cover
Contact Name
-
Contact Email
-
Phone
-
Journal Mail Official
-
Editorial Address
-
Location
Kota denpasar,
Bali
INDONESIA
JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer
ISSN : -     EISSN : -     DOI : -
Core Subject : Science,
JOSIKOM adalah Jurnal Online Sistem Komputer STMIK STIKOM Bali yang memuat artikel-artikel ilmiah hasil penelitian dosen dan mahasiswa Program Studi Sistem Komputer STMIK STIKOM Bali.
Arjuna Subject : -
Articles 189 Documents
Sistem Monitoring Dan Pencatatan Penggunaan Arus Listrik Pada Ruang Kelas Di STIKOM Bali Berbasis Delphi Sumbadhi Putra, I Gusti Ngurah; Yasa Negara, I Komang Rinartha; Nurtanto Diaz, Ricky Aurelius
JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer Vol 1, No 1 (2015)
Publisher : JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

STIKOM bali banyak memiliki ruang kelas dimana terdapat banyak penggunaan listrik sebagai sumber energi utama untuk menjaga dan mengetahui pemakaian sumber energi yang kurang efektif. Dalam sistem monitoring dan pencatatan tentunya setiap orang ingin memiliki sebuah sistem monitoring yang praktis dan pencatatan yang dapat tersimpan dengan baik tanpa terkendala. Metode penelitian yang digunakan adalah dengan melakukan pengukuran langsung terhadap tegangan listrik dan arus listrik yang terpakai sehingga dapat diketahui setiap daya dengan menggunakan sensor arus dan transformator untuk proses pembacaan data pada mikrokontroller. Dengan menggunakan sistem aplikasi monitoring ini, staf GA (general affair) dapat memantau pemakaian arus di setiap ruangan melalui sistem dan data tersimpan pada sd card, sehingga data dapat tercatat secara otomatis pada saat petugas tidak melakukan monitoring melalui sistem. Jadi sistem monitoring dan pencatatan arus listrik pada ruang kelas di stikom bali berbasis delphi yang diterapkan ini sangat membantu efisiensi kerja bagi staff GA (general affair).Kata kunci: monitoring, arus listrik, mikrokontroller, delphi. 
PENERAPAN MIKROKONTROLER PADA GAMELAN BALI ELEKTRONIK Yoga Sedana, I Gede Alit; Kusuma Wardana, I Nyoman; Nurtanto Diaz, Ricky Aurelius
JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer Vol 1, No 1 (2015)
Publisher : JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Gamelan Bali merupakan alat musik tradisional Bali yang sering digunakan untuk mengiringi upacara keagamaan seperti dewa yadnya, pitra yadnya, rsi yadnya, dan manusa yadnya. Gamelan memiliki beberapa kekurangan yaitu memiliki bobot yang berat, selain itu pembelian satu set gamelan menghabiskan biaya yang tidak sedikit, dan untuk mengatur melodi atau nada yang diinginkan gamelan harus dibongkar terlebih dahulu. Pada penelitian ini, gamelan elektronik menggunakan mikrokontroler untuk mengontrol kerja sistem gamelan elektronik. Perangkat lunak MATLAB digunakan untuk mengolah suara gamelan. Penelitian ini membandingkan tiga sensor yaitu Piezo Disk Vibration, FSR (Force Sensitive Resistor), dan pushbutton untuk mendapatkan tingkat sensitivitas dan keberhasilan sensor yang baik pada saat ditekan. Hasil dari pengjian tiga sensor didapatkan Piezo Disk Vibration dengan tingkat keberhasilan 74%, FSR (Force Sensitive Resistor) dengan tingkat keberhasilan 19%, dan Pushbutton dengan tingkat kerberhasilan 95%. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa pushbutton dipilih sebagai sensor pada gamelan elektronik. Selanjutnya dilakukan pengujian daerah bilah-bilah yang merupakan tempat sensitif pada saat bilah-bilah ditekan. Dari pengujian tersebut didapatkan hasil pada ujung atas, tepipada sebelah kiri, dan pada bagian tengah merupakan daerah bilah-bilah gamelan sensitif pada saat ditekan. Kata kunci: Gamelan Electronik, Piezo, FSR, Pushbutton
Perancangan Stasiun Radio Lokal Menggunakan Mikrokomputer Berbasis Website Armawan, I Putu Adi; Kusuma Wardana, I Nyoman; Sugiartha, I Gusti Rai Agung
JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer Vol 1, No 1 (2015)
