cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota medan,
Sumatera utara
INDONESIA
Ekonomikawan : Jurnal Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan
ISSN : 16937600     EISSN : 25980157     DOI : -
Core Subject : Economy,
Ekonomikawan: Jurnal Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan is a scientific journal that contains the results of theoretical research and studies on economic and development issues. Managed by Department of Development Economics, Faculty of Economics and Business University of Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU). Published by University of Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Press.
Arjuna Subject : -
Articles 10 Documents
Search results for , issue "Vol 19, No 2 (2019)" : 10 Documents clear
Pengenalan Perangkat Lunak E-CRM UMKM Untuk Peningkatan Loyalitas Pelanggan Usaha Mikro Kecil dan Menengah di Desa Kelapa Kurung Vidila Rosalina; Harsiti Harsiti; Akip Suhendar; Saefudin Saefudin; Erma Perwitasari
Ekonomikawan: Jurnal Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Vol 19, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (201.781 KB) | DOI: 10.30596/ekonomikawan.v19i2.3825

Abstract

UMKM-UMKM di desa Kelapa Kurung hampir semua masih dikelola secara tradisional dan belum memanfaatkan sistem informasi. Saat ini pendekatan bisnis modern dilakukan dengan memperhatikan terhadap faktor kastamer/pelanggan, baik sebelum pelanggan melakukan pembelian maupun setelah melakukan pembelian. Perangkat lunak yang digunakan untuk mengelola hubungan dengan pelanggan yang bertujuan untuk peningkatan loyalitas pelanggan ini disebut dengan Electronic Customer Relationship Management (E-CRM). Perangkat lunak E-CRM yang ada saat ini lebih berfokus kepada perusahaan-perusahaan besar, sehingga manfaatnya belum sampai menyentuh UMKM. Pengabdian ini merupakan keberlanjutan dari penelitian terapan 2018 yang menghasilkan perangkat lunak E-CRM bagi UMKM. Pengabdian ini mencoba melakukan pengenalan perangkat lunak  E-CRM pada UMKM di Desa Kelapa Kurung Kecamatan Kramatwatu Kabupaten Serang Provinsi Banten dalam upaya untuk meningkatkan loyalitas pelanggan UMKM di desa tersebut. Perangkat lunak  E-CRM ini diharapkan dapat membantu UMKM di desa Kelapa Kurung dalam pengelolaan hubungan dengan pelanggan sehingga UMKM dapat bersaing dalam mempertahankan usaha bisnisnya.. Hasil pengabdian ini diharapkan mampu memperkenalkan perangkat lunak  E-CRM UMKM dan pentingnya E-CRM dalam upaya meningkatkan loyalitas pelanggan UMKM di desa Kelapa Kurung.
Deteksi Sidik Jari Sebagai Inovasi Guna Medukung Keunggulan Bersaing Perajin Batik di Kabupaten Cirebon Farida Yuliaty; Fitri Sya’bandyah
Ekonomikawan: Jurnal Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Vol 19, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (189.561 KB) | DOI: 10.30596/ekonomikawan.v19i2.3819

