cover
Contact Name
Ir. Gigih Forda Nama, S.T., M.T.I., IPM.
Contact Email
gigih@eng.unila.ac.id
Phone
+6285289774152
Journal Mail Official
jitet@eng.unila.ac.id
Editorial Address
Jl. Prof. Soemantri Brojonegoro No. 1 Bandar Lampung 35145
Location
Kota bandar lampung,
Lampung
INDONESIA
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan
Published by Universitas Lampung
ISSN : 23030577     EISSN : 28307062     DOI : DOI: 10.23960/jitet
Core Subject : Science,
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan (JITET) merupakan jurnal nasional yang dikelola oleh Jurusan Teknik Elektro Fakultas Teknik (FT), Universitas Lampung (Unila), sejak tahun 2013. JITET memuat artikel hasil-hasil penelitian di bidang Informatika dan Teknik Elektro. JITET berkomitmen untuk menjadi jurnal nasional terbaik dengan mempublikasikan artikel berbahasa Indonesia yang berkualitas dan menjadi rujukan utama para peneliti.
Articles 202 Documents
Search results for , issue "Vol. 12 No. 3 (2024)" : 202 Documents clear
EVALUASI KEPUASAN PENGGUNAAN LEARNING MANAGEMENT SYSTEM CANVAS PADA MAHASISWA MSIB MENGGUNAKAN MODEL TAM DAN MODEL ISSM Simaremare, Eklesia; Mukaromah, Siti; Wulansari, Anita
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 12 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4918

Abstract

Seiring perkembangan teknologi informasi, penggunaan Learning Management System (LMS) dalam pendidikan semakin meningkat, terutama dengan penggunaan LMS Canvas oleh PT. Revolusi Cita Edukasi (RevoU Tech Academy) sebagai mitra resmi program MSIB. Learning Management System Canvas dipilih karena kemampuannya dalam menyediakan  pembelajaran daring yang interaktif dan efisien. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi kepuasan dan niat keberlanjutan penggunaan Learning Management System Canvas pada mahasiswa MSIB menggunakan model Technology Acceptance Model (TAM) dan Information System Success Model (ISSM). Dengan melibatkan data dari 290 mahasiswa MSIB di RevoU Tech Academy di lakukan analisis dengan teknik SEM-PLS menggunakan SmartPLS 3.2.9, melalui uji outer model, inner model, dan hipotesis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa persepsi mudah penggunaan (perceived ease of use), persepsi kegunaan (perceived usefulness), dan kepuasan pengguna (user satisfaction) secara signifikan berpengaruh terhadap niat untuk terus menggunakan LMS Canvas. Penelitian ini memberikan wawasan yang berharga bagi RevoU dalam memahami penerimaan mahasiswa terhadap LMS Canvas, serta sebagai dasar evaluasi untuk meningkatkan dan mengembangkan LMS Canvas dan pendekatan pembelajaran daring mereka.
RANCANG BANGUN PEMBANGKIT LISTRIK TENAGA BAYU UNTUK PENERANGAN GUBUK DI SAWAH Mahendra, Yoga; Subarwanti, Yunita; Rikarda, Willy Artanika
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 12 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4919

Abstract

Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk memanfaatkan energi alam yaitu tenaga angin untuk penerangan gubuk di sawah. Salah satu daerah di Desa Sidorejo Kec. Sekampung Udik, Lampung Timur merupakan salah satu daerah pesawahan yang minim dengan penerangan dan jauh dari jaringan listrik. Penerangan pada daerah tersebut masih sangat minim, sehingga warga yang menginap di sawah hanya menggunakan penerangan seadanya. Pada penelitian ini alat dan bahan yang digunakan yaitu generator AC 500 Watt lowspeed, Rechtifier, Accumulator 12 V 45 Ampere Hours, Solar Charger Controller, Power Inverter DC to AC, Lampu LED 20 Watt, Tiang Penyangga, Pipa PVC, Kabel, Watt Meter, MCB. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen. Untuk mendapatkan data, peneliti menggunakan Metode Research and Development (R&D). Akan tetapi objek penelitian ini lebih menekan kepada hasil pengujian, yaitu pengujian generator untuk menghasilkan energi listrik, pengujian generator dilakukan pada dilakukan pada pukul 10.00-16.00 WIB dengan mencatat 2 jam sekali selama 2 bulan, menghasilkan daya rata-rata sebesar 3 A, pada pengujian penerangan yang dilakukan selama 2 bulan PLTB dengan baterai penyimpanan daya sebesar 540 Ah mampu menghidupkan lampu dengan beban daya 40 watt selama 12 jam pada gubuk sawah.
IMPLEMENTASI ALGORITMA K-MEANS UNTUK KLASTERISASI DALAM PENGELOLAAN PERSEDIAAN OBAT (STUDI KASUS : APOTEK NAZA) Fitriyani, Dede; Jajuli, Mohamad; Garno, Garno
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 12 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4921

