cover
Contact Name
-
Contact Email
jmpm@umk.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
jmpm@umk.ac.id
Editorial Address
Jl. Lingkar Utara UMK, PO BOX 53, Gondangmanis, Bae Kudus
Location
Kab. kudus,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Muria Pengabdian Masyarakat
ISSN : -     EISSN : 30471249     DOI : http://dx.doi.org/10.24176/jmpm
Core Subject : Social,
Jurnal Muria Pengabdian Masyarakat (JMPM) merupakan jurnal ilmiah dengan akses bebas dan terbuka yang diterbitkan oleh LPPM UMK (Universitas Muria Kudus), dalam rangka memfasilitasi jurnal ilmiah hasil aktivitas akademika terhadap kegiatan sosial kemasyarakatan yang dilakukan oleh civitas akademika maupun kalangan umum di semua bidang sosial, Creativepreneur, serta Pendidikan Sosial dalam menghadapi era digital di Indonesia. JMPM menyediakan media untuk menerbitkan artikel ilmiah dari para sarjana dan pakar di seluruh dunia terkait dengan topik Pengabdian Kepada Masyarakat.
Articles 40 Documents
Mitigasi Bencana dengan Menerapkan Sistem Peringatan Dini Banjir di Desa Setrokalangan Kabupaten Kudus Slamet, Sugeng; Wibowo, Budi Cahyo; Nugraha, Fajar
Jurnal Muria Pengabdian Masyarakat Vol 1, No 2 (2024): Juli
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jmpm.v1i2.13178

Abstract

Banjir merupakan permasalahan yang terjadi akibat dari volume air yang berlebih pada sungai yang dipengaruhi oleh aktifitas manusia yang tidak ramah terhadap lingkungan. Desa Setrokalangan merupakan salah satu desa di kecamatan kaliwungu kabupaten Kudus. Desa ini menjadi langganan banjir disetiap musim penghujan datang. menurut informasi dari beberapa sumber pada akhir tahun 2022, desa Setrokalanganini terendam banjir hampir satu meter yang disebabkan tingginya intensitas hujan yang mengguyur wilayah kabupaten Kudus dan meluapnya sungai wulan. Sebagai wilayah rawan bencana banjir perlu kiranya dilakukan mitigasi bencana sebagai upaya untuk meminimalisir dampak dari banjir yang dialami. Adapun metode yang digunakan adalah dengan menerapkan sistem peringatan dini banjir menggunakan teknologi Internet Of Things pada daerah aliran sungai untuk meningkatkan kesiagaan masyarakat dalam menanggulangi banjir disamping meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sungai. Dari hasil penerapan teknologi peringatan dini banjir ini warga masyarakat disekitar daerah aliran sungai atau daerah terdampak lainnya menjadi lebih waspada dan meningkatkan kesiagaan dalam menanggulangi banjir, sehingga meminimalisir tingkat kerugian materi yang diakibatkan banjir.
Efektivitas Pelatihan Efikasi Diri dalam Meningkatkan Kemampuan Mengambil Keputusan Karier Pada Remaja Desa Hadiwarno Putri, Riani Anjani; Sa’diyah, Chalimatus; Nabila, Zahrotun; Muslim, Muhammad Ahyarul
Jurnal Muria Pengabdian Masyarakat Vol 1, No 1 (2024): Januari
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jmpm.v1i1.11812

Abstract

Pelatihan Efikasi diri adalah suatu metode yang bertujuan untuk meningkatkan keyakinan individu dalam kemampuan mereka untuk mencapai tujuan dan mengatasi tantangan dalam kehidupan mereka. Abstrak ini akan membahas tentang pelatihan efikasi diri untuk meningkatkan kemampuan dalam mengambil keputusan karier dalam remaja. Melalui pelatihan ini, remaja akan diberikan dukungan yang diperlukan untuk mengidentifikasi minat dan keterampilan sehingga mereka dapat mengambil keputusan yang sesuai dengan tujuan hidup mereka. Selain itu, pelatihan ini juga memerlukan komitmen dan kerjasama antara remaja dan pihak-pihak yang terkait. Dengan meningkatkan keyakinan diri dan keterampilan pengambilan keputusan, remaja dapat memenuhi potensi mereka secara pribadi dan profesional. Meskipun pelatihan ini menghadapi tantangan, manfaat jangka panjangnya sangat berharga dan perlu dilakukan upaya untuk memperluas akses pelatihan efikasi didi pada remaja.
Sosialisasi Desa Pedawang Mengenai Rokok Ilegal yang Menjadi Isu Hangat di Kalangan Bea Cukai Janah, Noor; Nawawi, Iqbal Muhammad; Pratama, Yudha; Riswari, Lovika Ardana
Jurnal Muria Pengabdian Masyarakat Vol 1, No 2 (2024): Juli
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jmpm.v1i2.13274