Publisher : JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Radio merupakan teknologi yang digunakan untuk pengiriman sinyal dengan cara modulasi dan radiasi elektromagnetik. Gelombang ini melintas dan merambat lewat udara, karena gelombang ini tidak memerlukan medium pengangkut. Untuk membuat sebuah stasiun radio membutuhkan biaya yang sangat mahal. Sehingga pada saat ini muncul sebuah solusi dengan mempergunakan Raspberry Pi atau perangkat mikrokomputer. Stasiun radio akan dibuat dengan menggunakan bantuan perangkat mikrokomputer dengan menambahkan fitur website pada perancangan ini. Halaman website akan disimpan pada perangkat stasiun radio. Media wireless digunakan sebagai penghubung antara pc/laptop dengan stasiun radio agar dapat mengakses halaman website radio. Antena radio ditambahkan pada perangkat stasiun radio agar stasiun radio dapat memancarkan  gelombang radio. Perangkat radio akan menangkap gelombang radio yang dipancarkan oleh stasiun radio. Dari hasil perancangan ini, perangkat mikrokomputer dapat digunakan sebaga stasiun radio lokal dengan melakukan konfigurasi pada perangkat tersebut. Stasiun radio lokal bekerja dengan baik dengan jarak 16 meter. Kata kunci: Radio, Mikrokomputer, Website, Raspberry Pi
Analisa Kinerja Jaringan Pada Topologi Wireless Distribution System Studi Kasus Cloud Storage Pada RT-RW Net Pratiwindhya, Yudhi; Priyo Atmojo, Yohanes; Hostiadi, Dandy Pramana
JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer Vol 1, No 1 (2015)
Publisher : JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Cloud storage pada RT/RW Net bertujuan untuk memudahkan client untuk menyimpan berkas secara portable tanpa menggunakan drive portable yaitu flashdisk atau external harddisk. RT-RW Net dibangun dengan menggunakan jalur kabel dan nirkabel. Implementasi jaringan RT-RW Net dapat dilakukan dengan menggunakan topologi Point to Multipoint. Point to Multipoint adalah topologi yang menghubungkan satu perangkat ke beberapa perangkat lainnya. Penggunaan topologi Point to Multipoint dapat lebih dikembangkan lagi dengan adanya teknologi WDS (Wireless Distribution System). WDS adalah sebuah sistem untuk memperluas jangkauan jaringan wireless dengan menggunakan dua atau lebih Access Point. Kelebihan WDS dibandingkan teknologi sejenisnya seperti repeater adalah header MAC address pada client dari paket traffic tidak berubah saat client berpindah ke access point lainnya. Teknologi WDS menggunakan standar 802.11n yang berasal dari pengembangan standar 802.11 dan memiliki kemampuan data rate hingga mencapai 150 Mb/s. Analisa kinerja jaringan pada topologi Point to Multipoint dan topologi WDS (Wireless Distribution System) dilakukan dengan cara mengukur parameter Packet Loss, Throughput, dan Transfer Time yang digunakan untuk mengukur Quality of Service. Hasil pengukuran pada skenario satu lebih baik 22 persen dan skenario dua lebih baik 16 persen dibandingkan skenario tiga.Kata kunci: wireless distribution system, cloud storage, packet loss, throughput, transfer time
SISTEM BIRO JASA SAMSAT BERBASIS MOBILE MENGGUNAKAN ANDROID DAN WEB SERVICE Studi Kasus Biro Jasa Wahyu Wahyu Pradipta, I Nyoman; Hanief, Shofwan; Sulistyo Rini, Erma
JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer Vol 1, No 1 (2015)
Publisher : JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Biro jasa  merupakan suatu pekerjaan yang bergerak dalam bidang pelayanan jasa. Biro jasa ini mengacu pada pelayanan dibidang SAMSAT (Sistem Administrasi Manunggal Satu Atap). Saat ini biro jasa masih menggunakan buku tulis sebagai pencatatan data kendaraan  maupun untuk melihat jatuh tempo pajak kendaraan secara manual. Penelitian ini dilakukan untuk memudahkan para biro jasa  SAMSAT dalam melakukan pencatatan data kendaraan, pengingat jatuh tempo dan pencarian lokasi keberadaan penyedia biro jasa. Sejalan dengan perkembangan teknologi, dibangunlah sistem untuk mempermudah biro jasa dalam hal pencatatan data kendaraan agar lebih praktis. Sistem bisa secara otomatis memberikan informasi bahwa pajak kendaraan akan segera jatuh tempo. Sistem ini juga memberi informasi letak lokasi keberadaan biro jasa SAMSAT tersebut. Dalam pembuatan sistem ini, konsep dan perancangannya melalui pengumpulan data, pembuatan Data Flow Diagram, Use Case, Activity Diagram, Sequence Diagram, Class Diagram, dan implementasi program. Melalui sistem ini diharapkan perkembangan teknologi dapat dimanfaatkan secara maksimal agar biro jasa SAMSAT dapat mengurangi penggunaan buku tulis. Kata Kunci : Biro Jasa SAMSAT, Pencatatan Data, Pemberitahuan, Lokasi, Teknologi. 
