Claim Missing Document
Check
Articles

Found 25 Documents
Search

PENDAMPINGAN PEMBELAJARAN BIOTEKNOLOGI DI SEKOLAH DASAR NEGERI LEDOKNONGKO Nugraheni, Ika Afifah; Annisa Khumaira; Viko Aldi Putra; Muhammad Arjun Najib
BAKTIMU : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4 No 2 (2024)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Ahmad Dahlan Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37874/bm.v4i2.1194

Abstract

Perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sangat dipengaruhi oleh berkembangnya ilmu bioteknologi. Bioteknologi mempunyai peran di semua bidang kehidupan dan dikaitkan dengan aspek “life skills”. Namun, hal ini tidak diikuti dengan pemahaman masyarakat maupun siswa sekolah mengenai bioteknologi. Mitra kegiatan pengabdian yaitu SD Negeri Ledoknongko, Bangunkerto, Turi, Sleman, DI Yogyakarta. Tujuan dari kegiatan pengabdian ini yaitu memberikan pendampingan pembelajaran bioteknologi bagi SD Negeri Ledoknongko. Rencana kegiatan pengabdian dimulai dari perizinan, konsolidasi, persiapan, dan pelaksanaan. Selama pelaksanaan, mitra pengabdian sangat antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. Pada pengabdian ini disampaikan pelatihan pengenalan sel tumbuhan dan edukasi bahaya pencemaran lingkungan. Setelah mengikuti kegiatan ini, peserta menjadi lebih sadar untuk menjaga lingkungan dengan tidak membuang sampah atau limbah sembarangan. Hal ini dikarenakan lingkungan merupakan tempat hidup berbagai makhluk hidup, baik makroorganisme maupun mikroorganisme. Kata kunci : Pembelajaran, Bioteknologi, Ledoknongko
Deteksi Red Sea Bream Iridovirus (RSIV) dengan Teknik PCR pada Benih Ikan Gurame (Osphronemus gouramy) di Stasiun KIPM Yogyakarta Dini Alfaruqi, Hamiyawati Qoimatu; Wibowo, Sutopo Aris; Khumaira, Annisa
Prosiding University Research Colloquium Proceeding of The 11th University Research Colloquium 2020: Bidang Sains dan Teknologi
Publisher : Konsorsium Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Perguruan Tinggi Muhammadiyah 'Aisyiyah (PTMA) Koordinator Wilayah Jawa Tengah - DIY

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kebutuhan benih gurame semakin meningkat sejalan dengan pengembangan usaha budidaya gurame yang semakin luas. Hal tersebut berdampak pada peningkatan lalulintas perdagangan benih gurame dan Stasiun KIPM adalah lembaga yang berwenang untuk melakukan pengawasan serta pencegahan apabila terdapat HPI/HPIK. Red sea bream iridovirus (RSIV) merupakan salah satu agen penyakit dari golongan virus yang menyebabkan kematian massal pada budidaya benih gurame. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeteksi RSIV pada benih gurame dengan teknik PCR. Metode deteksi menggunakan tahapan molekuler yang mengacu pada metode The Office International des Epizooties (OIE). Amplifikasi DNA virus menggunakan primer spesifik RSIV yaitu primer forward 1F (5’-CTCAACACTCTGGCTCATC-3’) dan primer reverse 1R (5’-GCACCAACACATCTCCTATC-3’) dengan amplikon yang dihasilkan sebesar 570 bp. Produk PCR divisualisasi dengan elektroforesis gel agarose 1%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ketiga sampel benih gurame negatif RSIV. Hal ini ditandai dengan tidak terbentuknya pita DNA pada gel elektroforesis, sehingga benih gurame tersebut aman jika dilalulintaskan.
OPTIMIZING AMOUNT AND IDENTIFICATION OF YEAST IN SALAK YEAST WATER (Salacca edulis Reinw cv Pondoh) Khumaira, Annisa; Annaziha, Salma; Baihaqi, Muhammad Azizan Azmani; Anindita, Nosa Septiana; Bimantara, Arif; Probowati, Wiwit
Jurnal Bioteknologi & Biosains Indonesia (JBBI) Vol. 11 No. 1 (2024)
Publisher : BRIN - Badan Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55981/jbbi.2024.3809

