cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota manado,
Sulawesi utara
INDONESIA
JURNAL BERKALA ILMIAH EFISIENSI
ISSN : 08536708     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Economy,
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi diterbitkan oleh Jurusan Ilmu Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Sam Ratulangi Manado, sebagai media informasi, penelitian dan karya ilmiah dalam bidang Ilmu Ekonomi, Ekonomi Perencanaan, Ekonomi Pembangunan, Ekonomi Moneter, Ekonomi Publik, Ekonomi Perusahaan dan Ekonomi Keuangan, yang berasal dari para pengajar, alumni, mahasiswa dan masyarakat umum. Jurnal ini terbit minimal tiga kali dalam setahun yaitu pada bulan Pebruari, Juni, Oktober.
Arjuna Subject : -
Articles 1,037 Documents
Analisis Daya Saing Ekspor Tuna Beku Provinsi Sulawesi Utara ke Negara Tujuan Ekspor Utama Jepang dan Amerika Serikat Tahun 2018-2022 Ulidea S.V Tobing; Robby J. Kumaat; Dennij Mandeij
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol. 23 No. 9 (2023)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini di dasari karena ekspor tuna beku Provinsi Sulawesi Utara secara data tidak hanya mengalami fluktuasi tetapi menunjukan walaupun menjadi wilayah strategis ternyata distribusi ekspor tuna beku Provinsi Sulawesi Utara masih kalah dengan provinsi yang lain. Tujuan penelitian dibuat untuk mengukur kekuatan daya saing komparatif dan kompetitif komoditas tersebut. Data yang digunakan di penelitian ini adalah data sekunder yang bersumber dari pustaka atau data resmi dari UN Comtrade, Balai Karantina Ikan dan Pengendalian Mutu Manado, Badan Pusat Statistik (BPS) dan instansi-instansi lainnya. Metode yang digunakan untuk mengukur daya saing komparatif adalah Revelead Comparativ Advantage (RCA) yang nantinya akan disempurnakan menggunakan Revelead Comparativ Symmetric Advantage (RSCA)sementara untuk menghitung daya saing kompetitifnya menggunakan Export Product Dynamics (EPD). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa komoditi tuna beku Provinsi Sulawesi Utara di negara tujuan utama Jepang dan Amerika Serikat tahun 2018-2022 secara rata-rata memiliki daya saing komparatif yang kuat. Berbeda dengan daya saing kompetitifnya di kedua negara tersebut, penelitian menunjukan bahwa posisi daya saing komoditas tuna beku Provinsi Sulawesi Utara setiap tahunnya selalu berubah-ubah yang artinya posisi daya saing ekspor tuna beku Provinsi Sulawesi Utara di negara tujuan utama belum kuat.Kata Kunci: Ekspor; Daya Saing; Keunggulan Komparatif; Keunggulan Kompetitif
Analisis Penerimaan Pajak Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB) Pada Saat Sebelum dan Selama Pandemi Covid-19 di Provinsi Sulawesi Utara Angie S. Maslan; Een N. Walewangko; Ita Pingkan F. Rorong
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol. 23 No. 9 (2023)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kasus virus covid-19 di Indonesia pada bulan Maret 2020 mengakibatkan perekonomian di Indonesia terguncang dan berdampak besar dalam pajak yang merupakan pungutan wajib rakyat untuk negara khususnya pajak bea balik nama kendaraan bermotor. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan penerimaan pajak bea balik nama kendaraan bermotor dan untuk mengetahui tingkat efisiensi penerimaan pajak bea balik nama kendaraan bermotor berdasarkan realisasi pada saat sebelum dan selama masa pandemi covid-19 di Provinsi Sulawesi Utara. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari badan pendapatan daerah Provinsi Sulawesi Utara. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menggunakan analisis efisiensi, analisis statistik deskriptif dan uji beda berpasangan (paired t-test). Berdasarkan hasil analisis yang dilakukan, maka dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara penerimaan Pajak Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB) pada saat sebelum dan selama pandemi covid-19. Selain itu, pandemi covid-19 berpengaruh secara signifikan terhadap penerimaan Pajak Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBN-KB) di Provinsi Sulawesi Utara. Kata Kunci: Keuangan Daerah; Pajak Daerah; Pajak Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor; Efisiensi
