cover
Contact Name
Lalu Yayan Ardiansyah
Contact Email
yayan@universitasbumigora.ac.id
Phone
081775114835
Journal Mail Official
income@universitasbumigora.ac.id
Editorial Address
LPPM Universitas Bumigora, Jl. Ismail Marzuki, Cilinaya, Cakranegara,Mataram, Nusa Tenggara Barat, 83127
Location
Kota mataram,
Nusa tenggara barat
INDONESIA
Income : Digital Business Journal
Published by Universitas Bumigora
ISSN : 29858348     EISSN : 29858348     DOI : https://doi.org/10.30812/income.v3i1
Core Subject : Economy,
INCOME merupakan jurnal milik Universitas Bumigora dari prodi Bisnis Digital (e-ISSN: 2985-8348). Jurnal Income merupakan wadah bagi para peneliti untuk publikasi karya ilmiah mengenai Manajemen Bisnis, Literasi Keuangan Digital, Sistem Informasi, Pemasaran dan Pemograman. Income sebagai wadah informasi dan referensi dalam menyebarluaskan perkembangan ilmu pengetahuan serta digitalisasi dalam dunia akademik dan praktik. Jurnal Income memiliki jadwal publikasi pada bulan Januari dan Juli setiap tahunnya. Informasi lebih lanjut dapat menghubungi via email ke Income@universitasbumigora.ac.id atau via WA ke 081775114835.
Articles 49 Documents
Determinan Kualitas Pelaporan Keuangan UMKM Anggriani, Reni; Biana Adha Inapty
Income : Digital Business Journal Vol. 3 No. 2 (2025)
Publisher : Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30812/income.v3i2.5291

Abstract

Kurangnya kesadaran akan pentingnya laporan keuangan di kalangan pelaku UMKM di Kota Mataram menjadi isu utama dalam upaya peningkatan kualitas pelaporan keuangan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengalaman kerja, pengendalian internal, pemahaman tentang SAK EMKM, dan sistem informasi terhadap kualitas laporan keuangan UMKM. Metode penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif dengan teknik analisis Partial Least Squares - Structural Equation Modeling (PLS-SEM). Data diperoleh dari pelaku UMKM di Kota Mataram. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengalaman kerja, pemahaman SAK EMKM, dan sistem informasi berpengaruh positif terhadap kualitas laporan keuangan, sedangkan pengendalian internal tidak memiliki pengaruh signifikan. Temuan mengindikasikan bahwa pengendalian internal, khususnya pengalaman kerja, pemahaman SAK EMKM dan system informasi memainkan peran penting dalam membentuk praktik pelaporan yang baik. Penelitian ini memberikan implikasi praktis bagi instansi pembina UMKM untuk merancang program pelatihan yang lebih terarah guna meningkatkan kualitas pelaporan keuangan berdasarkan standar SAK EMKM.
Perpajakan Dalam Ekonomi Digital: Studi Eksploratif Terhadap Kepatuhan Pelaku Umkm Berbasis Platform Di Jawa Tengah Pasca PMK No. 60/PMK.03/2022 Mufidah, Imtiyaz Farras; Farras Mufida, Imtiyaz; Yuliawati, Refiana; Ardiansyah, Lalu Yayan
Income : Digital Business Journal Vol. 3 No. 2 (2025)
Publisher : Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30812/income.v3i2.5322

Abstract

Pertumbuhan bisnis digital yang signifikan di Indonesia telah mendorong pelaku UMKM untuk memanfaatkan platform seperti Tokopedia, Shopee, dan TikTok Shop dalam memasarkan produk mereka. Namun, penayangan transaksi digital tersebut tidak diikuti dengan peningkatan kepatuhan pajak yang proporsional, khususnya di Jawa Tengah sebagai salah satu pusat pertumbuhan UMKM nasional. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi secara mendalam bagaimana pelaku UMKM digital memahami dan menanggapi kebijakan perpajakan yang tertuang dalam PMK No. 60/PMK.03/2022, terutama terkait pemungutan dan pelaporan Pajak Pertambahan Nilai (PPN) atas pemanfaatan produk digital luar negeri. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan pendekatan studi kasus, yang mencakup observasi komunitas digital, wawancara mendalam, dan analisis menggunakan perangkat lunak NVivo 14. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sebagianbesar pelaku UMKM digital memiliki pemahaman terbatas terhadap isi regulasi, dan keberadaan mereka sangat dipengaruhi oleh fitur sistem platform serta literasi komunitas. Triangulasi data mengkonfirmasi bahwa faktor sosial digital lebih dominan mempengaruhi kepatuhan dibandingkan faktor struktural formal. Temuan ini memperkuat pandangan bahwa strategi edukasi pajak harus adaptif terhadap karakter komunitas digital. Penelitian ini memberikan kontribusi terhadap model pengembangan yang mencakup pajak berbasis perilaku masyarakat berani, serta mendorong platform integrasi digital sebagai mitra aktif dalam sosialisasi perpajakan di era ekonomi digital.
Strategi Promosi Melalui Tiktok, Facebook, Dan Instagram Dalam Membentuk Identitas Brand: Studi Kasus Bhumi Resto Sidik, Muhamad Alfian; Pratama, Arya Hidayat; Nurhaliza, Nirma
Income : Digital Business Journal Vol. 3 No. 2 (2025)
Publisher : Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30812/income.v3i2.5400

