Claim Missing Document
Check
Articles

Found 32 Documents
Search

Ketimpangan Job Fair dan Ketidakpedulian Struktural Pemerintah terhadap Pengangguran di Indonesia Lawalu, Emiliana Martuti; Tanau, Maria Karolina; Emilrensi, Anasthasya Nathaleoni; Bolla, Larasti Viktoria; Kabba, Melkianus Nedi
SCIENTIFIC JOURNAL OF REFLECTION : Economic, Accounting, Management and Business Vol. 8 No. 3 (2025): SCIENTIFIC JOURNAL OF REFLECTION: Economic, Accounting, Management, & Business
Publisher : Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Pustek

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37481/sjr.v8i3.1148

Abstract

This research examines the inequality of job fairs and the structural indifference of the Indonesian government towards unemployment, with a focus on the mismatch between labor market needs and the job market policies. The study uses a descriptive qualitative approach through library research, focusing on the exploration of concepts, theories, and a critical analysis of the phenomena of job fair inequalities and the government's labor policies in the context of structural unemployment in Indonesia. The primary aim of the research is to explore how government policies, including job fairs, either exacerbate or alleviate structural unemployment in Indonesia. This study relies on secondary data sources, including official government documents (e.g., reports from Statistics Indonesia and the Ministry of Manpower), media articles, and scholarly literature. Data is collected through documentation and content analysis techniques. The data is analyzed using content analysis and thematic analysis techniques, which include data reduction, categorization, interpretation, and conclusion formulation. The findings show a significant disparity between job opportunities provided by job fairs and the actual labor market needs, highlighting a critical gap in government policies. Structural indifference, particularly in policy implementation and adaptation, is evident in the mismatch between educational outcomes and employment opportunities.
PENGEMBANGAN KETERAMPILAN KEWIRAUSAHAAN ANAK MELALUI PRODUKSI JAJANAN SEHAT JASUKE DI KOMUNITAS SEKAMI Lawalu, Emiliana Martuti; Loda, Adelheid Elisabet; Indrawati, Agnes Susanti; Pongge, Maria Imakulata; Gamatara, Maksimilianus Paulus Jati; Banase, Marianus Antonius Deo Datus; Ketmoen, Adrianus; Perseveranda, ME
Jurnal Abdimas Ilmiah Citra Bakti Vol. 6 No. 3 (2025)
Publisher : STKIP Citra Bakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.38048/jailcb.v6i3.4831

Abstract

Semangat kewirausahaan perlu ditanamkan sejak usia dini untuk membentuk generasi muda yang kreatif, mandiri, dan bertanggung jawab. Permasalahan yang dihadapi mitra adalah kurangnya pemahaman dan keterampilan dasar kewirausahaan pada anak-anak anggota SEKAMI (Serikat Kepausan Anak dan Remaja Misioner) KUB St. Mikael Liliba, khususnya terkait kreativitas, tanggung jawab, dan kerja sama dalam kegiatan produktif. Kegiatan ini bertujuan untuk menumbuhkan dan mengembangkan keterampilan kewirausahaan anak melalui proses pembuatan dan pemasaran jajanan sehat berbasis jagung, yaitu JASUKE (Jagung, Susu, Keju). Mitra kegiatan adalah anak-anak anggota SEKAMI berusia 12–13 tahun yang aktif dalam kegiatan gerejawi dan pembinaan karakter. Metode pelaksanaan mencakup sosialisasi tentang kewirausahaan, pelatihan pembuatan jajanan sehat, serta praktik langsung produksi dan pemasaran JASUKE. Hasil kegiatan menunjukkan peningkatan pengetahuan, keterampilan, dan antusiasme anak-anak terhadap kewirausahaan, ditandai dengan partisipasi aktif dalam setiap tahap kegiatan. Kegiatan ini terbukti efektif dalam menumbuhkan jiwa kewirausahaan sekaligus meningkatkan kerja sama tim di kalangan anak-anak mitra.
REVITALISASI PANGAN LOKAL: PEMBERDAYAAN OMK YMY LILIBA MELALUI INOVASI DODOL JAGUNG DAN EDUKASI KONSUMSI SEHAT Loda, Adelheid Elisabet; Lawalu, Emiliana Martuti; Lengur, Eufrasia Reneilda Arianti; Indrawati, Agnes Susanti; Saru, Joaquina Felicia; Pongge, Maria Immaculata; Gamatara, Maksimilianus Paulus Jati; Banase, Marianus Antonius Deo Datus; Ketmoen, Adrianus; Perseveranda, M.E
Devote: Jurnal Pengabdian Masyarakat Global Vol. 4 No. 3 (2025): Devote : Jurnal Pengabdian Masyarakat Global, 2025
Publisher : LPPM Institut Pendidikan Nusantara Global

