Claim Missing Document
Check
Articles

Found 20 Documents
Search

STUDI MANFAAT LANGSUNG HUTAN MANGROVE TERHADAP PRODUKSI KEPITING BAKAU, SIPUT, KERANG DAN TAMBAK BANDENG DI DESA REROROJA, KECAMATAN MAGEPANDA, KABUPATEN SIKKA Angelinus Vincentius; Ana Maria Manda; Maria Imaculata Rume
AQUANIPA - Jurnal Ilmu Kelautan dan Perikanan Vol 5, No 02 (2023): AQUANIPA, Jurnal Ilmu Kelautan dan Perikanan
Publisher : Universitas Nusa Nipa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa nilai manfaat langsung hutan mangrove Desa Reroroja. Penelitian dilaksanakan dari tanggal 15 Agustus 2019 sampai tanggal 15 September 2019 di Desa Reroroja, Kecamatan Magepanda, Kabupaten Sikka. Penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder. Pengambilan sampel menggunkan Metode Purposive Sampling. Data-data yang dikumpulkan dari lapangan dianalisis dengan menggunakan metode analisis kuantitatif. Penelitian ini menemukan bahwa manfaat langsung yang didapatkan oleh masyarakat terdiri dari nilai manfaat langsung kepiting bakau sebesar Rp.48.000.000/1KK/tahun atau Rp.860.678/Ha/tahun, manfaat langsung siput bakau sebesar Rp.14.400.000/5KK/tahun atau Rp.258.204/Ha/tahun, manfaat langsung kerang sebesar Rp.73.440.000/15KK/tahun atau Rp.1.316.837/Ha/tahun, manfaat langsung tambak bandeng sebesar Rp.22.500.000/2KK/tahun atau Rp.403.443/Ha/tahun. Total manfaat langsung hutan mangrove Desa Reroroja dalam setahun sebesar Rp.158.340.000/20KK/tahun atau Rp. 2.839.162/Ha/tahun.
PERTUMBUHAN DAN KELANGSUNGAN HIDUP UDANG VANAME (Litopenaeus vannamei) DI TAMBAK INTENSIF BALAI PERIKANAN BUDIDAYA AIR PAYAU TAKALAR, SULAWESI SELATAN Sesilia Siring Liwu; Angelinus Vincentius; Maria Imaculata Rume
AQUANIPA - Jurnal Ilmu Kelautan dan Perikanan Vol 5, No 02 (2023): AQUANIPA, Jurnal Ilmu Kelautan dan Perikanan
Publisher : Universitas Nusa Nipa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui pertumbuhan dan kelangsungan hidup udang vaname (Litopenaeus vannamei) yang dibudidayakan di Tambak Intensif Balai Perikanan Budidaya Air Payau (BPBAP) Takalar, Sulawesi Selatan. Penelitian dilakukan mulai 27 September – 5 Desember 2022, dengan padat penebaran awal 165 ekor/m². Pengambilan data pertumbuhan berat dan panjang udang dilakukan setiap 7 hari sekali. Metode penelitian deskriptif kualitatif dilakukan dengan observasi, wawancara, dan pencatatan data. Padat penebaran awal benur udang vaname yang dapat memberikan hasil berat terbaik adalah 165 ekor/m2 dengan pertambahan berat rata-rata per minggu sebesar 3,69 gram/ekor dan pertambahan panjang rata-rata per minggu sebesar 7,7 cm/ekor. Berat akhir udang vaname saat panen pada DOC 65 sebesar 4,98 gram/ekor dan panjang 8,76 cm/ekor. Pertumbuhan mutlak udang vaname selama penelitian sebesar 4,97 gram/ekor. Hasil panen udang dengan kepadatan 150 ekor/m2 menggambarkan survival rate selama pemeliharaan sebesar 90,9% yang dikategorikan baik. Pertumbuhan harian udang vaname yaitu pertumbuhan bobot relatif udang vaname sebesar 7,65 %/hari menunjukkan bahwa udang mampu memanfaatkan nutrien pakan untuk disimpan dalam tubuh dan mengkonversinya menjadi energi. Feed Convertion Ratio sebesar 1,60 yang merupakan hasil perbandingan dari jumlah pakan yang diberikan dengan berat total komoditas hasil panen. Kisaran parameter kualitas air di lokasi penelitian yaitu suhu 27-30 0C, pH 7,5-8,5 dan DO 4-7 ppm, dimana kisaran parameter kualitas air tersebut masih dalam batas optimal untuk pertumbuhan dan kelangsungan hidup udang vaname.
Molecular docking reveals goldbandfish goatfish fatty acid's COX-2 inhibitory potential Vincentius, Angelinus; Putra, Sukarman Hadi Jaya
Biogenesis: Jurnal Ilmiah Biologi Vol 12 No 1 (2024)
Publisher : Department of Biology, Faculty of Sci and Tech, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24252/bio.v12i1.36916

