cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
juti.if@its.ac.id
Editorial Address
Gedung Teknik Informatika Lantai 2 Ruang IF-230, Jalan Teknik Kimia, Kampus ITS Sukolilo, Surabaya, 60111
Location
Kota surabaya,
Jawa timur
INDONESIA
JUTI: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi
ISSN : 24068535     EISSN : 14126389     DOI : http://dx.doi.org/10.12962/j24068535
JUTI (Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi) is a scientific journal managed by Department of Informatics, ITS.
Arjuna Subject : -
Articles 11 Documents
Search results for , issue "Vol 2, No 1 Januari 2003" : 11 Documents clear
KOMPRESI CITRA PENGINDERAAN JAUH MULTISPEKTRAL BERBASIS CLUSTERING DAN REDUKSI SPEKTRAL Arifin, Agus Zainal; Lestriandoko, Nova Hadi
JUTI: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 2, No 1 Januari 2003
Publisher : Department of Informatics, Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (278.187 KB) | DOI: 10.12962/j24068535.v2i1.a110

Abstract

Kompresi Citra pada aplikasi Penginderaan Jauh Multispektral merupakan kebutuhan yang sangat vital, sebab citra multispektral merupakan citra yang membutuhkan ruang penyimpanan yang sangat besar. Di sisi lain, citra multispektral memiliki karakteristik istimewa yang dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan efektifitas proses kompresinya. Karakteristik ini berkaitan dengan penggunaan citra tersebut dalam proses klasifikasinya. Dengan demikian, kompresi citra multispektral tidak perlu menggunakan cara konvensional, melainkan dengan memanfaatkan karakteristik yang dimilikinya. Penelitian ini membahas sebuah metode kompresi citra multispektral yang mengintegrasikan metode clustering, manipulasi spektral, serta pengkodean. Metode clustering yang digunakan adalah Improved Split and Merge Clustering (ISMC). Pada proses manipulasi spektral digunakan Principal Component Analysis (PCA). Sedangkan untuk pengkodean digunakan metode kompresi data lossless yaitu metode Lempel-Ziv Welch (LZW). Integrasi dari clustering, manipulasi spektral, dan pengkodean ini dibagi menjadi 2 kombinasi, yakni clustering-LZW dan PCA-clustering-LZW. Evaluasi dilakukan dengan mengukur rasio kompresi, waktu komputasi, jumlah cluster, dan ukuran kesalahan yang meliputi total error, maksimum error, dan rata-rata error. Dari hasil uji coba, didapatkan bahwa masing-masing metode ini memiliki keunggulan yang berbeda pada tiap faktor evaluasinya, sehingga pengguna dapat memilih untuk menggunakan metode yang tepat sesuai kebutuhannya. Kata kunci : Clustering, kompresi citra, citra multispektral, ISMC, reduksi spektral, LZW
ANALISA TENTANG PENGARUH PANJANG SINYAL SUARA DATA PRIMER TERHADAP KINERJA SISTEM IDENTIFIKASI PEMBICARA Hidayat, Nurul; Tjahyanto, Aris
JUTI: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 2, No 1 Januari 2003
Publisher : Department of Informatics, Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (190.154 KB) | DOI: 10.12962/j24068535.v2i1.a115

Abstract

Penelitian ini mencoba menganalisa pengaruh panjang sinyal data primer, yang diolah menggunakan metode estimasi trispektrum, terhadap kinerja sistem pembicara melalui sinyal suara yang diucapkan. Proses pengolahan data primer ini dilakukan untuk mendapatkan estimasi data magnitudo dan fase sinyal suara. Pada proses ini, sinyal suara yang berupa sebuah kata yang diucapkan, dibagi menjadi beberapa chunk. Setiap chunk diestimasi kemudian dicari rata-ratanya. Hasil estimasi ini, berupa data magnitudo dan fase sinyal, disimpan menjadi beberapa kategori, yakni disimpan seluruh data, separuh data, seperempat, dan seterusnya. Masing-masing dianalisa berdasarkan waktu eksekusi estimasi, jumlah data yang dihasilkan estimasi itu, dan pengaruhnya terhadap kinerja sistem pembicara. Dari beberapa ujicoba menunjukkan bahwa ukuran panjang sinyal yang diestimasi memberikan pengaruh yang cukup signifikan terhadap kinerja sistem pada seperempat bagian atau yang lebih kecil lagi. Lama eksekusi proses estimasi untuk seperempat, seperdelapan, dan seperenambelas bagian sinyal tidak sampai satu detik. Sedangkan untuk satu bagian sinyal membutuhkan sembilan detik, dan untuk setengah bagian sinyal membutuhkan waktu eksekusi selama satu detik. Kata kunci : Sistem identifikasi, estimasi trispektrum.
PROTOTIPE SISTEM INFORMASI DAN TRANSAKSI LAYANAN STASIUN KERETA API MELALUI PIRANTI NIRKABEL Husni, Muchammad; Nugraeni, ND
JUTI: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 2, No 1 Januari 2003
Publisher : Department of Informatics, Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (313.128 KB) | DOI: 10.12962/j24068535.v2i1.a111

