cover
Contact Name
Mohammad Fatikhul Khusaini
Contact Email
Khusainif2@gmail.com
Phone
+6285736369841
Journal Mail Official
khusainif2@gmail.com
Editorial Address
Jln. Raya Trawas Mojosari, Dsn. Madyopuro, Ds. Kalipuro, Kec. Pungging, Kab. Mojokerto, Prov. Jawa Timur
Location
Kab. mojokerto,
Jawa timur
INDONESIA
Jurnal Manajamen Pendidikan Islam
ISSN : 30637910     EISSN : -     DOI : -
An-Najmu: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam adalah jurnal yang diterbitkan oleh program studi Pendidikan Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Sekolah Tinggi Agama Islam Sabilul Muttaqin Mojokerto. Jurnal ini memuat manuskrip ilmiah pada kajian MP baik kajian literatur maupun kajian lapangan yang diterbitkan dalam Bahasa Indonesia dengan dua abstrak: Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris. Jurnal ini terbit dua kali setahun pada bulan Februari dan Agustus. Kami mengundang para peneliti, dosen, mahasiswa, guru, profesional, dan siapa saja untuk berbagi pengetahuan dalam bentuk naskah penelitian teorisitis dan empiris tentang Manajemen Pendidikan Islam FOKUS DAN RUANG LINGKUP Perencanaan Pendidikan Manajemen Organisasi Pendidikan Manajemen Kurikulum Manajemen Peserta Didik Manajemen Keuangan Pendidikan Supervisi Pendidikan Evaluasi Pendidikan Manajemen Kelas Manajemen sarana dan prasarana Pendidikan Manajemen Kebijakan Pendidikan
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 2 No 01 (2025)" : 7 Documents clear
IMPLEMENTASI METODE AT-TARTIL UNTUK MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA AL-QUR’AN PADA SISWA MA SABILUL MUTTAQIN KALIPURO PUNGGING MOJOKERTO Lutfi Efendi; Ainur Rofiq
An-Najmu: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 2 No 01 (2025)
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Sabilul Muttaqin Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63230/annajmu.v2i01.285

Abstract

Pembelajaran Al-Qur’an di MA Sabilul Muttaqin Kalipuro Pungging Mojokerto membutuhkan metode yang sesuai dengan kondisi guru dan peserta didik agar dapat meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an secara efektif. Metode At-Tartil dipilih sebagai metode yang praktis dan sistematis untuk pembelajaran Al-Qur’an di madrasah tersebut. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis studi kasus. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan analisis dokumen dengan narasumber kepala sekolah, wakil kurikulum, koordinator program pembelajaran Al-Qur’an, wali kelas, dan guru Al-Qur’an. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi metode At-Tartil memberikan dampak signifikan terhadap kemampuan membaca Al-Qur’an siswa, yang terlihat dari peningkatan kelancaran, kefasihan, dan ketepatan bacaan serta prestasi siswa di tingkat MTQ Jawa Timur. Kesimpulannya, metode At-Tartil sangat efektif dalam meningkatkan kemampuan membaca Al-Qur’an siswa di MA Sabilul Muttaqin Kalipuro Pungging Mojokerto.
TINJAUAN MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM: IMPLEMENTASI KEANGGOTAAN DAN PARTISIPASI KOPERASI PONDOK PESANTREN Dinda Utami, Adinda Woroika; Aep Tata Suryana
An-Najmu: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 2 No 01 (2025)
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Sabilul Muttaqin Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63230/annajmu.v2i01.218

