cover
Contact Name
Ir. Gigih Forda Nama, S.T., M.T.I., IPM.
Contact Email
gigih@eng.unila.ac.id
Phone
+6285289774152
Journal Mail Official
jitet@eng.unila.ac.id
Editorial Address
Jl. Prof. Soemantri Brojonegoro No. 1 Bandar Lampung 35145
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan
Published by Universitas Lampung
ISSN : 23030577     EISSN : 28307062     DOI : DOI: 10.23960/jitet
Core Subject : Science,
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan (JITET) merupakan jurnal nasional yang dikelola oleh Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik (FT), Universitas Lampung (Unila), sejak tahun 2013. JITET memuat artikel hasil-hasil penelitian di bidang Informatika dan Teknik Elektro. JITET berkomitmen untuk menjadi jurnal nasional terbaik dengan mempublikasikan artikel berbahasa Indonesia yang berkualitas dan menjadi rujukan utama para peneliti.
Articles 202 Documents
Search results for , issue "Vol 12, No 3 (2024)" : 202 Documents clear
RANCANG BANGUN PEMILAH SAMPAH LOGAM DAN NON LOGAM OTOMATIS Azhari, Ega; Suppa, Rinto; Mukramin, Mukramin
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 12, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4721

Abstract

Pemilahan sampah menjadi logam dan non logam merupakan langkah penting dalam pengelolaan limbah untuk mendukung upaya daur ulang dan pengurangan dampak lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem pemilah sampah logam dan non logam secara otomatis. Sistem ini menggunakan sensor-proxsimity induktif dan proxsimity kapasitif untuk mendeteksi dan memilah sampah berdasarkan jenisnya. Pada tahap perancangan, sistem dibangun dengan memanfaatkan mikrokontroler sebagai otak pengendali. Sensor Proxsimity digunakan untuk mengidentifikasi material sampah yang masuk ke dalam sistem. Rancang bangun pemilah sampah logam dan non-logam otomatis bertujuan untuk meningkatkan efisiensi dalam proses pengelolaan sampah. Beberapa tujuan termasuk mengurangi keterlibatan manual, meminimalkan pencemaran lingkungan, mendukung daur ulang yang efektif, optimalisasi penggunaan sumber daya, peningkatan keselamatan pekerja, integrasi teknologi pintar, fleksibilitas sistem, pemantauan dan pelaporan, meningkatkan kesadaran lingkungan, dan kemudahan pemeliharaan. Dengan mencapai tujuan ini, rancangan ini diharapkan dapat memberikan kontribusi positif pada pengelolaan sampah secara keseluruhan.Keywords: Rancang Bangun, Mikrokontroler, Logam, Non logam, Proxsimity.
EVALUASI TINGKAT KAPABILITAS E-GOVERNMENT DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN LAMONGAN MENGGUNAKAN FRAMEWORK COBIT 5 Farizd, Mohammad; Mukaromah, Siti; Wulansari, Anita
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 12, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4766

Abstract

Penerapan teknologi informasi berperan penting dalam menyediakan dan menyederhanakan proses bisnis terhadap sebuah instansi. Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Lamongan telah melakukan pengimplementasian e-government atau sering dikenal dengan SPBE. Dalam pelaksanaan manajemen risiko keamanan informasi pada e-government di Diskominfo Kabupaten Lamongan masih belum mencapai tingkat optimal. Sehingga perlu diperlukannya pengukuran tingkat kapabilitas melalui penerapan kerangka kerja COBIT 5 denagan proses yang diukur yaitu APO12 Mengelola Risiko, APO13 Mengelola Keamanan, dan DSS05 Mengelola Layanan Keamanan. Hasil tingkat kapabilitas dari manajemen risiko keamanan informasi pada Diskominfo Kabupaten Lamongan terhadap proses APO12 dan DSS05 berada level 1 sedangkan APO13 mencapai pada level 2. Dengan demikian, ketiga proses tersbeut telah dijalankan dan sebagian besar pencapaiannya didukung oleh bukti yang cukup serta untuk proses APO13 telah diterapkan dan dikelola dengan tepat.
KOMPARASI PERFORMA MODEL BERBASIS ALGORITMA RANDOM FOREST DAN LIGHTGBM DALAM MELAKUKAN KLASIFIKASI DIABETES MELITUS GESTASIONAL Prasetyo, Bagus Rizky; Wahyuni, Eka Dyar; Kusumantara, Prisa Marga
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 12, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4817

