cover
Contact Name
Rifal
Contact Email
rifalmattirodeceng@gmail.com
Phone
+6282347281745
Journal Mail Official
rifalmattirodeceng@gmail.com
Editorial Address
Jl. Kompleks IKIP Blok B5 No. 11 Makassar, Sulawesi Selatan 90222
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Pemikiran dan Pengembangan Pembelajaran
Published by Rayhan Intermedia
ISSN : 26849860     EISSN : 26848384     DOI : https://doi.org/10.31970/pendidikan.v6i3
Core Subject : Education,
Jurnal Pemikiran dan Pengembangan Pembelajaran (JP-3) merupakan media publikasi karya ilmiah yang diterbitkan oleh Rayhan Intermedia. Jurnal ini diterbitkan dalam rangka untuk mempromosikan dan menyebarluaskan pengetahuan serta teknologi yang berhubungan dengan pembelajaran dan dunia pendidikan umumnya. Jurnal ilmiah ini terbit 3 (tiga) edisi dalam setahun yaitu Januari-April, Mei-Agustus, dan September-Desember.
Articles 1,193 Documents
Penerapan Discovery Learning Berbasis Praktikum Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas VIII Ahmad Rudianto; Muhammad Danial; Yenni Rahman
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1309

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui peningkatan hasil belajar peserta didik dan respon peserta didik terhadap penerapan Model Discovery Learning berbasis praktikum pada pembelajaran materi unsur, senyawa, dan campuran. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII.2 UPT SPF SMPN 2 Makassar. Penelitian ini menggunakan dua teknik pengumpulan data, yaitu tes tertulis dan angket. Penerapan model pembelajaran Discovery Learning berbasis Praktikum menunjukkan peningkatan hasil belajar peserta didik dari 67.91% pada siklus I menjadi 73.65% pada siklus II dan berada pada tafsiran cukup efektif. Hasil ini mencerminkan adanya respon positif terhadap metode pembelajaran yang digunakan. Respon peserta didik terhadap penerapan Model Discovery Learning dengan metode praktikum, diperoleh sebanyak 44,4% peserta didik menyatakan sangat sesuai bahwa praktikum membantu meningkatkan minatnya terhadap pembelajaran IPA, dan sebanyak 38,9% peserta didik juga menyatakan sesuai. Sebanyak 44,4% peserta didik menyatakan sangat sesuai bahwa praktikum memberikan kesempatan untuk melakukan eksplorasi konsep secara mandiri, dan sebanyak 55,6% peserta didik juga menyatakan sesuai. Sebanyak 55,6% peserta didik menyatakan sangat sesuai bahwa dengan praktikum mereka mudah berkomunikasi dengan teman sekelasnya, dan sebanyak 33,3% peserta didik juga menyatakan sesuai.
Peningkatan Motivasi Belajar IPA Peserta Didik Kelas VIII.7 SMP Negeri 1 Makassar Melalui Penerapan Metode TGT Berbantuan Quizziz A. Heriati; Samputri; Murniah
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1310

Abstract

Penelitian ini untuk mengetahui peningkatan motivasi belajar peserta didik dengan menggunaan metode TGT berbantuan Quizziz pada mata pelajaran IPA di kelas VIII pada materi Struktur Bumi dan Perkembangannya. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) menggunakan teknik purposive sampling. Subjeck penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII.7 SMPN 1 Makassar tahun ajaran 2023/2024, dengan jumlah peserta didik sebanyak 38 orang. Teknik pengumpulan data yaitu observasi dan menggunakan instrument pedoman angket dengan skla likert menggunakan angket motivasi yang diadaptasi dari Adnan yaitu pretest sebanyak 20 nomor, angket motivasi belajar siklus 1 sebanyak 26 nomor dan angket motivasi belajar siklus 2 sebanyak 26 nomor. Hasil penelitian tindakan kelas menunjukkan bahwa pembelajaran IPA materi Struktur Bumi dan Perkembangannya menggunakan pembelajaran kooperatif metode Teams Games Tournament (TGT) peserta didik tentang motivasi belajar menunjukkan bahwa peningkatan pada siklus 1 sebesar 76,0 pada kategori baik, setelah dilakukan siklus 2 menjadi lebih meningkat sebesar 85,2 pada kategori Sangat Baik. Jadi, penelitian ini dapat disimpulkan bahwa pembelajaran melalui penerapan metode TGT berbantuan Quizziz dapat meningkatkan motivasi belajar IPA peserta didik kelas VIII di SMPN1 Makassar.
Peningkatan Keterampilan Komunikasi Peserta Didik Melalui Penerapan Model Discovery Learning Pada Pelajaran IPA Kelas IX.6 di UPT SPF SMP Negeri 3 Makkasar Andi Mandrang Pawesiang; Sitti Saenab; Hasnah Timung
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1311

