cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kab. purworejo,
Jawa tengah
INDONESIA
Jurnal Bahtera - Jurnal Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
ISSN : 23560576     EISSN : 25798006     DOI : -
Core Subject : Education,
Jurnal Bahtera merupakan jurnal Pendidikan, Bahasa, Sastra dan Budaya. Jurnal ini sebagai media publikasi karya tulis ilmiah yang dihimpun oleh Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (PBSI) Universitas Muhammadiyah Purworejo
Arjuna Subject : -
Articles 915 Documents
NILAI MORAL TOKOH UTAMA NOVEL BAK RAMBUT DIBELAH TUJUH KARYA MUHAMMAD MAKHDLORI DAN SKENARIO PEMBELAJARANNYA DI SMA KELAS X Agus Pujiyanto
SURYA BAHTERA Vol 3, No 25 (2015): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (34.43 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan nilai instrinsik, nilai moral tokoh utama dalam novel Bak Rambut Dibelah Tujuh karya Muhammad Makhdlori dan skenario pembelajarannya di SMA kelas X. Sumber datanya adalah novel Bak Rambut Dibelah Tujuh karya Muhammad Makhdlori. Teknik pengumpulan data menggunakan analisis dokumen. Validitas data menggunakan teknik triangulasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknis analisis model interaktif. Hasil penelitian ini meliputi: (1) Tema novel ini adalah masalah kehidupan sosial. Tokoh utama Zarimah dan Baqry, tokoh tambahan Mak Mirah, Nirmala, Pak Rush, Jamal, Opek, dan Marni. Alur mundur. Latar tempat yaitu rumah sakit, jembatan, pasar, latar waktu yaitu pagi, siang, dan malam, latar sosial dalam novel ini adalah kehidupan masyarakat Dusun Giring. Sudut pandang yang digunakan adalah sudut pandang orang ketiga serba tahu. Amanat yang disampaikan yaitu sebagai manusia sudah seharusnya berusaha mewujudkan mimpi dan  menjunjung tinggi ajaran agama Islam. (2) Aspek-aspek moralnya digolongkan menjadi empat, yaitu (a) birrul Walidain atau berbakti kepada orang tua: (b) kejujuran: (c) tanggung jawab; (d) kerja keras; (d) sabar dan taqwa. (3) metode pembelajaran yang digunakan pemberian tugas dan diskusi.. Kata kunci: unsur intrinsik, Bak Rambut Dibelah Tujuh, dan pembelajaran di SMA
NILAI AKHLAKUL KARIMAH DALAM NOVEL BISMILLAH KARYA MUHAMMAD MAKHDLORI DAN SKENARIO PEMBELAJARANNYA DI KELAS XII SMA Banu Gusmantoro
SURYA BAHTERA Vol 3, No 25 (2015): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (28.894 KB)

Abstract

Tujuan dalam penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan unsur intrinsik pada novel Bismillah karya Muhammad Makhdlori, (2) mendeskripsikan nilai akhlakul karimah pada novel Bismillah karya Muhammad Makhdlori, (3) menjelaskan skenario pembelajaran unsur intrinsik dan nilai akhlakul karimah pada novel Bismillah karya Muhammad Makhdlori di kelas XII SMA. Fokus penelitian berupa unsur intrinsik, nilai akhlak terhadap Allah Swt., nilai akhlak pribadi, dan nilai akhlak terhadap keluarga pada novel Bismillah karya Muhammad Makhdlori dan skenario pembelajarannya di kelas XII SMA. Teknik yang digunakan oleh penulis dalam mengumpulkan data adalah metode observasi. Teknik yang digunakan oleh penulis untuk menganalisis data adalah teknik analisis isi. Selanjutnya, teknik