cover
Contact Name
Muhammad Arif
Contact Email
muhammadarif@uinsyahada.ac.id
Phone
+6281377308113
Journal Mail Official
profjes@uinsyahada.ac.id
Editorial Address
Jl. T. Rizal Nurdin Km. 4,5 Sihitang Kota Padangsidimpuan 22733
Location
Kota padangsidimpuan,
Sumatera utara
INDONESIA
Profetik Jurnal Ekonomi Syariah
ISSN : 30634717     EISSN : 30634717     DOI : 10.24952/profjes
Core Subject : Economy,
PROFJES (Prophetic Journal of Sharia Economics) adalah publikasi akademis yang berfokus pada penelitian di bidang Ekonomi Islam dan isu-isu yang berkaitan dengan ekonomi syariah. Jurnal ini bertujuan untuk memberikan kontribusi baru atau terkini yang signifikan untuk pengembangan akademik dan aplikasi dunia nyata, atau bahkan keduanya. Jurnal ini berisi artikel penelitian asli dengan topik-topik antara lain: - Ekonomi Islam - Ekonomi Makro dan Mikro Islam - Pasar Uang dan Pasar Modal Islam - Ekonomi Moneter Islam dan Perkembangannya - Keuangan dan Investasi Syariah Translated with DeepL.com (free version)
Articles 78 Documents
PENGARUH PROFITABILITAS DAN SOLVABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM EMITEN SYARIAH SEKTOR PERTANIAN DI BURSA EFEK INDONESIA (2016-2021) Nila Artati; Nofinawati Nofinawati; Ja’far Nasution; Muhammad Arif
PROFJES: Profetik Jurnal Ekonomi Syariah Vol 1, No 2 (2022)
Publisher : UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/profjes.v1i2.7450

Abstract

Indonesia merupakan negara agraris yang memiliki lahan yang sangat luas yang dapat dijadikan sebagai lahan pertanian, bahkan sebagian besar penduduknya juga mempunyai mata pencarian sebagai petani. Kementerian Pertanian dalam situs resminya menjelaskan bahwa kinerja sektor pertanian di Indonesia melesat naik walaupun faktanya sangat bertolak belakang dengan data yang ada di indeks sektor pertanian yang ada di Bursa Efek Indonesia. Dalam 5 tahun terakhir indeks sektor pertanian telah mengalami penurunan sebesar -12,70%.Pembahasan penelitian ini berkaitan dengan ilmu akuntansi dan keuangan syariah. Sehubungan dengan itu pendekatan yang dilakukan adalah dengan menggunakan teori-teori yang berkaitan dengan rasio keuangan dan pasar modal syariah. Dalam penelitian ini akan dibahas seberapa besar pengaruh profitabilitas dan solvabilitas terhadap harga saham.Penelitian ini menggunakan metode penelitian kuantitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang didapatkan dari laporan triwulan 4 emiten syariah sektor pertanian yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2016-2021. Penelitian ini menggunakan model data panel dengan bantuan software EViews.Berdasarkan hasil estimasi dengan menggunakan data panel model fixed effect maka diperoleh persamaan HSi,t = 2,604972 + 0,438409 EPSi,t + -0,029157 ROEi,t + 0,751989 DERi,t  + ɛi,t. Secara parsial hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Profitabilitas memiliki pengaruh terhadap harga saham ketika diuji dengan variabel EPS yaitu nilai t hitung lebih besar dari nilai t tabel (11,51956   1,98609) dan Profitabilitas tidak memiliki pengaruh terhadap harga saham ketika diuji dengan variabel ROE yaitu nilai t hitung lebih kecil dari nilai t tabel (-3,581879 1,98609). Solvabilitas yang diukur dengan DER secara parsial memiliki pengaruh terhadap harga saham yaitu nilai t hitung lebih besar dari nilai t tabel (6,023084 1,98609). Selain itu, secara simultan profitabilitas dan solvabilitas tidak memiliki pengaruh terhadap harga saham dengan nilai Fhitung  F tabel (8,803629 2,70). Hasil penelitian dengan Uji R2 menunjukkan nilai 0,768374 atau 76%. Hal ini menunjukkan bahwa model penelitian ini hanya mampu menjelaskan 76% terhadap perubahan harga saham dan 24% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini.Kata Kunci : Profitabilitas, Solvabilitas, Harga Saham
PERAN ZAKAT PRODUKTIF DALAM MENGENTASKAN KEMISKINAN DENGAN MENGGUNAKAN MODEL CIBEST (STUDI KASUS BAZNAS TAPANULI SELATAN) Siregar, Nurhayani; Lubis, Delima Sari; Zein, Aliman Syahuri
PROFJES: Profetik Jurnal Ekonomi Syariah Vol 3, No 1 (2024)
Publisher : UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/profjes.v3i1.7471