Abstract

Trend teknologi berbasis nirkabel sedang berlangsung pada dekade ini, mencoba mengalokasikan kebutuhan manusia akan informasi terhadap tingkat mobilitas yang dimilikinya. Mulai dari hal-hal kecil yang bersifat menyenangkan hingga ke dalam transaksi-transaksi moneter. Teknologi berbasis nirkabel sendiri menawarkan banyak pilihan mulai dari ragam teknologi komunikasi data, layanan pembawa, atau juga alternatif layanan-layanan bernilai tambah yang ditawarkan oleh operator komunikasi nirkabel. Perancangan prototipe ini mempelajari teknologi nirkabel yang dapat melakukan implementasi sistem layanan stasiun kereta api berbasis teknologi nirkabel. Mempelajari kelebihan dan keterbatasan dari teknologi yang hendak dipergunakan untuk kemudian melakukan pilihan untuk implementasi secara optimal. Implementasi prototipe menggunakan teknologi WAP untuk memberikan layanan informasi stasiun kereta api, dan teknologi SMS untuk melayani transaksi reservasi tiket. Teknologi-teknologi nirkabel tersebut dipakai untuk menjembatani antara penyimpanan data dari pihak stasiun dengan pihak-pihak yang membutuhkan layanan dari stasiun kereta api. Layanan yang diberikan meliputi layanan informasi kereta, informasi realisasi kedatangan kereta, berita seputar layanan, dan reservasi tiket. Kata kunci: WAP, SMS, GSM, PHP, WML, SQL Server.
PELACAKAN KEMBALI KONTROL-KONTROL OBYEK PADA PENAMBAHAN OBYEK SECARA DINAMIS BERBASIS VISUAL BASIC STUDI KASUS ANALISA HIRARKI TUGAS Sunaryono, Dwi
JUTI: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 2, No 1 Januari 2003
Publisher : Department of Informatics, Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (195.794 KB) | DOI: 10.12962/j24068535.v2i1.a116

Abstract

Pembentukan HTA(Hierarchical Task Analysis) pada dunia nyata dapat menentukan urutan tugas yang harus diselesaikan dan beberapa jalan / cara yang dapat dicapai baik secara horizontal maupun vertikal. Pendekatan HTA dapat dipetakan kedalam logika komputer berupa alur tugas dari setiap obyek di komputer yang membentuk hirarki tugas dari masing-masing obyek yang akan dikerjakan oleh komputer. Pekerjaan ini mirip dengan pembuatan strategi dan kemudian hasilnya terlihat secara visual, sehingga memungkinkan terjadinya refresh engineering tanpa harus melakukan kompilasi program. Pekerjaan tersebut terdiri dari : pembuatan aturan untuk masing-masing obyek dan cara penerjemahannya (interpreter). Setiap obyek yang dibuat diberi urutan tugas yang berkaitan dengan event, property dan method dari suatu obyek yang akan dikerjakan. Perencanaan obyek tersebut tersimpan ke dalam database sehingga untuk pengerjaan akan merefer ke aturan yang ada di database tersebut yang kemudian di load ke memory sama halnya ketika suatu obyek di instanciate.Kontrol-kontrol obyek setelah terbentuk (instance) akan terlepas sehingga diperlukan pelacakan kembali obyek tersebut. Pelacakan ini akan sangat berguna untuk menangkap event yang terjadi. Hasil dari penangakapan event bisa dipakai sebagai method dari obyek tersebut atau event / method ke obyek lain Kata kunci : HTA,API, tugas,event,property,method, kontrol,hWnd,hook
SISTEM LAYANAN INFORMASI NILAI MAHASISWA DENGAN MEMANFAATKAN PENERIMA SINYAL DTMF TELEPON Husni, Muchammad; Ghozali, Khakim; Widodo, Purno
JUTI: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 2, No 1 Januari 2003
Publisher : Department of Informatics, Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (291.246 KB) | DOI: 10.12962/j24068535.v2i1.a112