Abstract

Artikel ini membahas tentang implementasi keanggotaan dan partisipasi koperasi di pondok pesantren. Koperasi sebagai lembaga ekonomi mempunyai peranan penting dalam meningkatkan kesejahteraan anggotanya, khususnya di lingkungan pesantren. Dengan menggunakan metode kualitatif, data dikumpulkan melalui wawancara dan observasi di beberapa pondok pesantren koperasi Islam. Berdasarkan hasil penelitian, anggota koperasi di pesantren umumnya terdiri dari santri, pengurus, dan guru yang turut berperan dalam pengelolaan dan pengembangan usaha koperasi. Partisipasi anggota dalam kegiatan koperasi seperti rapat dan proses pengambilan keputusan cenderung rendah karena kurangnya pemahaman tentang manfaat koperasi dan terbatasnya informasi yang tersedia. Meskipun demikian, koperasi telah berhasil memberikan anggotanya akses terhadap kebutuhan sehari-hari seperti bahan pokok dan perlengkapan sekolah. Studi ini menyarankan perlunya program pendidikan yang lebih intensif untuk meningkatkan kesadaran dan partisipasi anggota serta memperkuat struktur organisasi koperasi agar koperasi dapat menjalankan misinya secara lebih efektif.
MENCETAK GENERASI RABBANI : POTRET BOARDING SCHOOL SMP IT IBNU SINA MAKASSAR Fitri; Nurul Fajri; Nur Alya Azis; Aris Munandar; Ahlun Ansar
An-Najmu: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 2 No 01 (2025)
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Sabilul Muttaqin Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63230/annajmu.v2i01.224

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan model pendidikan di SMP IT Ibnu Sina Boarding School, Makassar. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data berupa wawancara dengan kepala sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa SMP IT Ibnu Sina Boarding School merupakan lembaga pendidikan yang menerapkan sistem boarding school dengan fokus pada aspek akademik dan karakter religius siswa. Sekolah ini memiliki visi untuk melahirkan generasi yang berbudi luhur dan sukses di akhirat. Sekolah ini memiliki program unggulan seperti tahfidz Al-Qur'an, bimbingan personal Islami, dan Islamic Leadership Camp. Sekolah ini juga menyediakan berbagai fasilitas pendukung seperti ruang belajar, perpustakaan, laboratorium, dan transportasi. Sekolah ini juga memiliki akreditasi A, yang menunjukkan reputasi yang baik dan kualitas pendidikan yang terjamin. Saran untuk sekolah ini adalah mengembangkan program yang mendorong siswa untuk lebih mandiri, mengaktifkan dewan siswa dan mengembangkan program kepemimpinan siswa lainnya, serta menyediakan layanan konseling psikologis untuk membantu siswa mengatasi masalah pribadi dan emosional.
MODEL SATUAN PENDIDIKAN BERCIRI SEKOLAH INTERNASIONAL DI SMP LAZUARDI ATHAILLAH GLOBAL COMPASSIONATE SCHOOL cahyani, ridho; Naila Putri; St. Zahidatul U’la; Arismunandar; Ahlun Ansar
An-Najmu: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 2 No 01 (2025)
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Sabilul Muttaqin Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63230/annajmu.v2i01.227

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan penerapan konsep sekolah berciri internasional di SMP Lazuardi Athaillah Global Compassionate School, yang terletak di Kabupaten Gowa. Dengan menggunakan pendekatan penelitian deskriptif kualitatif, data dikumpulkan melalui wawancara dengan kepala sekolah serta observasi terhadap fasilitas dan program yang diterapkan di sekolah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sekolah ini mengimplementasikan tiga kurikulum utama: Kurikulum Merdeka, Kurikulum Cambridge, dan kurikulum khas Lazuardi. Fokus utama sekolah adalah pengembangan keterampilan bahasa Inggris siswa melalui program English Day dan berbagai program inovatif seperti TED Talk. Selain itu, SMP Lazuardi Athaillah Global Compassionate School unggul dalam kualitas pengajaran dan fasilitas teknologi modern. Kesimpulannya, sekolah ini berhasil menggabungkan pendekatan internasional dengan nilai-nilai lokal, menciptakan lingkungan belajar yang komprehensif dan mempersiapkan siswa untuk menghadapi tantangan global.
MEKANISME PELAKSANAAN DAN KONSISTENSI KURIKULUM DI MA AL KIFAYAH: ANTARA TRADISI DAN INOVASI Setyaningsih, Rini; Saputra, Rezky
An-Najmu: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 2 No 01 (2025)
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Sabilul Muttaqin Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63230/annajmu.v2i01.250

