Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pekan Siaga Bencana Pada ABK Di SLB Manunggal Slawi Sari, Dewi Puspita; Priratmaningtyas, Ika Wahyu; Sari, Komala; Afifah, Ismi Nur; Halisa, Halisa; Astuti, Tri
Efektor Vol 7 No 2 (2020): Efektor Vol.7 No.2 Tahun 2020
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/e.v7i2.15042

Abstract

Abstract Pekan Siaga Bencana Pada Anak Berkebutuhan Khusus (ABK) is a program to address issues facing children with special needs at SLB Manunggal Slawi. The purpose of this study is to learn the development of special needs knowledge and skills of children through the online disaster alert program by training children with specific needs on disaster alert through zoom and youtube applications; Training children with specific needs to act quickly in self-defense through zoom's applications; Giving special needs to kids on disaster alert via zoom and youtube apps. The method used in this study is a qualitative study method. The data-gathering technique used is participation observations made through zoom teleconferences applications performed by researchers with children with special needs. The study is carried out in August 2020. Through the disaster preparedness week program, the knowledge and skills of ABK about disasters have increased. This program is a sound success and can be used as a model for others in carrying out disaster preparedness education for children with special needs online
Evaluasi Kinerja Dye-Sensitized Solar Cell (DSSC) Terstabilkan dengan Pewarna dari Ekstrak Kulit Buah Solanum melongena L Aisyah, Aisyah; Halisa, Halisa; Ramadani, Kurnia; Firnanelty, Firnanelty; Zahra, Ummi; Nur, Arfiani; Patunrengi, Iswadi Ibrahim
Chemica: Jurnal Ilmiah Kimia dan Pendidikan Kimia Vol 26, No 1 (2025): CHEMICA
Publisher : Jurusan Kimia FMIPA UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35580/chemica.v26i1.73440

Abstract

Ekstrak kulit terong ungu telah banyak dikaji penggunaannya sebagai zat warna pada Dye-Sensitized Solar Cell (DSSC). Konversi foton menjadi energi listrik sangat ditentukan oleh kestabilan zat warna dan semikonduktor TiO2 selama proses absorpsi foton sinar matahari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi ekstrak kulit buah Solanum melongena yang distabilkan tingkat keasamannya sebagai zat warna pada DSSC. Ekstrak zat warna diperoleh melalui maserasi dengan metanol dan selanjutnya dikarakterisasi dengan Uji Fitokimia, Spektroskopi Uv-Vis dan FTIR. DSSC difabrikasi menggunakan zat warna tersebut pada semikonduktor TiO2 yang distabilkan oleh polivinil alkohol. Performa DSSC dievaluasi melalui pengukuran arus dan tegangan pada DSSC di bawah paparan sinar matahari secara langsung.  Hasil pengukuran arus tegangan menunjukkan bahwa ekstrak Solanum melongena yang distabilkan pada  pH 2 dapat meningkatkan nilai konversi energi sebesar 0,71%. Penstabilan semikonduktor TiO2oleh polivinil alkohol tidak berpengaruh signifikan pada peningkatan nilai konversi. Optimasi lebih lanjut dengan metode lain dan bersama faktor-faktor lainnya diharapkan dapat meningkatkan kestabilan dan nilai konversi energinya.Ekstrak kulit terong ungu telah banyak dikaji penggunaannya sebagai zat warna pada Dye-Sensitized Solar Cell (DSSC). Konversi foton menjadi energi listrik sangat ditentukan oleh kestabilan zat warna dan semikonduktor TiO2 selama proses absorpsi foton sinar matahari. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui potensi ekstrak kulit buah Solanum melongena yang distabilkan tingkat keasamannya sebagai zat warna pada DSSC. Ekstrak zat warna diperoleh melalui maserasi dengan metanol dan selanjutnya dikarakterisasi dengan Uji Fitokimia, Spektroskopi Uv-Vis dan FTIR. DSSC difabrikasi menggunakan zat warna tersebut pada semikonduktor TiO2 yang distabilkan oleh polivinil alkohol. Performa DSSC dievaluasi melalui pengukuran arus dan tegangan pada DSSC di bawah paparan sinar matahari secara langsung.  Hasil pengukuran arus tegangan menunjukkan bahwa ekstrak Solanum melongena yang distabilkan pada  pH 2 dapat meningkatkan nilai konversi energi sebesar 0,71%. Penstabilan semikonduktor TiO2 oleh polivinil alkohol tidak berpengaruh signifikan pada peningkatan nilai konversi. Optimasi lebih lanjut dengan metode lain dan bersama faktor-faktor lainnya diharapkan dapat meningkatkan kestabilan dan nilai konversi energinya.
Meningkatkan Motorik Halus Anak Melalui Kegiatan Menggunting Pola Sederhana Di PAUD Teratai Halisa, Halisa; Ulfah, St. Maria
CENDEKIA : Jurnal Penelitian dan Pengkajian Ilmiah Vol. 2 No. 9 (2025): CENDEKIA : Jurnal Penelitian Dan Pengkajian Ilmiah, September 2025
Publisher : Lembaga Pendidikan dan Penelitian Manggala Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62335/cendekia.v2i9.1767

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keterampilan motorik halus anak usia 4–5 tahun di Kelas B KB Teratai melalui kegiatan menggunting pola sederhana. Latar belakang penelitian didasari oleh observasi awal yang menunjukkan bahwa sebagian besar anak masih mengalami kesulitan dalam melakukan aktivitas yang memerlukan koordinasi mata dan tangan, seperti menggunting dengan pola tertentu. Penelitian ini menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari tahap perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian berjumlah 15 anak. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi langsung, dokumentasi, dan catatan anekdot. Hasil penelitian menunjukkan peningkatan yang signifikan pada keterampilan motorik halus anak. Pada siklus I, sebanyak 10 anak (66,67%) sudah mampu menggunting dengan cukup baik, meskipun masih memerlukan bimbingan. Setelah dilakukan perbaikan pada siklus II, termasuk penyederhanaan pola dan peningkatan intensitas bimbingan, sebanyak 13 anak (86,67%) berhasil menggunting dengan rapi dan tepat. Dengan demikian, terjadi peningkatan sebesar 20% dari siklus I ke siklus II. Kesimpulan dari penelitian ini adalah bahwa kegiatan menggunting pola sederhana efektif dalam meningkatkan motorik halus anak, termasuk koordinasi mata-tangan, ketelitian, dan konsentrasi. Disarankan agar guru terus mengembangkan variasi kegiatan motorik halus yang menarik dan sesuai dengan tahap perkembangan anak.