Aplikasi Olah Desain berbasis Web untuk Layanan Pemesanan Percetakan Online Okta Priyana, I Putu; Wijaya Adh, I GKG Puritan; Sulistyorini, Erma
JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer Vol 1, No 1 (2015)
Publisher : JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Keberadaan perusahaan jasa percetakan sebagai salah satu pengguna kemajuan teknologi yang semakin berkembang saat ini, semakin memunculkan beragam inovasi baru yang kemudian menimbulkan adanya persaingan dalam dunia bisnis sejenis. Hal ini secara tidak langsung menjadikan jasa percetakan sebagai sebuah kebutuhan masyarakat. Untuk membuat pelayanan jasa percetakan menjadi lebih praktis , efektif dan efisien dimana konsumen tidak harus datang dan mengantri untuk mendapat pelayanan jasa desainer, konsumen bisa melakukan pemesanan dengan memanfaatkan teknologi secara online sekaligus bisa merancang sendiri desain pesanan sesuai kebutuhan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menghasilkan sebuah aplikasi olah desain berbasis web untuk layanan pemesanan percetakan online dan untuk memudahkan pengguna jasa percetakan untuk pengolahan desain sendiri dengan peralatan drag and drob dan penulisan pada template yang telah dipilih pada website. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah metode waterfall yang dimulai dengan melakukan perancangan flowchart, ERD, struktur tabel, DFD dan rancang bangun website (wireframe). Hasil dari penelitian adalah sebuah program aplikasi pemesanan untuk percetakan dengan fasilitas pengolahan dan pengunggahan desain sekaligus pemesanan secara online sehingga baik pelanggan maupun petugas percetakan bisa lebih dimudahkan dalam bertransaksi. Kata Kunci : Percetakan, Pemesanan, Olah Desain, Online
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PENENTUAN DAERAH PETERNAKAN AYAM DI TABANAN DENGAN METODE FMADM Dana Arista, I Putu; Yulyantari, Luh Made; Crisnapati, Padma Nyoman
JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer Vol 1, No 1 (2015)
Publisher : JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bisnis peternakan ayam daging petelur merupakan usaha yang sangat menguntungkan, sehingga banyak pengusaha membuat bisnis tersebut. Dengan banyak usaha dan sulitnya dalam menentukan lokasi, maka dibangunlah suatu sistem pendukung keputusan untuk penentuan daerah atau lokasi dengan cepat dan cocok dalam membangun usaha peternakan ayam. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengimplementasikan metode Weighted Product (WP) dalam penentuan Daerah yang terbaik untuk membuat tempat peternakan ayam dan untuk membangun sistem pendukung keputusan dengan menggunakan Fuzzy Multiple Attribute Decision Making (FMADM) untuk menentukan daerah yang cocok untuk peternakan ayam di daerah Kabupaten Tabanan. Dalam sistem yang dibangun terdapat metode yang digunakan yaitu metode Fuzzy Multiple Attribute Decision Making (FMADM) yaitu menentukan nilai bobot untuk setiap atribut, kemudian dilanjutkan dengan proses perankingan yang akan menyeleksi alternatif yang sudah diberikan. Metode yang digunakan untuk menyelesaikan masalah FMADM adalah metode Weighted Product (WP)menggunakan perkalian untuk menghubungkan rating atribut, dimana rating setiap atribut harus dipangkatkan terlebih dahulu dengan bobot atribut yang bersangkutan. Pada sistem yang dibangun akan ada keluaran tentang daerah yang cocok untuk peternakan ayam di daerah Tabanan.  Kata kunci: Weighted Product, FMADM, dinas peternakan ayam Tabanan 
Membangun Website Jejaring Sosial SMA N 2 Waingapu Manuhutu, Fredrik; Atmojo, Yohanes Priyo; Suwirmayanti, Ni Luh Gede Pivin
JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer Vol 1, No 1 (2015)
