cover
Contact Name
Danyl Mallisza
Contact Email
danylmallisza@gmail.com
Phone
+6285263263269
Journal Mail Official
danylmallisza@gmail.com
Editorial Address
Program Studi Manajemen, Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti Jl. Veteran No.26B, Kelurahan Purus, Kecamatan Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat
Location
Kota padang,
Sumatera barat
INDONESIA
Jurnal Riset & Sains Ekonomi
Published by Universitas Ekasakti
ISSN : -     EISSN : 3046840X     DOI : -
Core Subject : Economy, Education,
Jurnal Riset & Sains Ekonomi Menerbitkan Artikel di bidang akuntansi yang memberikan kontribusi terhadap pengembangan ilmu akuntansi, praktik akuntansi, profesi akuntansi. Kami menerima terutama artikel berbasis penelitian yang berkaitan dengan ilmu akuntansi dan keuangan. Cakupan topiknya meliputi Akuntansi Keuangan, Akuntansi sektor publik, Manajemen akunting, Akuntansi Islam dan Manajemen Keuangan, Tata kelola perusahaan, Etika dan Profesionalisme, Keuangan Perusahaan, Pendidikan Akuntansi, Perpajakan, Pasar modal, Perbankan, Sistem Informasi, Pelaporan Keberlanjutan, Akuntansi Sektor Publik, Akuntansi Syariah, Teknologi Informasi Akuntansi, Auditing, Etika Profesi, Pendidikan Akuntansi, Perbankan, dan Keuangan.
Articles 33 Documents
Pengaruh Efektivitas Sistem Informasi Akuntansi dan Penggunaan Teknologi Informasi Terhadap Kinerja Individual Dengan Kepuasan Kerja Sebagai Variabel Intervening Pada Bank Nagari Pasaman Barat Ramadani, Suci; Bakkareng, Bakkareng; Putri, Sri Yuli Ayu
Jurnal Riset dan Sains Ekonomi Vol 1 No 4 (2024): Desember
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti dan menganalisis Untuk mengetahui pengaruh efektivitas sistem informasi akuntansi terhadap kinerja individual pada Bank Nagari Pasaman Barat. Populasi penelitian ini adalah 45 dan sampel 45. Penelitian ini menggunakan uji asumsi klasik dan Uji Regresi Berganda, Uji t dan Uji F. Hasil Penelitian menunjukkan bahwa Variabel efektivitas sistem informasi akuntansi berpengaruh signifikan terhadap kinerja individual pada Bank Nagari Pasaman Barat Variabel penggunaan teknologi informasi berpengaruh tidak signifikan terhadap kinerja individual pada Bank Nagari Pasaman Barat, Variabel kepuasan kerja dapat memediasi efektivitas sistem informasi akuntansi berpengaruh tidak signifikan terhadap kepuasan kerja pada Bank Nagari Pasaman Barat, variabel kepuasan kerja dapat memediasi penggunaan teknologi informasi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja pada Bank Nagari Pasaman Barat dan Kepuasan kerja dapat memediasi efektivitas sistem informasi akuntansi, penggunaan teknologi informasi berpengaruh signifikan terhadap kinerja individual pada Bank Nagari Pasaman Barat.
Pengaruh Beban Kerja, Pengalaman Audit, Tipe Kepribadian Dan Skeptisme Profesional Terhadap Kemampuan Auditor Dalam Mendeteksi Kecurangan (Studi Kasus Pada Auditor Di Kantor Inspektorat Kota Sawahlunto) Egim, Egiantoro; Asmeri, Rina; Yani, Meri
Jurnal Riset dan Sains Ekonomi Vol 1 No 3 (2024): September
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruhbeban kerja, pengalaman audit, jenis kepribadian dan skeptisisme profesional terhadap kemampuan auditor mendeteksi kecurangan. Data penelitian diperoleh dengan menggunakan kuesioner yang diberikan kepada auditor yang bekerja di Inspektorat Kota Sawahlunto. Jumlah responden yang digunakan dalam penelitian ini adalah 34 responden. Analisis data untuk uji hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis regresi berganda. Hasil penelitian ini memberikan bukti bahwa Auditor dengan beban kerja yang lebih tinggi akan meningkatkan kemampuan mendeteksinya saat menghadapi gejala kecurangan. Pengalaman audit berpengaruh secara signifikan terhadap kemampuan mendeteksi gejala kecurangan. Penelitian ini juga menunjukkan bahwa auditor dengan jenis kepribadian ST (Sensing-Thinking) dan NT (Intuitive- Thinking) lebih baik dalam menghadapi gejala kecurangan daripada tipe lainnya. Skeptisme profesional berpengaruh secara signifikan terhadap kemampuan auditor mendeteksi kecurangan. Kata Kunci: Beban Kerja, Pengalaman Audit, Tipe Kepribadian, Skeptisme Profesional, Dan Kemampuan MendeteksiKecurangan