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55681/devote.v4i3.4503

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk memberdayakan Orang Muda Katolik (OMK) YMY Liliba melalui inovasi olahan pangan lokal berupa dodol jagung dan edukasi konsumsi sehat. Permasalahan utama yang dihadapi adalah rendahnya pemanfaatan jagung sebagai pangan bernilai ekonomi akibat minimnya pengetahuan diversifikasi pangan dan keterampilan pengolahan. Kegiatan dilaksanakan melalui empat tahap, yaitu edukasi konsumsi pangan lokal dengan metode partisipatif, pelatihan pembuatan dodol jagung dengan variasi rasa dan inovasi kemasan, pendampingan kewirausahaan, serta penguatan identitas budaya dan kemandirian komunitas. Hasil pre-test menunjukkan hanya 35% peserta memahami pentingnya diversifikasi pangan lokal, sedangkan hasil post-test meningkat menjadi 85%. Pelatihan keterampilan menghasilkan produk dodol jagung yang dinilai mudah dibuat, memiliki cita rasa beragam, dan layak dipasarkan. Sebanyak 90% peserta menyatakan kegiatan ini bermanfaat dan relevan, bahkan beberapa berencana memulai usaha kecil-kecilan berbasis dodol jagung. Selain meningkatkan keterampilan dan peluang ekonomi, program ini juga memperkuat semangat kolaborasi, kebanggaan terhadap pangan lokal, dan kesadaran akan identitas budaya komunitas. Kegiatan ini menunjukkan bahwa pemberdayaan berbasis pangan lokal dapat menjadi strategi efektif dalam penguatan ekonomi, pelestarian budaya, dan peningkatan ketahanan pangan masyarakat. Model program ini berpotensi direplikasi pada komunitas lain di wilayah Nusa Tenggara Timur.
Analisis Sektor Ekonomi Unggulan dan Pergeseran Struktur Ekonomi di Kabupaten Ende Tahun 2017-2021 Pongge, Maria Imakulata; Indrawati, Agnes Susanti; Lawalu, Emiliana Martuti; Dima, Enike Tje Yustin
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol. 5 No. 2 (2023): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi sektor basis ekonomi, perubahan struktur ekonomi, dan perkembangan sektor unggulan sebagai kontribusi sektor tersebut terhadap PDRB. Penelitian ini menganalisis 17 sektor ekonomi berdasarkan lapangan usaha dari tahun 2017 sampai dengan tahun 2023. Alat analisis yang digunakan adalah Location Quotient (LQ), analisis Shift-share, Model Rasio Pertumbuhan, dan Analisis Tipologi Klassen. Berdasarkan hasil penelitian, struktur ekonomi sektor sekunder mengalami pergeseran ke arah sektor tersier. Sebaliknya, kontribusi sektor primer terhadap pertumbuhan ekonomi masih sangat signifikan. Industri pengadaan air, pengelolaan limbah, sampah dan daur ulang, serta sektor jasa pendidikan merupakan industri unggulan yang memiliki keunggulan pertumbuhan ekonomi yang kompetitif.
Analisis Bisnis Tenun Menggunakan Stochastic Frontier Analysis dan Analisis Jalur (Studi Kasus: Kelurahan Manutapen dan Oebufu) Indrawati, Agnes Susanti; Lawalu, Emiliana Martuti; Pongge, Maria Imakulata
Economic and Education Journal (Ecoducation) Vol. 5 No. 3 (2023): Economic and Education Journal (Ecoducation)
Publisher : Pendidikan Ekonomi, Universitas Insan Budi Utomo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk 1) menggunakan metode SFA untuk mengukur efisiensi produksi usaha tenun ikat di Kelurahan Manutapen dan Oebufu. 2) menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi efisiensi produksi tenun ikat. 3) menerapkan model analisis jalur untuk memahami hubungan sebab akibatantar variabel yang mempengaruhi keberhasilan usaha tenun ikat. Penelitian ini menggunakan analisis stochastic frontier (SFA) untuk menganalisis efisiensi teknis masing-masing pengrajin tenun ikat, dan analisis jalur (Path Analysis) untuk menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi secara tidak langsung. Dengan memproduksi kain tenun ikat. Penelitian ini menggunakan data primer dari total 100 penenun kain tenun ikat Kelurahan Manutapen dan Oebufu. Hasil penelitian menunjukkan produksi kain tenun ikat di kedua Kelurahan tersebut belum efisien secara teknis. Hasil estimasi SFA menunjukkan bahwa variabel modal kerja dan bahan baku berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja atau hasil produksi kain tenun ikat. Variabel penjelasnya meliputi: pendidikan dan lama usaha mempengaruhi inefisiensi teknis hasil produksi kain tenun di Kelurahan Manutapen dan Oebufu, Kota Kupang. Hasil analisis jalur menunjukkan bahwa modal kerja tidak berpengaruh terhadap hasil produksi kain tenun ikat, namun bahan baku mempunyai pengaruh langsung terhadap hasil produksi kain tenun ikat. Secara langsung: modal kerja dan hasil produksi tenun ikat berpengaruh terhadap keuntungan atau laba. Bahan baku dan hasil produksi tidak berpengaruh terhadap keuntungan. Sebaliknya, secara tidak langsung: modal kerja dan bahan baku melalui hasil produksi tenun mempunyai pengaruh signifikan terhadap laba atau keuntungan hasil produksi.
Revitalisasi manajemen badan usaha milik desa (BUMDes) Ketmoen, Adrianus; Leki, Salomon; Lawalu, Emiliana Martuti; Indrawati, Agnes Susanti; Pongge, Maria Imaculata; Lado, Ferida Agata Kale
Jurnal Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (JP2M) Vol. 5 No. 3 (2024)
Publisher : Universitas Islam Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33474/jp2m.v5i3.22190