Abstract

Diabetes melitus gestasional (DMG) merupakan suatu kondisi yang ditandai dengan adanya kenaikan level dalam kandungan gula darah seorang ibu pada masa kehamilan. Ibu yang terindikasi menderita diabetes melitus gestasional berpotensi mengidap beberapa komplikasi serius apabila tidak ditangani dengan baik. Deteksi dini melalui penggunaan data rekam medis dilakukan sebagai langkah preventif pencegahan komplikasi dikemudian hari. Kerangka kerja CRISP-DM digunakan dalam pembangunan model. Data diperoleh dari poli kandungan Rumah Sakit Islam Surabaya Jemursari dengan jumlah 270 baris dan 20 kolom. Setelah melalui fase persiapan data, tersisa 267 baris dan 11 kolom yang digunakan untuk pembuatan model. Pemodelan dilakukan dalam 18 skenario. Skenario terbaik merupakan random forest parameter default dengan penanganan class imbalance menggunakan ADASYN pada proporsi data 70:30. Model tersebut menghasilkan accuracy sebesar 88%, precision sebesar 27%, recall sebesar 100%, dan f1 sebesar 43%.Keywords: Random Forest; LightGBM; Diabetes Melitus Gestasional; Klasifikasi
ANALISIS PERBANDINGAN KUALITAS DAYA LISTRIK BERDASARKAN HARMONISA PADA MOTOR LISTRIK DENGAN SUPLAI TENAGA SURYA DAN PLN Samiaji, Ghani; Multi, Abdul; Rozak, Ojak Abdul; Faturrachman, Luthfi
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 12, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4876

Abstract

PLTS off-grid adalah pembangkit listrik yang tidak terhubung ke jaringan dan menggunakan media penyimpanan seperti baterai untuk menyimpan daya pada malam hari atau pada saat intensitas matahari berkurang serta pada saat listrik padam dari PLN.  Penelitian ini membahas tentang THD pada beban motor listrik dengan sumber yang digunakan untuk melakukan pengukuran serta analisis plts off-grid dan sumber pln, setelah itu, dilakukan perbandingan pada harmonisa arus dan tegangan, lalu kemudian disimulasikan menggunakan software ETAP 12.6. Hasil penelitian dan analisis nilai harmonisa dengan mengambil nilai rata-rata THDv dan THDi pada motor listrik 1 fasa, lalu dilakukan perbandingan dengan standard yang berlaku yaitu Standard Institute of Electrical and Electronic Engineers (IEEE) 519: 2014). Kemudian dihitung menggunakan persamaan. Hasil analisis menunjukkan nilai THDv pada motor listrik yang bersumber dari PLN dan PLTS sebesar 2,3 % yang berarti masih dalam batas standar dan hasil deviasi sebesar 0%. Sedangkan nilai THDi pada motor listrik yang bersumber dari PLN sebesar 7,7 % serta sumber dari PLTS sebesar 7,2 % yang berarti dari kedua pengukuran masih dalam batas standar IEEE dan terjadi perbandingan pengukuran THDi tersebut dengan nilai sebesar 6,4 %. Nilai perbandingan tersebut dapat mempengaruhi kualitas daya listrik
IMPLEMENTASI SISTEM PAKAR DIAGNOSA PENYAKIT PADA SAPI BERBASIS WEB MENGGUNAKAN METODE FORWARD CHAINING Siska Puspitarani; Wafik Andini; Reina Dewi Masitoh; Viktor Handrianus Pranatawijaya; Ressa Priskila
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 12, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4368