Abstract

Batik adalah pakaian nasional yang memiliki peran strategis yang dapat menjadi alat yang dapat menggerakan perekonomian negara, peninggalan dan ciri budaya bangsa juga sebagai ciri khas bangsa. Terdapat tiga masalah utama yang sering dikeluhkan oleh industri batik, pertama, bagi Pengusaha sering terjadinya kenaikan bahan dasar pembuatan batik, dimana harga naik lebih cepat dibanding harga jual batik itu sendiri. Kedua masuknya produk tekstil dengan motf batik khususnya dari China dan ketiga sulitnya merekrut sumber daya manusia yang memiliki keterampilan membatik yang inovatif, serta memiliki kemampuan yang capable dalam pengembangan industri batik. Tujuan penulisan artikel pengabdian kepada masyarakat ini adalah mendekripsikan pentingnya inovasi keunggulan bersaing untuk menghadapi persaingan gobal serta merancang suatu aplikasi deteksi sidik jari untuk mendapatkan tenaga kerja (pembatik) terpilih guna mendukung keunggulan bersaing para pengrajin batik. Teknik analisis yang digunakan adalah analisis deskripsi yang menggambarkan kondisi industri batik, pengembangan inovasi yang mampu mengaplikasikan finger print test sebagai upaya menggali potensi para pengrajin batik. Hasil penelitian adalah adanya suatu aplikasi yang diharapkan dapat digunakan oleh pengusaha batik berupa deteksi sidik jari sebagai salah satu inovasi penetapan perekrutan sumber daya manusia (pengrajin batik) guna mendukung keunggulan bersaing.
Dari Berkebun Menjadi Entrepreneur Hingga Pelopor Opak Beras Ricky Chaiyadi
Ekonomikawan: Jurnal Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Vol 19, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (152.121 KB) | DOI: 10.30596/ekonomikawan.v19i2.3821

Abstract

Desa Ciputri adalah sebuah desa yang terkenal akan hasil kebun dan produk Agribisnis, terletak di Kecamatan Pacet, Cianjur, Jawa Barat, Indonesia. Mata pencaharian warga di desa tersebut mayoritas adalah bercocok tanam. Berdasarkan penelitian yang kami lakukan selama masa Community development Universitas Prasetiya Mulya, penghasilan yang didapatkan cenderung volatile. Hal ini disebabkan oleh banyak faktor seperti cuaca dan tidak adanya regulasi yang melindungi harga hasil panen. Akan tetapi, daerah Cianjur memiliki produk dengan popularitas tinggi, yaitu beras. Ibu Hani sebagai salah satu warga Sarongge, Desa Ciputri, yang juga merupakan tuan rumah yang ditunjuk untuk kelompok kami melakukan kegiatan community development dalam mengembangkan potensi yang dimiliki. Ibu Hani mengikuti program Community development dengan harapan bisa memulai bisnis dan mendapatkan penghasilan lebih yang bersifat tetap sehingga tidak hanya bergantung dengan hasil kebun saja. Indikator keberhasilan kegiatan ini yaitu perubahan pada mitra yang tidak pernah memiliki bisnis bisa menjadi seorang Entrepreneur. Ibu Hani memiliki sebuah produk kearifan lokal yaitu opak yang terbuat dari beras tumbuk Cianjur. Kelompok menilai Opak beras tersebut bisa menjadi sebuah daya tarik sebagai oleh-oleh makanan ringan khas Sarongge, Cianjur, karena rasa yang khas, nikmat, dan tahan lama serta bebas dari bahan pengawet.
Peningkatan Ekonomi Masyarakat Melalui Keterampilan Membuat Nugget Berbahan Dasar Ikan Bandeng Sebagai Bahan Pangan Lokal Anharudin Anharudin; Donny Fernando; Saefudin Saefudin; Diki Susandi; Saleh Dwiyatno
Ekonomikawan: Jurnal Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Vol 19, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (163.758 KB) | DOI: 10.30596/ekonomikawan.v19i2.3818

