cover
Contact Name
Irawan Wibisono
Contact Email
irawan.wibisono@uwhs.ac.id
Phone
+62895395190079
Journal Mail Official
jurnal.jipmk@uwhs.ac.id
Editorial Address
UNIVERSITAS WIDYA HUSADA SEMARANG Jln Subali Raya No 12, Kraprak, Semarang Barat Telepon (024) 7612988, Fax (024) 7612944 Email : jurnal.jipmk@uwhs.ac.id
Location
Kota semarang,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Implementasi Pengabdian Masyarakat Kesehatan
ISSN : 26568640     EISSN : 26847272     DOI : https://doi.org/10.33660/jipmk.v6i2
Core Subject : Health,
merupakan wadah atau sarana yang menerbitkan tulisan ilmiah hasil-hasil pengabdian kepada masyarakat dibidang ilmu dan teknologi kesehatan yang belum pernah diterbitkan atau sedang dalam proses penerbitan di jurnal-jurnal ilmiah lain. Redaksi berhak merubah tulisan tanpa mengubah maksud atau subtansi dari naskah yang dikirimkan. Naskah yang belum layak diterbitkan dalam JIPMK (Jurnal Implementasi Pengabdian Masyarakat Kesehatan) Universitas Widya Husada Semarang, tidak dikembalikan kepada pengirimnya, kecuali atas permintaan penulis yang bersangkutan.
Articles 7 Documents
Search results for , issue "Vol 4, No 2 (2022)" : 7 Documents clear
PKM SOSIALISASI PERAN FISIOTERAP DAN DOKTER DI APLIKASI FISDOK DI DESA BANJARSARI KECAMATAN GAJAH KABUPATEN DEMAK Sugiharto, Sigit; -, Kuswardani
Jurnal Implementasi Pengabdian Masyarakat Kesehatan (JIPMK) Vol 4, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Widya Husada Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33660/jipmk.v4i2.86

Abstract

Kegiatan pengabdian masyarakat ini merupakan upaya peningkatan pengetahuan dan pemahaman kader posyandu di Desa Banjarsari tentang layanan fisioterapi pada aplikasi FisDok hasil karya mahasiswa Universitas Widya Husada Semarang Program Studi Diploma Tiga Fisioterapi. Fokus dari pelaksanaan PKM ini adalah upaya sosialisasi  tentang peran fisioterapi dan dokter pada aplikasi FisDok. Target khusus dari kegiatan PKM ini adalah mengajarkan sistem pendampingan pada para ibu kader di desa Banjarsari Kecamatan Gajah Kabupaten Demak tentang pentingnya peran fisioterapi dan dokter pada aplikasi FisDok. Metode kegiatan pengabdian ini dilakukan dengan cara memberikan pendampingan mulai dari melakukan penyuluhan dan diskusi, sosialisasi dan aplikasi bentuk pelyanan fisioterapi dan dokter pada para kader di Desa Banjrsari. Anggaran dan jadwal pelaksanaan pengabdian masyarakat yang diajukan sudah sangat relevan atau sesuai dengan kegiatan yang akan dilaksanakan. Rencana kegiatan program PKM ini adalah a) Pra survei lapangan, b) Persiapan alat dan bahan pelatihan, c) Persiapan metode pelatiahan, d) Sosialisasi dan pelatihan senam hamil, e) Pendampingan, f) evaluasi, g) Pembuatan program keberlanjutan. Berdasarkan hasil sosialisasi dan pelatihan didapatkan hasil yang signifikan yaitu para ibu kader dapat memanfaatkan pelayanan kesehatan yang ada di aplikasi FisDok dan menyebarluaskan ke masyarakat desa Banjarsari.
PENDAMPINGAN PROGRAM QA/QC RADIOLOGI DI INSTALASI RADIOLOGI RSI KENDAL Andriani, Intan; Budiwati, Trisna; Rosidah, Siti
Jurnal Implementasi Pengabdian Masyarakat Kesehatan (JIPMK) Vol 4, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Widya Husada Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33660/jipmk.v4i2.81