Abstract

Dalam undang-undang desa, pengertian BUMDes adalah badan usaha yang seluruh bagian besar modalnya dimiliki oleh desa melalui penyertaan secara langsung yang berasal dari kekayaan desa yang terpisahkan guna mengelola asset, jasa pelayanan dan usaha lainnya untuk sebesar-besarnya kesejahteraan masyarakat desa. Revitalisasi adalah upaya untuk mendaur ulang (Recycle) dengan tujuan untuk memvitalkan kembali fungsi utama dengan kata lain mengembalikan pada vitalitas fungsi utamanya yang telah pudar. Tujuan dari terlaksananya kegiatan ini yakni dilakukannya revitalisasi manajemen BUMDes Kotiom Desa Tunoe dikarenakan keadaannya saat ini yang sedang “mati suri” berdasarkan wawancara awal dengan Kepala Desa Tunoe. Kegiatan pengabdian kepada Masyarakat ini terlaksana dengan metode ceramah dan pendampingan berkelanjutan. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini adalah outreach methods sehingga terjadi kontak langsung dengan Masyarakat dalam hal ini manajemen pengelola BUMDes Kutiom. Rencana tindak lanjud kegiatan ini yakni dengan melakukan proses pendampingan dilakukan secara langsung maupun memanfaatkan teknologi system informasi yang tersedia dengan membuat WA Group sehingga manfaat kegiatan bukan hanya bersifat pendampingan, tetapi sampai eksekusi lapangan berupa perubahan manajemen BUMDes, perumusan model usaha, dan pemetaan potensi lokal yang dapat dimanfaatkan. Selain itu, BUMDes Kutiom dan Desa Tunoe dijadikan desa binaan sehingga pendampingan dan pembinaan terjadwal. Berdasarkan hasil evaluasi kegiatan diketahui bahwa terdapat peningkatan pemahaman aparatur desa maupun manajemen pengelola BUMDes tentang fungsi, peran, dan manfaat keberadaan BUMDes. Hasil revitalisasi dirumuskan manajemen pengelola BUMDes yang baru dengan pemahaman dan praktek pemanfaatan potensi lokal desa yang pemanfaatannya menjadi kekuatan bagi perkembangan BUMDes.
Pelatihan Pemasaran Berbasis Digital Bagi Ibu-Ibu PKK Dusun I Desa Penfui Timur Mimung, Faustina; Pulo, Yul Fransiska; Thei, Johan Sarlito; Teti, Maria Droste Tae Asa; Betan, Angela Ismaniar Helmin; Collyn, Maria Fransiska; Kehi, Monika Anggela; Lawalu, Emiliana Martuti; Indrawati, Agnes Susanti
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 4 No. 1 (2024): Journal Of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v4i1.667