Abstract

Meningkatkan taraf hidup menjadi salah satu faktor yang sangat penting dalam kelangsungan hidup bermasyarakat. Hal ini harus terus di dukung seiring perkembangan dan daya saing pada era globalisasi saat ini. Berdasarkan hasil pemetaan/assessment diketahui bahwa kelurahan Sawah Luhur memiliki potensi alam yang melimpah, namun belum didukung oleh sumber daya manusia yang terampil terutama dalam hal pengolahan makanan. Sehingga kondisi kehidupan masyarakat, terutama pada aspek ekonomi belumlah memadai, hal ini disebabkan oleh beberapa faktor seperti kondisi kualitas SDM yang masih rendah dan infrastruktur desa yang juga belum memadai. Tujuan utama dalam kegiatan pengabdian ini adalah memberikan Pelatihan dan Penyuluhan kepada masyarakat Kelurahan Sawah Luhur. Yang dilakukan baik secara teori maupun praktik dalam upaya peningkatan ekonomi masyarakat melalui keterampilan membuat nugget berbahan dasar ikan bandeng sebagai bahan pangan lokal. Dengan adanya kegiatan semacam ini, diharapkan dapat meningkatkan perekonomian dan menstimulasi terciptanya inovasi dan kreativitas untuk menciptakan produk lokal unggulan.
Peningkatan Nilai Usaha Kopi Pada Panti Karya Salib Putih Salatiga Theresia Woro Damayanti; Rosaly Franksisca; Sony Heru Priyanto; Djoko Murdoko
Ekonomikawan: Jurnal Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Vol 19, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (152.508 KB) | DOI: 10.30596/ekonomikawan.v19i2.3822

Abstract

Panti Karya Salib Putih merupakan lembaga yang menampung warga usia produktif (25-60) yang tidak mampu bekerja di organisasi atau lembaga yang kompetitif. Untuk memenuhi kebutuhan mereka, pengelola mengusahakan kopi, mulai dari produksi sampai pennjualan bubuk kopinya. Masalahnya adalah produktivitas kopi masih rendah, pengolahan kurang maksimal sehingga hasil dari produk kopi juga tidak maksimal. Kegiatan pengabdian masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas hasil produksi kopi, meningkatkan manajemen pengolahan kopi menjadi produk kopi dan meningkatkan jumlah hasil produk kopi. Untuk mencapai tujuan peningkatan kapasitas hasil produksi kopi, dilakukan dengan mereview kondisi eksisteng dari tanah. Berdasarkan hasil analisis tanah dari pengujian laboratorium, maka dilakukan pemilihan teknik pemupukan yang tepat. Selain memperbaiki kualitas tanah, juga dilakukan perbaikan kualitas dan kuantitas tanaman kopi supaya mencapai hasil yang maksimal dengan melakukan peremajaan tanaman kopi. Untuk  meningkatkan manajemen pengolahan kopi menjadi produk kopi dan meningkatkan jumlah hasil produk kopi, dilakukan dengan pengadaan alat roasting yang baik dan pemasaran hasil produk kopi yang baik pula.
PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DESA PADANGSAMBIAN KAJA DALAM PEMENUHAN KEWAJIBAN PAJAK DESA A Ragil Kuncoro
Ekonomikawan: Jurnal Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Vol 19, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (193.614 KB) | DOI: 10.30596/ekonomikawan.v19i2.3749

Abstract

Salah satu permasalahan yang dihadapi Desa Padangsambian Kaja adalah pemenuhan kewajiban perpajakan yang belum sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku. Permasalahan ini disebabkan oleh pengetahuan perpajakan para aparatur pemerintah masih rendah. Guna mengatasi permasalahan tersebut, tim 5 Kuliah Kerja Mahasiswa Politeknik Keuangan Negara STAN melaksanakan program pengabdian masyarakat yang bertujuan meningkatkan kapasitas sumber daya manusia. Program pengabdian masyarakat dilakukan dengan pendekatan asset-based community development atau pemberdayaan masyarakat berbasis pada aset, berfokus pada human capital, yaitu keahlian, keterampilan dan pengetahuan orang-orang yang terlibat di dalamnya. Dengan pendekatan ini, program pemberdayaan disusun melalui 4 (empat) proses yang berkesinambungan, yaitu community organizing, evaluation & implementation, planning dan visioning. Selanjutnya penerapan metode diwujudnyatakan dalam program pelatihan dan pendampingan masyarakat dalam memenuhi kewajiban perpajakan. Hasil yang diharapkan adalah peningkatan keahlian, keterampilan dan pengetahuan masyarakat untuk melaksanakan kewajiban perpajakan secara benar sesuai dengan peraturan yang berlaku. Luaran yang dapat dilihat adalah aparatur desa sudah mulai melakukan pemotongan dan/atau pemungutan pajak secara lebih baik serta berupaya untuk melaporkan pajak yang telah dipotong ataupun dipungut.
Edukasi Penggunaan Internet Sehat, Aman dan Produktif Melalui Kelompok Majelis Taklim Nori Wilantika; Mieke Nurmalasari; Septian Bagus Wibisono
Ekonomikawan: Jurnal Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Vol 19, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (172.091 KB) | DOI: 10.30596/ekonomikawan.v19i2.3823