Abstract

Quality control is one part the program of quality assuranceor quality quality assurancewhich aims to carry out technical monitoring and maintenance so as not to reduce the quality of the resulting image and is alasi part of a quality assurance program related to instruments or aircraft use and equipment.The radiology Instalation of Kendal Islamic Hospital has several imaging modalities, including CTScan, Conventional radiography and ultrasonography. The conventional radiography aircraft owned by the hospital has the listem brand with a capacity of 150 mA. The last test of the exposure rate on the aircraft was carried out in August 2021 when the aircraft underwent repairs. The community service team wants to provide solutions to the problems experienced by partners, namely by providing conformity test services related to the rate of exposure to X-ray tube leaks. In addition, providing motivation to partners to routinely carry out conformity test so that the aircraft remains safe when used. The method of implementing the service is to carry out a conformity test procesure for X-ray tube leakage based on KMK No. 1250 regarding quality controlThe result of the measurement of the rate of radiation exposure at the patient’s entrance and exit were 34,12 mR/week. According to IAEA Safety Report No. 47, Radiation exposure occupied by radiation workers should not exceed 2,5 mR/hour (for controlled areas), while for theh general public is should not exceed 0,25 mR/hours (for uncontrolled areas).Keyword : exposure rate, examination room leak, RSI Kendal
PKM PEMBERDAYAAN ORANG TUA DAN GURU DALAM UPAYA PENERAPAN PERILAKU HIDUP BERSIH DAN SEHAT (PHBS) DI TK PEMBINA ABA 54 KOTA SEMARANG Zulaika, Chusnul; Sulistyowati, Indah
Jurnal Implementasi Pengabdian Masyarakat Kesehatan (JIPMK) Vol 4, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Widya Husada Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33660/jipmk.v4i2.79

Abstract

Usia dini (0 - 6 tahun) atau yang dikenal dengan “golden period” merupakan periode yang sangat mendasar bagi perkembangan individu karena pada masa ini terjadi pembentukan kepribadian dasar individu, penuh dengan kejadian-kejadian penting dan unik yang meletakkan dasar bagi kehidupan seseorang pada masa dewasa. Kesehatan merupakan faktor yang sangat berpengaruh terhadap perkembangan anak. Jika kesehatan anak tidak diperhatikan sejak dini maka anak sering sakit-sakitan dan mengalami kelambatan atau kesulitan dalam perkembangannya (Novan Ardy Wiyani, 2014). Oleh karena itu, lembaga PAUD dan lembaga pendidikan sederajat lainnya merupakan sasaran strategis untuk menanamkan nilai-nilai positif kepada anak usia dini, serta memperkenalkan dan membiasakan perilaku hidup bersih dan sehat.Dari pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat didapatkan perbedaan pengetahuan dari hasil pre test dan post test mengenai pengetahuan tentang PHBS baik terhadap orang tua maupun guru dengan hasil P Value 0,000. Sehingga dapat disimpulkan adanya peningkatkan pengetahuan tentang perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS), peningkatan kesadaran penerapan PHBS dan peningkatan keterampilan dalam melaksanakan PHBS pada orang tua, guru dan siswa siswi TK Pembina ABA 54 Kota Semarang
PEMBERDAYAAN KADER POSYANDU DALAM UPAYA SOSIALISASI PEMERIKSAAN KEHAMILAN DENGAN MENGGUNAKAN ULTRA SONOGRAFI (USG) PADA IBU HAMIL Alfiani, Novita; Prayoga, Aryadiva Nugrahaning; Suraningsih, Nanik
Jurnal Implementasi Pengabdian Masyarakat Kesehatan (JIPMK) Vol 4, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Widya Husada Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33660/jipmk.v4i2.80