Abstract

Perkembangan teknologi saat ini dituntut untuk memenuhi kebutuhan informasi yang berupa data yang cepat dan akurat. Jaringan Komputer merupakan salah satu solusi yang dapat diandalkan untuk tuntutan ini. Akan tetapi untuk informasi data yang sifatnya pendek dan bersifat pilihan, media telepon dapat digunakan sebagai salah satu alternatif solusi. Dengan sebuah alat bantu yang menghubungkan antara server database dan jaringan telepon, telepon dapat digunakan menjadi sebuah solusi alternatif untuk menyampaikan informasi yang dipilih oleh pengguna. Dalam penelitian ini, sebuah perangkat akan dibuat untuk menerima sinyal DTMF (Dial Tone Multi Frequency) telepon yang merupakan sinyal analog, dan mengubahnya menjadi sinyal digital yang dapat diterima oleh komputer. Sistem ini merupakan salah satu solusi IVR (Interactive voice response). Oleh komputer sinyal ini akan digunakan sebagai rangkaian perintah dan input data untuk memilih dan mengetahui informasi nilai akademis. Pada hasil akhir sistem ini dapat sebagai alternatif lain dari sistem pelayanan informasi nilai mahasiswa yang telah ada saat ini, yang menggunakan media intranet dan internet. Kata kunci: DTMF, IVR, PPI 8255.
PERANCANGAN FUNGSI RANGKAIAN LOGIKA MELALUI FINITE STATE MACHINE DENGAN MEKANISME BELAJAR DARI CONTOH Purwananto, Yudhi; Fatichah, Chastine; Junaidi, Junaidi
JUTI: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 2, No 1 Januari 2003
Publisher : Department of Informatics, Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (236.508 KB) | DOI: 10.12962/j24068535.v2i1.a117

Abstract

Perancangan rangkaian logika secara umum dapat dilakukan dengan metode sebagai berikut : mendefinisikan permasalahan, membentuk diagram keadaan atau tabel keadaan, membentuk tabel kebenaran, membentuk fungsi logika dan menuangkannya dalam rangkaian logika. Penerapan metode tersebut membutuhkan ketelitian dan waktu yang sebanding dengan kompleksitas rangkaian yang dirancang. Karena itu, perlu dibuat sebuah perangkat lunak untuk membantu proses perancangan rangkaian logika, agar proses perancangan dapat dilakukan dengan mudah, cepat, dan dengan ketelitian yang tinggi. Untuk merancang rangkaian logika,dalam penelitian ini diterapkan mekanisme belajar dari contoh, yang memanfaatkan teori-teori otomata dan switching. Penelitian ini mencoba membangun model untuk rangkaian logika yang diinginkan berdasarkan atas contoh input/output dari rangkaian logika yang diinginkan, dengan langkah-langkah : membangun model dari contoh yang diberikan, melakukan modifikasi model (jika diperlukan) berdasarkan atas contoh tambahan yang diberikan, memilih salah satu model sebagai solusi akhir jika diperoleh lebih dari satu model, dan menerjemahkan model ke dalam rangkaian logika. Penelitian ini menghasilkan model untuk rangkaian logika dalam bentuk finite state machine, yang kemudian diterjemahkan menjadi fungsi logika dalam bentuk sum of product. Dari hasil uji coba yang telah dilakukan, untuk setiap contoh yang diberikan, perangkat lunak yang dikembangkan terbukti mampu membentuk minimal sebuah model dan menerjemahkannya menjadi fungsi logika. Namun demikian, tingkat kesesuaian antara model yang dihasilkan dengan yang diharapkan masih tergantung pada kelengkapan contoh yang diberikan. Selain itu, perangkat lunak ini juga mampu membedakan jenis rangkaian logika yang dihasilkan, mampu melakukan modifikasi pada model yang dihasilkan serta mampu menangani contoh-contoh yang inkonsisten.
PEMBUATAN APLIKASI OLAP UNTUK ANALISIS STUDI KELAYAKAN PROYEK: STUDI KASUS PEMERINTAH KABUPATEN KEDIRI Lianto, Joko; Damaratri, Ruly
JUTI: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 2, No 1 Januari 2003
Publisher : Department of Informatics, Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (353.657 KB) | DOI: 10.12962/j24068535.v2i1.a113