Abstract

Penggunaan internet selain membawa dampak positif kepada masyarakat, juga dapat memberikan dampak buruk melalui konten-konten negatif. Selain itu terdapat berbagai jenis kejahatan melalui internet yang mengancam keselematan penggunanya. Masyarakat perlu diberikan pengetahuan agar dapat melindungi diri dan keluarga dari pengaruh konten negatif dan dari ancaman kejahatan melalui internet. Aplikasi-aplikasi yang bermanfaat juga perlu diperkenalkan kepada masyarakat agar mengasilan sesuatu dari penggunaan internet. Edukasi penggunaan internet secara sehat, aman, dan produktif dimulai dari kelompok majelis taklim di daerah Jakarta Barat. Dari jumlah peserta yang hadir dapat dilihat bahwa kegiatan dapat diterima dengan baik oleh kelompok majelis taklim. Dari sesi tanya jawab terlihat bahwa materi yang disampaikan dapat dipahami dengan baik oleh peserta yang hadir. Kegiatan edukasi penggunaan internet serupa diharapkan dapat dilakukan secara berkelanjutan di majelis-majelis taklim lain.
Community Development Program Arisan Jamban di Dukuh Sebatang, Desa Hargotirto, Kulonprogo Etik Anjar Fitriarti
Ekonomikawan: Jurnal Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Vol 19, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (206.69 KB) | DOI: 10.30596/ekonomikawan.v19i2.3817

Abstract

Dukuh Sebatang sebagai salah satu dukuh yang tercatat memiliki 200 KK (Kepala Keluarga). Dukuh Sebatang dipilih sebagai lokasi pelaksanaan program MI (Menyapa Indonesia) karena dianggap paling membutuhkan bantuan pengembangan masyarakat dibandingkan dukuh lain yang ada di sekitarnya. Hasil survey lapangan tim MI gabungan memperlihatkan bahwa 166 dari 200 KK masih termasuk ke dalam kategori KK prasejahtera. Dalam Upaya membantu meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat di dukuh Sebatang, tim MI Gabungan mencanangkan program pemberdayaan serta pengembangan Dukuh Sebatang yang berorientasi pada empat bidang utama, yaitu bidang kesehatan, ekonomi, pendidikan dan budaya, serta infrastruktur. Penelitian ini ditujukan untuk menjawab bagaimana kegiatan Community Development di bidang Kesehatan oleh Awardee LPDP PK (Persiapan Keberangkatan)-41 bertajuk “Menyapa Indonesia” dalam program Arisan Jamban di dukuh Sebatang, Desa Hargotirto, Kulonprogo? Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Penulis mencari informan melalui teknik snow-ball sampling, observasi dan studi dokumentasi sebagai data sekunder. Hasil dari program ini tercapainya target pembangunan jamban. Melalui program Arisan Jamban masyarakat dapat berperan aktif dalam membangun dan memelihara fasilitas kesehatan berupa jamban yang sehat sehingga kualitas kesehatan masyarakat di dukuh Sebatang semakin mengalami perbaikan dan menuju kemandirian.
Pemberdayaan Masyarakat Dalam Manajemen Bank Sampah di Desa Citaman Kecamatan Ciomas Kota Serang, Banten Irwanto Irwanto; Endi Permata; Didik Aribowo; Irwani Irwani
Ekonomikawan: Jurnal Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Vol 19, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (188.976 KB) | DOI: 10.30596/ekonomikawan.v19i2.3820