Abstract

Permasalahan yang dihadapi Bhumi Resto adalah tingginya persaingan di industri kuliner yang menuntut pelaku usaha untuk memiliki strategi promosi kreatif agar dapat menarik perhatian konsumen sekaligus membedakan diri dari kompetitor. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi promosi Bhumi Resto melalui media sosial TikTok, Facebook, dan Instagram dalam membentuk identitas brand. Metode yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan desain studi kasus. Teknik pengumpulan data meliputi wawancara mendalam dengan pengelola, observasi konten media sosial, dan dokumentasi visual. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Bhumi Resto menggunakan strategi konten visual yang konsisten dengan tone warna alami (hijau, krem, cokelat) untuk menggambarkan suasana restoran yang menyatu dengan alam. Caption bersifat naratif dan emosional digunakan untuk membangun kedekatan dengan audiens. Interaksi dengan pengikut melalui komentar dan balasan turut memperkuat hubungan brand dengan konsumen. Strategi ini menciptakan persepsi Bhumi sebagai brand yang damai, natural, dan ramah lingkungan. Temuan ini memperlihatkan bahwa strategi promosi yang memadukan elemen visual dan storytelling dapat menjadi kunci keberhasilan branding UMKM melalui media sosial. Penelitian ini memberikan kontribusi dalam kajian komunikasi pemasaran digital, khususnya pada praktik promosi berbasis pengalaman dan nilai emosional. Penelitian ini juga relevan bagi pelaku UMKM yang ingin membangun identitas brand yang kuat dan autentik di ranah digital.
Analisis Penyerapan Tenaga Kerja Pada Sektor Industri Riyadi, Muhammad; Daeng, Akung; Satarudin, Satarudin
Income : Digital Business Journal Vol. 3 No. 1 (2025)
Publisher : Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30812/income.v3i1.4578

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi Penyerapan Tenaga Kerja. (Studi kasus pada industri kerajinan emas dan mutiara Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram). Variabel yang mempengaruhi penyerapan tenaga kerja pada industri kerajinan emas dan mutiara di Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram adalah upah, modal, dan nilai produksi. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif deskriptif yang menggunakan wawancara, kuesioner, dan dokumentasi untuk mengumpulkan data tentang kondisi subjek yang diteliti. Lokasi penelitian berada di UMKM industri kerajinan emas dan mutiara di sepanjang Jalan Sultan Kaharudin, Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram, selama lebih dari sebulan sesuai kebutuhan. Populasi penelitian ini terdiri dari 32 pemilik UMKM kerajinan emas dan mutiara di Kecamatan Sekarbela. Penelitian ini menggunakan metode analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial, variabel upah dan nilai produksi berpengaruh signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja. Sementara itu, variabel modal tidak berpengaruh signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja pada UMKM kerajinan emas dan mutiara di Kecamatan Sekarbela, Kota Mataram. Secara simultan variabel upah, modal, dan nilai produksi berpengaruh signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja pada UKM kerajinan emas dan mutiara di Kecamatan Sekarbela Kota Mataram.          
Analisis Tingkat Pemahaman Mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palopo Terhadap Bisnis Digital Di Era Modern Putri, Putri; Risdayanti, Risdayanti; Aris, Mutia Nurfadila; Nurmala, Nurmala
Income : Digital Business Journal Vol. 3 No. 1 (2025)
Publisher : Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30812/income.v3i1.4705