Pengaruh Pajak Restoran dan Pajak Reklame Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Kota Manado Jessica M. Sahelangi; Anderson G. Kumenaung; George M.V Kawung
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol. 23 No. 9 (2023)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pajak restoran dan pajak reklame merupakan salah satu bagian dari sektor pajak yang dapat membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi di Kota Manado karena dengan meningkatnya penerimaan pajak restoran dan pajak reklame ini akan meningkatkan kualitas sumber daya yang ada dan secara tidak langsung akan meningkatkan tingkat pertumbuhan ekonomi yang ada di Kota Manado. Pajak restoran dan pajak reklame di Kota Manado dapat terbilang cukup besar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pajak restoran dan pajak reklame terhadap pertumbuhan ekonomi secara parsial maupun simultan di Kota Manado tahun 2007-2021. Data yang digunakan dalam penelitian ini di peroleh dari badan pendapatan daerah Kota Manado. Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan pendekatan kuantitatif dengan analisis data regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial pajak restoran berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat pertumbuhan ekonomi di Kota Manado dan pajak reklame berpengaruh positif dan signifikan terhadap tingkat pertumbuhan ekonomi di Kota Manado. Pajak restoran dan pajak reklame secara simultan memiliki pengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi di Kota Manado. Kata Kunci : Pajak Restoran; Pajak Reklame; Pajak Daerah; Pertumbuhan Ekonomi
Pengaruh Tarif, Jam Kerja dan Jumlah Bonus Terhadap Pendapatan Driver Maxim Bike di Kota Manado Hes, Adrian D.; Engka, Daisy S.M; Rompas, Wensy F. I
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol. 23 No. 9 (2023)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Transportasi menjadi sesuatu yang diperlukan masyarakat untuk kelancaran mobilitas sehari-hari. Namun banyaknya minat akan transportasi di masyarakat tidak di imbangi dengan pengadaan angkutan umum yang memadai. Maxim merupakan perusahaan penyedia jasa transportasi online yang ada di Kota Manado. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tarif, jam kerja dan jumlah bonus terhadap pendapatan driver Maxim bike yang ada di Kota Manado, data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh secara langsung menggunakan metode purposive sampling yang dikumpulkan melalui wawancara dengan 40 responden yang merupakan driver Maxim bike. Metode analisis yang digunakan yaitu analisis regresi linear berganda dengan menggunakan alat analisis Eviews-12. Adapun hasil penelitian ini menunjukan tarif berpengaruh negatif dan tidak signifikan, jam kerja berpengaruh positif dan signifikan, selanjutnya jumlah bonus berpengaruh positif dan signifikan terhadap pendapatan driver Maxim bike di Kota Manado, dan secara bersama-sama Tarif, Jam Kerja dan Jumlah Bonus berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan driver Maxim bike di Kota Manado. Kata Kunci: Tarif; Jam Kerja; Jumlah Bonus; Pendapatan
Pengaruh Jam Kerja, Tarif Dan Jumlah Orderan Terhadap Pendapatan Driver Online (inDriver) di Kota Manado Lusia Y. Wenehenubun; Ita Pingkan F. Rorong; Steeva Y.L Tumangkeng
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol. 23 No. 8 (2023)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pertumbuhan ekonomi suatu negara atau daerah tidak terlepas dari pengaruh perkembangan sarana dan prasarana yang mendukung diantaranya transportasi. Perkembangan kontribusi sektor transportasi tersebut didasari oleh jumlah penggunaan dan permintaan untuk alat transportasi yang semakin meningkat. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Jam Kerja, Tarif dan Jumlah Orderan Terhadap Pendapatan Driver Online (inDrive) Di Kota Manado. Data yang dipakai dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder.. Permasalahan dalam penelitian ini di antara lain adalah bagaimana pengaruh Jam Kerja, Tarif dan Jumlah Orderan Terhadap Pendapatan Driver Online (inDrive) Di Kota Manado. