cover
Contact Name
Andi Octamaya Tenri Awaru
Contact Email
sosialisasi99@gmail.com
Phone
+6285343665103
Journal Mail Official
a.octamaya@unm.ac.id
Editorial Address
Sosiology Education Study Program, Faculty of Social Science, Universitas Negeri Makassar, Jalan AP Pettarani, Gunungsari Makassar, Indonesia, Telp/ Fax. (0411) 885105
Location
Kota makassar,
Sulawesi selatan
INDONESIA
Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan
ISSN : 23560886     EISSN : 27223086     DOI : -
Core Subject : Education, Social,
Jurnal Sosialisasi: jurnal hasil pemikiran, penelitian dan pengembangan keilmuan sosiologi pendidikan. Published by the peer review process and open access with p-ISSN: 2356-0886 and e-ISSN: 2722-3086. Jurnal Sosialisasi: jurnal hasil pemikiran, penelitian dan pengembangan keilmuan sosiologi pendidikan. Intended as a media of information and arena of philosophical, theoretical, methodological debates related to sociological issues and their teaching. Journal of Socialization: a journal of the results of thought, research and development in the science of educational sociology. invited scientists, activists and public officials to write issues related to sociology and teaching. Articles can be research or conceptual. Published by Sociology and Education study programs. published three times a year namely March, July and November.
Articles 29 Documents
Search results for , issue "Volume 5 Edisi 1, Maret 2018" : 29 Documents clear
KONFLIK INTERNAL SISWA DAN SEMANGAT BELAJAR (STUDI KASUS SISWA SMA NEGERI 2 SINJAI SELATAN) Nursyam, Herni; Syukur, Muhammad
Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan Volume 5 Edisi 1, Maret 2018
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (335.946 KB) | DOI: 10.26858/sosialisasi.v0i0.12198

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) Gambaran konflik internal dan semangat belajar siswa di SMA Negeri 2 Sinjai Selatan; 2) Bagaimana konflik internal mempengaruhi semangat belajar siswa di SMA Negeri 2 Sinjai Selatan. Jenis penelitian ini ini adalah kualitatif deskriptif. Jumlah informan sebanyak 11 orang yang dipilih dengan teknik purposive sampling, dengan kriteria siswa yang sering mengalami konflik internal dan masalah mengenai semangat belajar. Teknik pengumpulan data dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik pengabsahan data menggunakan teknik member chek.Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) gambaran konflik internal dan semangat belajar siswa di SMA Negeri 2 Sinjai Selatan yaitu (a) gambaran konflik internal siswa SMA Negeri 2 Sinjai Selatan adalah (1) perasaan yaitu, perasaan senang dan sedih terhadap orangtua, teman dan guru, (2) perasaan emosi yakni, amarah, rasa takut, sedih, jengkel terhadap teman, terhadap orang lain, (b) gambaran semangat belajar siswa SMA Negeri 2 Sinjai Selatan adalah (a) faktor internal meliputi faktor jasmani yaitu ketika dirinya merasa sakit atau kurang enak badan bisa menyebabkan dirinya tidak bersemangat dalam belajar dan faktor psikologis yaitu kondisi kejiwaan yang menyebabkan dirinya tidak semangat dalam belajar. 2) pengaruh antara konflik internal dan semangat belajar siswa SMA Negeri 2 Sinjai Selatan yaitu dapat menyebabkan kurangnya gairah atau semangat dalam menerima pelajaran di sekolah, dapat menyebabkan kurangnya percaya diri dalam belajar di sekolah, dan dapat membuat siswa malas belajar.
PERSEPSI SISWA TERHADAP IMPLEMENTASI KURIKULUM 2013 DI SMAN 9 MAKASSAR Agussalim Agussalim; M. Ridwan Said Ahmad
Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan Volume 5 Edisi 1, Maret 2018
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (241.179 KB) | DOI: 10.26858/sosialisasi.v0i0.12125

