cover
Contact Name
Vebri Sugiharto
Contact Email
jurnalmabisya@gmail.com
Phone
+6282283641091
Journal Mail Official
jurnalmabisya@gmail.com
Editorial Address
Jln. Prof. Dr. Andi Hakim Nasution Panyabungan 22978 Email : jurnalmabisya@gmail.com
Location
Kab. mandailing natal,
Sumatera utara
INDONESIA
J-Mabisya
ISSN : 27469123     EISSN : 27469131     DOI : -
Core Subject : Economy,
Jurnal J-Mabisya adalah jurnal yang diterbitkan oleh Program Studi Manajemen Bisnis Syariah Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri Mandailing Natal. Jurnal mabisya merupakan jurnal yang diterbitkan secara berkala dalam bidang keilmuan Islamic Business, Enterpreneur, Marketing Management, Finance Management, Operation Management, Human Resource Management, Management Accounting, Economic, E-Business, Social Business, Business Ethics and Sustainable, Syaria Economic dan Islamic Banking. Artikel yang memenuhi syarat dan prosedur akan diterbitkan dua kali dalam setahun yaitu pada bulan Juni dan Desember setiap tahunnya. Jurnal ini diterbitkan sjak tahun 2021 hingga sekarang
Articles 106 Documents
USAHA BUDIDAYA AYAM BROILER DAN OLAHAN AYAM UNGKAP SOFRAS (Ayam Sofras) SARAWIT, UTARI
J-MABISYA Vol. 3 No. 1 (2022): J-Mabisya
Publisher : Program Studi Manajemen Bisnis Syariah STAIN Mandailing Natal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56874/j-mabisya.v3i1.880

Abstract

Ayam broiler merupakan salah satu jenis ayam yang dipelihara dengan tujuan produksi diambil dagingnya. Pemeliharaan ayam broiler dengan bahan herbal, salah satunya yaitu menggunakan tepung kunyit. Kunyit (Curcuma domestica Val) dimanfaatkan dalam pakan ayam karena dapat meningkatkan bobot badan ayam selama pemeliharaan yang dicampurkan ke dalam air minumnya. Seiring dengan perkembangan zaman, banyak masyarakat yang menginginkan segala sesuatunya menjadi instan. Salah satunya yaitu dalam mengkonsumsi ayam broiler dan banyak masyarakat terutama pegawai kantoran yang membutuhkannya. Ayam ungkap sofras adalah salah satu produk olahan dari ayam yang dilakukan dengan cara ungkap dengan bahan-bahan tanaman herbal seperti batang serai, daun salam, bawang putih, ruas kunyit, lengkuas, ketumbar, bawang merah, dan jahe yang dihaluskan dan diungkap dengan ayam. Biaya produksi yang digunakan untuk usaha ayam broiler adalah sebesar Rp.2.719.825 dan ayam ungkap sofras adalah sebeser Rp.810.920 dengan jumlah pendapatan dari usaha ayam broiler dan ayam ungkap sofras selama satu periode adalah sebesar Rp.4.375.000 dari hasil penjualan ayam broiler sebanyak 90 ekor dan ayam ungkap sebanyak 9 ekor dan didapatkan R/C ratio ayam broiler sebesar 1,70 dan ayam ungkap sofras sebesar 1,83.
STRATEGI OPTIMALISASI MASJID DALAM PEMBERDAYAAN EKONOMI KAUM DHUFA Ilfani, Ilfani; Batubara, Chuzaimah; Irham , Mawaddah
J-MABISYA Vol. 3 No. 1 (2022): J-Mabisya
Publisher : Program Studi Manajemen Bisnis Syariah STAIN Mandailing Natal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56874/j-mabisya.v3i1.885