Abstract

Goldbandfish goatfish, known for its high protein and fatty acid content, serves as a valuable food source contributing to human nutrition and well-being. This study delves into the potential anti-inflammatory properties of goldbandfish goatfish fatty acids, specifically palmitic acid, docosahexaenoic acid, and eicosapentaenoic acid, by targeting the inhibition of cyclooxygenase-2 (COX-2) protein. Through molecular docking experiments utilizing Molegro Virtual Docker version 5.0 and Discovery Studio version 21.1.1, the fatty acid structures were redocked with the COX-2 protein, with naproxen employed as a control COX-2 inhibitor. The analysis revealed interactions between the fatty acids and specific residues within the COX-2 inhibitor sites, mirroring the active sites targeted by naproxen, suggesting their potential as effective COX-2 blockers to mitigate inflammation. The findings suggest that the fatty acids present in goldbandfish goatfish possess promising anti-inflammatory effects through their ability to inhibit COX-2 activity. By binding to key residues within the COX-2 inhibitor sites, these fatty acids exhibit similarities to naproxen, a known COX-2 inhibitor. This study lays the groundwork for further investigations, including molecular dynamics simulations and in vitro experiments, to validate the anti-inflammatory efficacy of goldbandfish goatfish fatty acids and their potential as therapeutic agents for combating inflammation. The identification of natural compounds with COX-2 inhibitory properties opens avenues for the development of novel anti-inflammatory treatments derived from marine sources, contributing to the advancement of preventive and therapeutic strategies for inflammatory diseases.
IMPLEMENTASI STRATEGI POHON SERAP AIR DI KAWASAN HUTAN LINDUNG DESA KORO BHERA Putra, Sukarman Hadi Jaya; Vincentius, Angelinus; Luju, Elisabet
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 6 (2023): Volume 4 Nomor 6 Tahun 2023
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kegiatan penanaman bibit pohon penyerap air di sekitar mata air Dusun Magetake, Hutan Lindung Desa Koro Bhera, merupakan implementasi nyata dari program Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Nusa Nipa Angkatan 2023-2024. Proyek ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas alam, menjaga siklus air, dan mencegah hilangnya sumber daya air di hutan lindung tersebut. Studi pendahuluan yang cermat dilakukan melibatkan pengukuran debit air, wawancara dengan masyarakat setempat, dan analisis literatur yang relevan. Data awal ini menjadi dasar penting dalam merancang program pengabdian yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi lingkungan setempat. Langkah-langkah program pengabdian mencakup pengembangan dan implementasi program, melibatkan masyarakat dalam desainnya. Hasil dari proyek ini mencakup penanaman bibit pohon serap air di sekitar mata air, dengan fokus pada strategi permodelan yang mendukung keberlanjutan lingkungan dan menjaga ketersediaan sumber daya air. Evaluasi menyimpulkan bahwa sebagian besar masyarakat (90%) mengetahui sumber mata air yang mereka gunakan, dan sebagian besar (93%) setuju bahwa konservasi sumber daya air di hutan lindung sangat penting. Oleh karena itu, disimpulkan bahwa kegiatan KKN mahasiswa Universitas Nusa Nipa memberikan dampak positif dalam menjaga mata air dan hutan lindung di Desa Koro Bhera. Melalui kolaborasi aktif antara mahasiswa dan masyarakat setempat, program ini tidak hanya memberikan manfaat praktis dalam pengelolaan sumber daya alam, tetapi juga meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga mata air.
Estimasi Stok Biomassa Karbon Mangrove Menggunakan Citra Satelit Sentinel-2A di Teluk Maumere Bagian Barat Vincentius, Angelinus; Parera, Guido Roberto Jerun; Woda, Marianus Raymond Roky
ACROPORA: Jurnal Ilmu Kelautan dan Perikanan Papua Vol 7 No 2 (2024): ACROPORA: Jurnal Ilmu Kelautan dan Perikanan Papua
Publisher : Cenderawasih University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31957/acr.v7i2.4282