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Analisis Regresi Linier Berganda. Sumber pengumpulan yang data yang digunakan adalah data primer jenis penelitian ini yaitu deskripsitf kuantitatif, sampel yang diambil dari 40 responden. Pengolahan data dalam Penelitian ini menggunakan software IBM SPSS 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial variabel Jam Kerja secara parsial tidak berpengaruh terhadap Pendapatan Driver Online (inDrive) di Kota Manado, variabel Tarif berpengaruh positif dan signifikan  terhadap Pendapatan Driver Online (inDrive) di Kota Manado dan secara parsial Jumlah Orderan  berpengaruh positif dan signifikansi terhadap tingkat Pendapatan Driver Online (inDrive) di Kota Manado. Dan secara Simultan dari ketiga variabel independen  berpengaruh signifikan terhadap Pendapatan Driver  Online (inDrive) di Kota Manado. Kata Kunci : Jam Kerja, Tarif, Jumlah Orderan, Pendapatan
Analisis Pengaruh Produk Domestik Bruto Dunia dan Tingkat Kurs Terhadap Ekspor Sektor Industri di Indonesia Periode 2007-2021 Monika Priskila Palumpun; Tri Oldy Rotinsulu; Dennij Mandeij
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol. 23 No. 9 (2023)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perdagangan internasional adalah kegiatan transaksi ekonomi yang dilakukan dengan pihak luar atau dapat dikatakan menjalin hubungan kerja sama dengan negara lain yang mencakup kegiatan ekspor dan impor. Salah satu variabel ekonomi makro terpenting disebut ekspor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh produk domestik bruto dunia dan tingkat kurs terhadap ekspor sektor industri di Indonesia jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif, Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan periode pengamatan lima belas yaitu tahun 2007-2021 di Indonesia. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian adalah uji statistik dan analisis regresi linier berganda. Perangkat lunak yang digunakan untuk melakukan analisis adalah Eviews-12. Hasil dari penelitian ini menunjukan bahwa secara parsial variabel produk domestik bruto dunia berpengaruh positif signifikan terhadap ekspor sektor industri Indonesia sedangkan variabel tingkat kurs berpengaruh positif tetapi tidak signifikan terhadap produk ekspor sektor industri di Indonesia. Produk domestik bruto dunia dan tingkat kurs secara simultan berpengaruh terhadap ekspor sektor industri di Indonesia. Kata kunci : Produk Domestik Bruto Dunia; Tingkat kurs; Ekspor Sektor Industri; Transaksi Ekonomi
Analisis Infrastruktur Terhadap Pertumbuhan Ekonomi Kota Manado Kezia K. Kansil; Een N. Walewangko; Irawaty Masloman
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol. 23 No. 8 (2023)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pembangunan ekonomi merupakan upaya untuk meningkatkan produktivitas dengan memanfaatkan potensi sumber daya yang dimiliki suatu daerah atau negara. Pertumbuhan ekonomi merupakan salah satu indikator untuk mengukur keberhasilan pembangunan ekonomi suatu negara. Infrastruktur memberikan dampak terhadap perekonomian melalui dua cara yaitu dampak secara langsung dan dampak secara tidak langsung. Dampak langsung dari adanya infrastruktur terhadap perekonomian adalah meningkatnya output dengan bertambahnya infrastruktur, sedangkan dampak tidak langsung adalah mampu mendorong kenaikan aktifitas perekonomian yang akan meningkatkan modal baik bagi pihak swasta maupun pihak pemerintah serta dapat menyerap tenaga kerja yang berakibat pada kenaikan output. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh infrastruktur terhadap pertumbuhan ekonomi (PDRB) Kota Manado. Dengan adanya pertumbuhan ekonomi yang terus meningkat di Kota Manado ini akan berdampak terhadap penyediaan infrastruktur di Kota Manado. Terlihat bahwa infrastruktur di Kota Manado mengalami fluktuatif setiap tahunnya dari bentuk kondisi jalan, sarana listrik dan ketersediaan air bersih. Penelitian ini menggunakan data dari tahun 2010-2019. Teknik analisis menggunakan regresi berganda time series. Hasil menunjukkan bahwa variabel infrastruktur jalan dan listrik berpengaruh signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi (PDRB). Sedangkan variabel infrastruktur air tidak berpengaruh signifikan terhadap Pertumbuhan Ekonomi (PDRB). Kata kunci: Pembangunan ekonomi; Pertumbuhan ekonomi; PDRB; Infrastruktur;