Abstract

Salak fruit is a tropical fruit spread across Southeast Asia and can potentially be a source of natural yeast by processing fruit yeast water. Salak fruit is known to be rich in carbohydrates, making it a potential natural habitat for microbial communities, especially yeast. This research aims to optimize the growth of yeast in the salak yeast water system by varying the sugar concentration treatment, the composition of the amount of fruit flesh, and the fermentation time, as well as identifying the yeast in the salak yeast water. The method used is to count the number of yeast colonies using the Total Plate Count method. The most optimal treatment results are then tested for pH, total sugar, alcohol, isolation and yeast identification. The research results showed that the composition of salak meat was 30%, adding 1% sugar, and fermentation for 6 days resulted in the most optimal growth of the microbial community with an amount of 3.1×10⁶ cfu/ml. The pH test showed a result of 3.01, the alcohol content, namely ethanol, was 0.066855%, no methanol was detected, the total sugar test result in the yeast water was 2.08%, and it was identified in the yeast water that there were Hanseniaspora opuntiae and Candida sorboxylosa. The results show that salak yeast water (Salacca edulis Reinw cv Pondoh) can be used as a yeast water product to ferment food.
PEMBERDAYAAN ANGGOTA RANTING 'AISYIYAH GUWOSARI DALAM PENINGKATAN KETAHANAN PANGAN MELALUI SISTEM BUDIKDAMBER Saharuddin, Erni; Khumaira, Annisa; Fathah, Rigel Nurul
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 5 (2024): Vol. 5 No. 5 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i5.36652

Abstract

Anggota Ranting ‘Aisyiyah Guwosari memiliki pekarangan rumah yang cukup luas, Namun, tidak semua pekarangan rumah warga sudah dimanfaatkan dengan baik, selain itu belum ada usaha yang dikembangkan berupa budidaya tanaman dan ikan untuk meningkatkan ketahanan pangan, serta semangat kewirausahan yang masih rendah. Pengelolaan lahan pekarangan yang optimal diharapkan dapat meningkatkan perekonomian masyarakat Guwosari. Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan peran ‘Aisyiyah terutama dalam pemberdayaan ekonomi keluarga melalui budidaya ikan lele dalam ember atau budikdamber. Metode pelaksanaan pengabdian masyarakat dengan pendekatan participatory rural appraisal (PRA) yang memfokuskan kepada tiga aspek yaitu kelembagaan, teknik budikdamber dan kewirausahaan. Hasil kegiatan ini memberikan dampak positif terhadap pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam budidaya ikan lele dalam ember.
OPTIMIZING AMOUNT AND IDENTIFICATION OF YEAST IN SALAK YEAST WATER (Salacca edulis Reinw cv Pondoh) Khumaira, Annisa; Annaziha, Salma; Baihaqi, Muhammad Azizan Azmani; Anindita, Nosa Septiana; Bimantara, Arif; Probowati, Wiwit
Jurnal Bioteknologi & Biosains Indonesia (JBBI) Vol. 11 No. 1 (2024)
Publisher : BRIN - Badan Riset dan Inovasi Nasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55981/jbbi.2024.3809

Abstract

Salak fruit is a tropical fruit spread across Southeast Asia and can potentially be a source of natural yeast by processing fruit yeast water. Salak fruit is known to be rich in carbohydrates, making it a potential natural habitat for microbial communities, especially yeast. This research aims to optimize the growth of yeast in the salak yeast water system by varying the sugar concentration treatment, the composition of the amount of fruit flesh, and the fermentation time, as well as identifying the yeast in the salak yeast water. The method used is to count the number of yeast colonies using the Total Plate Count method. The most optimal treatment results are then tested for pH, total sugar, alcohol, isolation and yeast identification. The research results showed that the composition of salak meat was 30%, adding 1% sugar, and fermentation for 6 days resulted in the most optimal growth of the microbial community with an amount of 3.1×10⁶ cfu/ml. The pH test showed a result of 3.01, the alcohol content, namely ethanol, was 0.066855%, no methanol was detected, the total sugar test result in the yeast water was 2.08%, and it was identified in the yeast water that there were Hanseniaspora opuntiae and Candida sorboxylosa. The results show that salak yeast water (Salacca edulis Reinw cv Pondoh) can be used as a yeast water product to ferment food.