Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH). Governor dengan Flow Valve Control (FVC) dan Electronic Load Control (ELC) adalah dua metode umum yang selalu diterapkan untuk pengendalian frekuensi PLTMH. Namun, respon waktu yang lambat untuk kembali ke frekuensi semula ketika beban berubah-ubah secara signifikan, masih menjadi titik lemah. FVC sangat lambat dalam merespon waktu, tetapi menghasilkan THD yang rendah. Sebaliknya, ELC sangat cepat merespon, tetapi hasilnya THD relatif tinggi. Studi ini mengembangkan teknik pengaturan untuk FVC untuk meningkatkan respon waktu ketika terjadi perubahan beban. FVC dikendalikan oleh kontroler Fuzzy-Proportional Integral (Fuzzy-PI). Pengembangan teknik pengaturan pada FVC diujikan menggunakan Matlab Simulink. Hasil simulasi menunjukkan bahwa dengan menerapkan kontroler yang diusulkan untuk FVC, dapat menjaga sistem tetap stabil dan mampu meningkatkan respon waktu keluaran sistem ketika beban berubah.