Abstract

Kemiskinan merupakan problematika kronis yang sering ditemui di banyak negara. Zakat merupakan salah satu instrumen pengentasan kemisikinan yang paling efektif karena zakat mempunyai banyak manfaat, dikarenakan zakat merupakan sumber dana yang tidak pernah kering dan habis. Artinya selama umat Islam memiliki kesadaran untuk berzakat dan selama dana zakat dikelola dengan baik, maka dana zakat akan selalu ada serta bermanfaat untuk kepentingan dan kesejahteraan masyarakat. Penggunaan zakat sebagai instrumen yang dapat mengentaskan kehampaan selama ini masih terbatas pada aspek pengukuran materi saja. Sehingga dibutuhkan suatu model yang dapat digunakan untuk mengukur aspek-aspek seperti aspek material dan aspek spritual.Salah satu model yang bisa digunakan adalah Model CIBEST. Model CIBEST ini merupakan metode pengukuran misi berdasarkan perspektif islam dengan cara menyeimbangkan aspek material dan aspek spritual. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori zakat sebagai instrumen pengentasan kemiskinan oleh Al-Qardhawi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan desktiptif. Sumber data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, kuesioner/angket dan dokumentasi. Teknik pengolahan dan analisis data yang digunakan adalah model CIBEST yaitu terdiri dari kuadran CIBEST dan Indeks CIBEST.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa peran zakat produktif dalam mengentaskan kemiskinan sudah tergolong baik dan dapat meningkatkan pendapatan mustahik walaupun masih tergolong kecil. Namun pengembangan usaha setiap mustahik belum terealisasi dengan baik dikarenakan pihak BAZNAS Kabupaten Tapanuli Selatan hanya menyalurkan zakat produktif dan melakukan evaluasi saja sedangkan pembinaan dan pendampingan tidak dilakukan sama sekali. Berdasarkan hasil kuesioner/angket yang diberikan kepada mustahik yang menerima zakat produktif menunjukkan bahwa klasifikasi mustahik sebelum dan sesudah menerima zakat produktif mengalami perubahan dimana jumlah rumah tangga yang masuk dalam kategori sejahtera mengalami peningkatan sebesar 50% dan mengalami penurunan dalam kategori miskin material sebesar 50%.  Kata Kunci : Kemiskinan, Zakat Produktif, Model CIBEST
PENGARUH PENGGUNAAN TAGLINE GRATIS ONGKIR DAN ONLINE COSTUMER RATING TERHADAP MINAT BELI PRODUK PAKAIAN MUSLIM (Studi Pada Mahasiswa FEBI IAIN Padangsidimpuan) Romadhonna Siregar; Muhammad Isa; Adanan Murroh Nasution
PROFJES: Profetik Jurnal Ekonomi Syariah Vol 1, No 1 (2022)
Publisher : UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/profjes.v1i1.6385