Abstract

Ekosistem mangrove di wilayah pesisir memiliki kemampuan menyimpan karbon dalam jumlah besar pada biomassa tegakan. Teluk Maumere bagian barat di Kabupaten Sikka Provinsi NTT memiliki 2 lokasi sentra mangrove yaitu Magepanda dan Kampung Garam. Ekosistem mangrove perlu dijaga dan dipertahankan karena bernilai ekonomis dan ekologis. Namun cadangan karbon yang saat ini tersimpan pada mangrove tersebut belum diketahui jumlahnya karena tidak adanya data inventarisasi mengenai hal tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengestimasi cadangan karbon di atas permukaan pada hutan mangrove di Teluk Maumere bagian barat dengan menggunakan citra Sentinel-2A. Penelitian dimulai bulan Juni 2024 sampai September 2024. Nilai cadangan karbon diperoleh dari persamaan regresi berdasarkan data indeks vegetasi NDVI (Normalized Difference Vegetation Index) dan cadangan karbon aktual berdasarkan persamaan alometrik (above ground biomass). Penentuan titik sampel menggunakan teknik stratified sampling. Jumlah titik sampel sebanyak 16 titik, berupa plot berukuran 10x10 m2. Analisis data pada penelitian ini menggunakan analisis regresi linear, polinomial, eksponensial, dan uji akurasi. Hasil analisis regresi menunjukkan bahwa persamaan regresi polinomial menghasilkan nilai koefisien determinasi (R2) yang paling tinggi yaitu sebesar 0,8574 sehingga dipilih sebagai model penduga atau estimasi stok karbon permukaan. Persamaan regresi polinomial y = -255,61x2 + 494,84x – 154,45 dimana y adalah karbon dan x adalah nilai NDVI. Indeks vegetasi NDVI mempunyai korelasi yang erat dengan cadangan karbon sebesar 85,74% (R² = 0,8574). Luas hamparan mangrove sebesar 100,82 ha. Total cadangan karbon di atas permukaan pada tegakan mangrove di Teluk Maumere bagian barat mencapai 5.860,59 ton C dengan nilai rata-rata sebesar 58,13 ton C/ha.
PENINGKATAN KINERJA PERIZINAN USAHA PERIKANAN BAGI NELAYAN KABUPATEN SIKKA PADA KCD KELAUTAN DAN PERIKANAN NTT DI LARANTUKA MENGGUNAKAN ANALYTICAL HIERARCHY PROCESS Oneng, Yuliana; Vincentius, Angelinus
Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING) Vol 7 No 5 (2024): Journal of Economic, Bussines and Accounting (COSTING)
Publisher : Institut Penelitian Matematika, Komputer, Keperawatan, Pendidikan dan Ekonomi (IPM2KPE)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31539/costing.v7i6.12764

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui faktor-faktor apa saja yang menentukan dalam peningkatan kinerja pegawai dan kepuasan pelanggan dalam hal perizinan usaha perikanan bagi nelayan Kabupaten Sikka pada KCD Kelautan dan Perikanan NTT di Larantuka. Penelitian dilaksanakan selama 2 minggu sejak 10 April sampai 24 April 2024. Dalam penelitian ini metode yang digunakan yaitu dengan pendekatan Analytical Hierarchy Process atau AHP dalam mengidentifikasi faktor determinan yang menentukan kinerja perizinan usaha perikanan. Indikator kinerja yang digunakan di sini yaitu indikator-indikator kepuasan masyarakat menurut Kepmen-PAN nomor Kep/25/M.PAN/2/2004. Hasil AHP dengan struktur yang dibangun terdiri dari 3 level, dimana untuk mencapai tujuan peningkatan kinerja pegawai dan kepuasan pelanggan, stakeholder terpenting adalah stakeholder kunci (pegawai KCD, dinas, unsur pemerintah) dengan nilai vektor sebesar 0.5707, diikuti stakeholder utama (nelayan dan kelompok nelayan) dengan nilai vektor 0.2808. Faktor-faktor penentu terpenting kinerja pegawai dan kepuasan pelanggan pada KCD Larantuka yaitu peningkatan kedisiplinan petugas dengan nilai vektor sebesar 0.3105, dimana upaya yang dapat dilakukan melalui pengawasan dan supervisi, pembinaan pegawai, fokus pada pelayanan, dan pemberian reward. Faktor penentu terpenting berikutnya yaitu peningkatan kemampuan nelayan dengan nilai vektor sebesar 0.2048, dimana upaya yang dapat dilakukan dengan identifikasi kebutuhan pelatihan, pelaksanaan pelatihan dan pengembangan, mentorship dan coaching, rotasi pekerjaan, serta peningkatan pendidikan formal.
MANGROVE CARBON BIOMASS POTENCY THROUGH SATELLITE IMAGE ANALYSIS IN THE EASTERN AREA OF MAUMERE BAY: POTENSI BIOMASSA KARBON EKOSISTEM MANGROVE MELALUI ANALISIS CITRA SATELIT DI KAWASAN TIMUR TELUK MAUMERE Vincentius, Angelinus; Parera, Guido Roberto Jerun; Woda, Marianus Raymond Roky
Jurnal Teknologi Perikanan dan Kelautan Vol 16 No 4 (2025): NOVEMBER 2025
Publisher : Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan, IPB University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24319/jtpk.16.370-383

