Penelitian ini bertujuan menjelaskan perjalanan Stasi Santa Maria dari Fatima di Penajam Paser Utara (PPU) menjadi paroki (1980-2000). Penelitian ini menggunakan metode sejarah. Penelitian ini membahas tentang perkembangan Agama Katolik di PPU, perjalanan Stasi Santa Maria dari Fatima di PPU menjadi paroki (1980-2000), dan pengaruh pembentukan paroki terhadap masyarakat sekitar. Hasil penelitian menemukan sejak tahun 1907 penyebaran Agama Katolik di Kalimantan Timur dihadapkan dengan wilayah yang sangat luas, maka pada 1976 Kongregasi MSF meminta bantuan pada Kongregasi OMI untuk melayani di Kota Balikpapan dan Kecamatan Balikpapan Seberang (saat ini PPU). Perjalanan Stasi Santa Maria dari Fatima menjadi paroki dihadapkan pada tantangan geografis dengan medan sulit, administrasi tidak efektif, dan masyarakat yang homogen. Kehadiran paroki mendorong pembangunan infrastruktur, sehingga memicu pertumbuhan permukiman baru di Kelurahan Gunung Seteleng, PPU. Dengan penelitian ini diharapkan kisah-kisah perjuangan masyarakat pedalaman untuk memperoleh hak-haknya dapat diperhatikan dan didukung.