Pengaruh Pajak Dibayar Dimuka dan Laba Bersih Terhadap Agresive Pajak Dalam Kondisi Covid 19 Pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Dasar Dan Kimia Yang Terdaftar Dibursa Efek Indonesia Tahun 2019-2020 Rosawidya, Eka; Bakkareng, Bakkareng; Silvera, Dica Lady
Jurnal Riset dan Sains Ekonomi Vol 1 No 3 (2024): September
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Argresive Pajak merupakan hasil yang diperoleh dari besarnya penghindaran pajak yang dapat dilihat dari Pajak Dibayar Dimuka Dan Laba Bersih. Riset ini memiliki tujuan untuk menganalisis Pengaruh dari Pajak Dibayar Dimuka Dan Laba Bersih Terhadap Argresive Pajak Pada Perusahaan Manufaktur, Sektor Industri Dasar Dan Kimia Yang Terdaftar Dibursa Efek Indonesia Tahun 2019-2020. baik.Secara.Parsial.Maupun.Secara. Simultan.Sedang untuk jenis data yaitu data kuantitatif yang bersumber dari laporan keuangan tahunan. Sumber data dari riset ini adalah data sekunder. Populasi dalam riset ini pada Perusahaan Manufaktur tahun 2019-2020 Sektor Industri Dasar Dan Kimia berjumlah sebanyak 48 sampel.seedangkan. teknik dari pengambilan.Sampel. ini menggunakan. teknik pengambilan secara sengaja dan sesuai tipe atau kriteria yang ditentukan dan diperoleh sebanyak 24 perusahaan. Untuk riset ini menggunakan analisia dari regresi.. linear.. berganda. Yang dimana untuk hasil analisis secara persial diketahui bahwa hasilPajak Dibayar Dimuka berpengaruh secara signifikan terhadap Argresive Pajak. Laba Bersihdan Argresive Pajak secara parsial berpengaruh signifikan. Serta Pajak Dibayar Dimuka dan laba bersih secara simultan berpengaruh signifikan terhadap Argresive Pajak pada Perusahaan Perusahaan Manufaktur Tahun 2019-2020 Sektor Industri Dasar Dan Kimia Yang Terdaftar Dibursa Efek Indonesia. Kata Kunci : Pajak Dibayar Dimuka Dan Laba Bersih Terhadap Argresive Pajak.
Pengaruh Pengungkapan Laporan Keberlanjutan Dan Corporate Social Responsibility Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan Pertambangan Sub Sektor Batu Bara Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Tahun 2015-2020 Yurisman, Haris; Syafitri, Yulia; Bustari, Andre
Jurnal Riset dan Sains Ekonomi Vol 1 No 3 (2024): September
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pengaruh pengungkapan laporan keberlanjutan dan corporate social responsibility terhadap kinerja keuanagn pada Perusahaan PertambanganSub Sektor Batu Bara yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2015-2020. Pengolahan data dalam penelitian ini adalah menggunakan model regresi berganda. Sumber data dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh secara tidak langsung data yang didapatkan dari laporan keuangan tahunan (annual report) perusahaan yang dipublikasikan di website Bursa Efek Indonesia. Sampel yang diambil dalam penelitian ini menggunakan teknik penarikan purposive sampling. Hasil analisis dari penelitian ini menunjukan bahwa variabel pengungkapan laporan keberlanjutan secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan dengan signifikansi (0,003 < 0,05). Secara parsial menunjukkan bahwa variabel Corporate Social Responsibility (CSR) secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kinerja keuangan dengan signifikansi (0,000 < 0,05). Secara simultan pengungkapan laporan keberlanjutan dan corporate social responsibility secara simultan berpengaruh terhadap kinerja keuangan dengan (signifikannya 0,001 < 0,05). Berdasarkan hasil penelitian ini, maka dapat dijadikan tambahan pengetahuan bagi peneliti selanjutnya, diharapkan menggunakan penerapan Good Corporate Governance (GCG) selain laporan keberlanjutandan Corporate Social Responsibility (CSR) sebagai variabel bebas dalam pengaruhnya terhadap kinerja keuangan. Bagi perusahaan hendaknya lebih memperhatikan penerapan dan pelaporan CSR berdasarkan standar yang telah dikeluarkan Global Reporting Index (GRI). Dengan demikian, diharapkan dapat meningkatkan kinerja keuangan. Kata Kunci: Pengungkapan Laporan Keberlanjutan, Corporate Social Responsibility, Kinerja Keuangan
Pengaruh Keragaman Gender, Umur, Dan Latar Belakang Pendidikan Dewan Komisaris Terhadap Kinerja Perbankan Yang Go Publik Di Bursa Efek Indonesia Arisandi, Riski Fitri; Agussalim, Agussalim; Yani, Meri
