Claim Missing Document
Check
Articles

Found 23 Documents
Search

Pengaruh Motivasi Kerja dan Kompensasi Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Dengan Pandemi Covid-19 Sebagai Variabel Moderating pada Kantor Camat X Koto Anshari, Syuja Sobri Al; Elfiswandi; Putra, Ramdani Bayu; Fitri, Hasmaynelis
Journal of Law and Economics Vol. 1 No. 1 (2022): MAY 2022
Publisher : Yayasan Kawanad

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56347/jle.v1i1.39

Abstract

This study aims to assess how much, the effect of work motivation and work compensation on employee performance with the covid-19 pandemic as a moderating variable. The method of collection was done by distributing questionnaires, with a sample of 50 respondents in the population of the X Koto Sub-District Office, Tanah Datar. The analytical method used is Moderated Regression Analysis (MRA) using SPSS 26 data processing tool. The results show that (1) There is a positive and significant influence on Work Motivation on Employee Performance at the X Koto Sub-District Office, Tanah Datar. (2) There is a positive and significant effect of Work Compensation on Employee Performance at the X Koto Sub-District Office, Tanah Datar. (3) The Covid-19 pandemic can weaken the influence of Work Motivation on Employee Performance at the X Koto Tanah Datar Sub-District Office. (4) The covid-19 pandemic can weaken the influence between Work Compensation on Employee Performance at the X Koto Tanah Datar Sub-District Office. The contribution of work motivation and work compensation variables to employee performance is 0.525 or 52.5% while the remaining 0.475 or 47.5% is influenced by other variables.
Struktur Modal, Kinerja Keuangan dan Nilai Perusahaan dengan Moderasi Kebijakan Dividen pada Perusahaan Manufaktur BEI Clarissa, Cindy; Elfiswandi; Pratiwi, Hanna
Journal of Science Education and Management Business Vol. 4 No. 3 (2025): JOSEMB (Journal Of Science Education And Management Business)
Publisher : Riset Sinergi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62357/joseamb.v4i3.748

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh struktur modal, kinerja keuangan, dan likuiditas terhadap nilai perusahaan dengan kebijakan dividen sebagai variabel moderating pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI). Nilai perusahaan menjadi indikator penting bagi investor karena mencerminkan prospek perusahaan di masa depan, yang dipengaruhi oleh keputusan pendanaan, kemampuan menghasilkan laba, dan kebijakan pembagian dividen. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan regresi data panel dan Moderated Regression Analysis (MRA). Populasi penelitian mencakup perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2020–2024, dengan pemilihan sampel menggunakan metode purposive sampling. Variabel independen yang diuji adalah struktur modal (DER), kinerja keuangan (ROA), dan likuiditas (CR), sedangkan variabel dependen adalah nilai perusahaan (PBV) dan kebijakan dividen (DPR) sebagai variabel moderating. Hasil penelitian menunjukkan bahwa struktur modal dan kinerja keuangan berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan, sedangkan likuiditas berpengaruh negatif namun tidak signifikan. Selain itu, kebijakan dividen terbukti mampu memoderasi pengaruh struktur modal terhadap nilai perusahaan, tetapi tidak memoderasi pengaruh kinerja keuangan dan likuiditas. Temuan ini menegaskan pentingnya pengelolaan struktur modal yang optimal dan kebijakan dividen yang tepat dalam meningkatkan nilai perusahaan.
Pengaruh Struktur Modal, Ukuran Perusahaan dan Profitabilitas terhadap Nilai Perusahaan dengan Kinerja Keuangan sebagai Variabel Moderating Niami, Sinta; Elfiswandi; Lusiana
Journal of Science Education and Management Business Vol. 4 No. 3 (2025): JOSEMB (Journal Of Science Education And Management Business)
Publisher : Riset Sinergi Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62357/joseamb.v4i3.749

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh struktur modal, ukuran perusahaan, dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan dengan kinerja keuangan sebagai variabel moderating pada perusahaan properti dan real estate yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2020–2024. Nilai perusahaan diukur menggunakan Price to Book Value (PBV), struktur modal dengan Debt to Equity Ratio (DER), ukuran perusahaan dengan logaritma natural total aset, profitabilitas dengan Return on Asset (ROA), serta kinerja keuangan dengan ROA sebagai variabel moderasi. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan analisis regresi data panel dan Moderated Regression Analysis (MRA) menggunakan data sekunder dari laporan keuangan tahunan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa struktur modal, ukuran perusahaan, dan profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan. Selain itu, kinerja keuangan terbukti mampu memperkuat pengaruh ketiga variabel tersebut terhadap nilai perusahaan. Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi teoritis dalam pengembangan literatur manajemen keuangan serta implikasi praktis bagi manajemen perusahaan, khususnya dalam merumuskan strategi pendanaan, investasi, dan pengelolaan aset untuk meningkatkan nilai perusahaan.