Abstract

Perkembangan teknologi menyebabkan perubahan perilaku konsumen yang awalnya berbelanja melalui offline shop berubah menjadi berbelanja melalui online shop. Salah satu fitur yang paling digemari konsumen adalah fitur gratis ongkir. Shopee menawarkan solusi mudah bagi para konsumen yaitu dengan menampilkan online customer review dan online customer  rating untuk meningkatkan kepercayaan bagi konsumen maupun calon konsumen. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa pengaruh penggunaan tagline gratis ongkir dan online customer rating terhadap minat beli produk pakaian muslim di shopee (studi pada mahasiswa FEBI IAIN Padangsidimpuan).Variabel independen penelitian ini adalah penggunaan tagline dan online customer rating dan variabel dependennya minat beli. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Data diperoleh melalui wawancara, angket dan dokumentasi. Teknik pengambilan sampel menggunakan stratified sampling. Dianalisis dengan menggunakan program SPSS versi 26 dengan menggunakan metode analisis uji normalitas, linearitas, multikolinearitas, heterokedastisitas, analisis regresi linear berganda, uji koefisien determinasi dan uji hipotesis (uji t dan uji F).Hasil penelitian ini adalah variabel tagline dan online customer rating  mempengaruhi minat beli  sebesar 32,8%. Kemudian hasil penelitian secara parsial (uji t) menyatakan bahwa, variabel tagline memiliki thitung ttabel = (4,185 1,662) artinya terdapat pengaruh tagline dengan minat beli. Sedangkan untuk variabel online customer rating memiliki thitung ttabel = (2,761 1,662) artinya terdapat pengaruh online customer rating dengan minat beli. Sedangkan dengan cara simultan (uji F) hasilnya terdapat pengaruh tagline “gratis ongkir dan online customer rating terhadap minat beli yang dibuktikan dengan Fhitung Ftabel = (22,408 2,36).Kata Kunci: Tagline, Online Customer Rating, Minat Beli
Pengaruh Harga Dan Citra Merek Terhadap Keputusan Pembelian Konsumen Pupuk Pada Ud.Hsb Di Pasar Huristak Harahap, Desi Anora; Isa, Muhammad; Saleh, Idris
PROFJES: Profetik Jurnal Ekonomi Syariah Vol 2, No 1 (2023)
Publisher : UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/profjes.v2i1.10379

Abstract

Kebutuhan konsumen yang meningkat dan bermacam-macam serta ingin mendapatkan segalanya dengan mudah menjadi peluang usaha bagi pelaku bisnis. UD.HSB di Pasar Huristak  selaku pelaku bisnis harus mampu mengidentifikasi kebutuhan dan keinginan konsumen agar tidak berpaling ke pesaing lain. Harga yang terlampau mahal membuat kalangan konsumen ragu-ragu karena nilainya dianggap tidak ada. Produk yang memiliki citra merek yang baik cenderung mudah di ingat oleh konsumen. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh yang simultan antara harga dan citra merek terhadap keputusan pembelian konsumen pupuk pada UD.HSB di Pasar Huristak.Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan model analisis regresi linear berganda. Sampel yang digunakan sebanyak 67 responden serta teknik pengambilan sampel yang digunakan insidental sampling. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah Angket kemudian di analisis dengan alat bantu statistik yaitu SPSS versi 24. Uji data yang digunakan yaitu: uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji linearitas, uji multikolineritas, uji heteroskedastisitas, koefisien determinan R2, uji parsial (uji t), uji simultan (uji f) dan analisis regresi linear berganda.Hasil penelitian ini menyatakan variabel harga terdapat pengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen pupuk pada UD.HSB di Pasar Huristak. Untuk variabel citra merek juga terdapat pengaruh terhadap keputusan pembelian konsumen pupuk pada UD.HSB di Pasar Huristak. Variabel harga dan citra merek terdapat pengaruh secara simultan terhadap keputusan pembelian konsumen pupuk pada UD.HSB di Pasar Huristak. Kata Kunci: Harga, Citra Merek, Keputusan Pembelian
Analisis Kinerja Keuangan Menggunakan Konsep Value For Money pada Kegiatan Dinas Sosial Kabupaten Padang Lawas Utara Fanisah Yuli Yanda; Abdul Nasser Hasibuan; Arti Damisa
PROFJES: Profetik Jurnal Ekonomi Syariah Vol 1, No 2 (2022)
Publisher : UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/profjes.v1i2.6993