Abstract

Mangrove ecosystems can store significant amounts of carbon in their standing biomass. The eastern part of Maumere Bay contains mangrove areas that are important because of their economic and ecological value. The amount of carbon stored in the mangroves is unknown due to the lack of inventory data. The objective of this study is to obtain estimated surface carbon biomass stocks in the mangrove forests in the eastern part of Maumere Bay using Sentinel-2A imagery. The study was conducted from June to September 2024. Carbon stock values ​​were obtained using the Normalized Difference Vegetation Index (NDVI) analysis method. Actual carbon stocks in surface biomass were obtained from the allometric equation. A stratified sampling method was applied to determine 18 sample spots, each with a size of 10×10 m2. Data was analyzed using accuracy tests and linear, polynomial, and exponential regression. The results of the regression analysis show that the exponential regression equation has the highest coefficient of determination (R2) value, namely 0.8373, with the highest accuracy. Therefore, the exponential regression equation was accepted as a model for estimating surface carbon stocks. The NDVI vegetation index has a strong correlation with carbon stocks of 83.73% (R2 = 0.8373). The exponential equation is y = 13.637e2.0499x, which reflects natural growth patterns where y is the carbon value and x is the NDVI value. The mangrove area covers 527.93 ha. The total aboveground carbon stock amounts to 29,760.52 tons of carbon, with an average value of 56.34 tons of carbon per hectare.
Peningkatan Produktivitas Kelompok Perikanan Melalui Penerapan Iuran Super 1000 Sebagai Alternatif Penguatan Modal Usaha Pale, Christofel O Nobel; Sukardi, Sukardi; Vincentius, Angelinus; Iyen, Hartina
Jompa Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 4 No. 3 (2025): Jompa Abdi: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : Yayasan Jompa Research and Development

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.57218/jompaabdi.v4i3.1816

Abstract

Kalo Mbale adalah salah satu kelompok usaha bersama yang terdapat di Desa paga Kecamatan Paga Kabupaten Sikka yang fokusnya adalah usaha perikanan terutama perikanan tangkap. Beberapa permasalahan yang seringkali dihadapi masyarakat nelayan dalam meningkatkan produktivitas usaha adalah keterbatasan modal. Kesulitan mengakses lembaga pembiayaan formal membuat nelayan kesulitan untuk meningkatkan alat produksi, memperbaiki armada, atau menambah peralatan melaut yang lebih efisien. Keterbatasan ini berdampak pada rendahnya hasil tangkapan dan memperbesar ketergantungan kepada tengkulak atau pihak ketiga.untuk menjawab masalah tersebut tujuan dari PKM adalah Meberikan alternatif peningkatan produktivitas kelompok melalui penerapan iuran super 1000.” Metode kegiatan PKM: (1) Penyuluhan dan Diskusi, (2) Simulasi, (3) Evaluasi. Hasil pelaksanaan kegiatan,memperlihatkan bahwa kelompok memiliki kesadaran, pemahaman dan kemauan dalam melaksanakan program super 1000 yang telah disepakati serta telah menunjukan hasil yang signifikan sebagai sebuah kelompok baru, namun dalam bidang administratif, manajemen kelompok, manajemen keuangan masih harus ditingkatkan melalui berbagai cara yakni melalui kegiatan penyuluhan, pelatihan dan pendampingan.
Pernikahan Massal Katolik: Analisis Program, Kerangka Teologis, dan Praktik Pastoral di Paroki Katedral Maumere Nale Rimo, Ephivanus Markus; Rera, Yoseph Ansar; Vincentius, Angelinus
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 6 No. 4 (2025): Edisi Oktober - Desember
Publisher : Lembaga Dongan Dosen

