Claim Missing Document
Check
Articles

Found 16 Documents
Search

Pembelajaran Berdiferensiasi: Keberagaman Peserta Didik dan Pemenuhan Target Kurikulum Amri, Khairul; Adifa, Fitri
Jurnal Pendidikan Siber Nusantara Vol. 2 No. 4 (2024): Jurnal Pendidikan Siber Nusantara (Oktober - Desember 2024)
Publisher : Siber Nusantara Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jpsn.v2i4.367

Abstract

Pembelajaran berdiferensiasi merupakan pendekatan yang mampu mengakomodasi keberagaman peserta didik dan mendukung pemenuhan targer Kurikulum Merdeka. Keberagaman dalam kesiapan, minat, dan profil belajar siswa menuntut pendekatan pembelajaran yang fleksibel dan responsif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji efektivitas pembelajaran berdiferensiasi dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan hasil belajar siswa. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif melalui studi literatur dari berbagai sumber ilmiah. Hasil kajian menunjukkan bahwa pembelajaran berdiferensiasi memungkinkan guru menyesuaikan konten, proses, dan produk pembelajaran sesuai kebutuhan siswa. Pendekatan ini menciptakan pengalaman belajar yang lebih inklusif, bermakna, dan berorientasi pada potensi peserta didik. Meskipun tantangan seperti keterbatasan kompetensi guru dan sumber daya masih dihadapi, pembelajaran berdiferensiasi tetap menjadi solusi strategis untuk mencapai tujuan kurikulum secara optimal di lingkungan pendidikan yang heterogen.
Kondisi Fasilitas Sanitasi Tempat-Tempat Umum di Pasar Tradisional pada Masa Pandemi COVID-19 Adifa, Fitri; Stephani, Sintiya; Pertiwi, Allifa Tessa
Jurnal Humaniora, Ekonomi Syariah dan Muamalah Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Humaniora, Ekonomi Syariah dan Muamalah (April - Juni 2025)
Publisher : Siber Nusantara Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jhesm.v3i2.332

Abstract

Pasar tradisional di Indonesia berjumlah 16.235 pasar tradisional di Indonesia dan diperkirakan lebih dari 25% atau 50 juta orang Indonesia beraktivitas di pasar. Pasar tradisional termasuk dalam tempat umum yang belum menerapkan protokol kesehatan secara maksimal sebagai bentuk pencegahan penularan COVID-19 dan memiliki potensi besar dalam penyebaran COVID-19 dikarenakan contact rate yang sangat tinggi. Salah satu upaya yang dapat dilakukan yaitu dengan melaksanakan tata kelola sanitasi lingkungan pasar yang baik. Tujuan dari penulisan artikel ini adalah untuk menganalisis kondisi fasilitas sanitasi pasar tradisional pada masa pandemi COVID-19. Berdasarkan studi literatur yang dilakukan didapatkan hasil bahwa terdapat beberapa fasilitas di pasar yang perlu diperhatikan, antara lain sarana tempat cuci tangan, sarana air bersih, sarana kamar mandi dan toilet, pengelolaan sampah, serta sarana air limbah atau drainase.
Penerapan Higiene dan Sanitasi Makanan Pada Pedagang Kaki Lima (PKL) Stephani, Sintiya; Adifa, Fitri; Pertiwi, Allifa Tessa
Jurnal Humaniora, Ekonomi Syariah dan Muamalah Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Humaniora, Ekonomi Syariah dan Muamalah (April - Juni 2025)
Publisher : Siber Nusantara Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jhesm.v3i2.333

Abstract

Pada umumnya masyarakat Indonesia lebih menyukai makanan yang dijual oleh PKL (Pedagang Kaki Lima) karena harganya relatif lebih murah. Namun beberapa orang memiliki pandangan negatif terhadap PKL karena dianggap mempunyai dampak negatif yang besar terhadap lingkungan dan kesehatan. Higiene pada PKL sangat berpengaruh terhadap kebersihan makanan agar tidak terkontaminasi, sedangkan sanitasi tempat berjualan dilakukan agar bahan baku sampai proses distribusi dalam keadaan yang optimal sesuai standar kesehatan lingkungan. Mengingat higiene dan sanitasi makanan sangat penting, maka artikel ini memiliki tujuan untuk mengetahui gambaran mengenai higiene sanitasi makanan pada PKL, faktor-faktor yang berhubungan dengan higiene sanitasi pada PKL, dampak dari perilaku PKL yang tidak menerapkan higiene sanitasi makanan, serta upaya dalam meningkatkan sikap higiene sanitasi PKL. Berdasarkan studi literatur yang dilakukan didapatkan hasil bahwa higiene sanitasi makanan akan baik apabila fasilitas sanitasi pedagang baik dimana hal ini dipengaruhi oleh faktor predisposisi, faktor pemungkin, dan faktor penguat. Sikap PKL yang tidak menerapkan higiene sanitani makanan dapat berdampak pada kesehatan, sehingga perlu adanya upaya pengawasan, pemberdayaan, penyuluhan dan pelatihan higiene sanitasi pada PKL.
Kajian Bahan Tambahan Pangan Berbahaya Pada Makanan dan Dampaknya Terhadap Kesehatan Manusia Pertiwi, Allifa Tessa; Stephani, Sintiya; Adifa, Fitri
Jurnal Humaniora, Ekonomi Syariah dan Muamalah Vol. 3 No. 2 (2025): Jurnal Humaniora, Ekonomi Syariah dan Muamalah (April - Juni 2025)
Publisher : Siber Nusantara Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jhesm.v3i2.334