Abstract

Dinas Sosial Kabupaten Padang Lawas Utara merupakan sektor publik yang membantu urusan pemerintah dalam bidang sosial. Dalam penelitian ini, Dinas Sosial Kabupaten Padang Lawas Utara lebih mengutamakan pengelolaan input, namun masih kurang memperhatikan output dan outcome. Sehingga dibutuhkan pengukuran kinerja keuangan menggunakan value for money. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kinerja keuangan Dinas Sosial Kabupaten Padang Lawas Utara pada program pemberdayaan sosial dan penanganan fakir miskin, program perlindungan dan jaminan sosial, serta program rehabilitasi sosial tahun 2020-2021 diukur dari tingkat ekonomis, efisiensi, dan efektivitas.Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif. Peneliti menggunakan data sekunder yaitu laporan akuntabilitas kinerja instansi pemerintah dan data primer dengan menyebarkan angket. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, dokumentasi, dan angket. Data kemudian dianalisis menggunakan value for money yang terdiri dari tiga elemen yaitu ekonomis, efisiensi, dan efektivitas. Teknik pengambilan sampel menggunakan sampling incidental dengan pengambilan jumlah sampel sebanyak 123 responden, dan diuji dengan validitas dan reliabilitas guna mengukur keandalan data.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pengukuran kinerja keuangan menggunakan konsep value for money pada program pemberdayaan sosial dan penanganan fakir miskin tahun 2020-2021 masuk dalam kategori ekonomis, efisiensi, dan belum mencapai dengan efektivitas yang baik. Kemudian pada program perlindungan dan jaminan sosial tahun 2020-2021 masuk dalam kategori ekonomis, dan pada tahun 2020 tergolong efisiensi berimbang, sedangkan pada tahun 2021 tergolong efisiensi, namun pada tahun 2020-2021 belum mencapai efektivitas yang baik. Kemudian untuk program rehabilitasi sosial untuk tahun 2020-2021 masuk dalam kategori ekonomis, dan pada tahun 2020 berjalan dengan efisiensi, namun pada tahun 2021 belum mencapai efisiensi dengan baik, dan tahun 2020 belum mencapai efektivitas yang baik, sedangkan pada tahun 2021 mencapai efektivitas berimbang. Kata Kunci: Efektivitas, Efisiensi, Ekonomis, Kinerja Keuangan, Value For Money
MODEL PEMBIAYAAN SYARIAH POLA KEMITRAAN ANTARA BSI DENGAN UMKM MITRA PESANTREN DAARUL ULUUM BOGOR Apriyana, Maya; Hasbi, Sahlan; Apriliansyah, Muhammad Romi; Umar Ali, Rizki
PROFJES: Profetik Jurnal Ekonomi Syariah Vol 3, No 1 (2024)
Publisher : UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/profjes.v3i1.11267

Abstract

In its evolution and role, Bank Syariah Indonesia (BSI) is one of the sharia financial entities that organizes financing programs to support the growth of micro entrepreneurs. One of these programs is financing for Micro, Small and Medium Enterprises (MSMEs) assisted by Islamic boarding schools and MSMEs around the Islamic boarding school area, with the aim of increasing financial access in the area. The aim of this research is to understand the sharia financing model implemented in the partnership between BSI and the Daarul Uluum Bogor Islamic boarding school in supporting the Islamic boarding school partner business community, evaluate the effects of sharia financing, and explore the potential for replicating the sharia financing model at the Daarul Uluum Lido Islamic boarding school. This research uses a qualitative approach with data collection methods through interviews, observation and documentation. The data analysis technique refers to the Miles and Huberman model which includes three steps: data reduction, data presentation, and conclusion verification. Research findings show that the sharia financing model implemented by BSI with the partner business community of Pesantren Daarul Uluum Bogor is through the murabahah bil wakalah financing scheme. Sharia financing from BSI has had a positive impact on BSI, the Daarul Uluum Bogor Islamic boarding school, and the Islamic boarding school partner business community. Apart from that, this sharia financing model has great potential to be replicated at the Daarul Uluum Lido Islamic boarding school, supported by the internal experience of Islamic boarding school administrators in managing the economy and the significant number of potential customers from the Islamic boarding school partner business community.
STRATEGI DISTRIBUSI ZAKAT PRODUKTIF DALAM MENINGKATKAN USAHA MUSTAHIQ TAPANULI SELATAN Zul Ardi Hasibuan; Delima Sari Lubis; Aliman Syahuri Zein
PROFJES: Profetik Jurnal Ekonomi Syariah Vol 1, No 1 (2022)
Publisher : UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/profjes.v1i1.6383