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan komunikasi peserta didik melalui penerapan model pembelajaran Discovery Learning pada pelajaran IPA di kelas IX.6 UPT SPF SMP Negeri 3 Makassar. Keterampilan komunikasi yang menjadi fokus adalah keterampilan lisan dan tulisan. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Siklus pertama menggunakan pendekatan Teaching at the Right Level (TaRL) pada materi penyakit genetik, sedangkan siklus kedua menggunakan pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT) pada materi kesehatan lingkungan dan pemanasan global. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan keterampilan komunikasi peserta didik baik lisan maupun tulisan. Pada siklus pertama, keterampilan komunikasi lisan berada pada kategori "baik" dengan skor rata-rata 67,17, dan keterampilan komunikasi tulisan juga pada kategori "baik" dengan skor rata-rata 62,69. Setelah pendekatan diubah pada siklus kedua, keterampilan komunikasi lisan meningkat menjadi kategori "sangat baik" dengan skor rata-rata 81,81, dan keterampilan komunikasi tulisan menjadi kategori "baik" dengan skor rata-rata 76,52. Hasil uji N-gain menunjukkan peningkatan keterampilan komunikasi peserta didik dengan kategori sedang. Penelitian ini menyimpulkan bahwa model pembelajaran Discovery Learning efektif dalam meningkatkan keterampilan komunikasi peserta didik.
Peningkatan Hasil Belajar IPA melalui Penerapan Aplikasi Augmented Reality pada Peserta Didik Kelas VII SMP Negeri 2 Makassar Alfina Putriyani Ahmad; Mario
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1312

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas VII.5 UPTD SMP Negeri 2 Makassar melalui penerapan model discovery learning. Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas VII.5 UPTD SMP Negeri 2 Makassar berusia 12-13 tahun sebanyak 36 orang. Model penelitian tindakan kelas yang digunakan adalah model Tagart dan Kemmis yang terdiri dari 2 siklus dengan desain pada setiap siklusnya memiliki 4 tahapan, yaitu: 1) perencanaan, 2) tindakan, 3) obsevasi, dan 4) refleksi. Instrumen penelitian adalah instrumen hasil belajar yang terdiri dari 30 item pernyataan. Teknik pengumpulan data berupa pemberian instrumen tes pada setiap akhir siklus. Analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata skor hasil belajar pada siklus 1 sebesar 92,7 (kategori baik), siklus 2 sebesar 93,4 (kategori baik), dengan persentase peningkatan sebesar 0,76%. Hasil tersebut menunjukkan penerapan model discovery learning dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas VIII.5 UPTD SMP Negeri 2 Makassar.
Peningkatan Motivasi Belajar Peserta Didik Melalui Praktikum Sederhana Kelas VIII di SMP Negeri 25 Makassar Nurhidayah; Muhammad Syahrir; Kurniaty Marly
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1313

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan motivasi belajar peserta didik melalui upaya penggunaan metode praktikum sederhana pada pembelajaran IPA kelas VIII materi getaran dan gelombang. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan selama dua siklus dan setiap siklus dilakukan dengan dua pertemuan. Subjek penelitian ini adalah seluruh peserta didik kelas VIII G SMP Negeri 25 Makassar yang berjumlah 28 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan angket motivasi dengan 4 indikator dan 28 pertanyaan terkait motivasi belajar yang disebarkan kepada peserta didik secara daring. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan motivasi belajar peserta didik, di mana hasil pada siklus 1 memperoleh rata-rata skor sebesar 3,76 dengan presentase 75% berada pada kategori baik dan pada siklus 2 yaitu 4,01 dengan presentasi sebesar 80% juga berada pada kategori baik. Berdasarkan hasil penelitian tindakan kelas yang telah dilaksnakan, dapat disimpulkan bahwa penggunaan Metode Praktikum Sederhana dalam pembelajaran dapat meningkatkan motivasi belajar peserta didik.
Implementasi Discovery Learning Terintegrasi TaRL untuk Meningkatkan Minat Belajar IPA di SMP Negeri 3 Makassar Andi Besse Khaerunnisa; Sitti Saenab; Rosdiana
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1314

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur minat belajar Ilmu Pengetahuan Alam (IPA) siswa kelas VII.4 di SMPN 3 Makassar pada semester genap Tahun Ajaran 2023/2024, dengan jumlah 35 peserta didik yang terdiri dari 13 perempuan dan 22 laki-laki, melalui Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Metode penelitian yang digunakan adalah PTK dengan dua siklus, masing-masing terdiri dari dua pertemuan. Setiap siklus dilaksanakan dengan fokus pada model pembelajaran dan minat belajar IPA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat peningkatan yang signifikan dalam hasil pembelajaran pada siklus kedua dibandingkan dengan siklus pertama. Siklus pertama berhasil meningkatkan persiapan belajar, ketertarikan dan sikap terhadap pelajaran, serta kegiatan belajar siswa melalui penerapan model pembelajaran discovery learning dan pendekatan Teaching at the Right Level (TaRL). Pada siklus kedua, upaya perbaikan dilakukan dengan mengintegrasikan mindmap, poster, dan pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT), yang menghasilkan peningkatan konsisten dalam semua aspek pengamatan.
Peningkatan Literasi Sains Peserta Didik Melalui Media Pembelajaran Mobile Learning Berbasis website pada materi Sistem Tata Surya Kelas VII.5 di SMPN 3 Makassar Andi Kastina AR
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1315