Abstract

Tingginya angka peredaran rokok illegal di Kudus menyebabkan perlunya dilakukan tindakan pencegahan melalui program sosialisasi. Penyusunan artikel ini bertujuan untuk mengetahui upaya pencegahan rokok ilegal di Desa Pedawang Kecamatan Bae Kabupaten Kudus. Penelitian ini menggunakan metode Kualitatif untuk mendeskripsikan hal-hal yang berkaitan dengan tingkah laku masyarakat Desa Pedawang setelah dilakukannya sosialisasi. Sumber data yang digunakan adalah sumber data primer dan sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi, studi literatur, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan menggunakan triangulaisi data. Hasil dari kegiatan sosialisasi yang dilakukan oleh Mahasiswa KKN Universitas Muria Kudus di Desa Pedawang adalah Pentingnya kesadaran masyarakat terutama di Desa Pedawang tentang rokok ilegal. Setelah dilakukannya penindakan berupa sosialisasi gempur rokok ilegal memberikan respon yang cukup baik namun belum memberikan dampak yang cukup kepada para pengedar rokok maupun penjual rokok. Jumlah penyebaran rokok ilegal di Desa Pedawang masih ditemukan dalam skala kecil.
Pelatihan Pengembangan Multimedia Interaktif (Android Application) Berbasis Powerpoint untuk Pembelajaran di MI Negeri Kudus Prambatan Kidul Sobirin, Mohamad; Dewanthi, Vannesa Anggun; Indriani, Dwi Aprilia; Handayani, Retno Tri
Jurnal Muria Pengabdian Masyarakat Vol 1, No 1 (2024): Januari
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jmpm.v1i1.11922

Abstract

Pendidikan penting dalam membentuk pola pikir dan perilaku manusia. Kualitas pendidikan di Indonesia, terutama di tingkat dasar, memengaruhi perkembangan negara dan fokus pada pembentukan karakter siswa. Media pembelajaran interaktif berbasis Aplikasi Android Powerpoint dapat meningkatkan motivasi siswa. Pelatihan ini dilaksanakan di MI Negeri Kudus sebagai salah satu program kerja KKN Universitas Muria Kudus dalam mengembangkan pembelajaran yang interaktif untuk menarik perhatian peserta didik dan memudahkan peserta didik dalam memahami materi yang disampaikan. Pelatihan ini bertujuan untuk menginspirasi guru dalam memanfaatkan teknologi dalam pembelajaran. Metode pengembangan menggunakan model ADDIE dengan tahapan analisis, desain, pengembangan, implementasi, dan evaluasi. Hasilnya adalah pengembangan media aplikasi interaktif yang berhasil, mendukung pembelajaran daring dan penggunaan teknologi oleh guru.
Pelatihan Aplikasi Kasir Dan Pencatatan Penjualan Berbasis Website Fiati, Rina; Rozi, Agus Fathur
Jurnal Muria Pengabdian Masyarakat Vol 2, No 1 (2025): Januari
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jmpm.v2i1.13880