Abstract

Persoalan penelitian ini mengarah pada pendistribusian dana zakat produktif kepada mustahiq di Tapanuli Selatan yang ketika zakat tersebut di distribusikan belum dapat memenuhi tujuan zakat produktif tersebut disalurkan yaitu meningkatkan usaha para mustahiq dan mengharapkan agar para mustahiq zakat produktif tersebut tidak selamanya menjadi mustahiq akan tetapi kelak dapat menjadi seorang muzakki.Jenis penelitian ini adalah penelitian mixed methods (Penelitian kombinasi) yaitu penelitian yang menggabungkan antara metode kualitatif dan metode kuantatif dengan menggunakan pendekatan   Analytical   Network   Process   (ANP)   yang   digunakan   untuk menemukan prioritas permasalahan dan solusi dalam pendistribusian dana zakat prouktif di Tapanuli Selatan . Sumber data pada penelitian ini diperoleh dari beberapa tahapan yaitu dengan melakukan wawancara mendalam (Indepth Interview) dengan  pakar akademisi  dan juga  praktisi.  Selanjutnya  membentuk jaringan ANP dengan menggunakan Software Super Decision dan diakhiri dengan penentuan prioritas masalah dan solusi.Adapun hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pendistribusian dana zakat produktif untuk meningkatkan usaha mustahiq tapanuli selatan belum berjalan secara efektif, dimana terdapat beberapa masalah diantaranya masalah BAZNAS, Mustahiq, dan Pemerintah. Untuk solusi dalam menyelesaikan permasalahan tersebut yaitu dimana para Informan sepakat bahwa BAZNAS harus melakukan edukasi  dan pendampingan kepada para mustahiq zakat produktif supaya usaha mereka dapat berkembang.Kata Kunci: Zakat Produktif, Distribusi, BAZNAS, Super Decision, Analytical Network Proces (ANP)
Analisis Rasio Keuangan Daerah Sebagai Penilai Kinerja Keuangan BPKAD Kabupaten Labuhanbatu Hsb, Efrilisa Asnuna; Hamid, Azwar
PROFJES: Profetik Jurnal Ekonomi Syariah Vol 2, No 1 (2023)
Publisher : UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/profjes.v2i1.9607

Abstract

Otonomi daerah adalah kewenangan daerah otonom untuk mengatur dan mengurus kepentingan aspirasi masyarakat dan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku. Salah satu aspek dari pemerintah daerah yang harus diatur secara hati-hati adalah pengelolaan keuangan daerah. Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu, bagaimana kinerja keuangan pada Badan Pengelola Keuangan Aset Daerah Kabupaten Labuhanbatu ditinjau dari rasio kemandirian, rasio efektivitas, rasio pertumbuhan dan rasio efisiensi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui laporan keuangan pada BPKAD Kabupaten Labuhanbatu menggunakan rasio keuangan dalam menilai kinerja keuangan.Teori yang digunakan dalam penelitian ini berkaitan dengan ilmu akuntansi sektor publik, yaitu dengan teori yang berkaitan khususnya dengan kinerja keuangan daerah, laporan keuangan daerah, rasio kemandirian, rasio efektivitas, rasio pertumbuhan, dan rasio efisiensi.Jenis penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif. Peneliti menggunakan data sekunder berupa laporan keuangan dan data primer berupa wawancara. Teknik pengumpulan data pada penelitian ini yaitu dengan wawancara dan dokumentasi. Data kemudian dianalisis menggunakan rasio kinerja keuangan daerah dengan Laporan Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah pada tahun 2017-2021 menggunakan rasio kemandirian, rasio efektivitas, rasio pertumbuhan, dan rasio efisiensi.Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah untuk rasio kemandirian pada tahun 2017-2021 masuk dalam kategori rendah sekali, karena hasil pengukuran yang berada pada posisi 0%-25%. Pengukuran pada rasio efektivitas pada tahun 2017 dan pada tahun 2019 masuk dalam kategori kurang efektif, karena hasil pengukuran berada di posisi 75%-89%. Sedangkan pada tahun 2018, 2020, dan 2021 masuk dalam kategori tidak efektif, karena hasil pengukuran 75%. Pengukuran menggunakan rasio pertumbuhan pada tahun 2017-2021 masuk dalam kategori tidak berhasil, karena hasil pengukuran 30%. Pengukuran efisiensi masuk dalam kategori sangat efisiensi, karena hasil pengukuran 5%. Namun pada tahun 2018 masuk dalam kategori efisiensi, karena hasil pengukuran 5%-10%. Kata Kunci: Rasio Efektivitas, Rasio Efisiensi, Rasio Kemandirian, Rasio Pertumbuhan 
Pengaruh Konservatisme Akuntansi dan Good Corporate Governance (GCG) Terhadap Kualitas Laba Pada PT. Garuda Indonesia TBK Rambe, Irfan Arya
PROFJES: Profetik Jurnal Ekonomi Syariah Vol 2, No 2 (2023)
Publisher : UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/profjes.v2i2.10527