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat pemahaman mahasiswa Universitas Muhammadiyah Palopo mengenai tren bisnis digital di era modern. Kemajuan teknologi berita & komunikasi telah mengubah dinamika bisnis global, sehingga bisnis digital menjadi salah satu pilar utama perekonomian. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif naratif dengan menggunakan wawancara mendalam sebagai metode pengumpulan data. Responden terdiri dari mahasiswa dari berbagai program studi, dipilih melalui purposive sampling untuk mengeksplorasi beragam perspektif mengenai bisnis digital. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas mahasiswa memiliki pemahaman dasar yang baik tentang konsep bisnis digital, termasuk e-commerce & pemasaran digital. Namun, fasilitas kampus yang terbatas & kurangnya pengalaman yang mudah merupakan kendala utama dalam menerapkan pengetahuan ini. Penelitian ini juga menemukan pentingnya mengintegrasikan kurikulum yang relevan dengan menggunakan upaya digital dan pelatihan pribadi untuk meningkatkan kesiapan mahasiswa dalam menghadapi tantangan di era digital. Penelitian ini berkontribusi pada pengembangan kebijakan pendidikan yang dapat mempersiapkan mahasiswa secara lebih efektif untuk memasuki pasar kerja berbasis digital.
Peran E-commerce dalam Meningkatkan Ekonomi Kreatif Sarung Tangan GloviSto di Shopee Syahputra, Aldi; Nabillah, Nabillah; Luqyana, Syifa Febriani; Pramono, Pramono
Income : Digital Business Journal Vol. 3 No. 1 (2025)
Publisher : Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30812/income.v3i1.4770

Abstract

The advancement of e-commerce in Indonesia provides significant opportunities for MSMEs to enhance competitiveness and expand market reach, particularly in the creative economy sector. This study aims to explore the role of the Shopee platform in supporting the development of innovative products, such as GloviSto motorcycle gloves. The research employs a qualitative-descriptive method, collecting data through interviews with business owners, consumer surveys, and analysis of sales reports and Shopee features. The findings reveal that e-commerce facilitates market access and drives sales growth. Shopee features, such as Shopee Live, promotional discounts, and customer reviews, significantly influence product visibility and consumer trust. However, high competition and platform commission fees remain challenges for business operators. The study concludes that e-commerce serves as a strategic tool in developing the creative economy, not only by increasing MSME revenue but also by creating local employment opportunities. Recommendations for GloviSto include optimizing the use of Shopee features, expanding digital marketing strategies, and building collaborations with influencers to strengthen product competitiveness. Keywords: creative economy, e-commerce, motorcycle gloves
Analisis Swot Strategi Penjualan Keripik Tempe Kriuk Temen Melalui E-Commerce Wardhana, Ibrahim Satria; Adi, Daniel Cahyo; Ikhsan, Putri Amalia; Siwi, Damarjati Dias; Pramono, Pramono
Income : Digital Business Journal Vol. 3 No. 1 (2025)
Publisher : Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30812/income.v3i1.4798

Abstract

Keripik tempe adalah salah satu camilan tradisional Indonesia yang memiliki potensi besar untuk dikembangkan di pasar lokal.Seiring dengan meningkatnya minat terhadap makanan ringan, produk ini menjadi pilihan menarik bagi konsumen yang peduli akan kualitas dan keberlanjutan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis strategi pemasaran digital produk keripik tempe "Kriuk Temen" dengan memanfaatkan platform e-commerce guna meningkatkan daya saing produk di pasar lokal. Pendekatan yang digunakan adalah analisis SWOT yang didukung dengan matriks TOWS untuk menggambarkan strategi yang tepat dalam menghadapi tantangan yang ada. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan e-commerce secara efektif dapat meningkatkan penjualan produk hingga 75% dibandingkan dengan hanya mengandalkan penjualan offline. Dengan strategi pemasaran yang menawarkan desain dan kemasan yang menarik serta harga yang terjangkau terbukti berperan penting dalam menarik minat konsumen. Dengan demikian, untuk meningkatkan daya saing produk, UMKM perlu memanfaatkan teknologi digital, menjaga kualitas produk, serta menciptakan desain dan kemasan yang menarik agar dapat memperluas jangkauan pasar lokal dan meningkatkan penjualan
Faktor - Faktor Yang Mempengaruhi Kinerja Keuangan Pada Perusahaan Dengan Model Usaha Sharing Economy Andanawarih, Parasdya Pandhu; Ardiansyah, Lalu Yayan; Lestari, Ayu Ambang
Income : Digital Business Journal Vol. 3 No. 1 (2025)
Publisher : Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30812/income.v3i1.4830