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi siswa terhadap implementasi kurikulum 2013 di SMAN 9 Makassar. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Jumlah informan pada penelitian ini sebanyak 15 orang yang ditentukan melalui teknik purposive sampling dengan kriteria  Siswa SMAN 9 Makassar yang merasakan implementasi kurikulum 2013, Siswa kelas XI SMAN 9 Makassar. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data kualitatif melalui tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Teknik pengabsahan data menggunakan teknik member check. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi kurikulum 2013 di SMAN 9 Makassar telah berjalan sebagaimana mestinya. Dilihat dari proses pembelajaran, pengalaman belajar dan kondisi belajar. Dalam proses pembelajaran guru telah mengacu pada Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Kurikulum 2013. Kemudian dalam pengalaman belajar siswa merasakan model pembelajaran yang bervariasi yang berdampak pada tumbuhnya semangat belajar siswa, rasa ingin tahu siswa, membuat siswa tidak merasa bosan dalam menerima materi pembelajaran, dan siswa dapat mengembangkan potensi yang dimilikinya, selain itu bertambahnya waktu belajar siswa serta adanya mata pelajaran peminatan. Kondisi belajar siswa di pengaruhi oleh waktu belajar, fasilitas, dan keterampilan guru.
PENGARUH PENGUASAAN MATERI GURU TERHADAP KEDISIPLINAN SISWA DI SMA NEGERI 1 BANTAENG Reski Atmanegara; M. Ridwan Said Ahmad
Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan Volume 5 Edisi 1, Maret 2018
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (286.904 KB) | DOI: 10.26858/sosialisasi.v0i0.12215

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penguasaan materi guru terhadap kedisiplinan siswa di SMA Negeri 1 Bantaeng. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis ekspos fakto yakni menerangkan hubungan sebab-akibat antar variabel tanpa adanya manipulasi atau perlakuan terhadap variabel. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bantaeng sebanyak 155 siswa yang terbagi dalam 5 kelas. Dengan menggunakan teknik simple random sampling terpilih dua kelas yaitu kelas XI IPS 3 dan XI IPS 5 dengan jumlah siswa sebanyak 63 siswa sebagai sampel. Teknik pengumpulan data menggunakan metode angket dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier sederhana dengan bantuan program SPSS 20. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh penguasaan materi guru terhadap kedisiplinan siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bantaeng. Hal ini ditunjukkan dengan nilai p = 0,000 yang kurang dari 0,05; dan besarnya pengaruh penguasaan materi guru terhadap kedisiplinan siswa kelas XI IPS SMA Negeri 1 Bantaeng adalah 41,7% sedangkan sisanya 58,3% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
HUBUNGAN KEBIASAAN BELAJAR MANDIRI DENGAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SOSIOLOGI DI SMAN 1 SELAYAR Nur Muthmainnah; Zainal Arifin
Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan Volume 5 Edisi 1, Maret 2018
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (338.433 KB) | DOI: 10.26858/sosialisasi.v0i0.12206

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kebiasaan belajar mandiri dengan hasil belajar sosiologi siswa SMAN 1 Selayar. Jenis penelitian yang digunakan adalah  deskriptif kuantitatif. Jumlah populasi dalam penelitian ini adalah 285 siswa kemudian ditarik sampel sebanyak 57 siswa. Populasi yang terjangkau adalah siswa XI dan XII IPS  dengan menggunakan teknik sampel acak sederhana. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan observasi, angket dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data menggunakan analisis statistic deskriptif dan analisis statistik inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: Hasil perhitungan koefisien korelasi antara kebiasaan belajar mandiri dengan hasil belajar sosiologi diperoleh koefisien korelasi sederhana (rhitung) 0,796. Berdasarkan pengujian signifikansi koefisien korelasi antara pasangan skor kebiasaan belajar mandiri dengan hasil belajar sosiologi adalah signifikan. selain itu berdasarkan regresi sederhana nilai signifikannya yaitu 0,01< 0,05 artinya  dapat dikatakan bahwa ada hubungan yang nyata atau signifikan antara kebiasaan belajar mandiri dengan hasil belajar sosiologi. Besarnya pengaruh kebiasaan belajar mandiri dengan hasil belajar yaitu 63%, Sedangkan sisanya ditentukan oleh faktor lain seperti motivasi, sarana dan prasarana, disiplin,lingkungan sekolah, keluarga, lingkungan masyarakat, guru, dan lainnya. Oleh karena itu maka dapat dikatakan Ho ditolak dan Hi diterima, yang berarti ada hubungan yang nyata (signifikan) antara kebiasaan belajar mandiri (X) dengan hasil belajar (Y).
MEMANFAATAN PERPUSTAKAAN PRODI PENDIDIKAN SOSIOLOGI SEBAGAI SUMBER BELAJAR MAHASISWA Dewi Aprilia; Muhammad Syukur
Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan Volume 5 Edisi 1, Maret 2018
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (63.724 KB) | DOI: 10.26858/sosialisasi.v0i0.12194