Abstract

Abstract: Tujuan dari kegiatan pengabdian ini unutk mengembangkan sistem aplikasi kasir dan pencatatan penjualan guna meningkatkan efisiensi dan akurasi transaksi serta pencatatan penjualan. Sistem ini mengelola transaksi dan laporan secara real-time dengan antarmuka intuitif. Aplikasi dikembangkan menggunakan PHP dan framework Laravel versi 8, serta metode waterfall untuk memastikan pengembangan yang terstruktur. Metode pelaksanan kegiatan terdiri dari sosialisasi, pelatihan penggunaan aplikasi, dan pendampingan penggunaan aplikasi Si Kasir.  Lokasi kegiatan di PT X bergerak dibidang kuliner. Hasil luaran dari kegiatan  adalah (1) sistem aplikasi si kasir; (2)  meningkatkan kinerja  pengguna dalam mengelola transaksi dan inventaris dengan akurasi tinggi.Sistem, Informasi, kasir, Website
PENGOLAHAN BIJIH KOPI DAN PEMASARAN SECARA PENGOLAHAN BIJIH KOPI DAN PEMASARAN SECARA DIGITAL MARKETING UNTUK PENINGKATAN DIGITAL MARKETING UNTUK PENINGKATAN KESEJAHTERAAN KELOMPOK KESEJAHTERAAN KELOMPOK TANI DUSUN BUDAN KABUPATEN WONOSOBO Cahyandari, Dini; Safuan, Safuan; Sarfudin, Slamet
Jurnal Muria Pengabdian Masyarakat Vol 2, No 1 (2025): Januari
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jmpm.v2i1.13741

Abstract

Wonosobo adalah salah satu Kabupaten yang menjadi produsen kopi bubuk di Indonesia, termasuk Desa Pecekelan juga dari perkebunan menghasilkan produksi kopi. Desa Pecekelan adalah salah satu Desa yang berada di wilayah Kecamatan Sapuran Kabupaten Wonosobo. Desa Pecekelan terletak geografis  pada Kecamatan Sapuran terletak antara 7° 41’ 21’’ sampai 7° 48’ 11’’ Lintang Selatan (LS) dan 109° 97’ 05” sampai 110° 04’ 23” Bujur Timur (BT), berjarak 18 km dari Kabupaten Wonosobo dan 122 km dari Provinsi Jawa Tengah, berada pada ketinggian berkisar 641 m sampai 1.443 m di atas permukaan laut (mdpl).Luas Desa Pecekelan adalah 1.772 ha (17,72 km2) atau 1,89 % dari luas Kabupaten Wonosobo, dengan komposisi tata guna lahan atas lahan pertanian sawah seluas 1.233 ha, lahan pertanian bukan sawah seluas 5.750 ha termasuk juga lahan perkebunan kopi. Menurut informasi dari warga setempat perkebunan kopi sudah ada sejak jaman belanda, dimana perkebunan kopi dimiliki oleh kaum belanda. Namun sejak kemerdekaan pengelolaan perkebunan kopi mulai dikelola oleh warga setempat.Mitra yang kami gandeng pada kegiatan ini adalah Kelompok Tani Budan, yang berada di Dusun Budan, salah satu Dusun di Desa Pecekelan. Kelompok Tani Budan ini, sebagai ketua adalah Bapak Sarmadi. Kelompok Tani Budan, berdiri pada tahun 2 Mei 2019, dengan jumlah anggota 20 orang
Penyuluhan Pengelompokkan dan Pemanfaatan Sampah Rumah Tangga Menjadi Ecoenzim dan Ecobrick Guna Melestarikan Lingkungan di Desa Bae Nadya, Sheila; Kinanti, Muthia Rahma; Hidayat, Rouf Alfian; Rini, Gilang Pustpita
Jurnal Muria Pengabdian Masyarakat Vol 2, No 1 (2025): Januari
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jmpm.v2i1.14618

Abstract

Dukuh Karangsambung di Desa Bae merupakan salah satu dukuh yang terdiri dari 6 RT. Keadaan lingkungan di Karang Sambung masih asri alami dengan adanya sungai kali gelis yang mengalir sebagai pembatas dukuh tersebut. Akan tetapi, keasrian sungai tersebut lama perlahan mulai hilang dikarenakan sampah yang menumpuk disekitar sungai. Kurangnya kesadaran masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya menyebabkan hal tersebut terjadi. Kami mengadakan penyuluhan pengelompokan dan pemanfaatan sampah bertujuan untuk melestarikan kembali lingkungan desa bae dan menyadarkan masyarakat akan pembuangan sampah yang benar dan pemanfaatannya. Kami melakukan penyuluhan melalui Ibu-ibu PKK di masyarakat setempat dengan mengedukasi pentingnya pengelompokan dan pemanfaatan sampah yang bisa dilakukan dengan ecoenzim dan ecobrick. Hasil penyuluhan yang kami lakukan adalah meningkatnya kesadaran masyarakat akan pentingnya pengelompokan dan pemanfaatan sampah untuk menjaga kelesltarian lingkungan.
Penyuluhan Penurunan Stunting dan Pembagian PMT Bagi Balita dan Ibu Hamil Azzahra, Nabila Maulia; Aufar, Muhammad Ivan; Saputra, Hasar Umam; Rini, Gilang Pustpita
Jurnal Muria Pengabdian Masyarakat Vol 2, No 1 (2025): Januari
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jmpm.v2i1.14619