Abstract

Setiap harinya manajemen sampah rumah tangga atau sampah domestik semakin meningkat, keaktifan dari peran masyarakat di desa Citaman dalam mengelola sampah sangat dibutuhkan. Oleh karenanya, kegiatan pengabdian masyarakat sangat membantu masyarakat desa Citaman dalam mengelolah sampah yang baik untuk sampah organik maupun non organik. Permasalahan dalam kegiatan ini adalah bagaimanakah cara memberikan pengetahuan kepada masyarakat mengenai pentingnya bank sampah dalam masyarakat untuk memilah-milah jenis sampah menjadi barang-barang kerajinan yang bernilai ekonomi. Metode pengabdian masyarakat yang dilakukan adalah dengan kegiatan diskusi pemberdayaan kepada masyarakat Citaman RT 08, RW 13 pada kecamatan Ciomas di lokasi, yaitu di Pedukuhan Desa Citaman, Kecamatan Ciomas Serang Banten.Hasil kegiatan ini dapat disimpulkan bahwa kegiatan pengabdian masyarakat di Citaman memberikan bekal keterampilan kepada masyarakat untuk mengelola bank sampah, dengan upaya mengurangi dan memanfaatkan ulang. Kegiatan pengabdian ini cukup efektif karena bahan-bahan yang diperlukan ada di sekitar masyarakat setempat yaitu dengan dihasilkan suatu produk kerajinan dari sampah, berupa lampion dan bunga dari sedotan bekas, pigura dan tempat pensil dari karton dan plastik bekas dari tempat minuman.
Upaya Peningkatan Literasi Keuangan Pengurus BUMDES Melalui Pelatihan Keuangan di Kecamatan Cimaung Kabupaten Bandung Rita Zulbetti; Perwito Perwito; Vina Anggilia Puspita
Ekonomikawan: Jurnal Ilmu Ekonomi dan Studi Pembangunan Vol 19, No 2 (2019)
Publisher : UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH SUMATERA UTARA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (276.492 KB) | DOI: 10.30596/ekonomikawan.v19i2.3824

Abstract

Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat ini bertujuan untuk memetakan tingkat literasi keuangan dan meningkatkan pemahaman tentang literasi keuangan pengurus BUMDes di Kecamatan Cimaung Kabupaten Bandung. Kegiatan ini dibagi menjadi tiga tahap, yaitu tahap survei, tahap pelatihan serta tahap praktek. Tingkat literasi keuangan yang di survei berdasarkan konsep, yaitu pemahaman/pengetahuan, keterampilan, dan kepercayaan terhadap lembaga keuangan. Sedangkan Lembaga Jasa Keuangan yang ditanyakan meliputi Bank, Asuransi dan Perusahaan Pembiayaan. Survei awal menunjukkan bahwa tingkat literasi keuangan pengurus BUMDes yang well literate untuk Bank sebesar  38,90% dan not literate untuk Perusahaan Pembiayaan sebesar 68,00%. Dari hasil tersebut diketahui masih perlu dilakukan peningkatan program pendidikan literasi keuangan dalam rangka membuka akses pengurus BUMDes ke Bank, Asuransi serta Perusahaan Pembiayaan. Setelah pelatihan ada peningkatan tingkat literasi keuangan pengurus BUMDes well literate untuk Bank menjadi sebesar 41s,35% dan penurunan indeks not literate untuk Perusahaan Pembiayaan menjadi sebesar 27,35%. Pengurus BUMDes sudah bisa membuat laporan keuangan sederhana, agar bisa memenuhi kewajiban membuat laporan keuangan bulanan dengan cara yang transparan dan jujur bagi bisnis-bisnis di BUMDes  tersebut.

Page 1 of 1 | Total Record : 10