yang digunakan oleh penulis untuk menyajikan hasil penelitian ini adalah teknik informal. Dari penelitian ini disimpulkan bahwa (1) Struktur novel Bismillah karya Muhammad Makhdlori yang terdiri dari tema, tokoh dan penokohan, alur, latar, sudut pandang, dan amanat secara padu membangun cerita yang mempunyai nilai estetis dan nilai akhalkul karimah, (2) Nilai akhlakul karimah novel Bismillah karya Muhammad Makhdlori, yaitu (a) nilai akhlak terhadap Allah Swt., terdiri dari takwa, ikhlas, tawakal, syukur, dan tobat, (b) nilai akhlak pribadi terdiri dari sidik atau benar, istikamah, sabar, dan pemaaf, (c) nilai akhlak terhadap keluarga, yaitu birrul walidain. (3) Skenario pembelajaran mengembangkan sikap apresiatif dalam menghayati karya sastra berupa nilai akhlakul karimah pada novel Bismillah karya Muhammad Makhdlori di kelas XII SMA, yaitu (a) menyampaikan unsur intrinsik dan nilai akhlakul karimah kepada peserta didik, (b) memberikan tugas kepada peserta didik untuk membaca novel Bismillah karya Muhammad Makhdlori dan menjelaskan keindahan alur, (c) meminta peserta didik untuk menganalisis unsur intrinsik dan nilai akhlakul karimah pada novel Bismillah karya Muhammad Makhdlori secara kelompok, (d) meminta peserta didik untuk mempresentasikan hasil diskusi dan kelompok lain diminta untuk menanggapi,(e) memberikan penguatan dan simpulan bersama tentang pembelajaran yang telah dilakukan.   Kata Kunci: Nilai Akhlakul Karimah, skenario Pembelajaran
KESALAHAN PENGGUNAAN PREPOSISI PADA KARANGAN SISWA KELAS VII SMP NEGERI 25, SMP NEGERI 6, DAN SMP NEGERI 17 PURWOREJO TAHUN AJARAN 2012-2013 Budi Sarwoko
SURYA BAHTERA Vol 3, No 25 (2015): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (27.307 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) Kesalahan penggunaan Preposisi di, ke, dari pada karangan siswa kelas VII SMP Negeri 25, SMP Negeri 6, dan SMP Negeri 17 Purworejo tahun ajaran 2012-2013, (2) Objek karangan siswa kelas vn dari ketiga sekolahan berjumlah 288 siswa. Dalam pengumpulan data digunakan metode agih yang terjabarkan dalam tehnik lesap dan tehnik ganti. Selanjutnya dalam tehnik penyajian hasil analisa digunakan metode informal. Dari hasil penelitian diketahui kesalahan penggunaan preposisi di pada karangan siswa SMP Negeri 25 Purworejo adalah 27,08%, kesalahan penggunaan Preposisi ke adalah 17,71%, kesalahan penggunaan prposisi dari adalah 13,54%. Kesalahan penggunaan preposisi di pada karangan siswa SMP Negeri 6 Purworejo adalah 31,37%, kesalahan penggunaan preposisi ke adalah 27,54% , kesalahan penggunaan preposisi dari adalah 9,80%. Kesalahan penggunaan preposisi d; pada karangan siswa SMP Negeri 17 Purworejo adalah 40,19%,kesalahan penggunaan preposisi ke adalah 24,50%, kesalahan penggunaan preposisi dari adalah 12,74%. Jadi ratarata kesalahan penggunaan preposisi di, ke, dari pada karangan narasi siswa SMP Negeri 25, SMP Negeri 6, dan SMP Negeri 17 Purworejo termasuk dalam kategori Kurang baik.   Kata Kunci : Kesalahan Preposisi Pada Karangan Siswa SMP Kelas VII
KESALAHAN EJAAN PADA KARANGAN SISWA KELAS VIII SMP NEGERI 8 PURWOREJO TAHUN PELAJARAN 2014/2015 Dwi Rita Setiawati
