cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota malang,
Jawa timur
INDONESIA
BANGUNAN (Jurnal Berkala Jurusan Teknik Sipil UM)
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Engineering,
Jurnal BANGUNAN diterbitkan sejak tahun 1994 oleh segenap civitas akademika Jurusan Teknik Sipil Universitas Negeri Malang dengan judul BANGUNAN. Dengan No. ISSN 0852-2480, Jurnal Bangunan terbit minimal 1 (satu) kali setahun berisi gagasan konseptual, kajian teori, praktik, penelitian, dan pengajaran dalam bidang Teknik Bangunan.
Arjuna Subject : -
Articles 94 Documents
PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN LEARNING CYCLE 5E TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN MEKANIKA TEKNIK KEAHLIAN TEKNIK GAMBAR BANGUNAN SMK Ananda Putri Vitaningrum R. Machmud Sugandi Sutrisno
ISSN 0852-2480
Publisher : BANGUNAN : Teori, Praktek, Penelitian, dan Pengajaran Teknik Bangunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak:Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh menggunakan model pembelajaran Learning Cycle 5E terhadap peningkatan hasil belajar siswa pada mata pelajaran mekanika teknik. Metode penelitian menggunakan Pre-Experimental Design, dengan desain Intact-Group Comparison. Data dikumpulkan menggunakan test dan observasi sikap. Teknik analisis data menggunakan uji T atau Independent sample T-test pada SPSS 20.0 for windows. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran Learning Cycle 5E dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran mekanika teknik secara signifikan. Hal ini ditunjukkan oleh rerata hasil belajar siswa menggunakan pembelajaran Learning Cycle 5E lebih tinggi dibandingkan pembelajaran konvensional.Kata-kata kunci: learning cycle 5E, hasil belajarAbstract: Effect of Learning Cycle 5E Instructional Model to Student achievement in Mechanics Engineering courses at Architecture Engineering class at vocational high school. The purpose of this study was to determine the effect of using Learning Cycle 5E model towards improving student learning outcomes in mechanics engineering courses. This research used Pre-Experimental Design method, with Intact-Group Comparison design. The Data was collected using test and attitude observation. The Data was analyzed using T test or Independent sample t-test in SPSS 20.0 for Windows. The results showed that Learning Cycle 5E instructional model can significantly improve student learning outcomes in mechanics engineering courses. This is shown by average of student achievement used Learning Cycle 5E instructional model higher than conventional instructional model.Key Words: Learning cycle 5E, Student achievement
Optimalisasi Partisipasi Pihak Dunia Usaha/Industri dalam Pelaksanaan Pendidikan Sistem Ganda Paryono Paryono
ISSN 0852-2480
Publisher : BANGUNAN : Teori, Praktek, Penelitian, dan Pengajaran Teknik Bangunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Partisipasi pihak DU/I masih dirasakan kurang dan akan terus ditingkat-kan dalam pelaksanaan PSG. Tanpa peran serta dari DU/I, PSG tidak akan berjalan dan kualitas pelaksanaannya sangat tergantung dari derajat par-tisipasi serta kualitas DU/I. Untuk mengupayakan optimalisasi partisipasi DU/I dalam PSG, disarankan adanya kerjasama antara sekolah dengan DU/I yang berprinsip saling menguntungkan, pemanfaatan DU/I sebagai tempat pelatihan, DU/I sebagai pelatih, dan DU/I sebagai sumber informasi serta penggerak pelaksanaan PSG.