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v6i4.7715

Abstract

Paroki Katedral Santo Yoseph Maumere berada di Keuskupan Maumere, Kabupaten Sikka, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Permasalahan yang dihadapi paroki antara lain banyak pasutri Katolik yang sudah hidup berkeluarga namun belum disakralkan pernikahan mereka secara agama dan hukum negara. Alasan mendasar karena kurangnya kesadaran dan partisipasi, keterbatasan akses, masalah ekonomi dan adat istiadat. Untuk menjawabi permasalahan tersebut, dilaksanakan Program Pernikahan Massal Katolik, yang diberikan kepada 107 pasutri (214 orang). Kegiatan ini menggunakan metode analisis kualitatif dan observasi untuk mengevaluasi efektivitas program. Pelaksanaan program terdiri dari dua tahap, yaitu tahap Kursus Persiapan Perkawinan pada tanggal 15-16 Mei 2025 dan tahap Upacara Pernikahan tanggal 11 Juli 2025. Tahap Kursus Persiapan Perkawinan menggunakan metode presentasi untuk memberikan informasi dasar; video dan diskusi yang memunculkan kesadaran dan strategi pencegahan; studi kasus untuk mempraktikkan strategi pencegahan dan intervensi; role play memberikan contoh tentang mendidik anak, mengatur disiplin, memberikan pujian, membangun kepercayaan, memberikan sumber daya dan dukungan. Dalam tahap Upacara Pernikahan, telah disakralkan status pernikahan 107 pasutri Katolik oleh Uskup Maumere, dan diberikan akta pernikahan oleh dinas terkait. Ketercapaian program yaitu berdampak peningkatan kesadaran spiritual mendalam, komitmen kuat, partisipasi umat, pengembangan komunitas, pengembangan keterampilan peserta. Peserta program mengalami peningkatan kesadaran hukum dan kesadaran kesehatan masyarakat.
Pengaruh Tutupan Karang Hidup Terhadap Keanekaragaman dan Dominansi Ikan Karang di Zona Inti KKPD Pulau Palue, NTT Vincentius, Angelinus; Rukminasari, Nita
ACROPORA: Jurnal Ilmu Kelautan dan Perikanan Papua Vol 8 No 2 (2025): ACROPORA: Jurnal Ilmu Kelautan dan Perikanan Papua Edisi November 2025
Publisher : Cenderawasih University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31957/acr.v8i2.5078

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengkaji pengaruh tutupan karang hidup terhadap keanekaragaman dan dominansi ikan karang di Zona Inti KKPD Pulau Palue, NTT. Penelitian berlangsung sejak Agustus 2024 sampai Desember 2024. Data terumbu karang diambil dengan metode transek foto bawah air, diolah dengan software Coral Point Count with Excel extension, kemudian dinilai sesuai Kepmen. Lingkungan Hidup No.4/2001.  Data ikan karang diambil dengan metode Underwater Visual Census, dianalisis Indeks Keanekaragaman dan Indeks Dominansi, selanjutnya dianalisis regresi. Hasil penelitian, data tutupan karang di 3 stasiun dalam Kategori Kurang Baik, yaitu kategori karang keras sebesar 24,20% di Stasiun Ona; 21,41% di Stasiun Langawai dan 23,18% di Stasiun Watunoni. Kelimpahan ikan karang di Stasiun Ona sebesar 1,97 individu/m2, Stasiun Langawai 0,78 individu/m2 dan Stasiun Watunoni 0,59 individu/m2. Indeks keanekaragaman ikan karang di Stasiun Ona adalah 2,293; Stasiun Langawai 2,591; Watunoni 2,847. Indeks dominansi ikan karang di Stasiun Ona 0,164; Stasiun Langawai 0,148; dan Stasiun Watunoni 0,112. Pengaruh tutupan karang hidup terhadap keanekaragaman ikan karang dinyatakan dalam persamaan regresi polinomial: Y = 0,0004X2 – 0,0656X + 3,0791. Nilai r sebesar 0,709 menunjukkan korelasi kuat antara variabel X dan Y. Nilai R2 sebesar 0,5029 menjelaskan bahwa variabel X (tutupan karang hidup) dapat mempengaruhi 50,29% dari variabel Y (indeks keanekaragaman ikan karang), dan sebesar 49,71% nilai indeks keanekaragaman ikan karang (Y) dipengaruhi oleh faktor-faktor lain di luar penelitian. Hubungan tutupan karang hidup dan dominansi ikan karang dalam persamaan regresi polinomial: Y = 9E-06X2 - 0.0014X + 0.1807. Nilai r sebesar 0,521 menunjukkan adanya korelasi positif yang sedang antara variabel X dan Y. Nilai R2 sebesar 0,272 menjelaskan bahwa variabel X (tutupan karang hidup) dapat mempengaruhi 27,2% dari variabel Y (indeks dominansi ikan karang), dan sebesar 72,8% variasi indeks dominansi dipengaruhi oleh faktor-faktor lain di luar penelitian.