Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Analisis Faktor Faktor Yang Mempengaruhi Permintaan Beras Sphp (Stabilisasi Pasokan Dan Harga Pangan) Di Kantor Perum Bulog Kalimantan Tengah Ginting, Nicea Lorenta Br; Erlina, Yuni; Anggreini, Trisna
J-SEA (JOURNAL SOCIO ECONOMIC AGRICULTURAL) Vol. 20 No. 1 (2025): Februari 2025 (Journal Socio Economic Agricultural)
Publisher : Program Studi Agribisnis Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52850/jsea.v20i1.19547

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi permintaan beras SPHP di Kantor PERUM BULOG Kalimantan Tengah. Objek penelitian adalah konsumen yang membeli Beras SPHP, dengan jumlah responden sebanyak 44 orang. Analisis data menggunakan deskriptif kuantitatif, menggunakan regresi linear berganda dengan alat bantu SPSS versi 27. Hasil penelitian menunjukkan bahwa koefisien variabel Harga Beras Medium di Pasar (X2) dan variabel Jumlah Anggota Keluarga (X4) berpengaruh positif dan signifikan terhadap permintaan beras SPHP, kemudian variabel Harga Beras SPHP (X1), variabel Pendapatan Rumah Tangga (X3), dan variabel Selera Konsumen (X5) berpengaruh negatif. Maka dapat disimpulkan bahwa koefisien positif akan meningkatkan permintaan beras SPHP. Dengan demikian PERUM BULOG perlu menjaga ketersediaan beras, peningkatan kualitas beras, dan kestabilan harga beras di BULOG, supaya mampu menjangkau konsumen yang membutuhkan serta mampu bersaing dengan beras medium di pasar. Selain itu perlu penambahan bantuan dan subsidi bagi konsumen yang berpenghasilan rendah.
ANALISIS RISIKO USAHATANI POLIKULTUR SAYURAN DI KELURAHAN KALAMPANGAN KECAMATAN SABANGAU KOTA PALANGKA RAYA Yusup, Syamsuri; Erlina, Yuni; Doy, Muhamad Rival
Societa: Jurnal Ilmu-Ilmu Agribisnis Vol 14, No 1 (2025): Jurnal Ilmu-Ilmu Agribisnis
Publisher : Universitas Muhammadiyah Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32502/jsct.v14i1.10197

Abstract

ABSTRACTThis study aims to analyze the level of production and income of vegetable polyculture farming, farming risks (production, price, cost and income), and steps to minimize risks. The research was conducted in Kalampangan Administrative Village, Sabangau Subdistrict, Palangka Raya City during one planting season (November-December 2024), with 13 respondent farmers determined through saturated sampling method. Data were collected through observation, interviews, and documentation. The results showed the production of each commodity, namely spinach 86 kg, water spinach 136 kg, and mustard greens 88 kg, with an average income of Rp2,358,982/MT. The production risk of spinach (0,29), water spinach (0,50), and mustard greens (0,43). KV for price of spinach (0,24), water spinach (0,31), and mustard greens (0,23). KV for costs (0,23) and income (0,43). KV values of production, price, cost and income are at ? 0,5 which indicates the risk of vegetable polyculture farming is low and still in the safe category to run. Steps to minimize risk include raising beds, liming, using organic fertilizers and pesticides, diversifying markets, and implementing standard cultivation. ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat produksi dan pendapatan usahatani polikultur sayuran, risiko usahatani (produksi, harga, biaya dan pendapatan), serta langkah meminimalkan risiko. Penelitian dilakukan di Kelurahan Kalampangan, Kecamatan Sabangau, Kota Palangka Raya selama satu musim tanam (November-Desember 2024), dengan 13 petani responden yang ditentukan melalui metode sampling jenuh. Data dikumpulkan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian  menunjukkan produksi masing-masing komoditas yaitu bayam 86 kg, kangkung 136 kg, dan sawi 88 kg, dengan pendapatan rata-rata Rp2.358.982/MT. Risiko produksi bayam (0,29), kangkung (0,50), dan sawi  (0,43). Nilai KV harga bayam (0,24), kangkung (0,31), dan sawi (0,23). KV untuk biaya (0,23) dan pendapatan  (0,43). nilai KV produksi, harga, biaya dan pendapatan berada pada ? 0,5 yang menunjukkan risiko usahatani polikultur sayuran tergolong rendah dan masih dalam kategori aman untuk dijalankan. Langkah meminimalkan risiko meliputi peninggian bedengan, pengapuran, penggunaan pupuk dan pestisida organik, diversifikasi pasar, dan penerapan budidaya sesuai standar.
STRATEGI PENGEMBANGAN PADI LOKAL SPESIFIK LOKASI DI KABUPATEN KAPUAS PROVINSI KALIMANTAN TENGAH Erlina, Yuni; Elbaar, Evi Feronika; Wardie, Jhon
Jurnal AGRISEP JURNAL AGRISEP VOL 20 NO 01 2021 (MARCH)
Publisher : Badan Penerbitan Fakultas Pertanian, Universitas Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (292.076 KB) | DOI: 10.31186/jagrisep.20.01.13-24

Abstract

Rice cultivation on sub-optimal land, in fact, the output is still very diverse, this requires special attention and treatment for farmers and researchers. In Kapuas district, planting local rice is one part of local wisdom that must be maintained. This study aims to examine local rice development strategies for specific locations on tidal peatlands. Data analysis using SWOT and QSPM analysis. SWOT results support an aggressive strategy for local rice / rice development in Kapuas District. The results of the QSPM analysis showed that the program priority of the Total Attractiveness Score (TAS) strategy was 6.371, with strategic policies through market development, optimal business management, expansion of rice processing businesses with organized activities, keeping maintenance sustainability of rice cultivation sawah pasang surut, giat farmer group institutionalization, increasing cooperation with the government, as well as improving the quality of human resources for young farmers.
Pengaruh Pengadaan, Operasi Pasar Dan Jenis Beras Oleh Perum Bulog Dalam Menjaga Stabilitas Harga Amila, Amila; Erlina, Yuni; Masliani, Masliani
J-SEA (Journal Socio Economic Agricultural) Vol. 20 No. 2 (2025): Agustus 2025 (Journal Socio Economic Agricultural)
Publisher : Program Studi Agribisnis Jurusan Sosial Ekonomi Pertanian Fakultas Pertanian Universitas Palangka Raya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.52850/j-sea.v20i2.20498

Abstract

Perum Bulog berkewenangan secara khusus dalam menjaga stabilitas harga beras, serta memastikan tersedianya pasokan beras di masyarakat melalui pengadaan beras serta operasi pasar dengan menyediakan beras premium dan medium. Penelitian ini dilakukan di Perum Bulog Kanwil Kalimantan Tengah. Penelitian bertujuan untuk menganalisis pengaruh pengadaan, operasi pasar, dan jenis beras secara parsial dan simultan terhadap harga beras di Kalimantan Tengah Periode 2019-2023. Metode penelitian menggunakan analisis deskriptif dan kuantitatif. Data menggunakan data sekunder dan data time series (periode atau kurun waktu). Data di analisis dengan menggunakan regresi linier berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) pengadaan beras berpengaruh positif serta signifikan terhadap harga beras di Kalimantan Tengah. (2) Operasi pasar terindikasi berpengaruh positif serta signifikan terhadap harga beras di Kalimantan Tengah. (3) Jenis beras berpengaruh positif serta signifikan terhadap harga beras di Kalimantan Tengah. (4) Pengadaan, operasi pasar, dan jenis beras memiliki pengaruh yang positif serta signifikan terhadap harga beras di Kalimantan Tengah.