Pengaruh Upah Minimum Provinsi dan Jumlah Perusahaan Terhadap Penyerapan Tenaga Kerja Pada Sektor Industri Pengolahan di Provinsi Sulawesi Utara Makatutu, Aldrin A. C.; Lapian, Agnes L. Ch. P.; Masloman, Irawaty
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol. 23 No. 9 (2023)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Permasalahan ketenagakerjaan yang dihadapi saat ini adalah meningkatnya jumlah Angkatan kerja yang cukup besar setiap tahunnya, sementara kesempatan kerja yang tersedia masih terbatas sehingga menyebabkan pengangguran. Sektor industri pengolahan menjadi penopang pertumbuhan ekonomi yang diharapkan mampu menyerap tenaga kerja dalam jumlah banyak. Industri pengolahan dikelompokkan menjadi empat bagian berdasarkan jumlah tenaga kerjanya, yaitu industri rumah tangga (mikro), kecil, sedang dan besar. Namun, dalam penelitian ini lebih berfokus pada industri besar dan sedang. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui pengaruh upah minimum provinsi dan jumlah perusahaan terhadap penyerapan tenaga kerja pada sektor industri pengolahan di Provinsi Sulawesi Utara. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan sumber data dari Badan Pusat Statistik Provinsi Sulawesi Utara. Dalam penelitian ini menggunakan data time series yaitu tahun 2006-2022. Metode analisis yang digunakan adalah regresi linear berganda menggunakan aplikasi Eviews 9. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel upah minimum Provinsi tidak berpengaruh signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja dan variabel jumlah perusahaan berpengaruh positif signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja di Provinsi Sulawesi Utara. Kata Kunci : Penyerapan Tenaga Kerja; Upah Minimum Provinsi; Jumlah Perusahaan; Industri Pengolahan
Analisis Struktur Perekonomian di Kabupaten Kepulauan Selayar Provinsi Sulawesi Selatan Tahun 2012-2021 Fina Fatmasari; Amran T. Naukoko; Wensy F. I Rompas
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol. 23 No. 9 (2023)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Struktur perekonomian suatu daerah dapat menunjukkan kontribusi atau peranan masing-masing sektor. Semakin tinggi peranan sektor, maka semakin penting sektor tersebut sebagai pendorong pertumbuhan ekonomi daerah.Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui struktur perekonomian, dan sektor yang menjadi penggerak perekonomian di Kabupaten Kepulauan Selayar. Penelitian ini menggunakan data sekunder berupa nilai PDRB Kabupaten Kepulauan Selayar dan PDRB Provinsi Sulawesi Selatan atas dasar harga konstan tahun 2012-2021.  Metode penelitian yang digunakan, yaitu Analisis Shift Share dan Analisis Tipologi Klassen. Hasil penelitian menggunakan Shift Share menunjukkan bahwa struktur ekonomi di Kabupaten Kepulauan Selayar tahun 2012-2021 masih didominasi oleh sektor primer dan belum menunjukkan adanya perubahan struktur ekonomi. Analisis Shift Share menunjukkan Kabupaten Kepulauan Selayar memiliki 12 sektor yang berdaya saing yaitu Sektor Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan, Sektor Pertambangan dan Penggalian, Sektor Industri Pengolahan, Sektor Pengadaan Air, Pengelolaan Sampah, Limbah dan Daur Ulang, Sektor Konstruksi, Sektor Transportasi dan Perdagangan, Sektor Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum, Sektor Jasa Keuangan dan Asuransi, Sektor Real Estate, Sektor Jasa Perusahaan, Sektor Jasa Kesehatan dan Kegiatan Sosial, serta Sektor Jasa Lainnya. Berdasarkan Analisis Tipologi Klassen terdapat 3 sektor unggulan (prima) di Kabupaten Kepulauan Selayar yaitu sektor Konstruksi, sektor Perdagangan Besar dan Eceran; Reparasi Mobil dan Sepeda Motor, serta sektor Jasa Pendidikan. Kata Kunci : Struktur Ekonomi; Sektor Berdaya Saing; Sektor Unggulan; Shift Share; Tipologi Klassen
