cover
Contact Name
Dede Kurniadi
Contact Email
dede.kurniadi@sttgarut.ac.id
Phone
-
Journal Mail Official
informatika@sttgarut.ac.id
Editorial Address
-
Location
Kab. garut,
Jawa barat
INDONESIA
Jurnal Algoritma
ISSN : 14123622     EISSN : 23027339     DOI : -
Core Subject : Science,
Jurnal Algoritma merupakan media publikasi hasil penelitian dosen maupun mahasiswa dalam kajian bidang Teknologi Informasi, Sistem Informasi, dan Rekayasa Perangkat Lunak.
Arjuna Subject : -
Articles 1,253 Documents
Rancang Bangun Aplikasi Edukasi Pariwisata Garut Berbasis Android Menggunakan Metode Multimedia Development Life Cycle Eri Satria; Ade Sutedi; Putri Permatasari
Jurnal Algoritma Vol 19 No 1 (2022): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.19-1.1050

Abstract

Garut merupakan salah satu kota yang berada di provinsi Jawa Barat yang terkenal dengan destinasi wisata keindahan alamnya, namun dari hasil observasi dan wawancara permasalahan yang dialami para wisatawan saat ini adalah kesulitan dalam mendapatkan informasi mengenai sejarah, akses rute lokasi tempat wisata yang dituju. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang bangun aplikasi berbasis android tentang edukasi parawisata. Metode yang digunakan dalam rancang bangun aplikasi ini menggunakan Multimedia Development Life Cycle yang di mana tahapan pelaksanaannya meliputi Concept, Design, Material Collecting, Assembly, Testing dan Distribution dengan melakukan pengujian alpha dan beta, sedangkan untuk bahasa pemograman digunakan pemograman Dart dan NoSQL Firebase sebagai basis datanya. Penelitian ini menghasilkan Aplikasi Edukasi Parawisata di Kabupaten Garut Berbasis Android yang telah dilengkapi dengan fitur chatting untuk memudahkan pengguna dalam berkomunikasi dengan pengelola wisata, google maps untuk memberi informasi mengenai rute lokasi wisata, dan edukasi mengenai sejarah tempat wisata yang disajikan dalam bentuk fitur multimedia.
Perancangan Aplikasi Promosi Katalog Mebel Menggunakan Teknologi Augmented Reality Ade Sutedi; Dewi Tresnawati; Rizwan Faiz
Jurnal Algoritma Vol 19 No 1 (2022): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.19-1.1051

Abstract

Layanan proses promosi dengan memanfaatkan teknologi saat ini tidak hanya dimanfaatkan oleh mereka para pemilik usaha yang besar saja, tetapi sekarang usaha lain pun juga membutuhkannya dalam mendukung kegiatan usahanya. Di era teknologi saat ini, banyak proses bisnis bagi pemilik usaha yang menggunakan dan memanfaatkan teknologi informasi sehingga proses promosi menjadi lebih mudah, efektif dan efisien. Salah satunya dengan menerapkan teknologi Augmented Reality yang dapat memberikan visualisasi berbeda kepada para pembeli. Tujuan penelitian ini adalah merancang aplikasi berbasis Augmented Reality sebagai media untuk promosi barang mebel dengan menampilkan objek 3D pada sampel atau majalah yang telah di pasang marker. Metodologi yang digunakan adalah Multimedia Development Life Cycle (MDLC) yang di mana tahapan pelaksanaannya meliputi Concept, Design, Material Collecting, Assembly, Testing dan Distribution. Kemudian pengujian alpha dengan menggunakan metode Black Box Testing. Hasil dari penelitian ini berupa Aplikasi Promosi Katalog Mebel Menggunakan Teknologi Augmented Reality.
Sistem Informasi Pengelolaan Surat Online Desa Menggunakan Metode Rational Unified Procces Berbasis Web Raden Erwin Gunadhi Rahayu; Ade Sutedi; Valentiana Anggun Rahayu
Jurnal Algoritma Vol 19 No 1 (2022): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.19-1.1052

