cover
Contact Name
Yenny Merinatul Hasanah
Contact Email
dosen01810@unpam.ac.id
Phone
+6285648411929
Journal Mail Official
mpitadris@gmail.com
Editorial Address
Jl. Raya Puspitek, Buaran, Kec. Pamulang, Kota Tangerang Selatan, Banten 15310
Location
Kota tangerang selatan,
Banten
INDONESIA
Tadris: Manajemen Pendidikan Islam
Published by Universitas Pamulang
ISSN : 28294947     EISSN : 30643376     DOI : -
Core Subject : Education,
Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam adalah jurnal yang diterbitkan oleh Universitas Pamulang dengan ISSN 2829-4947 (Print) dan dapat diakses secara daring di https://openjournal.unpam.ac.id/index.php/Tadris dengan e-ISSN 3064-3376. Jurnal ini memfokuskan pada publikasi hasil penelitian dan kajian konseptual di bidang manajemen pendidikan Islam dan administrasi pendidikan, yang bermanfaat bagi praktisi pendidikan, guru, pembuat kebijakan, serta peneliti. Artikel-artikel yang dipublikasikan mencakup berbagai topik seperti kepemimpinan, manajemen hubungan masyarakat, perilaku organisasi, budaya organisasi, manajemen sumber daya manusia, manajemen keuangan, manajemen pembelajaran, supervisi, evaluasi, dan manajemen kelas. Sebagai jurnal peer-review yang terbit dua kali setahun, Tadris hadir sebagai sumber informasi yang kredibel di bidang manajemen pendidikan Islam.
Arjuna Subject : Umum - Umum
Articles 53 Documents
PENGEMBANGAN KOMPETENSI GURU DI ERA SOCIETY 5.0 DALAM MENGHADAPI TANTANGAN ZAMAN Nurrahmaniah
Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol. 1 No. 2 (2022): Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pada masa sekarang ini dimana Pendidikan mulai mengalami pergeseran serta perubahan secara massif, baik dari sistem, administratif, maupun teknis yang sedang berkembang saat ini. Terjadi nya disrupsi society 5.0 membuat peran pendidik mulai bergeser dan membuat pendidik tidak lagi menjadi elemen krusial dalam dimensi Pendidikan, kemudian kegiatan Pendidikan sudah tidak terikat lagi dengan ruang dan waktu. . Arus perkembangan tekhnologi dan informasi yang mengalir sangat cepat dalam dunia pendidikan, menuntut tenaga pendidik melakukan pembaharuan dari sisi intelektual, interpersonal, maupun keterampilan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahu peran kompetensi guru, dengan fokus kompetensi guru di era Society 5.0. Kompetensi guru ialah salah satu point utama untuk mewujudkan pendidikan yang berkualitas, bermutu dan siap bersaing dalam berbagai aspek dalam menyongsor Era Society 5.0. Salah satunya dengan mengetahui sejauh mana peran kompetensi yang dimiliki guru di era global. Penelitian ini termasuk kedalam penelitian kajian deksriptif atau yang biasa dikenal dengan sebutan Library Research, dimana yang menjadi landasan dan acuan pertama yaitu berdasarkan pada beberapa sumber-sumber data atau referensi yang berbentuk teks dari pendapat para ahli. Didapati bahwa dalam menghadapi era revolusi Society 5.0 seorang guru harus memiliki kompetensi yang unggul dan berperan aktif dalam menghadapi tantangan zaman yang begitu cepat, mampu menjalankan peran nya sebagai guru yang tidak hanya sekedar mengajar tapi juga mampu mengantarkan muridnya menjadi manusia yang bermanfaat, yang ideal, cerdas, aktif, inovatif dan kreatif sesuai dengan revolusi industri Society 5.0
PERANAN KEPEMIMPINAN MELAYANI DALAM UPAYA MENINGKATKAN KINERJA GURU DI SMP NEGERI 1 KOTA BEKASI Oom Saomilah
Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol. 1 No. 2 (2022): Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dampak dari rendahnya kedisiplin guru dapat berdampak kurang optimalnya pembelajaran, pembelajaran menjadi kurang efektif dan tidak efisien, pembelajaran kurang inovatif, dinamis dan produktif. Sehingga dibibutuhkan suatu strategi untuk dapat meningkatkan kinerja guru. Kurangnya kompetensi aan berdampak pada mutu pendidikan. Selain kompetensi atau kinerja guru, kepemimpinan kepala sekolah juga mempengaruhi mutu, sehingga kepala sekolah harus inovatif dalam mencari stratgei untuk dapat meningkatkan kinerja guru. Penelitian bertujuan untuk mengetahui teknik peningkatan kinerja guru oleh Kepala Sekolah di SMP Negeri 1 Kota Bekasi. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang menggunakan pendekatan fenomenologis. Sumber data yaitu data primer bersumber dari kepala sekolah, wakila kepala sekolah, guru. Sedangkan data sekunder diambil dari dokumen yang ada kaitannya dengan penelitian. Instrumen yang digunakan dalam mengumpulkan data adalah peneliti sendiri yang berfungsi menetapkan dan memilih informan sebagai sumber data, analisis data, menafsirkan data, serta instrumen dalam mengumpulkan data adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepemimpian melayani yaitu; Mendengarkan, Empati, Konseptualisasi telah diterapkan di SMP Negeri 1 Kota Bekasi Kepala sekolah dalam upaya meningkatkan kinerja guru, (1) melakukan pembinaan guru; (2) mendukung guru untuk andil dalam kegiatan seminar, pelatihan, penelitian tidakan; (3) menerapkan sistem reward dan apresiasi atas prestasi yang diraih guru; (4) peningkatan kesejahteraan guru bagi guru honor.
PERANAN BUDAYA ORGANISASI DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI PROFESIONAL GURU DI SMP DAYA UTAMA KOTA BEKASI Ujang Tholib
Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol. 1 No. 2 (2022): Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian bertujuan untuk peran budaya organisasi di SMP Daya Utama Kota Bekasi. Budaya organisasi di sekolah merupakan faktor yang mampu mendorong keberhasilan organisasi dalam proses belajar mengajar. Keberhasilan pembelajaran harus didukung dengan budaya organisasional yang kuat dalam melaksanakan proses belajar mengajar. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang menggunakan pendekatan pendekatan pedagogis. Sumber data yaitu data primer bersumber dari kepala sekolah, guru. Sedangkan data sekunder diambil dari dokumen yang ada kaitannya dengan penelitian. Instrumen yang digunakan dalam mengumpulkan data adalah peneliti sendiri yang berfungsi menetapkan dan memilih informan sebagai sumber data, analisis data, menafsirkan data, serta instrumen dalam mengumpulkan data adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Upaya yang dapat dilakukan dalam peningkatan kompetensi profesional guru kaitannya dengan kesulitan dalam menyampaikan materi ajar.Untuk dapat menguasai materi ajar dengan mudah guru perlu memperbanyak membaca, mempelajari, mendalami dan mengkaji bahan ajar yang ada dalam buku teks maupun buku pelajar. Untuk mencapai hal tersebut upaya yang dapat dilakukan adalah (1) guru harus memiliki banyak buku referensi yang dapat menunjang kegiatan pembelajaran di kelas, (2) guru harus diberi beban mengajar sesuai dengan keahliannya
TOTAL QUALITY MANAGEMENT DALAM MENINGKATKAN KINERJA GURU PENDIDIKAN ANAK USIA DINI (PAUD) DI TAMAN KANAK-KANAK ISLAM TERPADU CAHAYA HATI KOTA BEKASI Erna Hastuti
Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol. 1 No. 2 (2022): Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui program Total Quality Management di TKIT Cahaya Hati Kota Bekasi, kinerja guru di TKIT Cahaya Hati Kota Bekasi. Pelaksanaan Total Quality Management dalam meningkatkan kinerja guru pendidikan anak usia dini (PAUD) di TKIT Cahaya Hati Kota Bekasi, hambatan dan solusinya pelaksanaan Total Quality Management dalam meningkatkan kinerja guru di TKIT Cahaya Hati Kota Bekasi. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang menggunakan pendekatan pedagogis, psikologis, sosiologis, dan teologis normatif. Sumber data yaitu data primer bersumber dari Ketua yayasan, kepala sekolah, guru TK, Orang tua peserta didik. Sedangkan data sekunder diambil dari dokumen yang ada kaitannya dengan penelitian. Instrumen yang digunakan dalam mengumpulkan data adalah peneliti sendiri yang berfungsi menetapkan dan memilih informan sebagai sumber data, analisis data, menafsirkan data, serta instrumen dalam mengumpulkan data adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa TQM di TKIT Cahaya Hati Kota Bekasi pengorganisasian dilaksanakan dengan baik. Program Total Quality Management di TKIT Cahaya Hati Kota Bekasi dilakukan secara professional sesuai prinsip- prinsip TQM, diantaranya 1) Berfokus kepada guru, 2) Keterlibatan orang-orang. 3) Pengukuran. 4) Pendidikan sebagai Sistem. 5) Perbaikan secara berkelanjutan sehingga berdampak pada kinerja guru di TKIT Cahaya Hati Kota Bekasi melalui wujud kualitas hasil kerja, ketepatan waktu menyelesaikan pekerjaan, kemampuan menyelesaikan pekerjaan, kemampuan membina kerjasama dengan pihak manapun.