Abstract

Apotek Naza plays an important role in providing medicines to the community. This study utilizes sales data from Apotek Naza for the period of July to December 2023. The K-Means algorithm is used to cluster the medicine data into clusters representing different sales patterns. The Elbow Method is employed to determine the optimal number of clusters (K) based on the Sum of Square Error (SSE). Evaluation is conducted using the Silhouette Coefficient (SC) to measure the quality of the resulting clusters. The analysis results show that the distribution of medicines in each cluster is as follows: 13.7% or 70 items are classified in the high-usage cluster (Cluster 0 - High), 57.5% or 294 items are classified in the medium-usage cluster (Cluster 1 - Medium), and 28.8% or 147 items are classified in the low-usage cluster (Cluster 2 - Low). This indicates a dominance of medium-usage medicines in the Apotek Naza dataset. The obtained Silhouette Score is 0.520, indicating that the clustering is well performed. According to Table 2.1 on the criteria for measuring clustering based on the Silhouette Coefficient (SC), this score indicates that the resulting clusters are fairly compact and well-separated from each other. Keywords: Medicine Inventory, Data Mining, K-Means, KDD, Elbow Method, Silhouette Coefficient
PENERAPAN ALGORITMA K-MEANS CLUSTERING DATA GIZI BALITA PADA UPTD PUSKESMAS BUMI AGUNG febriansyah, febriansyah
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 12 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4923

Abstract

Abstrak. Pengelompokan data gizi balita pada UPTD Puskesmas Bumi Agung masih manual, sehingga membutuhkan waktu yang lama untuk mengelompokkan data penyakit pasien. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang dan membangun sebuah sistem Penerapan Algoritma K-Means Clustering Data gizi balita yang dapat membantu pihak UPTD Puskesmas Bumi Agung dalam melakukan penggelompokkan data gizi balita dengan menggunakan Algoritma K-Means. Algoritma klasterisasi pengelompokkan data berdasarkan titik pusat klaster (centroid) terdekat dengan data. Cluster yang digunakan dalam penelitian ini  ada 3 cluster yaitu cluster 0, cluster 1 dan cluster 2, Adapun metode pengembangan sistem yang digunakan adalah metode Rapid Application Development (RAD) dengan tahap Requirements Planning (Perencanaan Persyaratan), RAD Design Workshop, Implementation (Penerapan). Metode pengujian menggunakan Black Box Testing yang menghasilkan nilai rata-rata ahli database 4,0, ahli Algoritma 4,0, ahli interface 3,5, ahli fungsionalitas sistem 3,75 sehingga didapatkan nilai rata-rata 3,77 dan pengujian pada user 4 didapatkan rata-rata 3,78. Penelitian ini menghasilkan sistem Penerapan Algoritma K-Means Clustering Data gizi balita yang dapat melakukan pencarian data, penyimpanan dan pengelompokan data gizi balita.
PROTOTIPE PENGUKUR VOLUME BEJANA UKUR STANDAR BERBASIS INTERNET OF THINGS DALAM TERA DAN TERA ULANG POMPA UKUR BAHAN BAKAR MINYAK Hastariyadi, R. Bagus Ali; Sani, Sathya Muhfian; -, Gianto
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 12 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4931