Abstract

Layanan administrasi berbasis web saat ini tidak hanya untuk pemerintah di tingkat kota atau daerah, tetapi sekarang desa juga membutuhkannya untuk mendukung kegiatannya. Di era teknologi saat ini, banyak pelayanan desa yang menggunakan dan memanfaatkan teknologi informasi sehingga proses pelayanan akan muda, transparan dan cepat. Salah satunya adalah pelayanan dalam hal surat menyurat. Saat ini, pencatatan surat di Desa Mekarsari Cilawu Garut dilakukan secara manual dengan cara menuliskan daftar surat masuk dan kertas pada buku catatan kertas. Hal ini bisa menyebabkan kesalahan (human-eror) serta kesulitan dalam proses pencarian data. Untuk itu dibutuhkan suatu sistem yang bisa menangani permasalahan tersebut dan dapat membantu kinerja pegawai dalam hal surat menyurat di Desa Mekarsari. Metodologi penelitian yang digunakan adalah Rational Unified Process (RUP) yang meliputi Inception, Elaboration, Construction. Kemudian menggunakan pemodelan Unified Modelling Language (UML) dan pengujian dengan menggunakan metode Black Box Testing. Hasil penelitian ini adalah berupa sistem informasi pengelolaan surat online desa berbasis web yang dapat membantu pekerjaan aparatur pemerintahan di Desa Mekarsari dan juga memudahkan penduduk desa dalam memperoleh informasi tentang pelayanan atau informasi lainnya.
Rancang Bangun Aplikasi Event Organizer Wisata Garut Berbasis Web Raden Erwin Gunadhi Rahayu; Dini Destiani Siti Fatimah; Fikri Sukmajaya
Jurnal Algoritma Vol 19 No 1 (2022): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.19-1.1055

Abstract

Wisatawan mempunyai beragam keinginan seperti ada yang ingin mengadakan sebuah acara di tempat liburan ada juga yang hanya sekedar berlibur, namun bagi wisatawan yang hendak mengadakan suatu acara di tempat wisata akan mengalami kesulitan karena harus survey langsung kelokasi untuk menetahui akomodasi biaya, dan juga menyiapkan beberapa peralatan yang dibutuhkan untuk penunjang acara. Penelitian ini bertujuan untuk membuat aplikasi event organizer di tempat wisata Garut berbasis web untuk membantu memudahkan wisatawan yang hendak berwisata sambil mengadakan suatu event atau acara agar liburannya lebih menarik. Metodologi dalam perancangan aplikasi ini adalah Rational Unified Process (RUP) dengan bebrapa tahapan yaitu Inception, Elaboration, Construction, Transittion serta menggunakan pemodelan Unified Modeling Language (UML). Hasil dari penelitian ini berupa aplikasi event organizer wisata garut berbasis web.
Perancangan Aplikasi Pengenalan Teknik Dasar Pencak Silat untuk Anak Menggunakan Teknologi Augmented Reality Dewi Tresnawati; Asep Deddy Supriatna; Aldi Nur Puadi
Jurnal Algoritma Vol 19 No 1 (2022): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.19-1.1059

Abstract

Metode pembelajaran pencak silat pada anak saat ini dirasakan kurang menarik dan tidak efektif, hal ini disebabkan karena media yang digunakan saat ini bersifat konvensional. Sejalan dengan perkembangan teknologi, augmented reality telah mampu meningkatkan interaksi sehingga memberikan hasil yang efektif pada metode pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sebuah media pembelajaran pengenalan teknik dasar pencak silat dengan teknologi Augmented Reality untuk anak yang sebelumnya menggunakan media pembelajaran lain sebagai media penyampaian materi. Metodologi penelitian yang digunakan adalah Multimedia Development Life Cycle, metode ini digunakan untuk menghasilkan produk tertentu dengan tahapan yang ada didalamnya yaitu Concept, Design, Material Collecting, Assembly, Testing, dan Distribution. Hasil dari penelitian ini berupa terciptanya aplikasi pengenalan teknik dasar pencak silat dengan menggunakan Augmented Reality untuk anak. Berdasarkan hasil pengujian beta yang menggunakan skala Likert, 94.4% dengan 10 responden menyatakan bahwa aplikasi yang dikembangkan efektif sebagai media pengenalan teknik dasar pencak silat.
Pengembangan Aplikasi Presensi Karyawan Menggunakan Quick Response Code Berbasis Web dan Android Dede Kurniadi; Yosep Septiana; Muhammad Abdul Yusup Hanifah
Jurnal Algoritma Vol 19 No 1 (2022): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.19-1.1062