Abstract

Untuk memperbaiki kinerja pemerintah, maka kelembagaan negara, instansi pemerintah, entitas ekonomi, dan satuan kerja sektor publik harus dikelola dengan konsep good governance. Mengingat pengeluaran pembangunan memerlukan dana yang lebih besar dari dana yang ada, maka perlu diperhatikan skala prioritas pembangunan serta analisis biaya dan manfaatnya. Karena itu perlu dilakukan evaluasi atas usulan proyek-proyek pembangunan untuk diseleksi dan ditentukan kelayakannya, agar tujuan pembangunan dapat dicapai serta dapat memberikan manfaat yang optimal. Untuk membantu perencanaan pembangunan pemerintah, pada penelitian ini dibuat sebuah aplikasi OLAP. Aplikasi OLAP ini dibuat dengan studi kasus Bappeda Pemda Kabupaten Kediri yang saat ini sedang mengaplikasikan prinsip good governance dan berminat mengembangkan sistem ini. Aplikasi OLAP yang dibuat direncanakan untuk menjadi analysis tool yang dapat memanipulasi tampilan dalam berbagai sudut pandang data, merubah urutan data, dan melakukan perubahan parameter dengan menggunakan fungsi-fungsi rekapitulasi dalam sebuah aliran data global ke detil atau sebaliknya, akan dapat memberi bantuan kepada user dalam proses analisis menentukan kebijakan dalam menentukan kelayakan proyek-proyek pembangunan terutama ditinjau dari aspek keuangan. Berdasarkan kebutuhan user, dirancang sebuah aplikasi OLAP yang terdiri atas 3 modul yaitu User Management, OLAP Entry, dan OLAP Report. User Management mengatur penggunaan aplikasi oleh user, OLAP Entry menjembatani sistem manual dengan sistem OLAP yang akan dibuat, sedangkan OLAP Report merupakan penerapan dari OLAP yang sesungguhnya sebagai alat bantu analisis. Dari uji coba aplikasi OLAP ini, diperoleh kemudahan user dalam melakukan analisis dengan adanya fitur OLAP yang mampu memanipulasi tampilan, menambahkan custom field, dan melakukan filtering data. Selain itu, dengan adanya kemampuan menyimpan data, aplikasi dapat menyimpan konfigurasi proses analisis yang telah dilakukan. Dengan adanya penyimpanan konfigurasi ini, analisis serupa dapat dilakukan tanpa harus melakukan redefinisi konfigurasi sekaligus menjadikannya sebuah standar analisis. Kata kunci : Good Governance, Akuntabilitas, OLAP, Feasibility Study, Analysis Tool.
METODE FAIR-SHARE AMOUNT UNTUK KOMPRESI MENGGUNAKAN KUANTISASI VEKTOR PADA BASIS DATACITRA GRAY LEVEL SEMBARANG DENGAN DERAJAT KEABUAN Samopa, Febriliyan
JUTI: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 2, No 1 Januari 2003
Publisher : Department of Informatics, Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (134.555 KB) | DOI: 10.12962/j24068535.v2i1.a118

Abstract

Pada penelitian sebelumnya [1][2] metode Fair-Share Amount ini dibuat khusus untuk men-generate codebook dari jumlah vektor yang besar pada kompresi citra menggunakan kuantisasi vektor. Dengan waktu eksekusi yang relatif singkat dan hasil yang cukup baik (error yang cukup kecil) metode ini cocok dipergunakan untuk jumlah vektor data yang besar karena kompleksitasnya hanyalah n 2log n. Tetapi metode ini bukannya tanpa kelemahan, karena pada penelitian sebelumnya [1][2], metode ini hanya dapat diterapkan pada data citra gray level yang sejenis (dimensi dan tema setiap citra sama). Karenanya pada penelitian ini dicoba untuk menerapkan metode Fair-Share Amount ini pada data citra gray level sembarang (dimensi dan tema citra berbeda). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa metode Fair-Share Amount dapat digunakan pada data citra gray level sembarang karena dengan waktu eksekusi yang relatif singkat hasil yang didapat cukup baik (error yang cukup kecil). Namun sama seperti penelitian sebelumnya [1][2], metode ini tidak cocok untuk diterapkan pada jumlah data yang kecil. Pada jumlah data yang kecil error yang dihasilkan relatif lebih besar dibanding dengan metode-metode lain yang ada pada saat ini. Kata kunci : Kuantisasi Vektor, metode Fair-Share Amount, Codebook generation
RANCANG BANGUN APLIKASI PENCARIAN DOKUMEN BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE SUFFIX CACTUS CLUSTERING Arunanto, F. X.; Widodo, Agus
JUTI: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 2, No 1 Januari 2003
Publisher : Department of Informatics, Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (156.914 KB) | DOI: 10.12962/j24068535.v2i1.a109