Abstract

                                         ABSTRAKPemeriksaan dengan alat ultrasonografi (USG) merupakan salah satu jenis tindakan medis yang lazim dilakukan. Pemeriksaan kandungan dengan USG dapat mengetahui ada atau tidaknya kehamilan, hidup atau tidaknya janin lokasi dari plasenta, dan umur gestasi. Pemeriksaan ini pun bertujuan untuk melihat ada/tidaknya cacat bawaan pada janin, selain itu ada berbagai faktor yang mendorong seorang Ibu menjalani pemeriksaan USG, mulai dari memastikan adanya janin dalam rahim sampai mendeteksi adanya gangguan pada kehamilan.Berdasarkan beberapa penelitian yang dilakukan didapatkan hasil bahwa tingkat pengetahuan ibu hamil tentang pemanfaatan USG dalam pemeriksaan kehamilan masih rendah. Termasuk di Kelurahan Bandarjo Kec Ungaran Timur Kab Semarang dari survey awal didapatkan bahwa ada ibu hamil yang tidak melakukan pemeriksaan USG beralasan takut berdampak pada kehamilannya atau pada janinnya. Hal ini dikarenakan banyak ibu hamil yang kurang mengetahui manfaat dan tujuan dari pemeriksaan USG pada kehamilan.Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 7 Mei 2022 dengan hasil sudah dilaksanakan kegiatan pendampingan kepada anggota kader posyandu pada saat melaksanakan pertemuan dan anggota dapat menyampaikan informasi tentang pemeriksaan kehamilan dengan menggunakan USG dengan baik dan mendapat respon dari peserta serta peserta dapat memahami informasi yang disampaikan dengan kebersediaan ibu hamil untuk melakukan pemeriksaan kehamilan dengan menggunakan USGKata Kunci : Kehamilan, Ultrasonografi, KandunganABSTRACT Examination by ultrasound (USG) is one type of medical action that is commonly done. Obstetrical examination with ultrasound can determine the presence or absence of pregnancy, whether or not the fetus is alive, the location of the placenta, and gestational age. This examination aims to see the presence or absence of congenital defects in the fetus, besides that there are various factors that encourage mothers to undergo ultrasound examinations, starting from ensuring the presence of a fetus in detecting disorders in pregnancy.Based on several studies conducted, it was found that the level of knowledge of pregnant women about the use of ultrasound in pregnancy examinations is still low. In Bandarjo Village, Ungaran Timur District, Semarang Regency, from the initial survey it was found that there were pregnant women who did not perform an ultrasound examination because of the impact on their pregnancy or on the fetus. This is because many pregnant women do not know the benefits and objectives of ultrasound examination in pregnancy.The activity was carried out on 7 May 2022 with the results of the implementation of mentoring activities to posyandu cadre members during the meeting and members were able to convey information about pregnancy checks properly and get responses from participants and participants were able to understand the information conveyed by the willingness of pregnant women to carry out pregnancy checks by using ultrasoundKeywords: Pregnancy, Ultrasonography, Gynecology  
PENGABDIAN MASYARAKAT PADA KELOMPOK KADER POSYANDU LANSIA DI KELURAHAN TAMBAKHARJO Retnaningsih, Dwi; Winarti, Rahayu
Jurnal Implementasi Pengabdian Masyarakat Kesehatan (JIPMK) Vol 4, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Widya Husada Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33660/jipmk.v4i2.74

Abstract

Kontribusi posyandu lansia dalam meningkatkan kesehatan lansia sangat besar, sehingga kualitas pelayanan posyandu lansia perlu ditingkatkan. Keberadaan kader lansia dan sarana posyandu, merupakan modal dalam keberlanjutan posyandu lansia di Kelurahan Tambakharjo. Berdasarkan hasil wawancara kepada salah satu kader lansia disampaikan bahwa kegiatan posyandu lansia sejak 2019 sampai Juni 2022 tidak berjalan dan hanya ada kegiatan senam lansia. Permasalahan mitra: Kurangnya pelatihan kader, masih rendahnya peran dan kegiatan masyarakat. Tujuan Kegiatan; mengaktifkan dan meningkatkan keberadaan Posyandu lansia dan memberikan motivasi kader posyandu lansia. Kegiatan PKM dilaksanakan berupa penyuluhan materi Posyandu lansia, materi DM dan praktik senam kaki DM, dilanjutkan diskusi bersama. Peserta yang berpartisipasi sebanyak 10 orang dan keterlibatan mahasiswa sebanyak empat (4) orang, instrumen yaitu alat tulis, seperti buku, pulpen, kertas materi, handphone dan Laptop dengan empat sesi, dimana setiap sesi kegiatan dilaksanakan selama 50 menit. Ada peningkatan pengetahuan antara sebelum dan sesudah dilakukan pengabdian masyarakat, sebelum diberikan pengetahuan nilai rata-rata 70,31 dan sesudah diberikan pengetahun nilai rata-rata 81,25. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat berjalan dengan lancar dan kader posyandu lansia bisa mempraktikkan senam kaki DM. Kegiatan pengabdian masyarakat terlaksana dengan baik dan lancar, serta mendapatkan respon yang antusias dari para kader lansia, sehingga diharapkan kader posyandu lansia dapat meningkatkan kualitas hidup dan kesehatan bagi lansia dengan DM.
PENDAMPINGAN PENGETAHUAN VAKSIN DAN PENCEGAHAN COVID PADA KADER POSYANDU DI RW XIII KELURAHAN BERINGIN KECAMATAN NGALIYAN SEMARANG Wahyuningsih, Wahyuningsih; Sukesi, Niken
Jurnal Implementasi Pengabdian Masyarakat Kesehatan (JIPMK) Vol 4, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Widya Husada Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33660/jipmk.v4i2.75