Determinan Ketimpangan Distribusi Pendapatan Di Kota Manado Tumbal, Junelia; Kawung, George M.V; Rompas, Wensy F. I
Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol. 23 No. 9 (2023)
Publisher : Sam Ratulangi University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Ketimpangan dalam distribusi pendapatan merupakan salah satu masalah ekonomi yang masih dihadapi oleh Indonesia. Distribusi pendapatan merupakan cerminan merata atau tidaknya pembagian hasil pembangunan. Provinsi di Indonesia tidak terlepas dari masalah ketimpangan dalam distribusi pendapatan. Hal tersebut juga berlaku untuk Kota Manado. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pengeluaran per kapita terhadap ketimpangan distribusi pendapatan di Kota Manado, untuk mengetahui pengaruh inflasi terhadap ketimpangan distribusi pendapatan di Kota Manado, untuk mengetahui pengaruh jumlah penduduk terhadap ketimpangan distribusi pendapatan di Kota Manado dan untuk mengetahui pengaruh pengeluaran per kapita, inflasi dan jumlah penduduk secara simultan terhadap ketimpangan distribusi pendapatan di Kota Manado. Sumber data dalam penelitian ini adalah sumber data sekunder. Data sekunder adalah data yang mengacu pada informasi yang dikumpulkan dari sumber yang telah ada. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Pengeluaran per kapita berpengaruh positif dan signifikan terhadap ketimpangan distribusi pendapatan di Kota Manado, (2) Inflasi berpengaruh positif tapi tidak signifikan terhadap ketimpangan distribusi pendapatan di Kota Manado, (3) Jumlah penduduk berpengaruh positif dan signifikan terhadap ketimpangan distribusi pendapatan di Kota Manado dan (4) Secara Simultan pengeluaran per kapita, inflasi  dan jumlah penduduk berpengaruh signifikan terhadap ketimpangan distribusi pendapatan di Kota Manado. Kata Kunci: Pengeluaran Perkapita; Inflasi; Jumlah Penduduk; Ketimpangan Distribusi Pendapatan

Page 95 of 104 | Total Record : 1037


Filter by Year

2014 2025


Filter By Issues
All Issue Vol. 25 No. 1 (2025) Vol. 24 No. 7 (2024) Vol. 24 No. 6 (2024) Vol. 24 No. 5 (2024) Vol. 24 No. 4 (2024) Vol. 24 No. 3 (2024) Vol. 24 No. 2 (2024) Vol. 24 No. 1 (2024) Vol. 23 No. 10 (2023) Vol. 23 No. 9 (2023) Vol. 23 No. 8 (2023) Vol. 23 No. 7 (2023) Vol. 23 No. 6 (2023) Vol. 23 No. 5 (2023) Vol. 23 No. 4 (2023) Vol. 23 No. 3 (2023) Vol. 23 No. 2 (2023) Vol. 23 No. 1 (2023) Vol. 22 No. 8 (2022) Vol. 22 No. 7 (2022) Vol 22, No 1 (2022) Vol 21, No 7 (2021) Vol 21, No 6 (2021) Vol 21, No 5 (2021) Vol 21, No 4 (2021) Vol 21, No 3 (2021) Vol 21, No 2 (2021) Vol 21, No 1 (2021) Vol 20, No 03 (2020) Vol 20, No 02 (2020) Vol. 20 No. 01 (2020) Vol 19, No 04 (2019) Vol 19, No 03 (2019) Vol 19, No 02 (2019) Vol 19, No 02 (2019) Vol 19, No 01 (2019) Vol 19, No 01 (2019) Vol 18, No 01 (2018) Vol 18, No 01 (2018) Vol 18, No 6 (2018) Vol 18, No 6 (2018) Vol 18, No 5 (2018) Vol 18, No 5 (2018) Vol 18, No 4 (2018) Vol 18, No 4 (2018) Vol 18, No 3 (2018) Vol 18, No 3 (2018) Vol 18, No 2 (2018) Vol 17, No 01 (2017): Jilid 02 Vol 17, No 01 (2017): Jilid 02 Vol 17, No 01 (2017): Jilid 01 Vol 17, No 01 (2017): Jilid 01 Vol 17, No 02 (2017) Vol 17, No 02 (2017) Vol 17, No 3 (2017) Vol 17, No 3 (2017) Vol 16, No 1 (2016): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 818 - 933) Vol 16, No 1 (2016): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 649 - 817) Vol 16, No 1 (2016): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 493 - 648) Vol 16, No 1 (2016): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 328- 492) Vol 16, No 1 (2016): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 159 - 327) Vol 16, No 1 (2016): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 01 - 158) Vol 16, No 4 (2016): Jilid 11 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 11 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 10 