Publisher : JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Dewasa ini teknologi berkembang dengan sangat pesat terutama teknologi komunikasi. Ada banyak teknologi yang dikembangkan dalam bidang komunikasi dan salah satu yang paling populer saat ini adalah teknologi internet dimana teknologi ini daat digunakan untuk berbagai macam kebutuhan, salah satunya dalam bidang informasi dan komunikasi, dimana melalui media internet informasi an komunikasi menjadi sangat murah. Saat ini banyak berkembang median informasi dan komunikasi melalui internet, melihat hal ini penulis tertarik untuk membuat sebuah media komunikasi yang dapat yang berupa website jejaring sosial SMA Negeri 2 Waingapu yang dapat digunakan oleh para siswa sebagai salah satu media tambahan dalam berkomunikasi baik untuk meningkatkan sosialisi bisa juga untuk sharing informasi akademik dan lain sebagainya.Kata Kunci : Media komunikasi dan sosialisasi, PHP, MySql, Codeigniter 
APLIKASI KALENDER HARI RAYA BESAR 5 AGAMA DI INDONESIA PADA PLATFORM ANDROID Saputra, I Gede Yoga Adi; Sastrawangsa, Gde; Januhari, Ni Nym Utami
JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer Vol 1, No 1 (2015)
Publisher : JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Hari raya besar keagamaan, seperti yang disahkan oleh pemerintah, ada 5 agama yang diakui di negara ini, yaitu ISLAM, HINDU, BUDHA, KRISTEN PROTESTAN dan KRISTEN KATHOLIK. Setiap agama mempunyai hari raya besar keagamaan dengan perhitungan yang berbeda. Seperti agama ISLAM yang hari rayanya menggunakan perhitungan kalender Hijriyah atau kalender bulan. Agama HINDU menggunakan perhitungan kalender Caka, wuku dan sasih. Agama BUDHA menggunakan perhitungan kalender Caka. Sedangkan agama KRISTEN PROTESTAN dan KRISTEN KATHOLIK menggunakan perhitungan kalender Masehi atau kalender matahari. Permasalahan pun muncul ketika kalender yang berbentuk cetak tidak efisien lagi saat akan dibawa kemana-mana.Diperlukan sebuah aplikasi yang dapat menyimpan dan menampilkan hari raya besar keagamaan 5 hari raya agama diIndonesia. dengan membuat sebuah aplikasi kalender hari raya besar 5 agama di Indonesia berbasiskan android. Tujuannya adalah untuk mempermudah pengguna untuk menentukan berbagai hari raya besar keagamaan yang terdapat di Indonesia. Dasar aplikasi ini adalah dengan menggunakan teknologi web service.Kata Kunci : Android ,Java, Web Servis, Kalender
SISTEM INFORMASI AKADEMIK BERBASIS WEB STUDI KASUS POLTEKKES KEMENKES DENPASAR Artaguna, I Nyoman; pramana, Dian; Rini, Erma Sulistyo
JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer Vol 1, No 1 (2015)
Publisher : JOSIKOM : Jurnal Online Sistem Komputer

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Politeknik Kesehatan Denpasar Bali adalah Institusi Pendidikan Tinggi Kesehatan di bawah Badan Pengembangan dan Pemberdayaan Sumber Daya Manusia (BPPSDM) Kesehatan, Kementerian Kesehatan RI yang menyelenggarakan program pendidikan Diploma III dan IV yang terdiri dari 6 jurusan dan 10 program studi. Dengan banyaknya program studi tersebut akan memunculkan permasalahan yang membutuhkan ketelitian, ketepatan dan kecepatan dalam penyelesaian masalah. Untuk mengatasinya maka sistem informasi akademik berbasis web bisa sebagai solusinya. Dengan sistem informasi akademik berbasis web maka informasi yang dibutuhkan mahasiswa, dosen maupun bagian akademik bisa lebih cepat diakses. Metode yang digunakan adalah pengumpulan data berupa studi literatur, wawancara dan observasi. Untuk perancangan sistemnya menggunakan Data Flow Diagram (DFD), Entity Relationship Diagram (ERD), konseptual basis data, struktur tabel dan design I/O. Tahapan yang digunakan adalah melalui pengumpulan dan analisa data, kemudian merancang dan pembuatan program. Dari sistem yang sudah dibuat dapat disimpulkan bahwa sistem ini dapat dibuat dalam bentuk web online. Kata kunci: Sistem, Informasi, Akademik, web 

Page 4 of 19 | Total Record : 189


Filter by Year

2015 2015