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan literasi sains peserta didik kelas VII melalui penggunaan media pembelajaran mobile learning berbasis website pada materi Sistem Tata Surya. Latar belakang penelitian ini adalah rendahnya literasi sains siswa Indonesia berdasarkan data PISA 2018, serta kebutuhan akan inovasi dalam metode dan media pembelajaran yang dapat menarik minat dan motivasi belajar siswa. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan model Kemmis & McTaggart, yang dilaksanakan dalam dua siklus di SMP Negeri 3 Makassar. Instrumen penelitian mencakup tes literasi sains dan angket respon siswa terhadap penggunaan media mobile learning berbasis website. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan dalam kemampuan literasi sains peserta didik, dengan nilai rata-rata N-Gain sebesar 80% pada siklus kedua. Respon peserta didik terhadap penggunaan media pembelajaran ini juga sangat positif, dengan skor rata-rata 53.84 atau 89.7. Temuan ini menunjukkan bahwa media pembelajaran mobile learning berbasis website efektif dalam meningkatkan literasi sains dan memberikan pengalaman belajar yang lebih menarik dan interaktif. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi dalam pengembangan metode pembelajaran inovatif yang dapat diimplementasikan secara luas untuk meningkatkan kualitas pendidikan sains di Indonesia.
Profil Keterampilan Pemecahan Masalah Pada Mata Pelajaran Biologi Siswa Kelas X SMA Negeri 2 Makassar Maulvi Maulidah H; Abdul Muis
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1316

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah siswa SMA Negeri 2 Makassar pada mata pelajaran biologi. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif dengan metode survei dengan menggunakan teknik simple random sampling. Subjek penelitian dalam penelitian ini adalah siswa kelas X MIA yang terdiri dari 2 kelas dan diwakili oleh 62 orang. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan soal tes keterampilan pemecahan masalah berbentuk esai dan wawancara terstruktur kepada guru mata pelajaran biologi yang dimaksudkan sebagai tambahan informasi hasil penelitian. Hasil tes esai dianalisis menggunakan rubrik penilaian pemecahan masalah. Berdasarkan hasil tes, kemampuan pemecahan masalah siswa berada pada kategori rendah dengan persentase pemahaman masalah 54,03, penyelesaian rencana 83,20%, penyelesaian masalah 37,89%, review proses dan hasil 38,67%. . Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa kemampuan pemecahan masalah siswa kelas X SMA Negeri 2 Makassar masih kurang sehingga perlu ditingkatkan.
Implementasi Model Discovery Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas VIII Ainung Sabrina; Muhammad Danial; Yenni Rahman
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1317

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas VIII dalam mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam melalui implementasi model pembelajaran Discovery Learning. Model ini dikombinasikan dengan metode praktikum untuk mengatasi tantangan pemahaman konsep dasar seperti unsur, senyawa, dan campuran. Penelitian tindakan kelas (PTK) ini dilakukan di UPT SPF SMPN 2 Makassar, Provinsi Sulawesi Selatan, dengan melibatkan 36 peserta didik selama semester genap tahun ajaran 2023/2024. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus, masing-masing terdiri dari dua pertemuan. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam hasil belajar peserta didik, ditunjukkan dengan skor N-Gain pada Siklus I sebesar 0,66 dan pada Siklus II sebesar 0,73, keduanya dalam kategori sedang. Penerapan model Discovery Learning juga meningkatkan keterlibatan dan motivasi belajar peserta didik, serta keterampilan berpikir kritis dan analitis mereka. Dengan demikian, metode ini terbukti efektif dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan pemahaman konsep peserta didik.
Penerapan Model Pembelajaran Creative Problem Solving untuk Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Peserta Didik pada Indikator Perencanaan Strategi Kelas VIII SMP Negeri 18 Makassar Marwana Suaib; Abdul Muis; Muhammad Harisah Alim
JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN Vol. 6 No. 2 (2024): JURNAL PEMIKIRAN DAN PENGEMBANGAN PEMBELAJARAN (JP-3)
Publisher : RAYHAN INTERMEDIA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31970/pendidikan.v6i2.1319

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian yang dilakukan di SMP Negeri 18 Makassar dengan tujuan mengetahui tingkat kemampuan pemecahan masalah peserta didik pada indikator perencanaan strategi dengan menerapkan model pembelajaran Creative Problem Solving (CPS). Setelah melakukan observasi di SMP Negeri 18 Makassar, ditemukan hasil kemampuan pemecahan masalah pada indikator perencanaan strategi adalah pada kategori rendah. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Desain PTK menggunakan model Kemmis dan McTaggart. Subjek penelitian yang digunakan adalah peserta didik kelas VIII 3 dengan jumlah 25 orang. Data diperoleh dari hasil ulangan harian peserta didik melalui tes tertulis. Berdasarkan hasil penelitian telah terjadi peningkatan kemampuan pemecahan masalah pada indikator perencanaan strategi peserta didik. Kemampuan pemecahan masalah indikator perencanaan strategi pada siklus I berada pada kategori rendah dan meningkat pada siklus II dengan kategori sedang dengan nilai N-gain 0,41.