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 10 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 9 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 9 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 8 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 8 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 7 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 7 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 6 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 6 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 5 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 5 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 4 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 4 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 3 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 2 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 2 Vol 16, No 4 (2016): Jilid 1 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 9 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 9 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 8 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 7 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 7 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 6 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 5 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 5 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 4 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 3 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 3 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 2 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 1 Vol 16, No 3 (2016): Jilid 1 Vol 16, No 2 (2016): Jilid 5 Vol 16, No 2 (2016): Jilid 5 Vol 16, No 2 (2016): Jilid 4 Vol 16, No 2 (2016): Jilid 3 Vol 16, No 2 (2016): Jilid 3 Vol 16, No 1 (2016): Jilid 6 Vol 16, No 1 (2016): Jilid 5 Vol 16, No 1 (2016): Jilid 4 Vol 16, No 1 (2016): Jilid 3 Vol 16, No 1 (2016): Jilid 2 Vol 16, No 1 (2016): Jilid 1 Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 777-952) Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 777-952) Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 667 - 817) Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 667 - 776) Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 496 - 665 ) Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 496 - 634 ) Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 334 - 495) Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 334 - 495) Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 221-333 ) Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 109 - 220 ) Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 109 - 220 ) Vol 15, No 4 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi (page 366 - 516 ) Vol 15, No 4 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi (page 366 - 516 ) Vol 15, No 4 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi (page 245 - 365 ) Vol 15, No 4 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi (page 245 - 365 ) Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 01 - 108 ) Vol 15, No 5 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah EFISIENSI (page 01 - 108 ) Vol 15, No 4 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi ( page 01 - 244 ) Vol 15, No 4 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi ( page 01 - 244 ) Vol 15, No 02 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 15, No 02 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 15, No 01 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 15, No 01 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 15, No 3 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 15, No 3 (2015): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 14, No 3 (2014): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 14 no. 3 - Oktober 2014 Vol 14, No 01 (2014): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 14, No 3 (2014): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi Vol 14, No 2 (2014) Vol 14, No 2 (2014): Jurnal Berkala Ilmiah Efisiensi More Issue