SURYA BAHTERA Vol 3, No 25 (2015): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (555.54 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) kesalahan penggunaan huruf kapital; (2) kesalahan penggunaan tanda baca titik; (3) kesalahan penggunaan tanda baca koma; (4) kesalahan preposisi pada karangan siswa kelas VIII SMP Negeri 8 Purworejo. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik pustaka. Teknik analisis data yang digunakan adalaha teknik agih. Adapun dalam penyajian hasil analisis data digunakan metode informal. Hasil dari penelitian ini dapat disimpulkan (1) kesalahan huruf kapital sebanyak 131 kesalahan dari 2604 huruf kapital atau 5,07% yang berarti kemampuan menggunakan huruf kapital termasuk dalam kategori baik sekali; (2) kesalahan tanda baca titik sebanyak 25 kesalahan dari 488 tanda baca titik atau 5,13% yang berarti tingkat kemampuan menggunakan tanda baca titik dalam kategori baik sekali; (3) kesalahan tanda baca koma sebanyak 38 kesalahan dari 443 tanda baca koma atau 8,57% yang berarti kemampuan menggunakan tanda baca koma dalam kategori baik sekali, (4) kesalahan preposisi sebanyak 65 kesalahan dari 463 preposisi atau 14,04% yang berarti kemampuan menggunakan preposisi dalam kategori baik sekali.   Kata kunci: kesalahaan ejaan, karangan siswa
NILAI RELIGIUS NOVEL SAAT LANGIT DAN BUMI BERCUMBU KARYA WIWID PRASETYO DAN SKENARIO PEMBELAJARANNYA DI KELAS XI SMA Hamdan Abrori
SURYA BAHTERA Vol 3, No 25 (2015): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (27.985 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan unsur intrinsik novel Saat Langit dan Bumi Bercumbu karya Wiwid Prasetyo, (2) mendeskripsikan nilai religius novel Saat Langit dan Bumi Bercumbu, dan (3) mendeskripsikan skenario pembelajaran unsur intrinsik dan nilai religius dalam novel Saat Langit dan Bumi Bercumbu di kelas XI SMA. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan adalah seluruh teks dalam novel. Pengumpulan data dilakukan dengan teknik observasi, pustaka, dan catat. Analisis dilakukan dengan teknik analisis isi. Hasil analsis disajikan dengan teknik informal. Hasil penelitian ini disimpulkan (1) Unsur intrinsik novel yang meliputi: (a) tema novel adalah keikhlasan  tokoh dalam melakukan puasa Senin-Kamis karena Allah Swt; (b) tokoh utama dalam novel ini terdiri dari empat orang yaitu Joko, Midun, Hasan, dan Annisa. Penokohan dilakukan secara analitik dan dramatik; (c) alur yang digunakan adalah alur campuran; (d) latar tempat ada yang dihadirkan secara utuh, tetapi juga ada yang hanya disebutkan namanya saja. Latar waktu yang digunakan adalah pagi, siang, sore, malam, dan nama hari. Latar sosial menggambarkan profesi yang dijalani oleh para tokoh dalam novel; (e) hubungan antarunsur intrinsik terjalin dengan baik dan saling berkaitan antara unsur yang satu dengan unsur yang lain; (f) amanat dalam novel dikemas dalam cerita sehingga tidak bersifat menggurui pembaca. (2) Nilai religius dalam novel meliputi: (a) hubungan antara manusia dengan Tuhan; (b) hubungan manusia dengan manusia. (3) Skenario pembelajaran di kelas XI sebagai berikut:  (a)  kegiatan awal dilakukan satu minggu sebelumnya dengan memberi tugas siswa membaca novel; (b)  kegiatan inti berupa tugas kepada siswa untuk menganilisis unsur intrinsik dan nilai religius novel; (c)  kegiatan akhir yaitu merefleksi hasil pembelajaran.   Kata Kunci: Unsur Intrinsik, Nilai Religius, dan Skenario Pembelajaran
