Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

STRATEGI PENINGKATAN KUALITAS UNTUK PASAR INTERNASIONAL MELALUI PENERAPAN MANAJEMEN KUALITAS TOTAL: PEMBELAJARAN DARI PRODUK EDAMAME BEKU Dyah Kusuma Wardani; Marimin Marimin; Kasutjianingati Kasutjianingati
Jurnal Manajemen & Agribisnis Vol. 12 No. 1 (2015): Vol. 12 No. 1, Maret 2015
Publisher : School of Business, Bogor Agricultural University (SB-IPB)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (865.411 KB) | DOI: 10.17358/jma.12.1.36

Abstract

The objectives of this research were to analyze the application of the quality standard of the frozen edamame products, to identify key attributes expected by the export markets in increasing the quality of frozen edamame, to formulate the appropriate strategy in improving the quality of frozen edamame products, and to determine the priority strategies that can be applied in the improvement of the quality of frozen edamame products. The method used was the case study, and the analysis tools i.e. QFD (Quality Function Deployment), Pareto, SWOT (Strenght, Weakness, Opportunity) dan AHP (Analytical Hierarchy Process) were also used. Based on the data processing results of QFD, the attribute of no pests and diseases is the highest expectation from customers, and sorting is the most crucial point in generating quality of edamame requested by the customers. The Pareto analysis result showed that the main problem in increasing the quality of the products is the processing time. SWOT analysis produced four alternative strategies that is optimizing the use of technology to ensure the quality of edamame, assessing and monitoring the SOP quality control, optimizing cooperation research and development with universities or government research institutes to produce seeds, and applying efficiency and effectiveness in production. Analysis of AHP strategic priorities resulted in recommendations for the company that optimization of the use of technology to ensure the quality of edamame must carried out. Therefore, the quality of raw materials which cannot be processed directly will not be reduced due to the longer period of waiting.Keyword: QFD, Pareto, SWOT, AHP, PT Mitra Tani 27 JemberABSTRAKPenelitian ini  bertujuan menganalisis penerapan standar kualitas produk edamame beku, mengidentifikasi atribut kunci yang diharapkan pasar ekspor dalam peningkatan kualitas edamame beku, merumuskan strategi yang tepat dalam peningkatan kualitas produk edamame beku, dan menentukan prioritas strategi yang dapat diterapkan dalam peningkatan kualitas produk edamame beku. Metode yang digunakan adalah studi kasus. Alat analisis dalam penelitian ini, yaitu QFD (Quality Function Deployment), Pareto, SWOT, dan AHP (Analytical Hierarchy Process). Hasil pengolahan data QFD yaitu tidak ada hama dan penyakit yang merupakan harapan tertinggi dari pelanggan. Sortasi merupakan titik paling krusial dalam menghasilkan kualitas edamame yang diminta pelanggan. Hasil analisis pareto menunjukkan bahwa permasalahan utama adalah waktu pengolahan dengan nilai 20,7%. Artinya, proses pengolahan yang belum mampu ditangani secara optimal karena menumpuknya komoditas edamame pada saat musim panen raya. Analisis SWOT menghasilkan empat alternatif strategi, yaitu optimalisasi penggunaan teknologi untuk menjaga kualitas edamame, evaluasi dan monitoring standart operating prosedure pengendalian kualitas, optimalisasi kerja sama research and development dengan  perguruan tinggi atau lembaga penelitian pemerintah untuk menghasilkan benih unggul, efisiensi dan efektifitas kegiatan produksi. Analisis AHP menghasilkan prioritas strategi yang direkomendasikan ke perusahaan yaitu penerapan optimalisasi optimalisasi penggunaan teknologi untuk menjaga kualitas edamame. Hal ini bertujuan agar penerimaan bahan baku yang belum dapat diproses langsung tidak sampai menurunkan kualitas produk akibat waktu tunggu pengolahan yang terlalu lamaKata kunci: QFD, pareto, SWOT, AHP, PT Mitra Tani 27 Jember
Analisis Pendapatan Dan Persepsi Peternak Plasma Dengan Pola Kemitraan Pada CV Gumukmas Multi Farm Jember: Analysis of Income and Perceptions of Plasma Farmers with Partnership Patterns at CV Gumukmas Multi Farm Jember Huda Ahmad; Rizal Perlambang CNAWP; Fredy Eka Ardhi Pratama; Paramita Andini; Dyah Kusuma Wardani
Jurnal Ilmiah Inovasi Vol 24 No 2 (2024): Agustus
Publisher : Politeknik Negeri Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25047/jii.v24i2.4625