Abstract

Analisis mekanisme pelaksanaan dan konsistensi kurikulum di MA Al Kifayah mengungkapkan tantangan dan strategi dalam mengintegrasikan Kurikulum Merdeka, Kurikulum 2013, dan kurikulum Kementerian Agama. Fokus utama penelitian ini adalah bagaimana sekolah menjaga keseimbangan antara nilai-nilai tradisional pondok pesantren dan inovasi pendidikan modern. Dengan menggunakan metode wawancara dengan pihak kurikulum, penelitian ini mengeksplorasi proses perencanaan, pengembangan, dan implementasi kurikulum. Hasilnya menunjukkan bahwa meskipun terdapat dua kurikulum yang diterapkan, sekolah berupaya memastikan bahwa pendidikan yang diberikan tetap relevan dengan kebutuhan siswa dan perkembangan zaman, serta tetap mempertahankan kekayaan tradisi keagamaan yang menjadi ciri khas institusi tersebut.
Optimising Video Conferencing Tools for Educational Leadership: Enhancing Virtual Collaboration and Leadership Skills Development Theoretically Adeoye, Moses Adeleke; I Wayan Widiana; Hasan Baharun; Imam Shofwan
An-Najmu: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 2 No 01 (2025)
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Sabilul Muttaqin Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.63230/annajmu.v2i01.260

Abstract

This research examines the optimisation of video conferencing tools (VCTs) to enhance virtual collaboration and leadership skills development in educational settings. The research problem focuses on how VCTs can effectively improve interactions among educators and foster essential leadership competencies. The research objectives include identifying best practices for VCT implementation, exploring their impact on leadership development and assessing the challenges institutions face. Utilising a qualitative research design, this research analyses existing literature and case studies to gather insights into using VCTs across various educational contexts. Data was collected through a comprehensive review of scholarly articles, reports and case studies that focus on the effectiveness of VCTs. Major findings indicate that optimised VCTs significantly enhance communication, foster collaboration, and contribute to developing vital leadership skills such as adaptability and emotional intelligence. The research also highlights barriers such as differing levels of technological proficiency and resource access, which can impede effective VCT implementation. In conclusion, the research emphasises the necessity of establishing clear communication protocols, providing ongoing professional development, and cultivating a collaborative culture to maximise the benefits of VCTs. By addressing these challenges and implementing best practices, educational leaders can leverage VCTs to create more engaging and inclusive learning environments, ultimately transforming educational leadership and collaboration in the digital era.
STRATEGI MENGAKTUALISASIKAN PERUBAHAN STATUS KELEMBAGAAN PADA PERGURUAN TINGGI ISLAM Nasikhah, Khafidhotun
An-Najmu: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol 2 No 01 (2025)
Publisher : Sekolah Tinggi Agama Islam Sabilul Muttaqin Mojokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perubahan-perubahan status kelembagaan pada lembaga pendidikan Islam merupakan tuntutan akan pendidikan yang profesional, berkualitas tinggi dan menawarkan banyak pilihan, terlebih dengan menyambut arus globalisasi dan transformasi industri 4.0 yang melahirkan lingkungan yang kompetitif. Selain hal tersebut, perubahan perlu dilakukan sebagai wujud pertahanan keberlangsungan kehidupan lembaga, baik secara jangka pendek ataupun panjang, ataupun beberapa alasan lainnya. Maka, perlu dilaksanakannya strategi-strategi khusus untuk menanggapinya. Terdapat strategi yang digunakan melalui beberapa penerapan teori-teori seperti Teori Force-Field di pelopori Kurt Lewin, Teori Motivasi dari Beckhard dan Harris, Teori Proses Perubahana Manajerial dari Beer, Teori-teori Organizational Development dalam Perubahan, Teori Perubahan Alfa, Betta Dan Gamma, Teori Contigency dalam Manajemen Perubahan dari Tannem baum dan Schmidt, Teori-teori Manajemen Kerjasama, Teori-teori Untuk Mengatasi Resitensi Dalam Perubahan, Model Acounting Turaround dari Harland.

Page 1 of 1 | Total Record : 7