Kepemimpinan Kharismatik Kiai dalam Implementasi Nilai-nilai Pendidikan Pesantren di Era Revolusi Industri 4.0 Wawan Gunawan
Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol. 2 No. 1 (2023): Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui peran kepemimpinan kharismatik dalam implementasi nilai-nilai pesantren di pondok pesantren Yasfi Kampung Sawah Kecamatan Pondok Melati Kota Bekasi. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Data primer bersumber dari pimpinan pondok, guru dan santri. Kiai karismatik memiliki peran strategis dalam upaya mengembangkan. Kiai dijadikan panutan oleh masyarakat di dalam pondok maupun di luar pondok. karakter kepemimpinan kyai yang kharimatik, di antarannya: 1) Idealisasi Pengaruh (Idealized Influence), seorang kyai mempunyai pengaruhi terhadap, yaitu: (a) envisioning (memvisikan); (b) energizing (pemberian energi); dan (c) enabling (memampukan). Envisioning (memvisikan). 2) Motivasi inspirasional, sebagai seorang pemimpin memerlukan gaya dan keterampilan tingkat tinggi.. 3) Konsederasi Individual, Seorang Kyai dapat mempunyai pengaruh pada kelompok dalam kelompok itu. 4) Stimulasi Intelektual, kelebihannya intektual cenderung menunjukkan bobot rasa tanggung jawab yang cukup besar. Implementasi nilai-nilai pesantren di era revolusi teknologi 4.0, sebut adalah sebagai berikut: a) Nilai Akhlak terhadap Allah dengan cara mengerjakan sholat lima waktu berjamaah; Shalat lima waktu merupakan media komunikasi antara munusia dengan Allah Swt, karena syarat sahnya shalat yaitu berakal dan sudah baliqh. b) Buka Puasa Sunnah Bersama. Kegiatan ini diprogramkan sebanyak 1 kali selama setiap bulannya dengan pembagian penanggung jawab pelaksana per kelas.
