Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Management and Accounting Expose

Komparasi Pengaruh Reward dan Punishment Terhadap Motivasi Kerja Suhartini, Eka; Aprisal, Aprisal; Rahman, Muhammad Akil
Management & Accounting Expose Vol 2, No 2 (2019)
Publisher : Universitas Sahid

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36441/mae.v2i2.101

Abstract

Perusahaan transportasi berbasis aplikasi online Gojek dan Grab memiliki perbedaan mendasar pada perlakuan terhadap mitra pengemudi, walaupun memiliki penawaran produk/jasa identik. Penelitian ini menganalisis komparasi pengaruh reward dan punishment terhadap motivasi kerja para pengemudi, berdasarkan keunikan insentif masing-masing perusahaan. Secara kuantitatif, dilakukan survei menggunakan kuesioner pada pengemudi Gojek dan Grab di Kota Makasar. Teknik analisis menggunakan regresi linier berganda dan uji beda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pemberian reward dan punishment berpengaruh signifikan secara simultan terhadap motivasi kerja driver transportasi berbasis aplikasi online. Secara komparatif, terdapat perbedaan pada dua perusahaan tersebut, di mana perusahaan Gojek memiliki sistem reward dan punishment yang lebih baik dalam mendorong motivasi pengemudi.