Abstract

Kemajuan informasi teknologi telah membuka jalan bagi terciptanya sistem yang dapat membantu dalam mendiagnosa penyakit pada sapi dan hewan ternak lainnya. Tulisan ini membahas proses pembuatan sistem pakar berbasis web yang menggunakan pendekatan Forward Chaining untuk mendiagnosa penyakit sapi. Pendekatan ini memungkinkan sistem untuk membuat diagnosis penyakit menggunakan gejala yang diinputkan oleh pengguna. Tantangan yang dihadapi oleh para peternak sapi dalam mengenali gejala-gejala penyakit ternak yang berpotensi mendorong dilakukannya penelitian ini. Sistem pakar yang disarankan akan membantu dalam diagnosis penyakit sapi dan menyediakan perawatan yang sesuai. Instalasi sistem, tahap penelitian, dan hasil pengujian langsung dalam artikel ini. Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan hewan, khususnya sapi, dan berfungsi sebagai sumber daya bagi mereka yang akan membuat sistem pakar di masa depan.
DETEKSI ANOMALI MENGGUNAKAN ENSEMBLE LEARNING DAN RANDOM OVERSAMPLING PADA PENIPUAN TRANSAKSI KEUANGAN Saputra, Dewa Raka Krisna; Via, Yisti Vita; Sihananto, Andreas Nugroho
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 12, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4910

Abstract

Di era digital, transaksi keuangan semakin beralih ke metode nontunai, karena sifatnya yang nyaman dan efisien. Namun, peningkatan penggunaan kartu kredit dan transaksi online juga meningkatkan risiko kejahatan finansial. Penelitian ini mengkaji metode ensemble learning dan random oversampling dalam mendeteksi anomali pada transaksi keuangan, khususnya penipuan kartu kredit. Algoritma klasifikasi yang digunakan meliputi Decision Tree (DT), Random Forest (RF), Logistic Regression (LR), dan Naive Bayes (NB), dengan pendekatan ensemble learning seperti Bagging, Boosting, dan Stacking. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode ensemble learning secara signifikan meningkatkan performa deteksi penipuan dibandingkan model dasar (base model). Khususnya teknik stacking menunjukkan peningkatan AUC yang signifikan, dengan beberapa algoritma mencapai AUC sempurna (1.00). Random Forest (RF) dengan metode ensemble learning menunjukkan performa yang sangat konsisten dan optimal dalam mendeteksi anomali penipuan. Penelitian ini menegaskan bahwa metode ensemble learning, terutama stacking, efektif dalam membedakan antara transaksi sah dan mencurigakan, sehingga dapat diandalkan untuk deteksi penipuan keuangan.
PERANCANGAN USER INTERFACE DAN USER EXPERIENCE APLIKASI RENTAL MOBIL INDOCAR BERBASIS MOBILE MENGGUNAKAN METODE DESIGN THINKING Maulana, Razif Raihan
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 12, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4442

Abstract

CV. Indocar Putra Daerah atau yang biasa disebut Indocar adalah sebuah perusahaan rental mobil. Dengan menggunakan metode design thinking, Indocar saat ini sedang mengembangkan aplikasi mobile untuk penyewaan mobil untuk mencapai hasil desain UI dan UX yang sesuai dengan kebutuhan pengguna. Dalam tahap desain, pendekatan yang dilakukan tidak hanya berfokus pada apa yang dilihat dan dirasakan oleh pengguna (user interface), tetapi juga pada pengalaman pengguna (user experience). Metode penelitian yang digunakan adalah strategi perpaduan, menyebarkan kuesioner, dan mencari informasi melalui buku atau jurnal yang berhubungan dengan eksplorasi. Pengujian kegunaan atau usability testing dilakukan untuk memahami bagaimana perjalanan dan pengalaman pengguna saat menggunakan aplikasi yang telah dirancang. Dengan cara ini, dapat diketahui apakah aplikasi tersebut sudah berfungsi dengan baik dan efisien bagi pengguna atau belum. Untuk memperoleh hasil pengujian, digunakan platform Maze.co dengan hasil direct success rata-rata mendapatkan hasil 80-100% dari 1-6 pertanyaan dan hasil System Usability Scale (SUS) yang didapat dalam aplikasi penyewaan kendaraan ini menghasilkan skor SUS 85,9 skor tersebut mendapatkan hasil B dengan adjective ratings excellent.
ALAT MONITORING DETAK JANTUNG PORTABLE MENGGUNAKAN SENSOR MAX30102 Ramlan Bugis, Elmi Ramlan; Nur’Aidha, Amalia C.; Kumarajati, Dhananjaya Yama Hudha
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 12, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4504