Jurnal Riset dan Sains Ekonomi Vol 1 No 4 (2024): Desember
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan ini bertujuan membuktikan dan menganalisis secara empiris pengaruh keragaman gender, umur dan latar belakang pendidikan dewan komisaris terhadap kinerja perusahaan perbankan yang go publik di Bursa Efek Indonesia. Pada penelitian ini digunakan beberpa perusahaan sub sektor perbankan yang go publik yang dipilih dengan metode purposive sampling. Data yang digunakan diperoleh melalui annual report yang dapat di download melalui website Bursa Efek Indonesia. Data yang digunakan dari tahun 2016 sampai dengan 2020. Proses pengolahan data dilakukan dengan menggunakan bantuan program SPSS. Berdasarkan hasil pengujian hipotesis pertama ditemukan gender dewan komisaris berpengaruh signifikan terhadap kinerja perusahaan perbankan di Bursa Efek Indonesia. Hasil Pengujian hipotesis kedua ditemukan usia dewan komisaris tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja perusahaan perbankan di Bursa Efek Indonesia.. Pada tahapan pengujian hipotesis ketiga ditemukan keragaman latar belakang pendidikan dewan komisaris berpengaruh positif terhadap kinerja perusahaan perbankan di Bursa Efek Indonesia sedangkan pengujian hipotesis keempat diperoleh hasil keragaman gender usia dan pendidikan dewan komisaris secara bersama sama berpengaruh signifikan terhadap kinerja perusahaan.
Pengaruh Pengungkapan Informasi Intellectual Capital Pada Prospektus Terhadap Pengungkapan Informasi Intellectual Capital Pada Laporan Tahunan Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi Yang Terdaftar Di Bei Periode 2016-2018 Sandra, Rian; Sutarjo, Agus; Putri, Sri Yuli Ayu
Jurnal Riset dan Sains Ekonomi Vol 1 No 3 (2024): September
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengungkapan modal intelektual dalam prospektus terhadap pengungkapan modal intelektual dalam laporan tahunan yang di terbitkan perusahaan setelah IPO. Penelitian ini meneliti laporan prospektus dan laporan tahunan perusahaan manufaktur sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun 2016-2018. Metode pengolahan data pada penelitian ini menggunakan analisis regresi linier sederhana. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengungkapan informasi modal intelektual pada prospektus berpengaruh positif dan signifikan terhadap pengungkapan informasi modal intelektual pada laporan tahunan. Kata kunci : modal intelektual, prospektus, laporan tahunan, pengungkapan modal intelektual
Pengaruh Aset Pajak Tangguhan, Pertumbuhan Penjualan Dan Beban Pajak Tangguhan Terhadap Manajemen Laba Pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Otomotif Di Bursa Efek Indonesia Syafitri, Yulia; Yani, Meri; Bustari, Andre
Jurnal Riset dan Sains Ekonomi Vol 1 No 4 (2024): Desember
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah Aset Pajak Tangguhan, Pertumbuhan Penjualan dan Beban Pajak Tangguhan berpengaruh signifikan terhadap Manajemen Laba pada perusahaan Otomotif yang terdaftar di BursaoEfekoIndonesiaMbaikUsecara parsial maupunasecara simultan. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif yang bersumber dari laporan keuangan perusahaan dan data kualitatif yang bersumber dari sejarah bursa efek indonesia tersebut. Sumber data pada penelitian ini merupakan data sekunder. Populasi dalam penelitian ini merupakan perusahaani Otomotif yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia berjumlah 12 Perusahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling sesuai criteria yang sudah ditentukan. Berdasarkan criteria yang sudah ditentukan diperoleh sampel sebanyak 6 perusahaan. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda dan pengujian hipotesisnya menggunakan uji t dan uji f. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial Pertumbuhan Penjualan dan Beban Pajak Tangguhan tidak berpengaruh signifikan Terhadap Manajemen Laba dan Aset Pajak Tangguhan berpengaruh signifikan terhadap Manajemen Laba. Sedangkan secara simultan Aset Pajaka Tangguhan, Pertumbuhan Penjualan dan Beban Pajak Tangguhan berpengaruh signifikan terhadap Manajemen Laba.