Abstract

Vaksin adalah sejenis produk biologis yang mengandung unsur antigen berupa virus atau mikroorganisme yang sudah mati atau sudah dilemahkan dan juga berupa toksin mikroorganisme yang telah diolah menjadi toksid atau protein rekombinan, yang sudah ditambahkan dengan zat lainnya. Vaksin berguna untuk membentuk kekebalan spesifik secara aktif terhadap penyakit tertentu.. Tujuan pengabdian ini untuk peningkatan pengetahuan tentang vaksin dan cara pencegahan covid.Metode pengabdian ini menggunakan surve awal, Tim PKM melakukan pendampingan terhadap kader di kelurahan beringin. Tim PKM melakukan evaluasi hasil dari kegiatan pelatihan kader. Hasil dari pengabdian Sebelum dilakukan penyuluhan tentang Pengetahuan  vaksin dan pencegahan covid dari 10 kader,  4 kader yang belum mengerti atau paham  tentang Pengetahuan vaksin  dan pencegahan covid 19, Setelah dilakukan  penyuluhan pengetahuan tentang vaksin dan pencegahan covid 19,kader yang mengetahui menjadi 9 kader atau 90 % yang sudah paham atau mengerti tentang pengetahuan vaksin dan pencegahan covid 19 dan 1 kader atau (10%) yang masih bingung tentang vaksin dan pencegahan covid 19 ,rata – rata pendidikan kader diberingin RW 13 adalah sekolah menengah pertama, Banyak juga penelitian lain membahas dan memperkuat pernyataan tersebut yaitu adanya peningkatan pengetahuan sehingga masyarakat dapat menjalankan peraturan yang sudah ditentukan oleh pemerintah.
PKM PENGENALAN, PENCEGAHAN DAN REHABILITASI PULMONAL COVID-19 Amanati, Suci; Jaleha, Boki
Jurnal Implementasi Pengabdian Masyarakat Kesehatan (JIPMK) Vol 4, No 2 (2022)
Publisher : Universitas Widya Husada Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33660/jipmk.v4i2.77

Abstract

Mewabahnya penyebaran penyakit Corona Virus Diseases-19 atau dikenal dengan Covid19 yang menyebabkan bencana bagi masyarakat hingga mengakibatkan kematian ribuan jiwa diseluruh dunia, tidak terkecuali di Indonesia (Karo, 2020). Masyarakat perlu mengetahui dengan pasti penularan dan cara pencegahan Covid-19 agar tidak terus mewabah. Minimnya pengetahuan dan pemahaman mengenai informasi yang valid tentang agen virus Corona dapat menimbulkan dampak sosial yang besar. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dapat menambah manfaat dalam hal pengetahuan, pemahaman kepada masyarakat umum terkait covid-19 yang menjadi pandemi di seluruh dunia. Kegiatan pengabdian ini merupakan salah satu upaya peningkatan pengetahuan dan pemahaman masyarakat khususnya terkait dengan kasus covid-19 yang telah menjadi pandemi global. Berdasarkan kegiatan yang dilakukan didapatkan hasil masyarakat telah memahami patologi covid-19, bagaimana cara pencegahannya dan gambaran rehabilitasi pulmonal yang dapat diterapkan pada masyarakat umum.

Page 1 of 1 | Total Record : 7