Abstract

Dalam bidang perdagangan, perlindungan konsumen merupakan hal yang sangat penting, terlebih lagi pada pengisian bahan bakar minyak yang telah diatur dalam Syarat Teknis Dirjen Perlindungan Konsumen dan Tertib Niaga No 121 Tahun 2020 tentang pengujian tera dan tera ulang pompa ukur bahan bakar minyak. Dalam proses tera dan tera ulang selalu memakan waktu yang lama. Pengamatan yang teliti dan waktu yang lebih lama dibutuhkan untuk menghindari kesalahan pembacaan seperti kesalahan paralaks. Sehingga perlu dirancang cara pengukuran manual ke digital dengan memanfaatkan sensor ultrasonik mengukur ketinggian dan hubungannya dengan skala pembacaan manual pada BUS. Metode kalibrasi alat pada penelitian ini menggunakan regresi linear antara pengukuran jarak permukaan air dengan sensor yang dibandingkan dengan volume yang terbaca di bejana ukur standar.  Hasil perancangan memiliki akurasi 99,7% dan presisi 99,9% dengan rata rata error 0,176%. Prototipe ini mampu secara otomatis mengunggah data hasil pengujian kedalam Google Spreadsheet berbasis IoT dan secara otomatis menandai hasil pengujian yang melebihi toleransi. Sehingga pengujian berjalan lebih cepat dan praktis tanpa perlu lagi melakukan pencatatan pengujian secara manual serta mengurangi kesalahan paralaks ketika pembacaan skala bejana.In the field of trade, consumer protection is very important, especially in filling fuel oil which has been regulated in the Technical Requirements of the Directorate General of Consumer Protection and Trade Order No. 121 of 2020 concerning the testing of calibration and recalibration of fuel oil measuring pumps. The calibration and recalibration process always takes a long time. Careful observation and longer time are needed to avoid reading errors such as parallax errors. So it is necessary to design a manual to digital measurement method by utilizing an ultrasonic sensor to measure the height and its relationship to the manual reading scale on the BUS. The tool calibration method in this study uses linear regression between measuring the distance between the water surface and the sensor compared to the volume read in the standard measuring vessel. The design results have an accuracy of 99.7% and a precision of 99.9% with an average error of 0.176%. This prototype is able to automatically upload test result data into an IoT-based Google Spreadsheet and automatically mark test results that exceed tolerance. So that testing runs faster and more practically without the need to manually record tests and reduce parallax errors when reading the vessel scale.
ANALISA PENGARUH KOMPONEN DESAIN UI/UX KONTEN LEARNING MANAGEMENT SYSTEM (LMS) TERHADAP COGNITIF DAN AFEKTIF PENGGUNA Cahyono, Taufiq Agung
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 12 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4938

Abstract

Pesatnya teknologi berpengaruh besar dalam perubahan metode pembelajaran di dunia pendidikan, baik pendidikan tingkat dasar sampai pendidikan tingkat tinggi. Salah satu bentuk pemanfaatan teknologi di dunia pendidikan adalah pembelajaran dilakukan secara online yang memungkinkan guru atau dosen dapat berinteraksi dengan siswa melalui antarmuka interaktif.  Akan tetapi tidak semua orang yang terlibat pada dunia pendidikan menerima teknologi Leraning Management system (LMS). Dari berbagai faktor penyebab rendahnya penerimaan teknologi LMS oleh target pengguna, faktor kemudahan penggunaan (Perceived Easy of Use atau Usability) merupakan salah satu faktor dominan yang mendorong atau mencegah seseorang menggunakan sebuah Leraning Management system (LMS) secara sukarela dalam jangka panjang. Penelitian ini bertujuan menganalisa keterkaitan aspek kognitif dan afektif dengan desain UI/UX konten Leraning Management system (LMS). Hasil dari penelitian menujukan bahwa desain UI/UX konten Leraning Management system (LMS) berpengaruh terhadap afektif pengguna dan afektif memepengaruhi sikap pengguna untuk menggunakan Leraning Management system (LMS).
RANCANG BANGUN SISTEM PEMILAH LIMBAH MEDIS BERBASIS ARDUINO DAN INDUCTIVE PROXIMITY Renhoran, Cia; Ismail, Muthia Muthmainnah; Priyaniti, Ajeng Ayu; Saputra, Edi Arno; Kumarajati, Dhananjaya Yama Hudha
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 12 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4941