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, pemanfaatan perpustakaan prodi pendidikan sosiologi sebagai sumber belajar mahasiswa dan kendala-kendala yang dihadapi mahasiswa dalam memanfaatkan perpustakaan prodi pendidikan sosiologi. Jenis penelitian ini merupakan penelitian kualitatif tipe deskriptif. Jumlah informan pada penelitian ini sebanyak 18 orang yang ditentukan melalui teknik Purposive sampling dengan kriteria mahasiswa pendidikan sosiologi yang sering mengunjungi perpustakaan prodi pendidikan sosiologi dan pembina perpustakaan prodi pendidikan sosiologi serta pengurus perpustakaan prodi pendidikan sosiologi. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data kualitatif tipe deskriptif melalui tiga tahap yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik pengabsahan data menggunakan teknik member check. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pemanfaatan perpustakaan prodi pendidikan sosiologi sebagai sumber belajar mahasiswa telah dimanfaatkan sebagai tempat mengerjakan tugas dan tempat mencari rujukan penelitian, selain itu perpustakaan juga dijadikan sebagai tempat beristirahat, menunggu dosen dan tempat ibadah. Kendala-kendala yang dihadapi mahasiswa dalam memanfaatkan perpustakaan sebagai sumber belajar ada tiga kendala yaitu koleksi buku perpustakaan prodi pendidikan sosiologi yang masih kurang, sarana dan prasarana yang belum memadai dan pengurus perpustakaan yang belum profesional.
PEROKOK (STUDI SISWA KALANGAN EKONOMI RENDAH DI SMP NEGERI 18 MAKASSAR) Nurnajmi Nurnajmi; A. Octamaya Tenri Awaru
Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan Volume 5 Edisi 1, Maret 2018
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (442.07 KB) | DOI: 10.26858/sosialisasi.v0i0.12211

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) Mengetahui faktor penyebab siswa perokok kalangan ekonomi rendah di SMP Negeri 18 Makassar, 2) Dampak sosial perilaku merokok, 3) Upaya pihak sekolah menanggulangi masalah siswa perokok kalangan ekonomi rendah. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif tipe deskriptif. Pemilihan informan dalam penelitian ini dengan cara purposive sampling dengan kriteria siswa perokok berjenis kelamin laki-laki yang berstatus siswa SMP Negeri 18 Makassar serta dari kalangan ekonomi rendah, kalangan ekonomi rendah sebanyak enam orang, siswa kalangan ekonomi atas sebanyak dua orang, dan guru Bimbingan Konseling (BK) sebanyak dua orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik pengabsahan data menggunakan member check. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Faktor penyebab siswa perokok kalangan ekonomi rendah di SMP Negeri 18 Makassar yaitu a) Kepribadian siswa, b) Lingkungan tempat tinggal. c) Jumlah uang saku (jajan), d) Hubungan keluarga, e) Kebebasan teman pergaulan, 2) Dampak sosial yang dialami siswa yaitu dampak positif seperti percaya diri, bertambah jumlah teman, adanya musuh bersama, pergaulan yang semakin luas, dan meningkatnya solidaritas antarsesama siswa perokok, serta dampak negatif seperti dijauhi, merasa malu (canggung), dihukum oleh guru, mendapat ejekan, dilabel siswa nakal, dan berkurang kepercayaan guru terhadap siswa perokok, 3) Upaya pihak sekolah: a) Upaya preventif meliputi sosialisasi bahaya rokok perkelas, memaksimalkan pemberian sanksi, sosialisasi bahaya rokok dan konsekuensi pelanggaran, dan mengadakan kegiatan sekolah yang melibatkan orangtua murid, b) Upaya represif meliputi interogasi, memberikan sanksi, mengeluarkan surat panggilan orangtua, skorsing, dan dipindahkan atau dikeluarkan.
STRATEGI KELUARGA PETANI DALAM MELANJUTKAN PENDIDIKAN ANAK KE PERGURUAN TINGGI I DESA PEBALORAN KECAMATAN CURIO KABUPATEN ENREKANG Hernita Ansar; Muhammad Syukur
Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan Volume 5 Edisi 1, Maret 2018
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (259.768 KB) | DOI: 10.26858/sosialisasi.v0i0.12199