Abstract

Strategi optimalisasi pemberdayaan ekonomi kaum dhuafa dimasjid menindak dapat perubahan kehidupan yang menengah kebawah menjadi menengah keatas yang tadinya tidak terpenuhi menjadi terpenuhi dengan optimal dan takmir berusaha menjadikan masjid untuk beribadah yang semestinya menjadi tempat ibadah yang nyaman, aman dan tentram, tetapi melalui strategi takmir masjid dapat bermanfaat bagi perekonomian masyarakat miskin. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui 1) bagiamana strategi optimalisasi masjid dalam pemberdayaan ekonomi kaum dhuafa 2) fakor pendukung dari strategi optimalisasi pemberdayaan ekonomi kaum dhuafa 3) kendala yang dihadapi dari strategi optimalisasi masjid dalam pemberdayaan ekonomi kaum dhuafa.Penelitian ini menggunakan analisis SWOT dan menggunakan penelitian Kualitatif. Analisis SWOT merupakan pada logika yang dapat memaksimalkan kekuatan (Strenghts), kelemahan (Weaknesses), peluang (Opportunity), dan juga ancaman (Threats). Dalam penelitian kualitatif peneliti adalah instrumen kunci. Oleh karena itu penelitian ini menganalisis dengan observasi wawancara dan dokumentasi, mengkonstruksi obyek yang diteliti menjadi lebih jelas, dan Hasil penelitian ini menunjukan bagiamana peranan dan fungsi masjid umtuk memperdayakan ekonomi kaum dhuafa.
FILSAFAT EKONOMI ISLAM: KRITIK KONSTRUKTIF BUNGA BANK SYAFRUDDIN PRAWIRANEGARA DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PENGEMBANGAN EKONOMI SYARIAH: FILSAFAT EKONOMI ISLAM: KRITIK KONSTRUKTIF BUNGA BANK SYAFRUDDIN PRAWIRANEGARA DAN IMPLIKASINYA TERHADAP PENGEMBANGAN EKONOMI SYARIAH Rahmat, Paisal; Marlian Arif Nasution
J-MABISYA Vol. 3 No. 2 (2022): J-Mabisya
Publisher : Program Studi Manajemen Bisnis Syariah STAIN Mandailing Natal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56874/j-mabisya.v3i2.960

Abstract

Filsafat Ekonomi Islam Syafruddin Prawiranegara berpendapat bahwa sistem ekonomi berbasis Islam dan bunga bank tidaklah bertentangan satu sama lain. Bunga bank berbeda dengan riba dalam Islam, bunga bank yang wajar tidak sama dengan riba. Riba dalam pandangan Syafruddin adalah keuntungan yang diperoleh dari transaksi yang bersifat eksploitatif dan penipuan, riba bisa terjadi dalam transaksi tunai atau kredit. Sistem ekonomi syariah sebenarnya adalah kegiatan ekonomi yang dibimbing dan diarahkan oleh norma-norma Islam. Di antara norma-norma Islam adalah kesetaraan dan kejujuran. Oleh karena itu, menurutnya di dalam sistem ekonomi Islam bisa saja terdapat pembungaan uang, asal bunga yang wajar. Sebaliknya, di dalam sistem ekonomi yang tanpa bunga bisa saja terjadi riba manakala di dalamnya masih terjadi eksploitasi dan penipuan.
ETIKA DALAM PERSPEKTIF MANAJEMEN BISNIS SYARIAH Affandi, Faisal; Melda Diana Nasution
J-MABISYA Vol. 3 No. 2 (2022): J-Mabisya
Publisher : Program Studi Manajemen Bisnis Syariah STAIN Mandailing Natal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56874/j-mabisya.v3i2.1062

Abstract

Berbicara tentang etika, maka pikiran akan langsung tertuju pada sesuatu hal dasar baik dan buruk yang menjadi referensi pengambilan keputusan setiap individu sebelum melakukan serangkaian kegiatan termasuk di dalamnya kegiatan bisnis. Ketatnya persaingan di era globalisasi saat ini membuat para pelaku bisnis tampaknya lebih memilih jalan pintas dengan meninggalkan nilai etis asalkan mendapatkan keuntungan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana etika dari sisi perspektif manajemen bisnis syariah serta bagaimana aplikasi etika bisnis Islam dalam perekonomian Indonesia saat ini. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dengan kajian kepustakaan (library research), yaitu mengkaji sumber-sumber tertulis dari berbagai rujukan pustaka, yang dilakukan dengan cara mengumpulkan data, kemudian menelaah dan menganalisis data yang diperoleh dari berbagai sumber tertulis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, etika dalam perspektif manajemen bisnis syariah merupakan kajian tentang standar nilai-nilai etika yang berdasarkan syariah yang menjadi pedoman atau acuan bagi setiap pelaku bisnis di dalam menjalankan seluruh aktivitas bisnisnya. Pengaplikasian etika bisnis Islam dalam dunia bisnis di Indonesia dilakukan dengan tujuan agar tidak terjadi pebisnis dengan modal besar mengintimidasi pebisnis dengan modal kecil baik secara langsung maupun tidak langsung. Pemerintah Indonesia menyikapi hal tersebut dengan mengeluarkan berbagai kebijakan atau peraturan pemerintah untuk mencegah terjadinya ketimpangan dalam perekonomian Indonesia.
PENGARUH KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. PERKASA BETON READYMIX Rahmat, Yogi; Aai Mustika
J-MABISYA Vol. 3 No. 2 (2022): J-Mabisya
Publisher : Program Studi Manajemen Bisnis Syariah STAIN Mandailing Natal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56874/j-mabisya.v3i2.1064