Abstract

Abstrak.   Rumah sakit dan industri kesehatan menjadi sumber limbah medis dan non-medis yang signifikan. Apabila tidak dikelola dengan baik, dapat mencemari lingkungan dan menimbulkan risiko kesehatan. Di Indonesia, limbah medis mencapai 138 ton/hari dengan potensi peningkatan 30-50% setiap tahun. Teknologi modern, termasuk otomatisasi, dapat membantu meningkatkan efisiensi pengelolaan limbah. Salah satu solusi inovatif adalah sistem pemilah medis berbasis Arduino dan sensor Induktif Proximity. Sistem ini dirancang untuk mengidentifikasi dan memilah limbah medis secara efisien, mengurangi risiko infeksi, dan melindungi lingkungan. Arduino Atmega 2560 mengontrol sensor Induktif Proximity dan inframerah untuk mendeteksi jenis limbah medis. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sensor Induktif Proximity efektif mendeteksi limbah logam seperti jarum suntik, pisau, klip bedah, pipet, dan gunting, dengan waktu respon cepat berkisar antara 0.1 hingga 0.5 detik. Sementara itu, sensor inframerah mampu mendeteksi limbah non-logam seperti face shield, masker, sarung tangan karet, perban, dan bekas botol infus dengan respon cepat antara 0.1 hingga 0.3 detik.Abstrak. Rumah sakit dan industri kesehatan merupakan sumber limbah medis dan non medis yang signifikan. Jika tidak dikelola dengan baik, limbah medis dapat mencemari lingkungan dan menimbulkan risiko kesehatan. Di Indonesia, limbah medis mencapai 138 ton/hari dengan potensi peningkatan 30-50% setiap tahunnya. Teknologi modern, termasuk otomatisasi, dapat membantu meningkatkan efisiensi pengelolaan limbah. Salah satu solusi inovatif adalah sistem pemilahan limbah medis berbasis Arduino dan sensor Induktif Proximity. Sistem ini dirancang untuk mengidentifikasi dan memilah limbah medis secara efisien, mengurangi risiko infeksi, dan melindungi lingkungan. Arduino Atmega 2560 mengendalikan sensor Induktif Proximity dan inframerah untuk mendeteksi jenis limbah medis. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sensor Induktif Proximity efektif mendeteksi limbah logam seperti jarum suntik, pisau, klip bedah, pipet, dan gunting, dengan waktu respon cepat berkisar 0,1 hingga 0,5 detik. Sementara itu, sensor inframerah mampu mendeteksi limbah non-logam seperti pelindung wajah, masker, sarung tangan karet, perban, dan bekas botol infus dengan waktu respon cepat antara 0,1 hingga 0,3 detik.
PENGGUNAAN ALGORITMA NAÏVE BAYES DAN SUPPORT VECTOR MACHINE UNTUK ANALISIS SENTIMEN KONFLIK PALESTINA DAN ISRAEL PADA PLATFORM X Andriawan, Muhammad Guruh; Ernawati, Tati
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 12 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4943

Abstract

Abstrak. Penelitian ini mengkaji penggunaan algoritma Naïve Bayes dan Support Vector Machine (SVM) untuk analisis sentimen konflik Palestina-Israel pada platform X. Alasan pemilihan topik ini adalah karena peran signifikan media sosial dalam mencerminkan opini publik terhadap konflik global. Dengan menganalisis tweet dari pengguna Indonesia, penelitian ini bertujuan untuk mengklasifikasikan sentimen menjadi kategori positif, negatif, dan netral. Pengumpulan data dilakukan menggunakan API X, mengumpulkan 599 tweet antara 7 Mei hingga 31 Desember 2023. Tahap pra-pemrosesan meliputi pembersihan, tokenisasi, penghapusan stopword, dan stemming. Hasil penelitian menunjukkan bahwa algoritma Naïve Bayes mencapai akurasi sebesar 82,22%, mengungguli algoritma SVM yang memiliki akurasi sebesar 74,44%. Temuan ini menyoroti bahwa sebagian besar sentimen publik adalah netral, dengan kehadiran sentimen positif dan negatif yang signifikan. Hasil ini menekankan efektivitas Naïve Bayes dalam klasifikasi sentimen untuk analisis media sosial, menyediakan alat yang berharga untuk memahami opini publik tentang isu-isu politik sensitif.
DESAIN SISTEM DATA POTENSI DESA BERBASIS ANDROID UNTUK PEMBANGUNAN WILAYAH Andhi, Rahmat Rizal; Susilo, Edi; Candra, Feri
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 12 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4944