NILAI AKHLAKUL KARIMAH DALAM NOVEL DZIKIR JANTUNG FATIMAH KARYA NANING PRANOTO DAN SKENARIO PEMBELAJARANNYA DI KELAS XII SMA Ratih Fitriana
SURYA BAHTERA Vol 3, No 25 (2015): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (31.429 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mendeskripsikan unsur intrinsik yang berupa tema, tokoh dan penokohan, alur, latar, sudut pandang, dan amanat yang terdapat dalam novel Dzikir Jantung Fatimah karya Naning Pranoto, (2) mendeskripsikan nilai akhlakul karimah yang terdapat dalam novel Dzikir Jantung Fatimah karya Naning Pranoto, (3) menjelaskan skenario pembelajaran unsur intrinsik dan nilai akhlakul karimah pada novel Dzikir Jantung Fatimah karya Naning Pranoto di kelas XII SMA. Metode yang digunakan oleh penulis dalam mengumpulkan data adalah metode observasi. Kemudian, teknik yang digunakan oleh penulis untuk menganalisis data dalam novel Dzikir Jantung Fatimah karya Naning Pranoto adalah teknik analisis isi. Selanjutnya, teknik yang digunakan oleh penulis untuk menyajikan hasil penelitian ini adalah teknik informal. Dari penelitian ini disimpulkan bahwa (1) struktur novel Dzikir Jantung Fatimah karya Naning Pranoto yang terdiri dari tema, tokoh dan penokohan, alur, latar, sudut pandang, dan amanat secara padu membangun cerita yang mempunyai nilai estetis dan nilai akhlakul karimah, (2) nilai akhlakul karimah novel Dzikir Jantung Fatimah karya Naning Pranoto, yaitu (a) nilai akhlak terhadap Allah Swt., (b) nilai akhlak pribadi, (c) nilai akhlak terhadap keluarga, (3) skenario pembelajaran mengembangkan sikap apresiatif dalam menghayati karya sastra berupa nilai akhlakul karimah pada novel Dzikir Jantung Fatimah karya Naning Pranoto di kelas XII SMA, yaitu (a) menjelaskan unsur intrinsik dan nilai akhlakul karimah, (b) menugasi peserta didik untuk membaca novel Dzikir Jantung Fatimah karya Naning Pranoto, (c) menugasi peserta didik untuk menganalisis unsur intrinsik dan nilai akhlakul karimah dalam novel secara berkelompok, (d) menugasi peserta didik untuk mengaitkan nilai akhlakul karimah dengan kehidupan sehari-hari dan menjelaskan keindahan alur yang terdapat pada novel, (e) memberikan kesempatan kepada perwakilan tiap kelompok untuk mempresentasikan hasil diskusi dan kelompok lain memberikan tanggapan terhadap hasil diskusi yang telah di-presentasikan, (f) memberikan penguatan terhadap hasil kerja peserta didik, (g) mem-buat simpulan mengenai pembelajaran yang telah dilakukan.   Kata Kunci: nilai akhlakul karimah, skenario pembelajaran
PENINGKATAN KETERAMPILAN MENULIS PARAGRAF DESKRIPSI DENGAN METODE PEMBELAJARAN DI LUAR RUANG KELAS (OUTDOOR STUDY) PADA SISWA KELAS XI AKUNTANSI SMK MUHAMMADIYAH 2 WONOSOBO TAHUN PEMBELAJARAN 2013/2014 Retno Sofyana