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan untuk mengetahui pengaruh kepemimpinan terhadap kinerja karyawan pada PT. Perkasa Beton ReadyMix. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan PT. Perkasa Beton ReadyMix berjumlah 41 orang. Sampel diambil sebanyak 40 orang merujuk pada teknik Nonprobability Sampling yakni sampling jenuh. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara dan kuesioner. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan metode analisis kuantitatif. Hasil penelitian regresi linear sederhana dalam penelitian ini adalah Y=32,778+0,629X. Dengan menggunakan uji t, diperoleh nilai t-tabel sebesar 2,024 dan nilai t-hitung sebesar 4,674 berarti t-hitung> t-tabel, yang berarti kepemimpinan berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Perkasa Beton ReadyMix dengan besar pengaruhnya 36,5% sedangkan sisanya sebesar 63,5% menggambarkan variabel bebas lainnya yang tidak diamati dalam penelitian ini.
PENGARUH MOTIVASI DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN DI KANTOR DINAS PENGELOLAAN SUMBER DAYA AIR KOTA MEDAN Nurul Fadhilah, Nurul Fadhilah; Nur Ainun
J-MABISYA Vol. 3 No. 2 (2022): J-Mabisya
Publisher : Program Studi Manajemen Bisnis Syariah STAIN Mandailing Natal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56874/j-mabisya.v3i2.1090

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan di Kantor Dinas Pengelolaan Sumber daya Air Kota Medan. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 172 orang karyawan. Sampel dalam penelitian ini menggunakan Stratified Random sampling yang terdiri dari 62 orang karyawan Kantor Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air Kota Medan. Teknik data yang digunakan adalah teknik analisis metode deskriptif dan teknik analisis statistik. Metode pengumpulan data melalui wawancara, daftar pertanyaan, dan studi dokumentasi. Alasan peneliti melakukan penelitian ini dikarenakan adanya fenomena bahwa adanya masalah pencapaian kinerja karyawan yang tidak dapat mencapai target, dan adanya masalah motivasi kerja yang rendah dan masalah lingkungan kerja yang kurang baik. pengujian hipotesis dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linier berganda dengan nilai signifikansi α = 5% (0,05). Pada hasil penelitian menunjukkan bahwa secara serempak motivasi dan lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan di Kantor Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air Kota Medan. Motivasi adalah variabel yang paling dominan berpengaruh terhadap kinerja karyawan Kantor Dinas Pengelolaan Sumber Daya Air Kota Medan. Nilai Adjusted R Square adalah sebesar 0,571 berarti 57,1% variabel kinerja dapat di jelaskan oleh variabel-variabel bebas didalam penelitian ini.
MEASURING ISLAMIC WORK VALUE EFFECT ON EMPLOYEE PERFORMANCE COMMITMENT AROMA BAKERY AND CHAKE PANYABUNGAN Rahmat; Ade Khadijatul Z.Hrp
J-MABISYA Vol. 3 No. 2 (2022): J-Mabisya
Publisher : Program Studi Manajemen Bisnis Syariah STAIN Mandailing Natal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56874/j-mabisya.v3i2.1142

Abstract

Dalam era industri globalisasi, persaingan semakin ketat baik perusahaan jasa maupun manufaktur, tidak terkecuali untuk bisnis seperti industri roti dan kue. Salah satu faktor penyebab SDM dapat bersaing dan dapat membantu perusahaan dalam mencapai tujuannya adalah kinerja yang baik dari setiap tenaga kerja tersebut. Tujuan penelitian ini dilakukan untuk mengetahui perkembangan inovasi produk makanan yang ditawarkan dan juga meningkatkan pelayanan, sehingga dapat memenuhi selera atau keinginan konsumen dan juga dapat diterima oleh konsumen yang pada akhirnya dapat meningkatkan frekuensi pembelian konsumen secara maksimal.Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Aspek kuantitatif dilakukan dengan menggunakan metode Smart-PLS dan tes Sobel. Sampel dari penelitian ini adalah karyawan Aroma Bakery and Chake Panyabungan sejumlah 14 orang. Komitmen karyawan ini memberikan pengaruh positif terhadap kinerja perusahaan. Dalam penelitian ini juga didapatkan bahwa pengaruh islamic work value secara langsung terhadap komitmen afektif lebih besar nilainya daripada melalui kepuasan kerja islami. Hal ini menunjukkan bahwa kepuasan kerja yang dirasakan oleh karyawan tidak memberikan efek yang berarti terhadap komitmen afektif.
JUAL BELI BENSIN ENCERAN PERSPEKTIF HUKUM EKONOMI SYARIAH Hamdanil
J-MABISYA Vol. 3 No. 2 (2022): J-Mabisya
Publisher : Program Studi Manajemen Bisnis Syariah STAIN Mandailing Natal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56874/j-mabisya.v3i2.1203