Abstract

Percepatan pembangunan desa berkelanjutan di Provinsi Riau membutuhkan data potensi desa sesuai karakteristik desa dan indikator capaian SDGs yang akurat dan komprehensif. Upaya pendataan potensi desa telah dilakukan dengan monografi desa namun memiliki permasalahan berupa: (1) terbatasnya kapasitas sumber daya manusia; (2) terbatasnya pendanaan; (3) sistem pendataan dilakukan secara manual (pencatatan); (4) Data usang (Outdate); (5) Akses data terbatas (Offline); dan (6) Waktu pencarian data saat dibutuh lama. Untuk itu diperlukan penyediaan data potensi desa yang bersifat komputerisasi dan dalam jaringan (online). Berdasarkan kondisi tersebut maka dilakukan penelitian Desain Sistem Data Potensi Desa Berbasis Android untuk mendukung SDGs Riau. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem data potensi desa berbasis android yang memuat data sesuai indikator Potensi Desa (BPS) dan SDGs terpilih sesuai kebutuhan masyarakat dalam perencanaan pembangunan desa yang berkelanjutan. Pengembangan sistem data potensi desa berbasis android dilakukan dengan metode System Development Life Cycle (SDLC). Hasil penelitian diperoleh 673 indikator kebutuhan data potensi desa yang perlu dikembangkan. Penelitian ini telah menghasilkan produk aplikasi Sistem Data Potensi Desa (SidaPodes) yang dapat diakses di Google Play Store. Aplikasi SidaPodes tersebut telah digunakan oleh 600 pengguna dan menerima 1.300 data. Penilaian pengguna terhadap aplikasi tergolong sangat baik.
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENERIMA BANTUAN RUMAH TIDAK LAYAK HUNI BERBASIS WEBSITE PADA KELURAHAN KAMBAJAWA Nai Besie, Anamaria Rosalia; Hariadi, Fajar
Jurnal Informatika dan Teknik Elektro Terapan Vol. 12 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23960/jitet.v12i3.4946

Abstract

Salah satu inisiatif pemerintah untuk mengurangi kemiskinan di Indonesia adalah bantuan perumahan tidak layak huni; Namun permasalahannya adalah kecamatan masih menggunakan proses subjektif yang hanya berdasarkan hasil survei. Oleh karena itu, kecamatan memerlukan sistem dukungan dalam pengambilan keputusan terkait pemilu. dapat dilakukan secara sistematik secara efisien. Pendekatan SAW (Simple Additive Weighting) terpakai dalam Sistem Pendukung Keputusan ini untuk mengambil keputusan mengenai kemungkinan pengguna bantuan Perumahan Tidak Layak Huni. UML digunakan untuk desain sistem, dan model Waterfall adalah model yang digunakan untuk konstruksi atau pengembangan sistem. PHP digunakan dalam pembuatan sistem, dan database MYSQL digunakan untuk pengujian sistemnya menggunakan metode Blackbox. Hasil Pengujian blackbox menunjukkan bahwa semua fungsi utama, seperti membuka website, login admin, menambah data penerima bantuan, seleksi penerima, menambah data kriteria, menambah pengguna, menampilkan pengumuman, dan konfigurasi aplikasi, berhasil dijalankan tanpa hambatan. Hasil pengujian System Usability Scale (SUS) juga menunjukkan nilai rata-rata 83,3, yang tembus dalam kategori "acceptable" dengan rating "good" dan grade scale B yang tinggi, mengindikasikan bahwa sistem ini tidak hanya berfungsi dengan baik tetapi juga gampang digunakan oleh pengguna.