Pemanfaatan Media Roda Putar dalam Pembelajaran Bahasa Arab di Sekolah Dasar Islam Terpadu Wahdah Islamiyah Kabupaten Gowa Kusniadin
Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol. 2 No. 1 (2023): Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tesis ini bertujuan untuk (1) Mendeskripsikan strategi pemanfaatan media roda putar dalam pembelajaran bahasa Arab di Sekolah Dasar Islam Terpadu Wahdah Islamiyah Kabupaten Gowa (2) Mendeskripsikan interaksi yang terbangun dari pemanfaatan media roda putar dalam pembelajaran bahasa Arab di Sekolah Dasar Islam Terpadu Wahdah Islamiyah Kabupaten Gowa (3) Mendeskripsikan dampak dari pemanfaatan media roda putar dalam pembelajaran bahasa Arab di Sekolah Dasar Islam Terpadu Wahdah Islamiyah Kabupaten Gowa. Jenis penelitiannya kualitatif deskriptif dengan metode pengumpulan data wawancara, observasi, dan dokumentasi. Pendekatan dalam penelitian ini adalah pendekatan linguistik, psikologis, dan pedagogis. Instrumen penelitian melalui pedoman wawancara, pedoman observasi, dan dokumentasi. data dikumpulkan kemudian diolah melalui 3 cara yaitu: kondensasi data, penyajian data dan verifikasi data. Sedangkan pengujian keabsahannya dengan teknik triangulasi. Hasil penelitian ini mengungkapkan bahwa strategi pemanfaatan media roda putar dalam pembelajaran bahasa Arab adalah membuka link pada platform google, memilih warna, memasukkan instruksi, mengatur kecepatan roda, dan memutarnya. Selanjutnya Interaksi yang terbangun dari pemanfaatan media ini meliputi interaksi guru dan peserta didik (menggunakan media roda secara kondisional, menjelaskan tutorial, memberi instruksi buka kembali catatan, angkat tangan, dan memberi tepuk tangan), interaksi sesama peserta didik (fokus dan perhatian, berdialog, rebutan bermain), dan interaksi guru, peserta didik, dan sumber belajar (guru memberi penilaian, peserta didik penasaran, medianya sangat seru). Adapun dampak dari pemanfaatan media roda putar meliputi kefasihan makhraj, kekayaan kosa kata, akurasi pengucapan, ketepatan intonasi, dan kemampuan berbicara. Implikasi dari penelitian semoga dapat menambah khazanah keilmuan tentang bahasa Arab dan media pembelajaran khsususnya media roda putar. Guru harus tetap efektif dan kreatifif agar menjadi pendidik yang lebih profesional. Pihak sekolah juga harus memperhatikan Faktor-faktor penghambat untuk guru dan peserta didik hendaknya hal demikian dijadikan bahan evaluasi lanjutan supaya tujuan pendidikan yang diinginkan bersama bisa tercapai dengan maksimal
Pengembangan Profesionalisme Guru dalam Mewujudkan Kualitas Pendidikan di Indonesia Hafizd Alfaridho Amar
Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol. 2 No. 1 (2023): Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Upaya pemerintah untuk mengembangkan profesi guru sebagai profesi yang tangguh dan dihormati sejajar dengan profesi lain terlihat dari lahirnya UndangUndang Nomor 14 Tahun 2005 tentang Guru dan Dosen yang menjalankan usaha profesi guru mengembangkan perlindungan hukum. Pemerintah telah melakukan upaya peningkatan profesionalisme guru peningkatan kualifikasi dan persyaratan jenjang pendidikan jenjang yang lebih tinggi bagi tenaga pengajar dari tingkat sekolah sampai perguruan tinggi. Upaya lain yang dilakukan oleh pemerintah adalah program Sertifikasi dan Notifikasi PKG (Pusat Kegiatan Guru, MGMP (Musyawarah Guru Mata Pelajaran), dan KKG (Kelompok Kerja Guru).Guru profesional harus memiliki 4 kompetensi, yaitu: kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi sosial kompetensi, dan kompetensi profesional, serta yang penting dan perlu dilakukan oleh pemerintah adalah membangun kemandirian di kalangan guru.Kemandirian ini akan menumbuhkan sikap profesional dan inovatif terhadap guru dalam menjalankan perannya dan tugasnya mendidik masyarakat menuju kehidupan dan kualitas yang lebih baik.
Pendidikan dan Pembangunan Nasional Prioritas Kebijakan dan Perencanaan Siti Rochaya; Siti Asmanah
Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol. 2 No. 1 (2023): Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui konsep pembangunan nasional dalam perspektif pendidikan. Untuk menyusun perencanaan pembangunan yang berbasis konsep pembangunan berkelanjutan dalam pendidikan, perlu dipahami unsur apa saja yang diperlukan serta faktor dan piranti apa saja yang diperlukan untuk membangun pendidikan secara berkelanjutan. Adapun langkah Kebijakan dan Perencanaan dalam membangun pendidikan nasional, diantaranya 1. Berkomitmen terhadap penguasaan kemampuan dasar literasi dan numerasi, 2) Mengukur pembelajaran secara berkala, akurat, dan relevan, 3) Menyelaraskan sistem dengan komitmen pembelajaran, 4) Mendukung guru dalam proses belajar mengajar. 5)Mengadaptasi pendekatan dalam mengambil kebijakan pendidikan. Dukungan dalam mengadaptasi kebijakan sehingga sesuai dengan konteks lokal. Pemerintah Pusat perlu memetakan daerah yang perlu bantuan ekstra agar kebijakan yang dilahirkan dapat fokus pada peningkatan kualitas pembelajaran. Sementara itu, pemerintah daerah juga dapat berkolaborasi dengan elemen masyarakat lain, seperti organisasi akar rumput maupun pihak swasta, dalam mendesain dan menjalankan inovasi pendidikan.