SURYA BAHTERA Vol 3, No 25 (2015): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (104.883 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan: (1) pelaksanaan pembelajaran menulis paragraf deskripsi dengan metode pembelajaran di luar ruang kelas (outdoor study); (2) pengaruh penggunaan metode pembelajaran di luar ruang kelas (outdoor study) terhadap minat dan sikap siswa dalam menulis paragraf deskripsi; (3) peningkatan keterampilan siswa dalam menulis paragraf deskripsi dengan metode pembelajaran di luar ruang kelas (outdoor study) pada siswa kelas XI Akuntansi SMK  Muhammadiyah 2 Wonosobo tahun pembelajaran 2013/2014). Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI Akuntansi SMK Muhammadiyah 2 Wonosobo. Fokus penelitian ini adalah pembelajaran minat sikap siswa dan peningkatan keterampilan menulis paragraf deskripsi dengan metode pembelajaran di luar ruang kelas (outdoor study). Dalam pengumpulan data  digunakan teknik tes dan nontes. Teknik nontes berupa pengamatan, angket, wawancara, dan dokumentasi foto.Teknik validitas data menggunakan teknik triangulasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik kualitatif dan kuantitatif. Penyajian data dilakukan dengan teknik informal. Peningkatan dari aspek motifasi belajar prasiklus 36% meningkat pada siklus I 56% dan siklus II 88%, aspek perhatian prasiklus 44% meningkat pada siklus I 64% dan siklus II 80%, aspek  keaktifan  prasiklus 67% meningkat pada siklus I 80% dan pada siklus II 90%. Pembelajaran menulis paragraf deskripsi dengan metode pembelajaran di luar ruang kelas (outdoor study) dapat meningkatkan kemampuan menulis paragraf deskripsi siswa kelas XI Akuntansi SMK Muhammmadiyah 2 Wonosobo. Skor rata-rata  prasiklus 66,2 meningkat pada  siklus I 72,44, dan pada siklus II rata-rata meningkat 76,68. Kata kunci. Paragraf Deskripsi, Metode Outdoor Study.
ANALISIS NILAI MORAL DALAM NOVEL 5 CM KARYA DONNY DHIRGANTORO DAN SKENARIO PEMBELAJARANNYA DI KELAS XI SMA Ady Wicaksono
SURYA BAHTERA Vol 3, No 26 (2015): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (28.456 KB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah mendeskripsikan unsur intrinsik, nilai moral dan skenario pembelajaran novel 5 cm Karya Donny Dhirgantoro di Kelas XI SMA. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Sumber data adalah novel 5 cm karya Donny Dhirgantoro. Pengumpulan data yang digunakan adalah teknik pustaka, teknik baca dan teknik catat. Instrumen penelitian adalah peneliti, alat tulis dan  kertas pencatat. Analisis data yang digunakan teknik analisis isi, dan dalam penyajian hasil analisis peneliti menggunakan teknik informal. Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa unsur intrinsik dalam novel 5 cm karya Donny Dhirgantoro saling berjalin menyatu dengan nilai moral yang terdapat di dalamnya. Nilai moral yang terdapat dalam novel ini meliputi hubungan manusia dengan Tuhan, hubungan manusia dengan manusia, hubungan manusia dengan diri sendiri, hubungan manusia dengan alam sekitar. Skenario pembelajaran nilai moral dalam novel 5 cm karya Donny Dhirgantoro menggunakan metode ceramah, metode diskusi, dan metode pemberian tugas. Kata kunci: nilai moral, novel, dan skenario pembelajaran.