Pengembangan Bahan Ajar Manajemen Proyek Konstruksi Berbasis Social Science Inquiry guna Meningkatkan Kompetensi Mahasiswa dan Kualitas Pembelajaran Prodi Teknik Sipil Suparno Suparno
ISSN 0852-2480
Publisher : BANGUNAN : Teori, Praktek, Penelitian, dan Pengajaran Teknik Bangunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah: (1) Mengembangkan perangkat bahan ajar matakuliah Manajemen Proyek Konstruksi di Jurusan Teknik Sipil  dengan metode Social Science Inquiry, dan (2) Mengetahui hasil validasi perangkat bahan bahan oleh akhli bidang studi, ahli pembelajaran, dosen  pengajar  dan mahasiswa terkait dengan bahan ajar yang dikembangkan tersebut. Penelitian ini termasuk penelitian pengembangan, dan jenis data yang diperoleh untuk menyempurnakan bahan ajar hasil pengembangan  bersifat kuantitatif dan kualitatif. Validator dalam pengembangan bahan ajar ini adalah (1) seorang akhli pembelajaran, minimal S2 TEP, (2) seorang praktisi manajemen proyek konstruksi, minimal pengalaman 5 tahun sebagai manajer proyek, dan (3)  8 orang dosen pengajar matakuliah manajemen proyek konstruksi. Disamping itu juga dipilih 8 orang mahasiswa jurusan Teknik Sipil yang pernah menempuh matakuliah Manajemen Proyek Konstruksi sebagai validator bahan ajar. Hasil analisis validitas untuk Bahan Ajar adalah sebesar 83,00%,  Rancangan Pelaksanaan Pembelajaran sebesar 81,11% dan Bahan Ajar oleh Mahasiswa sebesar 81,25%. Dari hasil validitas tersebut, dapat diambil kesimpulan bahwa produk bahan ajar yang dikembangkan dinyatakan valid
Berbagai Pendekatan Dalam Kurikulum SMK 2004 Mukadi Mukadi
ISSN 0852-2480
Publisher : BANGUNAN : Teori, Praktek, Penelitian, dan Pengajaran Teknik Bangunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Sampai dengan berakhirnya abad ke-20 pembangunan sumberdaya manusia di hampir diseluruh wilayah Indonesia, ternyata belum mengarah kepada kondisi yang diharapkan. Kondisi yang demikian  tentu merupakan akibat langsung tidak sistematisnya pelaksanan pendidikan Indonesia, sehingga  belum mampu meningkatkan kualitas SDM. Untuk mengantisipasi tuntutan dan permasalahan tersebut di atas, maka upaya-upaya pembangunan harus memberi prioritas pada upaya peningkatan kualitas SDM. Diperlukan kemauan yang keras untuk mengubah pola pikir dalam mengembangkan sistem pendidikan dan pelatihan kejuruan melalui reposisi (penataan ulang) agar dapat mengejar ketertinggalan dalam penyiapan SDM berkualitas.  Mengingat hal tersebut, maka mulai tahun ajaran 2005/2006 ini, untuk meningkatkan kualitas pendidikan di SMK diterapkan berbagai pendekatan dalam kurikulum SMK.
Penggunaan Batas-batas Atterberg Sebagai Dasar untuk Memprediksikan Kualitas Tanah I Wayan Jirna
ISSN 0852-2480
Publisher : BANGUNAN : Teori, Praktek, Penelitian, dan Pengajaran Teknik Bangunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tanah adalah merupakan himpunan dari mineral, bahan organik, dan endapan-endapan yang relatif lepas ( loose), yang terletak di atas batuan dasar (bedrock) (Hardyatmo, 1992). Pada kenyataan di lapangan tanah mempunyai kandungan mineral maupun bahan organik yang tidak sama untuk tempat yang berbeda. Kandungan lempung dan bahan organik yang berbeda berpengaruh terhadap konsistensi tanah atau batas-batas Atterbergnya. Batas-batas Atterberg, antara lain: Liquid Limit (LL). Plasticity (PL), dan Shrinkage Limit (SL), dapat digunakan untuk memprediksi jenis tanah. Tanah yang mempunyai PI > 17 termasuk tanah lempung. Dan untuk tanah yang mempunyai batas cair lebih besar dari 300% ada kecenderungan lempung tersebut mengandung mineral montmorillonite. Disamping itu ada hubungan yang signifikan antara batas-batas Atterberg dengan kadar bahan organik, lempung, dan kandungan mineral montmorillonite.