Konsep Dasar dan Ruang Lingkup Manajemen Satuan Pendidikan PAUD/TK Ainun Nafisa
Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol. 2 No. 1 (2023): Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Artikel ini membahas mengenai konsep dasar dan ruang lingkup manajemen satuan pendidikan PAUD/TK. Lembaga Pendidikan anak usia dini adalah salah satu organisasi pendidikan yang bertindak sebagai agen perubahan. dimaksudkan untuk menciptakan pendidikan manusia yang berkualitas, mahir, dan beradab. Konsep manajemen pendirian lembaga ini bertujuan untuk mempermudah pembentukan lembaga PAUD sehingga pendidikan anak usia dini ini dapat diakses oleh berbagai lapisan masyarakat di seluruh dunia. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang menggunakan pendekatan sistematik. yang digunakan oleh para peneliti dalam suatu penelitian untuk mengumpulkan data, menganalisis informasi, dan menyusun temuan atau kesimpulan. Metode penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan pengetahuan yang dapat dipercaya dan dapat diandalkan, serta memberikan landasan yang kuat untuk membuat keputusan atau rekomendasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa konsep dasar manajemen pendirian lembaga PAUD menjadi hal yang penting untuk diperhatikan bersama-sama oleh kita semua baik pemerintah, masyarakat dan para akademisi. Karena pendirian lembaga PAUD berhubungan erat dengan masyarakat.
Kepemimpinan Transformasional dalam Meningkatkan Religiusitas Siswa di SMP Martia Bhakti Kota Bekasi Mansur
Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam Vol. 2 No. 1 (2023): Tadris: Jurnal Manajemen Pendidikan Islam
Publisher : Program Studi Manajemen Pendidikan Islam

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian bertujuan mengambarkan konsep pemimpin transformasional dalam peningkatan religiusitas siswa di SMP Martia Bhakti Kota Bekasi. Karena sikap religius menjadi salah satu indikatorkepribadian akhlak peserta didik yang sangat rendah SMP Martia Bhakti Kota Bekasi. Karena hal ini penting maka diperlukan pendekatan transformasional dapat menjadi pilihan yang tepat untuk kepemimpinan karena kualitas seorang pemimpin terlihat dari gaya kepemimpinan yang diterapkan, dalam hal teamwork demi mencapai tujuan yang ditetapkan maka diperlukan seorang pemimpin yang dapat mengubah sesuatu menjadi bentuk lain yang berbeda. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang menggunakan pendekatan fenomenologis. Sumber data yaitu data primer bersumber dari kepala sekolah, sekolah, guru, peserta didik. Sedangkan data sekunder diambil dari dokumen yang ada kaitannya dengan penelitian. Instrumen yang digunakan dalam mengumpulkan data adalah peneliti sendiri yang berfungsi menetapkan dan memilih informan sebagai sumber data, analisis data, menafsirkan data, serta instrumen dalam mengumpulkan data adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keberhasilan pemimpin transformasional di SMP Marta Bhakti Kota Bekasi, dapat dilihat dari segi seberapa besar perubahan yang ada pada diri guru dan pegawai SMP Martia Bhakti Kota Bekasi. Dalam hal ini juga dapat dilihat dari dua segi, pertama segi kesadaran dan kedua segi sosial. Keberhasilan dalam hal kesadaran dilihat dari pengamalan atau penerapan planning kepala sekolah yang berkaitan dengan suasana religius.