Abstract

Salah satu bagian dari temu kembali (retrieval) informasi adalah menyajikan data hasil pencarian dengan cara mengelompokkan (clustering) seluruh dokumen hasil pencarian sesuai dengan kemiripan antar dokumen. Agar tingkat kemiripan dokumen tinggi maka dokumen harus dibaca dengan memperhatikan struktur frasa-frasa penyusun dokumen (semantis). Pembacaan secara semantis inilah yang kemudian membutuhkan representasi isi dokumen secara tepat. Hal ini dipecahkan dengan preprocessing dokumen hasil pencarian dalam bentuk struktur data suffix cactus. Implementasi struktur data suffix cactus memungkinkan pencarian string relatif lebih cepat dibandingkan query biasa. Suffix cactus bisa dikonstruksi dari suffix tree ataupun dari suffix array. Kinerja suffix cactus berada di antara keduanya. Pada makalah ini, suffix cactus dikonstruksi berdasarkan pada informasi yang didapat dari suffix tree, sedangkan clustering diimplementasikan pada judul dokumen yang dianggap representasi dokumen berbahasa Indonesia. Hasil pencarian dokumen berupa grup-grup dokumen dan ditampilkan frasa-frasa baru yang memiliki kedekatan dengan keyword yang diinputkan. Pada makalah ini juga dilakukan pengukuran waktu eksekusi dan ukuran suffix cactus terhadap jumlah dokumen (hits). Kata kunci: Information Retrieval, clustering, suffix tree, suffix cactus.
IMPLEMENTASI METODE BITEMPORAL PADA SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN INSTITUT TEKNOLOGI SEPULUH NOPEMBER SURABAYA Tjahyanto, Aris; Cahyono, Cahyono
JUTI: Jurnal Ilmiah Teknologi Informasi Vol 2, No 1 Januari 2003
Publisher : Department of Informatics, Institut Teknologi Sepuluh Nopember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (440.591 KB) | DOI: 10.12962/j24068535.v2i1.a114

Abstract

Pengelolaan sumber daya manusia merupakan salah satu hal yang harus dilakukan untuk mendukung kemajuan sebuah organisasi. Institut Teknologi Sepuluh Nopember sebagai salah satu institusi pendidikan mempunyai beberapa sumber daya yang harus dikelola. Salah satu sumber daya yang dikelola adalah data tenaga edukatif, dimana setiap bulan harus dapat menghasilkan informasi tenaga edukatif yang sudah berhak mendapatkan kenaikan gaji berkala, kenaikan pangkat atau kenaikan jabatan. Informasi itu disimpan di dalam kartu indek pegawai sebagai catatan mutasi dosen selama menjadi pegawai. Dalam penelitian ini dibuat suatu perangkat lunak yang mampu digunakan untuk pengelolaan data dosen Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS). Dengan memanfaatkan metode bitemporal, yaitu sebuah cara yang memanfaatkan waktu sebagai atribut untuk menyatakan status baris-baris dalam relasi. Status baris dalam sebuah relasi dikeompokkan sebagai status baris terhapus (delete record), status baris riwayat (history record) dan status baris sekarang (current record). Status tersebut mempermudah pencarian dan penelusuran data . Aplikasi yang dibuat telah di uji coba secara lengkap pada dua kelompok pengguna yaitu administrator dan dosen. Pengguna administrator bisa melakukan transaksi menaikkan pangkat, jabatan dan kenaikan gaji berkala. Sedangkan pengguna dosen bisa melakukan update biodata. Dan dari uji coba yang telah dilakukan dapat disimpulkan bahwa aplikasi dapat berjalan sebagaimana mestinya sesuai dengan fungsinya. Dengan demikian sistem ini diharapkan dapat dimanfaatkan untuk mengelola data kepegawaian dosen yang menjadi aset ITS. Kata Kunci : Metode Temporal, Riwayat, Valid time, Transaction Time, Metode Bitemporal.

Page 1 of 2 | Total Record : 11