Abstract

Presensi merupakan proses pendataan kehadiran baik di sekolah maupun di tempat kerja, dimana presensi sekarang sudah banyak menggunakan teknologi seperti presensi fingerprint, presensi berbasis web, presensi berbasis android, presensi Quick Response Code dan lain-lain, sehingga dengan adanya teknologi tersebut maka pekerjaan akan menjadi lebih mudah, terutama dalam pengelolaan data kehadiran. Tujuan pada penelitian ini adalah untuk membuat rancang bangun Aplikasi Presensi Quick Response Code Berbasis Web dan Android yang dapat memudahkan proses presensi dan rekapitulasi presensi sehingga hasil yang di dapat lebih akurat, kemudian aplikasi tersebut terdapat fitur untuk menginformasikan ketidakhadiran karena sakit ataupun ijin. Metode yang digunakan adalah Extreme Programming (XP), tahapannya yaitu planning, design, coding dan testing. Hasil penelitian ini yaitu Aplikasi Presensi Quick Response Code yang dapat membuat proses presensi lebih akurat, meminimalisir terjadinya human error, memudahkan pengguna dalam menginformasikan sakit dan ijin, serta memudahkan rekapitulasi presensi.
Perancangan Sistem Informasi Materi Siaran Berbasis Web di Stasiun Televisi R Channel Jawa Barat Yosep Septiana; Fitri Nuraeni; R. Mujahid Al-Haq
Jurnal Algoritma Vol 19 No 1 (2022): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.19-1.1068

Abstract

Dalam dunia pertelevisian, materi siaran senantiasa didokumentasikan untuk memonitor sejauh mana proses penyelesaian sebuah program acara. Proses dokumentasi ini juga bermanfaat untuk meninjau jumlah materi yang telah dibuat dan membantu petugas Master Control Room dalam membangun jadwal siaran. R Channel Jawa Barat sebagai stasiun televisi lokal masih menggunakan spreadsheet sebagai media penyimpanan materi siaran. Spreadsheet yang terpisah antara program satu dan lainnya membuat proses pengelolaan data materi siaran menjadi tidak efisien. Data hasil produksi yang tidak bisa dilihat secara langsung oleh tim produksi juga memperlambat proses pelaporan pada Supervisor. Selain itu, petugas siaran juga mengalami hambatan dalam dokumentasi hasil uji kualitas episode terbaru karena tidak adanya tools khusus untuk menyelesaikan proses bisnis ini. Untuk menanganinya, dilakukanlah penelitian dengan menggunakan metodologi Extreme Programming dengan tahapannya yaitu planning, designing, coding, dan testing. Penelitian ini menghasilkan sistem informasi materi siaran berbasis web yang diharapkan dapat menyatukan seluruh data materi siaran dalam suatu sistem informasi, memudahkan petugas dalam mengelola data materi siaran, serta mendokumentasikan hasil uji kualitas episode terbaru.
Perancangan Pengenalan Hewan Laut Berdasarkan Zona Kedalaman Menggunakan Teknologi Augmented Reality Eri Satria; Ayu Latifah; Rifaldi Prasusetyo
Jurnal Algoritma Vol 19 No 1 (2022): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.19-1.1073