Pengembangan Perangkat Analisis Kinerja Teknis Hasil Rehabilitasi Bangunan Sekolah Melalui Program Dana Alokasi Khusus Bidang Pendidikan Suparno Suparno
ISSN 0852-2480
Publisher : BANGUNAN : Teori, Praktek, Penelitian, dan Pengajaran Teknik Bangunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dana Alokasi Khusus (DAK) bidang pendidikan, digunakan untuk menunjang pelaksanaan wajib belajar pendidikan dasar 9 (sembilan) tahun, khususnya untuk membiayai rehabilitasi gedung/ruang kelas SD/SDLB, MI/Salafiyah termasuk sekolah-sekolah setara SD yang berbasis keagamaan, baik negeri maupun swasta. Sesuai Permendiknas No. 10 Tahun 2008, DAK bidang pendidikan dilaksanakan secara swakelola dengan melibatkan partisipasi komite sekolah dan lingkungan masyarakat di sekitar sekolah sebagai bagian integral dari manajemen berbasis sekolah. Karena dana yang digulirkan sangat besar maka untuk mencegah terjadinya kebocoran dalam penggunaan DAK dan meningkatkan good governance, perlu disusun perangkat analisis kinerja teknis hasil rehabilitasi bangunan sekolah untuk mengetahui kondisi awal sekolah, proses dan hasil pelaksanaan program rehabilitasi sebagai bahan masukan bagi Direktorat Pembinaan TK dan SD dalam menyusun program DAK tahun-tahun berikutnya.
KENYAMANAN TERMAL BANGUNAN SEKOLAH MENENGAH PERTAMA BERDASARKAN ORIENTASI BANGUNAN Lutfi Lailatul Rizki Imam Alfianto Haris Anwar Syafrudie
ISSN 0852-2480
Publisher : BANGUNAN : Teori, Praktek, Penelitian, dan Pengajaran Teknik Bangunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak:Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui kenyamanan termal siswa di kelas berdasarkan suhu ruang kelas sekolah menengah pertama negeri di Kabupaten Mojokerto, dan (2) mengetahui kenyamanan termal siswa di area bukaan jendela dengan orientasi bangunan sekolah menengah pertama di Kabupaten Mojokerto. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Subyek penelitian adalah 318 siswa sekolah menengah pertama negeri di Kabupaten Mojokerto. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan instrumen kuesioner, thermo-hygrometer digital, serta observasi keadaan lingkungan kelas. Analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) kenyamanan termal bangunan kelas tidak nyaman digunakan untuk aktivitas pembelajaran terutama pada pukul 10.00-12.00, dan (2) ada perbedaan kenyamanan termal bangunan kelas berdasarkan orientasi bangunan. Siswa merasa sangat tidak nyaman dengan kondisi termal pada area bukaan jendela kelas yang menghadap ke arah datangnya sinar matahari yaitu arah Timur. Sedangkan, area bukaan jendela kelas yang berorientasi ke arah Utara memiliki kondisi termal paling nyaman.Kata-kata kunci: kenyamanan termal, bangunan sekolah, orientasi bangunan.Abstract: This study aims to (1) find out the thermal comfort of students in the classroom based on the temperature of the junior high school classroom in Mojokerto regency, and (2) to know the thermal comfort of students in the window opening area with the orientation of the junior high school building in Mojokerto regency. The research method used in this research is descriptive quantitative. The research subjects were 318 junior high school students in Mojokerto regency. Data collection techniques using questionnaires, digital thermo-hygrometer, and observation of classroom environment. The analysis used is descriptive analysis. The result of the research showed that (1) thermal comfort of class building is not comfortable for learning activity especially at 10.00-12.00, and (2) there is thermal comfort difference of class building based on building orientation. Students feel very uncomfortable with the thermal conditions in the window opening area of the class facing toward the direction of the sun is the East direction. Meanwhile, the classroom-oriented window-opening area of the North has the most comfortable thermal conditionsKey Words: Thermal comfort, school buildings, building orientation.
Perbedaan Luas Penampang yang Sama Antara Profil Pipa Bulat dengan Siku Ganda Sama Sisi Terhadap Kekuatan Beban Sugiyanto Sugiyanto
ISSN 0852-2480
Publisher : BANGUNAN : Teori, Praktek, Penelitian, dan Pengajaran Teknik Bangunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Profil baja sebagai bahan pembuatan elemen konstruksi mempunyai karakteristik bervariasi didasarkan pada, bentuk dimensi dan berat. Pemakaian jenis profil tertentu tidak lepas dengan fungsi elemen terhadap bangun konstruksi secara utuh oleh sebab itu pemilihan bahan secara selektif, akan dapat mem-berikan nilai tambah; estetika, berat konstruksi; kemudahan pengerjaan dan biaya pelaksanaan. Profil dengan luas penampang yang sesuai meningkatkan efisiensi daya dukung batang, sehingga dapat mengoptimalkan elemen sebagai bangun kosntruksi. Namun Semua itu tidak mudah terlepas dari pengaruh perubahan bentuk dimensi profil akibat beban internal dikarenakan sistem pengerjaan dan sifat tumpuan.
