Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Tangible Journal

Pengaruh Rasio Keuangan Terhadap Financial Distress Pada Perusahaan Sektor Industri Dasar Dan Kimia Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia Andi Runis Makkulau
Tangible Journal Vol 5 No 1 (2020)
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM) STIE Tri Dharma Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47221/tangible.v5i1.113

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh Current Ratio, Cash Ratio, Debt To Equity Ratio dan Sales Growth terhadap Financial Distress pada Perusahaan Sektor Industri Dasar dan Kimia yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sektor industri dasar dan kimia yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Berdasarkan metode purposive sampling, sampel yang diperoleh yaitu sebanyak 10 perusahaan. Penelitian ini menggunakan data kuantitatif dan bersumber dari jenis data sekunder yaitu data panel yang merupakan data gabungan dari data runtut waktu (time series data) dan data silang (cross section data). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Current Ratio, Cash Ratio, Debt to Equity Ratio dan Sales Growth berpengaruh negatif tetapi tidak signifikan terhadap Financial Distress. Hal ini berarti bahwa Current Ratio, Cash Ratio, Debt to Equity Ratio dan Sales Growth tidak dapat menjelaskan Financial Distress. Kata Kunci : Current Ratio, Cash Ratio, Debt To Equity Ratio, Sales Growth, Financial Distress