Abstract

Pembelajaran pengenalan materi hewan laut disampaikan melalui buku atau gambar. Perlu alternatif pembelajaran melalui penyajian yang menarik sehingga memberi pengalaman baru kepada siswa. Penelitian ini bertujuan untuk membuat aplikasi pembelajaran pengenalan hewan laut berdasarkan zona kedalaman menggunakan teknologi augmented reality. Penelitian dilakukan dengan menggunakan metodologi Research & Development yang terdiri dari tahapan analisis potensi dan masalah, pengumpulan data, desain produk, validasi desain, revisi desain, uji coba produk, revisi produk, uji coba pemakaian, hasil produk dan publikasi produk. Adapun hasil dari penelitian ini merupakan berupa produk aplikasi pengenalan hewan laut yang digunakan sebagai media pembelajaran untuk siswa Sekolah Dasar dengan teknologi terbaru yaitu menggunakan augmented reality dan dilengkapi dengan suara materi objek pada setiap hewan laut sehingga lebih menarik. Penelitian ini diharapkan mampu menjadi alternatif media pembelajaran bagi siswa sekolah dasar dengan nuansa media alat peraga pembelajaran terbaru.
Peran Pembelajaran Akuntansi Terhadap Minat Wirausaha Mahasiswa Learning Manajemen System Sebagai Variabel Moderating Eliya Fatma Harahap
Jurnal Algoritma Vol 19 No 1 (2022): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.19-1.1078

Abstract

Salah satu tantangan besar bagi bangsa Indonesia adalah adanya beban pengangguran termasuk pengangguran terdidik. Diperlukan upaya yang konkret agar jumlah pengangguran dapat ditekan melalui peningkatan jumlah wirausawan di Indonesia. Keberadaan mahasiswa saat ini bukan hanya dituntut untuk bisa menjadi seorang akademisi namun lebih dari itu mahasiswa juga dituntut untuk bisa menjadi seorang wirausahawan. Tujuan penelitian untuk mengetahui peran pembelajaran akuntansi terhadap minat kewirausahaan mahasiswa dengan learning manajemen system (LMS) sebagai variabel moderating. Penelitian ini menggunakan metode studi kasus yaitu suatu metode studi yang eksploratif tentang keseluruhan personalitas dengan subyek penelitian berupa individu, kelompok, lembaga, maupun masyarakat. Faktor kemampuan usaha yang masih rendah pada mahasiswa dilakukan antara lain melalui penerapkan praktik akuntansi sehingga dapat meningkatkan kinerja keuangan bagi dunia usaha. Adapun kendala dalam sistem pembelajaran daring diatasi dengan penggabungan pembelajaran tatap muka (Hybrid Learning) dan Learning Management System. Berkembangnya wirausaha muda merupakan stimulus bagi kegiatan yang dapat membantu memajukan perekonomian di Indonesia.
Perancangan Sistem Informasi Akademik Berbasis Web di SMK YABP 1 Garut Ridwan Setiawan; Yoga Handoko Agustin; Ditdit Putuwenda; Dendi Ramdani
Jurnal Algoritma Vol 19 No 1 (2022): Jurnal Algoritma
Publisher : Institut Teknologi Garut

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33364/algoritma/v.19-1.1086

Abstract

Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) YABP 1 Garut merupakan lembaga pendidikan yang di mana pada saat ini kegiatan operasional pembelajaran, baik dalam administrasi, absensi, dan penilaian menggunakan sistem manual dalam kertas dan buku-buku induk data sehingga membutuhkan waktu yang cukup lama untuk melakukan kegiatan-kegiatan perekapan ataupun pengelolaannya sehingga dalam jangka waktu panjang akan menyebabkan penumpukan data karena jumlah data guru dan data siswa yang cukup banyak maka data yang ditampung akan semakin besar dan memperlambat kinerja untuk menyajikan informasi secara cepat dan tepat. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan sistem informasi akademik yang meliputi data guru, data siswa, data kelas, jadwal kelas, dan nilai. Metodologi yang digunakan adalah Rational Unified Process dan pemodelan yang digunakan adalah Unified Modeling Language. Luaran dari penelitian ini adalah sistem informasi akademik sekolah SMK YABP 1 Garut berbasis web. Sistem informasi akademik berbasis web ini diharapkan dapat membantu memberikan informasi terkait data guru, data siswa, pendataan kelas, jadwal kelas dan nilai untuk pengajar, siswa, dan orang tua/wali siswa.