PENINGKATANKEMAMPUAN MEMBACAKAN PUISI DENGAN METODE DEMONSTRASI PADA SISWA KELAS X SMA MUHAMMADIYAH KEBUMENTAHUN PELAJARAN 2013/2014 Ariya Fitriyaningsih
SURYA BAHTERA Vol 3, No 26 (2015): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (140.851 KB)

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan (1) penerapanmetodedemonstrasipadapembelajaranmembacakanpuisidan (2) peningkatankemampuanmembacakanpuisisiswakelas X SMA MuhammadiyahKebumentahunajaran 2013/2014.Penelitian ini menggunakan desain penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus. Tiap siklus melalui tahap perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Populasi penelitian ini adalah siswa SMA Muhammadiyah Kebumen yang berjumlah 150 orang dan sampel berjumlah 31 orang, yakni seluruh siswa kelas Xb SMA Muhammadiyah Kebumen tahun ajaran 2013/2014. Pengumpulan data dilakukan dengan tes, observasi, dan wawancara. Analisis data menggunakan teknik kualitatif dan kuantitatif. Adapun teknik penyajian menggunakan teknik informal.Hasil penelitian ini: (1) penerapanmetodepembelajarandemonstrasidilakukandenganlangkah: pendahuluan (apersepsidanmotivasi), inti (penjelasanmateri, demonstrasipembacaanpuisimelalui audiovisual ataudemonstrasilangsungolehahli, diskusikelompok, tugaspenjedaanpuisi, praktikmembacakanpuisi), akhir (simpulandanrefleksi); (2) peningkatankemampuanmembacakan puisi siswa dapatdilihatdariperbandingannilaimembacakanpuisisiswapadaprasiklus, siklus I, dansiklus II. Padaprasiklus, siswa yang telahmencapaiketuntasanbelajarsebesar 13% atausebanyak 4 siswa, padasiklus I meningkatmenjadi 45% atausebanyak 14 siswa, danpadasiklus II sebanyak 94% atausebanyak 29 siswa. Dari reratakelas, terjadipeningkatannilaipadasiklus I sebesar 12,71, yaknidarirerata 58,06 (kategorikurang) padaprasiklusmenjadi 70,77 (kategoricukup) padasiklus I. Padasiklus II, reratakelasmeningkatlagisebesar 8,67, yaknimenjadirerata 79,44 (kategoribaik).   Kata kunci: menulisdeskripsi, metodefield trip
IDENTIFIKASI KARAKTER TOKOH UTAMA DALAM NOVEL DI UJUNG JALAN SUNYI KARYA MIRA WIJAYA DAN SKENARIO PEMBELAJARANNYA DI SMA KELAS XI Ariyadi Kusuma
SURYA BAHTERA Vol 3, No 26 (2015): Jurnal Surya Bahtera
Publisher : Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (24.668 KB)

Abstract

Penelitian ini dilakukan dengan tujuan mendeskripsikan: (1) karakter tokoh utama dalam novel Di Ujung Jalan Sunyi; (2) skenario pembelajaran novel Di Ujung Jalan Sunyi di SMA kelas XI. Objek penelitian berupa tokoh utama dalam novel Di Ujung Jalan Sunyi karya Mira Wijaya. Fokus penelitian berupa karakter tokoh utama. Sumber data diperoleh dari novel Di Ujung Jalan Sunyi berupa kutipan-kutipan; Instrumen penelitian berupa kertas pencatat data dan alat tulis. Dalam pengumpulan data digunakan teknik studi pustaka. Teknik analisis data dilakukan menggunakan teknik analisis isi. Dari pembahasan data, penulis memperoleh simpulan (1) identifikasi karakter tokoh utama dalam novel Di Ujung Jalan Sunyi karya Mira Wijaya, meliputi: rasa rendah diri, penyabar, penuh kasih sayang, dan setia;  (2) novel Di Ujung Jalan Sunyi karya Mira Wijaya dapat dijadikan sebagai bahan pembelajaran di SMA kelas XI. Langkah-langkah pembelajaran novel Di Ujung Jalan Sunyi mencakup kegiatan pendahuluan, kegiatan inti, dan penutup. Kompetensi dasar yang menjadi landasan penelitian adalah 7.2 menganalisis unsur-unsur instrinsik novel Indonesia asli atau novel terjemahan. Dalam pembelajaran novel Di Ujung Jalan Sunyi karya Mira Wijaya digunakan metode ceramah, metode diskusi, dan metode proyek. Strategi pembelajaran yang digunakan ialah pelacakan pendahuluan, penentuan sikap praktis, introduksi, penyajian, dan tugas-tugas praktis.   Kata kunci: Karakter Tokoh Utama, dan Pembelajarannya di SMA.