Abstract

Dampak yang ditimbulkan dari bahaya bahan tambahan pangan kurang menjadi perhatian karena dampaknya tidak langsung dirasakan dan bersifat akumulatif. Telah banyak penelitian yang menunjukkan bahwa berbagai jenis makanan di Indonesia masih banyak menggunakan BTP berbahaya. Hal tersebut tentunya akan memberikan dampak buruk kepada kesehatan manusia apabila dikonsumsi dalam jangka waktu yang panjang. Maka dari itu penting untuk kita mengetahui bahan tambahan pangan berbahaya dan dampaknya bagi kesehatan manusia. Tujuan dari artikel ini yaitu untuk mengetahui kajian kandungan bahan tambahan pangan berbahaya pada makanan dan dampaknya terhadap kesehatan manusia. Berdasarkan hasil studi literatur yang dilakukan didapatkan bahwa terdapat 19 BTP berbahaya dimana 4 diataranya sering digunakan oleh produsen yaitu boraks, formalin, rhodamin-B, dan methanil-Y. BTP berbahaya tersebut dapat berdampak buruk bagi kesehatan manusia seperti gangguan pencernaan, kerusakan fungsi hati, kerusakan saraf, kerusakan sistem pernafasan, kanker, dan lain sebagainya.
The Effectiveness of the Waste Bank Program through a Community Participation Approach: A Review of the Literature Amri, Khairul; Adifa, Fitri
Journal of Law, Politic and Humanities Vol. 3 No. 1 (2022): (JLPH) Journal of Law, Politic and Humanities (November 2022)
Publisher : Dinasti Research

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38035/jlph.v3i1.2378

Abstract

The escalating waste problem in various regions of Indonesia highlights the need for a waste management approach that not only relies on government policies but also emphasizes active community involvement. The waste bank program has emerged as a strategic alternative and has been widely implemented. However, despite its widespread application, the success rate of waste banks remains varied, primarily due to fluctuating levels of public participation. This study aims to analyze the effectiveness of waste bank programs through a community participation approach, identify key challenges, and formulate strategies to enhance program effectiveness based on a literature review. The method employed is a qualitative literature study of ten relevant academic articles. The findings show that the effectiveness of waste banks is influenced by active community participation, managerial capacity, policy support, and multi-stakeholder collaboration. These findings indicate that the success of waste banks depends not only on economic incentives, but also on environmental literacy and community leadership in fostering public awareness to care for the environment.
Analisis Karakteristik Fisik Lahan Kawasan Perumahan di Dusun Jering VI, Desa Sidorejo, Kecamatan Godean, Kabupaten Sleman Adifa, Fitri; Sungkowo, Andi
Jurnal Ilmiah Universitas Batanghari Jambi Vol 24, No 3 (2024): Oktober
Publisher : Universitas Batanghari Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33087/jiubj.v24i3.5472

Abstract

Land characteristics include land factors that can be measured or estimated in size such as slope, rainfall, soil texture, available water and so on. The study was conducted at a housing location in Jering VI Hamlet, Sidorejo Village, Godean District, Sleman Regency which is located on Mount Wungkal. The condition of Mount Wungkal before being used as housing had dense vegetation, but with the large-scale opening of housing land, there were changes that occurred on Mount Wungkal. The opening of the land caused several impacts on the environment so it is important to know the physical characteristics of the land in the area. Thus, the purpose of this study was to determine the physical characteristics of the land in the research area. The method used is the survey and mapping method in data collection and descriptive analysis. The results of the study obtained are the physical characteristics of the land of the Godean Jogja Hills housing area, there are several criteria that are appropriate and inappropriate. The criteria that are not appropriate are slope gradient, area of green open space, drainage infrastructure capacity, not located in a disaster-prone area (landslides, floods, erosion, and abrasion), not located in an agricultural/buffer cultivation area, distance to educational facilities, health facilities and trade and commerce facilities and the appropriate criteria are the area for building houses, water availability, not located in the border area of rivers/coasts/reservoirs/lakes/springs/irrigation channels/railways and safe flight areas, not located in protected areas, avoiding technical irrigation rice fields, wastewater disposal systems and garbage disposal systems