Abstract

Sharing economy dapat menimbulkan risiko pada berbagai bidang, seperti perubahan pada proses strategi bisnis yang diterapkan, perubahan model operasional, perubahan pangsa pasar dan lain sebagainya. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji berbagai aspek risiko keuangan yang mempengaruhi kinerja keuangan pada model usaha sharing ekonomi, serta memberikan rekomendasi strategis bagi para pelaku usaha dalam mengelola dan mengurangi dampak risiko yang ada khususnya perusahaan Gojek. Metode penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan, yang bertujuan untuk menguji hubungan sebab-akibat antara variabel-variabel yang teridentifikasi dalam model usaha sharing ekonomi dan dampaknya terhadap risiko keuangan perusahaan. Hasil dari penelitian ini adalah peningkatan fluktuasi pendapatan cenderung meningkatkan risiko keuangan yang dihadapi perusahaan, tetapi juga memberikan potensi keuntungan yang lebih besar jika risiko dapat dikelola dengan baik, peningkatan biaya operasional secara langsung mengurangi kinerja keuangan perusahaan, sehingga efisiensi operasional menjadi salah satu faktor kunci dalam pengelolaan risiko keuangan, jumlah mitra merupakan salah satu elemen penting dalam model ekonomi berbagi, faktor ini tidak secara langsung memengaruhi risiko keuangan. Perhitungan Value at Risk (VaR) dengan tingkat kepercayaan 95%, Gojek diperkirakan dapat menghadapi kerugian maksimum hingga Rp 2,91 triliun dalam satu tahun. Implikasi dari penelitian ini adalah peningkatan pengelolaan keuangan di masa depan sekaligus memanfaatkan peluang pertumbuhan dalam model ekonomi berbagi.
Pengaruh Keahlian Komite Audit Terhadap Manajemen Laba Pada Bisnis Manufaktur Auliana, Rini Adriani
Income : Digital Business Journal Vol. 3 No. 1 (2025)
Publisher : Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30812/income.v3i1.4834

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh keahlian komite audit dalam membatasi manajemen laba untuk menghindari penurunan laba. Populasi penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama 2017-2020. Teknik pengambilan sampel menggunakan purposive sampling dan diperoleh ukuran sampel sebanyak 102 perusahaan dengan 408 observasi. Teknik analisis menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa manajemen laba akrual dan riil digunakan oleh manajer untuk menghindari penurunan laba. Praktik manajemen laba dapat dibatasi oleh keahlian komite audit. Manajemen laba riil dapat dibatasi oleh keahlian komite audit. Penelitian ini memberikan bukti empiris teori akuntansi positif serta bukti empiris teori keagenan, yaitu bahwa hal yang dapat membatasi manajemen laba riil adalah keahlian komite audit. Investor dapat lebih berhati-hati dalam menentukan keputusan investasi. Investor harus memperhatikan keahlian komite audit perusahaan sebagaimana tercantum dalam laporan tahunan perusahaan.
Analisis Pengaruh Perencanaan Strategis terhadap Keberhasilan Perusahaan Maulani, Maghfira Rizky; Jati, Lalu Jatmiko; Mulawarman, Logi; Alfiansyah, M. Wisnu; Tribulan, Anil
Income : Digital Business Journal Vol. 2 No. 1 (2024)
Publisher : Universitas Bumigora

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30812/income.v2i1.3311

Abstract

Toko Depi RTN merupakan sebuah perusahaan perdagangan yang bergerak dibidang perdagangan grosir pakaian. Fenomena yang terjadi dalam penelitian ini yaitu fenomena boomingnya perusahaan Depi RTN di tengah-tengah masyarakat Kota Mataram, khususnya di kalangan remaja dan mahasiswa Kota Mataram. Pendekatan kualitatif adalah pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini. Dasar strategi pemasaran Depi RTN menggunakan dua strategi yaitu pemasaran offline dan pemasaran online. Strategi utama yang menjadi fokus lebih perusahaan adalah pemasaran secara digital. Pemilihan strategi ini sudah melalui riset pasar yang berkesinambungan untuk mendapatkan informasi-informasi penting mengenai harapan konsumen. Penerapan strategi pemasaran yang tepat telah dilakukan oleh perusahaan yaitu dengan memanfaatkan semua media sosial yang ada di internet seperti Shopee, Tiktok, Facebook, Instagram dan marketplace lainnya. Apa yang telah dilakukan Depi RTN adalah strategi yang sangat baik karna strategi tersebut bersumber dari hasil penelitian yang dilakukan untuk mengidentifikasi kebutuhan para konsumen dan strategi tersebut mampu menghasilkan profit untuk perusahaan dan keberlanjutan bisnis karna konsumen Depi RTN terus meningkat. Peningkatan konsumen ini terbukti dengan fenomena yang terjadi yaitu fenomena boomingnya perusahaan Depi RTN di tengah-tengah masyarakat Kota Mataram, khususnya di kalangan remaja dan mahasiswa Kota Mataram.