Pemanfaatan Cattail (Typha Angustifolia) Dan Kerang (Bivalve) Sebagai Biofilter Limbah Logam Berat Cr Dan Pb Anie Yulistyorini
ISSN 0852-2480
Publisher : BANGUNAN : Teori, Praktek, Penelitian, dan Pengajaran Teknik Bangunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur kemampuan cattail (Typha angustifolia), kerang (Bivalve) serta kombinasi cattail (Typha angustifolia) dan kerang (Bivalve) dalam menyerap logam berat Cr dan Pb pada lama penyerapan tertentu. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata kadar Pb pada limbah penyamakan kulit berkisar 0,44 ppm sampai 1,15 ppm, sedangkan kadar Cr berkisar 0,59 ppm sampai 1,40 ppm. Kerang (Bivalve) dengan species Anodonta woodiana lebih efektif dalam menyerap limbah penyamakan kulit yang mengandung logam berat Pb dan Cr dari pada perlakuan kombinasi dan  cattail (Typha angustifolia). Hasil perhitungan kombinasi perlakuan terbaik berdasarkan Multiple Criteria Decision Making diperoleh A3B4 dengan derajad kerapatan terbesar yaitu 1,00 pada parameter Pb dan Cr ditunjukkan oleh perlakuan (kerang pada minggu ke 3); derajad kerapatan terbesar menunjukkan nilai yang paling diharapkan. Perlakuan dengan kerang pada minggu ke 3 menunjukkan hasil yang lebih baik
Pengaruh Strategi Pembelajaran Mandiri, Self Regulated Learning, dan Motivasi Berprestasi terhadap Hasil Belajar Praktik Produktif Peserta Didik di SMK Sutikno Sutikno
ISSN 0852-2480
Publisher : BANGUNAN : Teori, Praktek, Penelitian, dan Pengajaran Teknik Bangunan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak:Penelitian ini mempunyai tujuan untuk menguji teori yang diarahkan pada upaya meningkatkan kualitas pembelajaran praktik produktif di sekolah menengah kejuruan (SMK). Desain pembelajaran diharapkan dapat menjadi solusi dan menjawab tatangan ke depan bagi sekolah menengah kejuruan. Penelitian ini menggunakan desain eksperimen nonequivalent control group design secara faktorial. Subyek penelitian peserta didik kelas XI SMK dengan N = 128. Teknik analisis data menggunakan teknik statistik Ancova tiga jalur dengan faktorial 2x2x2 satu kovariat. Hasil analisis pengujian hipotesis diperoleh adanya pengaruh yang signifikan. Dibuktikan secara umum hipotesis statistik (H0) ditolak dan hipotesis penelitian (H1) diterima. Hasil penelitian ini diharapkan dapat bermanfaat sebagai referensi kajian berikutnya.Kata-kata kunci: Strategi pembelajaran mandiri, hasil belajar praktik produktif.Abstract: The research has objective is examine the theory to improve the quality of productive practice instructional in vocational high school. The desaign of instructional can become the solution to answer the future challange in vocational high shool. The research used experimental desaign is nonequivalent control group desaign by factorial. The subject of this research is elevan grade learners in vocational high school with N = 128. Analysis technique data using statistic technique Ancova three lanes with a factorial 2x2x2 single covariat. The analysis results of hypothesis experiment is got by the existence of the effect of significant. In the case, that generally statistic hypothesis (H0) is refused and research hypothesis (H1) is received. The results of this research are hopped to be meaningful as a reference in examine.Key Words: Independent instructional strategy, the practical skills.

Page 2 of 10 | Total Record : 94


Filter by Year

0000


Filter By Issues
All Issue