Abstract

Sistem kemitraan pada peternakan telah menjadi pendekatan yang relevan dalam peningkatan produktivitas dan pendapatan peternak plasma. Penelitian ini fokus pada analisis pendapatan dan persepsi peternak plasma yang terlibat dalam pola kemitraan dengan CV Gumukmas Multi Farm (GMF), Jember. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi sejauh mana sistem kemitraan telah memengaruhi pendapatan peternak plasma dan untuk mengeksplorasi persepsi mereka terhadap model bisnis ini. Penelitian ini menggunakan metode campuran yang melibatkan data primer melalui wawancara langsung dengan peternak plasma serta data sekunder yang diperoleh dari CV GMF. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa sistem kemitraan memainkan peran penting dalam peningkatan pendapatan peternak plasma, dengan faktor-faktor seperti manajemen pakan, perawatan kesehatan ternak, dan infrastruktur yang disediakan oleh CV GMF berkontribusi signifikan. Selain itu, hasil penelitian ini juga menggambarkan persepsi peternak plasma terhadap sistem kemitraan ini, termasuk kepuasan mereka terhadap perjanjian kontrak, pembagian keuntungan, dan dukungan yang diberikan oleh CV GMF. Hasil penelitian ini dapat memberikan landasan bagi pemangku kepentingan, termasuk CV GMF, untuk meningkatkan dan mengembangkan sistem kemitraan yang lebih efektif dalam sektor peternakan.
Penentuan Persepsi Konsumen dan Produsen Seblak “Preanger” dalam Menentukan Kepuasan Konsumen: Determination of Consumer and Producer perceptions of Seblak “Preanger” in Determining Customer Satisfaction Dyah Kusuma Wardani; Nur Azizah; Ratih Puspitorini Y.A; Paramita Andini; Fredy Eka Ardhi Pratama
Jurnal Ilmiah Inovasi Vol 24 No 2 (2024): Agustus
Publisher : Politeknik Negeri Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25047/jii.v24i2.4744

Abstract

CV Preanger Karya Nusantara merupakan pelaku usaha makanan yang menawarkan produk seblak dan memiliki citra produk dengan nama Seblak “Preanger”, yang berlokasi di Jalan Sumatra No. 122a, Tegal Boto Lor, Sumbersari, Kabupaten Jember. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kualitas produk Seblak “Preanger” berdasarkan kepuasan konsumen. Metode yang digunakan adalah Quality Function Deployment (QFD). Berdasarkan hasil analisis menggunakan metode QFD, dengan penilaian perspektif konsumen menghasilkan 10 atribut yaitu warna, aroma, rasa, varian toping, kemasan tidak mudah rusak dan bocor, kualitas bahan baku, desain kemasan menarik, harga, lokasi pembelian, dan service/pelayan. Terdapat 4 atribut yang perlu ditingkatkan kualitas seblak yaitu atribut rasa, kemasan produk tidak mudah rusak dan bocor, kualitas bahan baku, dan harga. Persepsi produsen prioritas perbaikan atribut produk Seblak “Preanger” berdasarkan House of Quality adalah menentukan supplier. Dengan adanya penelitian ini, diharapkan produsen Seblak “Preanger” dapat mempertimbangkan rekomendasi perbaikan berdasarkan perspektif konsumen atribut rasa, kemasan produk tidak mudah rusak dan bocor, kualitas bahan baku, dan harga, serta persepsi produsen adalah menentukan supplier.
Pendampingan Pembuatan Pakan Ayam Kampung di UD Berkah Jaya Desa Baratan Kecamatan Patrang Kabupaten Jember: Pengabdian Huda Ahmad Hudori; Rizal Perlambang CNAWP; Datik Lestari; Dyah Kusuma Wardani; Paramita Andini; Fredy Eka Ardhi P; Deltaningtyas Tri C
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Vol. 3 No. 4 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat dan Riset Pendidikan Volume 3 Nomor 4 (April 2025
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jerkin.v3i4.944

Abstract

UD Berkah Jaya is one of the small company located in Jember Regency, precisely in the village of Baratan, Patrang District. The pandemic conditions in early 2020 made UD Barokah's efforts in producing incense to stop because it could not send its products to the island of Bali. The business owner has a plan to replace the incense production into kampung chicken feed, but the owner does not have the ability to make animal feed, so he needs training and assistance from experts from the Jember State Polytechnic to make animal feed. This service program will be carried out by providing assistance in the manufacture and production of kampung chicken feed. It is hoped that this activity will increase the knowledge and skills of UD Berkah Jaya to be able to produce kampung chicken feed independently. The implementation of this community service activity includes the following activities: Survey of service locations, discussions with owners, preparing materials for training in making kampung chicken feed, training on feed packaging and marketing, coordinating and evaluating the results of service implementation, making service reports, journal articles and print media. /electronic results of dedication. This activity will be carried out for 6 (six) months from June 2023 to November 2023.