Pengaruh Asimetri Informasi Terhadap Kesenjangan Anggaran Dengan Locus Of Control Sebagai Variabel Moderasi Pada Kantor Bupati Dharmasraya Yuskam, Rica Putri; Salfadri, Salfadri; Nancy, Delori
Jurnal Riset dan Sains Ekonomi Vol 1 No 3 (2024): September
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study discusses the effect of information asymmetry on budget gaps with locus of control as a moderating variable at the Dharmasraya Regent's office. Data processing in this research is using a moderation regression model (moderation regression analysis). The source of data in this study is primary data obtained directly from research respondents through distributed questionnaires. The sample taken in this study used a total sampling technique. The results of the analysis of this study indicate that the information asymmetry variable has a partial positive effect on the budget at the Dharmasraya Regent's Office with a significant (0.000 < 0.05). The locus of control variable strengthens the effect of Information Asymmetry on the Budgetary Gap. With a significant value less than (0.000 < 0.05). Keywords : Effect of Information Asymmetry, Budget Slack, Locus Of Control, Dharmasraya Regent's Office
Pengaruh External Pressure, Financial Stability Dan Financial Target Terhadap Kemungkinan Terjadinya Kecurangan Laporan Keuangan Pada Perusahaan Perbankan Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2021 Putri, Diaz Ananda; Chandrayanti, Teti; Yani, Meri
Jurnal Riset dan Sains Ekonomi Vol 1 No 2 (2024): Juni
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstrak : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh external pressure, financial stability, dan financial target terhadap kemungkinan terjadinya kemungkinan terjadinya kecurangan laporan keuangan. Pada peruasahaan sektor perbankan yang terdaftar di bei tahun 2019-2021. Jenis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data kuantitatif yang bersumber dari laporan keuangan perusahaan. Sumber data dalam penelitian ini merupakan data sekunder. Populasi dalam penelitian ini merupakan perusahaan sektor perbankan di Bursa Efek Indonesia pada periode 2019 sampai 2021 sebanyak 43 perusahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling sesuai kriteria yang sudah ditentukan Berdasarkan kriteria yang sudah ditentukan diperoleh sampel sebanyak 22 perusahaan. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan uji analisis regresi logistik Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial external pressure tidak berpengaruh signifikan terhadap kemungkinan terjadinya kecurangan laporan keuangan, financial stability tidak berpengaruh signifikan terhadap kemungkinan terjadinya kecurangan laporan keuangan, financial target berpengaruh signifikan terhadap kemungkinan terjadinya kecurangan laporan keuangan, secara simultan external pressure, financial stability, dan financial target berpengaruh terhadap kemungkinan terjadinya kecurangan laporan keuangan. Kata kunci : external pressure, financial stability , financial target, fraudulent financial reporting.
Pengaruh Gaya Kepemimpinan dan Disiplin Kerja Terhadap Kinerja Personel Biro SDM Polda Sumatera Barat Syafnida, Wira; Sutardjo, Agus; Yuliastanty, Susi
Jurnal Riset dan Sains Ekonomi Vol 1 No 1 (2024): Maret
Publisher : Fakultas Ekonomi, Universitas Ekasakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh: 1. Pengaruh Gaya kepemimpinan secara parsial terhadap kinerja pegawai Biro SDM Polda Sumatera Barat. 2. Pengaruh Disiplin kerja secara parsial terhadap kinerja pegawai Biro SDM Polda Sumatera Barat. 3. Pengaruh Disiplin kerja dan Gaya kepemimpinan secara simultan terhadap KinerjaPersonel Biro SDM Polda Sumatera Barat. Populasi penelitian ini adalah pegawai Personel Biro SDM Polda Sumatera Barat dengan jumlah 66 Orang. Teknik pengambilan sampel penelitian ini menggunakan metode total sampling. Data penelitian menggunakan data primer yang dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner kepada pegawai. Metode analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda, koefisien determinasi serta uji hipotesis t dan F. Hasil analisis menunjukkan bahwa 1. Gaya kepemimpinan secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja pegawai Biro SDM Polda Sumatera Barat. 2. Disiplin kerja secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap KinerjaPersonel Biro SDM Polda Sumatera Barat. 3. Gaya kepemimpinan dan Disiplin kerja secara simultan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai Biro SDM Polda Sumatera Barat. Kontribusi Gaya kepemimpinan Disiplin kerja terhadap KinerjaPersonel Biro SDM Polda Sumatera Barat sebesar 83,1% sedangkan sisanya 17,9% dipengaruhi oleh variabel lain diluar penelitian ini

Page 1 of 4 | Total Record : 33