Abstract

Desa Penfui Timur, terutama Dusun 1, dikenal sebagai produsen kain tenun ikat. Meskipun begitu, masyarakat di Desa Penfui Timur belum sepenuhnya dapat mengoptimalkan atau menghasilkan produk inovatif yang berbahan dasar kain tenun ikat. Oleh karena itu, melalui kegiatan sosialisasi ini, diharapkan masyarakat Desa Penfui Timur dapat memanfaatkan potensi yang dimiliki, menjaga keberlanjutan hidup mereka. Pengabdian masyarakat ini memiliki tujuan untuk menyampaikan informasi kepada perempuan, terutama ibu-ibu PKK, tentang kewirausahaan serta peluang bisnis di era digital dan masa depan, khususnya melalui kegiatan ekonomi kreatif. Dengan demikian, diharapkan para perempuan dapat mencapai kemandirian ekonomi. Kegiatan pengabdian masyarakat ini juga bertujuan untuk memberdayakan masyarakat, terutama anggota PKK RT 003, guna meningkatkan penghasilan keluarga melalui pengelolaan kreatif sisa kain tenun. Metode yang diterapkan dalam pelaksanaan pengabdian ini adalah metode kualitatif yang melibatkan kegiatan observasi dan wawancara dengan warga Desa Penfui Timur. Dampak dari pelaksanaan pengabdian ini mencakup peningkatan pengetahuan ibu-ibu PKK terkait konsep ekonomi kreatif, yakni dengan mengubah barang yang sudah tidak terpakai seperti sisa kain tenun menjadi produk bernilai jual. Selain itu, ibu-ibu PKK juga memperoleh pengetahuan tambahan dalam menciptakan produk inovatif dari sisa kain tenun dan memahami strategi pemasaran online. Pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pendapatan dan kesejahteraan masyarakat, menciptakan peluang pekerjaan baru, meningkatkan daya saing produk kerajinan lokal, serta melestarikan budaya dan tradisi setempat. Sehingga, diharapkan masyarakat di Desa Penfui Timur dapat optimal dalam memanfaatkan potensi yang ada untuk menjaga kelangsungan hidup mereka. Kata Kunci: Ekonomi Rumah Tangga, Kerajinan Tangan Bahan Lokal, Pemasaran Online
Literasi Keuangan dan Pembukuan Bagi UMKM di Desa Penfui Timur Naikofi, Godefredus Mariano; Nayseo, Magdalena Noviani; Bana, Meliana Marsedis; Pulo, Yul Fransiska; Luntungan, Yudea Christofel; Lawalu, Emiliana Martuti; Indrawati, Agnes Susanti
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 4 No. 1 (2024): Journal Of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v4i1.668

Abstract

Pembukuan akuntansi sederhana UMKM sangat penting dalam dunia usaha, baik bagi usaha kecil maupun besar. Hal ini dilakukan untuk mengetahui pemasukan dan pengeluaran dana yang dilakukan para pelaku UMKM. Tujuan dari pengabdian yaitu sosialisasi ini adalah untuk memberikan informasi dan edukasi kepada UMKM tentang betapa mudahnya melakukan pembukuan akuntansi. Metode yang diterapkan adalah analisis deskriptif kualitatif dengan melakukan sosialisasi dan praktik akuntansi sederhana atau pembukuan sederhana (pencatatan keuangan). Hasil dari kegiatan pengabdian ini menunjukkan bahwa banyak pelaku UMKM di Dusun 1 Desa Penfui Timur belum melaksanakan pencatatan Keuangan sederhana karena dianggap kurang penting, sulit, dan rumit. Melalui pengabdian ini, masyarakat khususnya pelaku UMKM Desa Penfui Timur mendapatkan informasi, pengetahuan bagaimana cara melakukan pencatatan keuangan untuk mengantisipasi kemungkinan potensi masalah ekonomi UMKM rumah tangga serta mengambil langkah-langkah yang tepat dan cepat dalam penanggulangannya. Kata Kunci: UMKM, Pembukuan, Rumah Tangga
Edukasi Pola Konsumsi Pangan Lokal dan Cipta Lingkungan Bersih, Pembuatan Atribut RT di Desa Penfui Timur Indrawati, Agnes Susanti; Lawalu, Emiliana Martuti; Luntungan, Yudea Christofel; Kehi, Monika Anggela; Lalus, Faujia
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 4 No. 1 (2024): Journal Of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v4i1.669