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui strategi yang di lakukan keluarga petani dalam melanjutkan pendidikan anak ke perguruan tinggi dan motivasi keluarga petani dalam melanjutkan pendidikan anak ke perguruan tinggi di desa pebaloran kecamatan curio kabupaten enrekang. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Jumlah informan pada penelitian ini sebanyak 10 keluarga yang di tentukan melalui teknik purposive sampling dengan kriteria orangtua yang melanjutkan pendidikan anaknya ke perguruan tinggi minimal 2 orang anak, dan orangtua sebagai petani minimal 10 tahun. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengabsahan data menggunakan teknik Member Check. Teknik analisis data dilakukan dengan cara reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan bahwa strategi yang dilakukan orangtua dalam menyekolahkan anaknya sampai ke perguruan tinggi yaitu (strategi aktif) dengan cara mencari pekerjaan sampingan seperti: berdagang, menjadi tukang ojek/sopir dan menjadi pekerja bengkel (strategi pasif) memanfaatkan sekitar rumah (strategi jaringan) meminjam uang di anggota keluarga atau kepada sanak saudara dan memanfaatkan bantuan pemerintah dan motivasi yang di lakukan oleh para orangtua petani alam melanjutkan pendidikan anak ke perguruan tinggi yaitu memberikan dorongan dan arahan serta tak henti-hentinya untuk selalu memberi  support pada anak agar lebih bersemangat dalam melanjutkan pendidikannya sampai ke perguruan tinggi.
PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE NHT (NUMBERED HEADS TOGETHER) TERHADAP KEAKTIFAN BELAJAR SISWA KELAS XI IPS 1 SMAN 8 MAKASSAR Yazid Sofyan; Andi Agustang
Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan Volume 5 Edisi 1, Maret 2018
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (657.912 KB) | DOI: 10.26858/sosialisasi.v0i0.12220