Abstract

Penelitian ini dilakukan pada PT Garuda Indonesia Tbk  yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Terjadinya Manipulasi laporan keuangan yang dilakukan PT Garuda Indonesia pada tahun 2018 yang dimana PT Garuda mencatatkan keuantungan atau profit sebesar Rp. 72,5 M dan setelah di audit kembali pada tanggal 26 Juli 2019 ternyata PT Garuda Indonesia Tbk mencatatkan kerugian atau Net loss sebesar Rp. 2,4 T dan fenomena pada Koservatisme akuntansi  dan GCG terhadap Kualitas laba dalam kurun waktu 2011-2021. Dalam penelitian ini menunjukkan bahwa tidak setiap kejadian empiris sesuai dengan teori yang ada. Dimana teori menyatakan konservatisme akuntansi merupakan prinsip kehati hatian dalam menuyusun laporan keuangan tetapi tidak semua perusahaan yang mengatakan bahwa Konservatisme dapat meningkatkan kualitas laba. Dan GCG merupakan prinsip perusahaan yang dimana GCG (komisaris independen) merupakan pihat yang tidak terafiliasi dengan pemegang saham pengendali, anggota direksi dan dewan komisaris lain dari perusahaan itu sendiri. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh konservatisme akuntansi dan GCG terhadap kualitas laba PT Garuda Indonesia Tbk.            Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang menggunakan data sekunder dengan teknik pengambilan sampel purposive samplingdengan jumlah sampel sebanyak 44 sampel. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini berupa studi kepustakaan dan dokumentasi, dan teknik analisis data yang dipakai yaitu uji statistik deskriptif, uji normalitas, uji asumsi klasik terdiri dari(uji multikolinearitas, uji autokorelasi, uji heteroskedastisitas), uji regresi linier berganda, uji hipotesis (yang terdiri dari: uji parsial (uji t), uji simultan (uji f), dan uji determinasi R2 dengan bantuan sofware SPSS 24.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa konservatisme akuntansi dan GCG berkontribusi sebesar 30,8 persen terhadap kualitas laba sedangkan 69,2 persen dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak dimasukkan dalam penelitian ini. Adapun konservatisme akuntansi secara parsial tidak berpengaruh  terhadap kualitas laba yaitu thitung ttabel sebesar -2.711 0,68052, dan ada pengaruh GCG secara parsial terhadap kualitas laba yaitu thitung ttabel sebesar  4,397 0,68052. Ada konservatisme akuntansi dan GCG secara simultan terhadap kualitas laba yaitu FhitungFtabel sebesar 10,581 3,32. Kata Kunci : Good Corprate Governance, Konservatisme Akuntansi, Kualitas Laba
Tinjauan Ekonomi Islam terhadap Mukhabarah antara Pemilik Lahan dengan Penggarap pada Masyarakat Jorong Simpang Gadang Kabupaten Pasaman Barat Khoiruna, Khoiruna; Nofinawati, Nofinawati; Nasution, Hamni Fadlilah
PROFJES: Profetik Jurnal Ekonomi Syariah Vol 2, No 1 (2023)
Publisher : UIN Syekh Ali Hasan Ahmad Addary Padangsidimpuan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24952/profjes.v2i1.9395

Abstract

Salah satu bentuk kerjasama yang dilakukan di Jorong Simpang Gadang adalah dengan menggunakan sistem bagi hasil mukhabarah. Benih yang akan ditanam berasal dari si penggarap, namun saat panen hasilnya akan dibagi dua dengan pemilik lahan sesuai dengan nisbah awal. Pembahasan dalam penelitian ini tentang akad pertanian. Sedangkan teori yang digunakan berkaitan dengan akad mukhabarah. Akad mukhabarah adalah akad  dimana benih yang akan ditanam berasal dari si penggarap, namun saat panen hasilnya akan dibagi dua dengan pemilik lahan sesuai dengan nisbah awal.Penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Sumber data dari data primer, teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik pengolahan data menggunakan reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan. Teknik pengecekan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber, ketekunan pengamatan, menggunakan referensi.Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses pelaksanaan sistem bagi hasil di Jorong Simpang Gadang, dilakukan secara lisan tanpa ada tulisan hitam di atas putih dan pelaksanaan akadnya juga tidak memandang tempat. Namun dalam penerapan bagi hasilnya tidak sesuai dengan prinsip At-Ta’awun dimana bagi hasilnya mengandung unzur zholim, dikarenakan semua kerugian ditanggung oleh penggarap sedangkan hasilnya tetap di bagi dua. Kata Kunci : Bagi Hasil, Pemilik Lahan, Penggarap