Abstract

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan wujud nyata dari tugas dosen dan mahasiswa dalam melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi yakni aspek pengabdian. Melalui kegiatan pengabdian kepada masyarakat di Desa Penfui Timur, maka terjadi sinergi antara perguruan tinggi dengan masyarakat sebagai wujud knowledge. Permasalahan yang ada di Desa Penfui Timur terlihat jelas terutama di lingkungan pemukiman warga masih belum menjaga kebersihan dan tidak adanya Tempat Pembuangan Sampah untuk masyarakat umum. Sehingga sampah masih berserakan di mana-mana dan atribut RT/RW dan Dusun yang separuhnya sudah rusak atau hilang yang menyebabkan orang baru yang berunjung di Desa Penfui Timur belum terlalu mengetahui jelas letak RT/RW. Tujuan dari pengabdian ini adalah untuk memberikan Pelatihan, solusi dan pengembangan lingkungan guna membantu masyarakat setempat dalam pangan dan pembersihan lingkungan setempat. Pengabdian dilakukan melalui kegiatan :pemasangan papan nama RT/RW dan setiap dusun. Pengabdian Masyarakat melalui pelatihan pangan lokal dengan pisang, dan melakukan kerja bakti di desa Penfui Timur. Hasil pengabdian masyarakat memberikan kesadaran kepada masyarakat yaitu pentingnya lingkungan dengan melakukan kerja bakti serta mengadakan pelatihan alternatif pangan lokal pengganti nasi seperti pisang yang dikelola menjadi nasi pisang parut dan melakukan renovasi papan nama di RT/RW serta Dusun. Diharapkan dari pengabdian masyarakat yaitu menciptakan lingkungan yang bersih dan asri dan juga renovasi atribut RT/RW agar orang baru bisa mengetahui jelas lokasi RT/RW serta masyarakat Desa Penfui Timur bisa menerapkan pola konsumsi sehat menggunakan pangan lokal yaitu pisang. Kata Kunci: Lingkungan, Pola Konsumsi, Desa Penfui Timur, Pangan Lokal Nasi Pisang
Model Pengembangan Usaha Wisata Kuliner Oepoi Dalam Masa Pandemi Covid-19 Di Kota Kupang: Model Pengembangan Usaha Wisata Kuliner Lawalu, Emiliana Martuti; Ketmoen, Adrianus; Taneo, Brian
Ekopem: Jurnal Ekonomi Pembangunan Vol. 5 No. 2 (2023): Ekopem: Jurnal Ekonomi Pembangunan
Publisher : Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Timor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32938/jep.v5i2.4428

Abstract

Covid 19 caused economic instability of society. In this case is small and middle business sector. It was dealing with the decline of people’s purchasing power because of social distancing and large-scale social restriction policy. The results are happened the termination of employment, the decrease in sale turnover and even close the business. For small and middle business pertaining culinary tour, naturally it encountered the problem because of being empty buyers for their culinary products. The goal of this study is to explore business delineation of culinary tour in Oepoi Kupang and such business strategy in responding Covid 19. While the method used for gaining the goal are qualitative one, such as interview, participant observation, and literature review. The results of study denoted that culinary business are dominated by settler or Javanese entrepreneur, and take charge of the stall at fee IDR 1.500.000 per mounth. Business delineation was dealing with income declining because of government large-scale restriction policy. Even so, the entrepreneurs steady to survive in running the business. The strategi they make to maintain the busniss is selling by E-commerse and digital marketing. It is importan strategic choice to the income improvement and give the easiness to consumer in shoping. Moreover as entrepreneurs they need to improve for the good service through products quality, hygiene guarantee, products safety, and service quality improvement.