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, apakah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe NHT (Numbered Heads Together) dapat meningkatkan keaktifan belajar pada siswa kelas XI IPS 1 SMA Negeri 8 Makassar. Untuk mencapai tujuan tersebut maka peneliti menggunakan teknik pengumpulan data melalui observasi dan dokumentasi. Data yang diperoleh dari hasil penelitian diolah dengan menggunakanan analisis kuantitatif dengan pendekatan presentase untuk mengetahui sejauh mana tingkat keaktifan belajar pada siswa kelas XI IPS 1 SMA Negeri 8 Makassar melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe NHT (Numbered Heads Together). Hasil penelitian menunjukkan bahwa : pada siklus I keaktifan belajar siswa sudah mencapai standar dari indikator keaktifan belajar siswa yaitu 80,35% yang diikuti dengan tingkat keberhasilan guru dalam menerapkan model pembelajaran NHT yaitu 78,84%. Tetapi berdasarkan hasil yang didapatkan pada siklus I ini, peneliti belum merasa puas dengan hasil yang didapatkan, dikarenakan hasil yang diperoleh masih tergolong standar atau masih setara dengan tingkat keaktifan belajar siswa pada umumnya, sehingga penelitian dilanjutkan pada siklus II dengan melakukan sedikit perbedaan berdasarkan kekurangan di siklus pertama. hasil yang di dapat untuk keaktifan belajar siswa pada siklus II yaitu 91,96% yang diikuti dengan tingkat keberhasilan guru yaitu 90,38%. Berdasarkan hasil yang didapatkan pada siklus II ini maka disimpulkan bahwa penelitian tindakan kelas yang dilakukan selama dua siklus ini telah berhasil dan keaktifan belajar siswa kelas XI IPS 1 SMA Negeri 8 Makassar dapat meningkat melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe NHT (Numbered Heads Together).
PENGARUH GAME ONLINE TERHADAP MOTIVASI BELAJAR SISWA DI KELAS X SMA NEGERI 16 MAKASSAR Andi Akbar; M. Ridwan Said Ahmad
Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan Volume 5 Edisi 1, Maret 2018
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (522.26 KB) | DOI: 10.26858/sosialisasi.v0i0.12127

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh game online terhadap motivasi belajar siswa di kelas X SMA Negeri 16 Makassar. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian korelasi kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas X IIS yakni X IIS 1, X IIS2, X IIS 3 dan X IIS 4 SMA Negeri 16 Makassar yang berjumlah 144 orang dengan penentuan sampel mengunakan tehnik simple random sampling yakni 25% dari jumlah populasi yaitu 36 orang. Pengumpulan data yang digunakan angket/kuesioner, observasi dan dokumentasi. Data yang dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif dan analisis statistik inferensial yaitu uji normalitas, uji homogenitas, uji korelasi product moment, dan uji hipotesis dengan bantuan SPSS 20.0 For Windows. Hasil penelitian menunjukan bahwa game online berpengaruh terhadap motivasi belajar siswa yang ditujukan dari koefisien korelasi sebesar 0,491, signifikan di uji melalui thitung sebesar 3.289 yang lebih besar dari ttabel sebesar 0,339. Nilai R2 ( R Square) sebesar 0,241 menjelaskan bahwa pengaruh variabel game online terhadap motivasi belajar siswa sebesar 24,1% sedangkan sisanya disebabkan oleh faktor lain yang tidak diteliti.
POLA ASUH ORANGTUA SISWA BERPRESTASI DI SMA NEGERI 1 SEGERI KABUPATEN PANGKEP Samad, Nur Asnih; Syukur, Muhammad
Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan Volume 5 Edisi 1, Maret 2018
Publisher : Universitas Negeri Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (345.598 KB) | DOI: 10.26858/sosialisasi.v0i0.12208

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk: 1) mengetahui Pola Asuh Orangtua Siswa Berprestasi di SMA Negeri 2 Pangkep; 2) mengetahui faktor yang mempengaruhi pola asuh orangtua siswa berprestasi di SMA Negeri 2 Pangkep. Jenis penelitian ini adalah kualitatif dengan jumlah informan 10 orang yang dipilih dengan teknik purposive sampling dengan kriteria yaitu siswa mendapat prestasi baik disekolah sebanyak 5 orang beserta orangtuanya sebanyak 5 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Data yang diperoleh dalam penelitian ini dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif kualitatif dengan tahap mereduksi data, mendisplaykan data, dan penarikan kesimpulan. Teknik pengabsahan data yaitu member check, Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Gambaran pola asuh orangtua siswa berprestasi yaitu jenis pola asuh demokrasi, gaya pengasuhan demokrasi (authoritative) mendorong anak untuk mandiri, namun masih menempatkan batas dan kendali pada tindakan mereka. Gaya ini biasa mengakibatkan perilaku anak berkompeten secara sosial. 2) Faktor yang mempengaruhi pola asuh orangtua siswa berprestasi yaitu, tingkat pendidikan orangtua yang rendah, status ekonomi orangtua, dan jenis kelamin.

Page 1 of 3 | Total Record : 29