawancara dengan guru kelas, (c) minat belajar yang dimiliki siswa berdasarkan hasil observasi di kelas ketika pembelajaran berlangsung. Penelitian ini menggunakan metode penelitian dan pengembangan (R&D). Model pengembangan yang digunakan adalah model ADDIE (Analysis, Design, Development, Implementasi and Evaluation). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (a) fasilitas yang dimiliki sekolah dapat digunakan dengan baik, (b) media yang dikembangkan layak digunakan dikelas, hal ini dilihat dari hasil validasi ahli media sebesar 98% dan validasi ahli materi sebesar 96,2% dengan kategori sangat layak (c) minat belajar siswa meningkat ketika pembelajaran menggunakan media video pembelajaran, hal ini dilihat dari hasil Uji N-Gain sebesar 0,7 dengan kategori tinggi.
PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS ANDROID UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN BAHASA INGGRIS DI SMP NEGERI 6 BANJARMASIN Hariadi Noor Ramadan; Hamsi Mansur; Agus Hadi Utama
J-INSTECH Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/j-instech.v1i1.12048

Abstract

Diperlukannya sebuah media pembelajaran fleksibel bisa digunakan dimana saja dan kapan saja yang dapat menarik perhatian siswa untuk meningkatkan motivasi belajar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tahapan pengembangan media pembelajaran dan menguji kelayakan dari media pembelajaran berbasis android sebagai sumber belajar serta mengetahui peningkatan motivasi belajar siswa pada mata pelajaran  Bahasa  Inggris  kelas  VII  di  SMP  Negeri  6  Banjarmasin  setelah  penggunaan  media pembelajaran. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian R&D dengan model pengembangan Waterfall. Tahapan  dalam  pengembangan  terdiri  dari  tahap  analisis,  perancangan,  implementasi,  pengujian,  dan penyebaran. Kelayakan produk media pembelajaran dilakukan melalui uji validasi oleh ahli materi dan ahli media. Hasil penelitian menunjukkan bahwa uji validasi oleh ahli materi dan ahli media memperoleh kategori sangat baik. Peningkatan motivasi belajar siswa diukur sebelum penggunaan media dan sesudah penggunaan media. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan motivasi belajar siswa dari sebelum dan sesudah penggunaan media pembelajaran. Dengan demikian, media pembelajaran berbasis android ini sangat layak untuk digunakan sebagai sumber belajar dan dapat meningkatkan motivasi belajar siswa setelah penggunaan. Pendidik diharapkan untuk memanfaatkan media pembelajaran ini agar fokus siswa bisa lebih tertuju terhadap proses pembelajaran dan jika memungkinkan pendidik juga menambah pengalaman dalam penggunaan serta pengembangan media pembelajaran berbasis teknologi.
PENGEMBANGAN MULTIMEDIA PEMBELAJARAN INTERAKTIF UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN PKN SEKOLAH DASAR Annisa Rizki Aulia; Hamsi Mansur; Rafiudin Rafiudin
J-INSTECH Vol 1, No 1 (2020)
Publisher : Universitas Lambung Mangkurat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20527/j-instech.v1i1.3650

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk; Mengembangkan multimedia pembelajaran interaktif, dan Mengukur minat belajar siswa yang menggunakan multimedia pembelajaran interaktif dengan pendekatan kognitif pada mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan (PKn) pokok bahasan ciri khas bangsa Indonesia siswa kelas III SDN Benua Anyar 4 Banjarmasin. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian dan pengembangan (R&D) yang mengadopsi pada model desain  ADDIE. Hasil penelitian ini adalah: Media pembelajaran ini menunjukkan kelayakan yang terbukti dengan persentase rata-rata dari validasi ahli media (desain) pembelajaran 94,25%, hasil validasi ahli isi (materi) 100%, dan uji coba produk kepada siswa kelas III SDN Benua Anyar 4 Banjarmasin menunjukkan 98,85% yang ketiganya termasuk kategori sangat baik. Hasil analisis data penggunaan media menghasilkan rata-rata nilai prettest dari siswa 34,3 dan guru 39 sedangkan rata-rata nilai posttest dari siswa 73,5 dan guru 73. Hasil analisis minat belajar siswa menggunakan uji N-Gain adalah 0,96 dan data tersebut dikuatkan oleh pendapat guru yang memperoleh uji N-Gain sebesar 0,94 yang termasuk dalam klasifikasi tinggi. Maka hasil pengembangan yang telah dilakukan mampu meningkatkan minat belajar siswa.

Page 1 of 1 | Total Record : 8