Abstract

Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Muria Kudus (UMK) telah melaksanakan penyuluhan untuk menurunkan angka stunting serta pembagian Pemberian Makanan Tambahan (PMT) bagi balita dan ibu hamil. Kegiatan ini dilatarbelakangi oleh tingginya prevalensi stunting di beberapa wilayah pedesaan, yang disebabkan oleh kurangnya asupan gizi yang memadai dan pengetahuan masyarakat mengenai pola makan sehat. Tujuan utama dari program ini adalah untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan masyarakat, khususnya ibu hamil dan keluarga dengan balita, mengenai pentingnya gizi seimbang dalam mencegah stunting. Metode yang digunakan dalam penyuluhan meliputi ceramah, diskusi interaktif, dan demonstrasi penyusunan menu gizi seimbang. Selain itu, PMT diberikan sebagai contoh konkret kepada para peserta untuk memperlihatkan pentingnya makanan bergizi dalam perkembangan anak dan kesehatan ibu hamil. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan adanya peningkatan pengetahuan peserta mengenai pencegahan stunting dan pentingnya asupan gizi yang memadai. Partisipasi aktif dari masyarakat dan dukungan dari berbagai pihak diharapkan dapat berkontribusi signifikan dalam upaya penurunan angka stunting di wilayah sasaran.
Penerapan Digital Branding Dalam Meningkatkan Upaya Pemasaran Pada UMKM Abon Lele Desa Dersalam Octavia, Putri Nabila; Damayanti, Anisa Iqlima; Sumartono, Thalia Chandra Dewi; Afariyanto, Vigo Ade; Kusuma, Chrestella Putu Holy; Maharani, Shinta Fanindia; Jayasanti, Renny Adi; Artiarno, Andrean Maulana
Jurnal Muria Pengabdian Masyarakat Vol 2, No 1 (2025): Januari
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jmpm.v2i1.14620

Abstract

Muria Kudus University's Thematic KKN Program focuses on branding MSMEs, including shredded lele MSMEs in Dersalam Village which are managed by local residents. The main issue faced is the lack of knowledge and skills in promoting shredded catfish products, making it difficult to compete in the wider market. The focus of this service is to improve community capabilities in branding and product promotion strategies. The aim of the service is to strengthen the identity and appeal of shredded catfish products through training and assistance in digital and offline marketing. The methods used include branding workshops, creating promotional content, and using social media. The results of the service show an increase in public awareness and ability to market products, an increase in sales of shredded catfish, and the introduction of products to a wider market. This program has succeeded in having a positive impact on the economic development and independence of the Dersalam Village community.
Penyuluhan Makanan Pendamping Air Susu Ibu (MPASI) Sebagai Upaya Pencegahan Stunting Di Posyandu Srikandi 2 Dawe Kudus Romi, Audrey Ananda; Budiman, Arif; Salsabila, Deffania; Zulfara, Shananta Rizki
Jurnal Muria Pengabdian Masyarakat Vol 2, No 1 (2025): Januari
Publisher : Universitas Muria Kudus

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24176/jmpm.v2i1.14621

Abstract

Tercukupinya gizi pada anak perlu diperhatikan karena gizi merupakan faktor terpenting dalam mengembangkan kualitas sumber daya manusia. Kurang terpenuhinya gizi pada anak dapat terjadinya stunting. Penelitian ini menggunakan metode diskusi berkelompok melalui media poster pencegahan stunting pada balita beserta penyuluhan resep MPASI novatif di Posyandu Srikandi 2 Cendono Dawe Kudus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ibu-ibu di Desa Cendono Dawe Kudus dapat menangkap dan memahami apa yang telah Tim KKN Tematik Karsa Nusantara sampaikan. Ibu-ibu mulai menerapkan dan mengikuti intruksi sesuai dengan arahan oleh Tim KKN Tematik Karsa Nusantara.

Page 3 of 4 | Total Record : 40