Filter by Year

2012 2024


Filter By Issues
All Issue Vol 12, No 2 (2024): Jurnal Surya Bahtera Vol 12, No 1 (2024): Jurrnal Surya Bahtera Vol 11, No 2 (2023): Jurrnal Surya Bahtera Vol 11, No 1 (2023): Jurrnal Surya Bahtera Vol 10, No 2 (2022): Jurrnal Surya Bahtera Vol 10, No 1 (2022): Jurrnal Surya Bahtera Vol 9, No 2 (2021): Jurrnal Surya Bahtera Vol 9, No 1 (2021): Jurnal Surya Bahtera Vol 8, No 2 (2020): Jurnal Surya Bahtera Vol 8, No 1 (2020): Jurrnal Surya Bahtera Vol 7, No 3 (2019): Jurnal Surya Bahtera Vol 7, No 2 (2019): Jurnal Surya Bahtera Vol 7, No 1 (2019): Jurnal Surya Bahtera Vol 6, No 56 (2018): Jurnal Surya Bahtera Vol 6, No 55 (2018): Jurnal Surya Bahtera Vol 6, No 54 (2018): Jurnal Surya Bahtera Vol 6, No 53 (2018): Jurnal Surya Bahtera Vol 6, No 52 (2018): Jurnal Surya Bahtera Vol 6, No 51 (2018): Jurnal Surya Bahtera Vol 6, No 50 (2018): Jurnal Surya Bahtera Vol 5, No 49 (2017): Jurnal Surya Bahtera Vol 5, No 48 (2017): Jurnal Surya Bahtera Vol 5, No 47 (2017): Jurnal Surya Bahtera Vol 5, No 46 (2017): Jurnal Surya Bahtera Vol 5, No 45 (2017): Jurnal Surya Bahtera Vol 5, No 44 (2017): Jurnal Surya Bahtera Vol 4, No 43 (2016): Jurnal Surya Bahtera Vol 4, No 42 (2016): Jurnal Surya Bahtera Vol 4, No 41 (2016): Jurnal Surya Bahtera Vol 4, No 40 (2016): Jurnal Surya Bahtera Vol 4, No 39 (2016): Jurnal Surya Bahtera Vol 4, No 38 (2016): Jurnal Surya Bahtera Vol 4, No 37 (2016): Jurnal Surya Bahtera Vol 4, No 36 (2016): Jurnal Surya Bahtera Vol 4, No 35 (2016): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 34 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 33 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 32 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 31 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 30 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 29 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 28 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 27 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 26 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 25 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 24 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 23 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 22 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 3, No 21 (2015): Jurnal Surya Bahtera Vol 2, No 20 (2014): Jurnal Surya Bahtera Vol 2, No 19 (2014): Jurnal Surya Bahtera Vol 2, No 18 (2014): Jurnal Surya Bahtera Vol 2, No 17 (2014): Jurnal Surya Bahtera Vol 2, No 16 (2014): Jurnal Surya Bahtera Vol 2, No 15 (2014): Jurnal Surya Bahtera Vol 2, No 14 (2014): Jurnal Surya Bahtera Vol 2, No 13 (2014): Jurnal Surya Bahtera Vol 2, No 12 (2014): Jurnal Surya Bahtera Vol 2, No 11 (2014): Jurnal Surya Bahtera Vol 1, No 10 (2013): Jurnal Surya Bahtera Vol 1, No 09 (2013): Jurnal Surya Bahtera Vol 1, No 08 (2013): Jurnal Surya Bahtera Vol 1, No 07 (2013): Jurnal Surya Bahtera Vol 1, No 06 (2013): Jurnal Surya Bahtera Vol 1, No 05 (2013): Jurnal Surya Bahtera Vol 1, No 04 (2013): Jurnal Surya Bahtera Vol 1, No 03 (2013): Jurnal Surya Bahtera Vol 1, No 02 (2013): Jurnal Surya Bahtera Vol 1, No 01 (2013): Jurnal Surya Bahtera No 01 (2012): Jurnal Surya Bahtera More Issue