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk melukiskan jual beli bensin eceran perspektif hukum ekonomi syariah. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan (field research) dengan metode penelitian kualitatif, teknik pengumpulan data adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Sumber data primer diantaranya 4 orang penjual bensin eceran, dan 8 orang pembeli bensin eceran dan sumber data sekunder yaitu dekumen-dekumen terkait seperti dokumentasi, serta karya ilmiah lainnya yang mendukung penulisan skripsi penulis, adapun teknik analisis data adalah deskriptif analisis metode penelitian untuk membuat gambaran mengenai situasi atau kejadian, dan setelah itu disimpulkan. Hasil penelitian yang penulis lakukan bahwa tata cara penentuan takaran bensin dalam jerigen pada penjualan bensin eceran di Kecamatan Lareh Sago Halaban, penjual bensin eceran menakar bensin tidak menggunakan literan, namun dengan menggunakan garis di jerigen serta memenuhkan jerigen. Penjual bensin eceran menjual bensin eceran dengan harga Rp 10.000,- per jerigen. Sebagian besar dari penjual mengetahui kalau bensin dapat memuai serta mengurangi takaran bensin di dalam jerigen. Terkadang penjual bensin eceran tersebut menambah bensin yang sudah memuai, untuk memenuhkan jerigen kembali, namun ada juga penjual yang membiarkannya saja. pembeli bensin eceran terpaksa membeli bensin eceran, karena bahan bakar motornya habis. Menurut fiqih muamalah pelaksanaan Jual beli bensin eceran yang disimpan pada media jerigen diperbolehkan menurut Hukum Fikih Muamalah. Sebab tidak ada terindikasi pengurangan takaran oleh penjual bensin eceran. Karena berkurangnya takaran bensin dalam jerigen karena penguapan yang terjadi secara alamiah, tidak ada unsur kesengajaan penjual bensin eceran mengurangi takaran bensin eceran tersebut. Jual beli tersebut juga didasari atas rasa suka sama suka antara penjual dan pembeli.
PERANAN PERDAGANGAN INTERNASIONAL DALAM PERTUMBUHAN EKONOMI (Pespektif Konvensional dan Perspektif Islam) Erni, Erni Yusnita Siregar
J-MABISYA Vol. 4 No. 1 (2023): J-Mabisya
Publisher : Program Studi Manajemen Bisnis Syariah STAIN Mandailing Natal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56874/j-mabisya.v4i1.1235

Abstract

Pertumbuhan ekonomi merupakan salah satu indikator yang dapat digunakan oleh suatu negara untuk menilai dan mengevaluasi kondisi pembangunan ekonomi pada suatu negara. Pertumbuhan ekonomi adalah proses perubahan kondisi perekonomian suatu negara secara berkesinambungan menuju keadaan yang lebih baik selama periode tertentu. Pada dasarnya perdagangan Internasional sangat berpengaruh terhadap pertumbuhan Ekonomi karena PDB merupakan indikator kesejahteraan perekonomian di suatu negara. Hal ini dapat dilihat dari rumusan masalah yaitu pengaruh termasuk pengaruh perdagangan internasional terhadap pertumbuhan Ekonomi, pengaruh perdagangan internasionall terhadap konsumsi, pengaruh perdagangan internasional terhadap produksi dan pengaruh perdagangan internasional dalam perspektif Islam. Dari pembahasan dapat disimpulkan bahwa perdagangan internasional berpengaruh positif dimana dengan adanya perdagangan internasional maka pertumbuhan dapat meningkat. Namun dalam teori perspektif Islam perdagangan internasional dilakukan sesuai dengan syariat atau aturan Islam.
DAMPAK PERKEMBANGAN E-COMMERCE TERHADAP BISNIS RITEL TRADISIONAL: PELUANG DAN TANTANGAN ardinsyah, Muhammad
J-MABISYA Vol. 4 No. 1 (2023): J-Mabisya
Publisher : Program Studi Manajemen Bisnis Syariah STAIN Mandailing Natal

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56874/j-mabisya.v4i1.1236

Abstract

Perkembangan teknologi informasi dan internet telah mengubah lanskap bisnis secara drastis, terutama di sektor ritel.Kemunculan e-commerce sebagai platform perdagangan elektronik telah memberikan peluang baru bagi bisnis ritel tradisional, namun juga menghadirkan tantangan yang signifikan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menyelidiki dampak perkembangan e-commerce terhadap bisnis ritel tradisional, serta menganalisis peluang yang dihadirkan oleh e-commerce dan tantangan yang dihadapi oleh bisnis ritel tradisional dalam menghadapinya. Penelitian ini menggunakan metode penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif, melibatkan wawancara dengan pemilik bisnis ritel tradisional dan analisis literatur terkait. Hasil penelitian ini dapat memberikan wawasan yang berharga bagi pemilik bisnis ritel tradisional dalam menghadapi perubahan yang disebabkan oleh perkembangan e-commerce.

Page 3 of 11 | Total Record : 106