Abstract

Heart disease is a condition in which the heart cannot function properly and is one of the leading causes of death worldwide. This research aims to develop a device to identify the electrical activity generated by the heart, as the heart contracts by using electronic components to monitor and record a person's heartbeat. The tool to detect heart rate is made simple, lightweight and small that can be carried or moved easily. Tests were carried out by comparing measurements of tools made with Oximeter and showed an error rate of 6.41%. The average error based on the data obtained is 2.61%. By considering the disturbances that occur during measurement, it is certain that the monitoring tool made works well.
IMPLEMENTASI LOGIKA FUZZY PADA RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PARKIR BERBASIS WEB DI UNIVERSITAS ISLAM BALITAR Saputra, Danang; Lestanti, Sri; Rahmat, Mohammad Faried
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 12, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.5087

Abstract

Sistem manajemen parkir dan fasilitas parkir memiliki peranan penting dalam pelayanan fasilitas umum. Kualitas layanan parkir yang efektif, efisien, dan aman sangat diperlukan untuk memberikan pengalaman yang positif kepada pengguna fasilitas. Universitas Islam Balitar, yang mengalami pertumbuhan pesat dalam jumlah mahasiswa, menghadapi tantangan dalam pengelolaan parkir sepeda motor. Penelitian ini bertujuan untuk mengatasi permasalahan parkir di Unisba dengan mengembangkan sistem informasi parkir berbasis web yang menggabungkan konsep logika fuzzy metode Tsukamoto dan QR Code. Logika fuzzy metode Tsukamoto berhasil mengatasi ketidakpastian dalam pengambilan keputusan mengenai ketersediaan tempat parkir. QR Code efektif mengumpulkan data kendaraan masuk dan keluar, serta ketersediaan tempat parkir dengan cepat dan akurat. Penelitian ini mengadopsi pendekatan pengembangan sistem dengan langkah analisis kebutuhan, perancangan, implementasi, dan pengujian. Pengujiansistem oleh dua orang ahli diperoleh rata-rata skor sebesar 91%. Pengujian pengguna dengan menyebar kuisioner secara acak dengan Google Form diperoleh rata-rata skor sebesar 88,67%. Pengujian akurasi sistemdengan membandingkan hasil data total kendaraan yang parkir, antara perhitungan manual oleh manusia pada program excel, perhitungan oleh program google colab, dan hasil perhitungan oleh program sistem dengan metode fuzzy Tsukamoto. Hasil perbandingan berupa nilai error (%) diperoleh nilaierror 0% sesuai yang diharapkan pada skenario pengujian.
IMPLEMENTASI METODE USER CENTERED DESIGN DALAM PERANCANGAN UI/UX PURWARUPA APLIKASI LACAKIN Hariansyah, Hariansyah
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol 12, No 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4602

Abstract

Pada era digital saat ini, smartphone dan internet telah menjadi kebutuhan pokok dengan lebih dari 73,7% populasi Indonesia mengakses internet dan 250 juta pengguna smartphone. Meskipun demikian, banyak aplikasi mobile mengalami masalah pada antarmuka pengguna yang sulit dipahami, disebabkan kurangnya keterlibatan pengguna dalam proses perancangan. Aplikasi mobile memiliki peran penting di berbagai sektor, termasuk layanan medis, ekonomi, pendidikan, dan agama. Dalam konteks belanja online yang semakin populer, pengguna sering membutuhkan jasa ekspedisi untuk pengiriman barang. Namun, pengecekan nomor resi pengiriman sering kali memakan waktu karena pengguna harus memeriksa secara manual melalui berbagai platform ekspedisi. Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan antarmuka pengguna (UI) dan pengalaman pengguna (UX) untuk purwarupa aplikasi LacakIn, yang memudahkan pengguna dalam melacak pengiriman barang dan mengecek tarif pengiriman dari berbagai ekspedisi dalam satu platform. Metode yang digunakan adalah User Centered Design (UCD) yang melibatkan pengguna secara langsung untuk memastikan kebutuhan dan preferensi mereka terpenuhi. Melalui observasi dan wawancara singkat, informasi penting dikumpulkan untuk merancang UI/UX yang intuitif dan responsif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi UCD efektif dalam meningkatkan kepuasan pengguna terhadap aplikasi LacakIn.

Page 4 of 21 | Total Record : 202