Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science

Impelementasi Chatbot Menggunakan Framework Rasa Untuk Melayani Informasi Produk Umkm Di Kab.Kendal Dehan Setya Ramadhan; Fatkhul Amin
INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science Vol 6 No 2 (2023): INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science
Publisher : Institut Penelitian Matematika, Komputer, Keperawatan, Pendidikan dan Ekonomi (IPM2KPE)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31539/intecoms.v6i2.7571

Abstract

Penelitian ini membahas pengembangan chatbot dengan framework Rasa untuk memberikan informasi produk umkm di Kabupaten Kendal. kendala yang dihadapi seperti kurangnya informasi produk umkm yang dibutuhkan masyarakat. maka untuk mengatasi masalah yang ada dibuatlah sebuah sistem kecerdasan buatan pada layanan informasi produk umkm yaitu chatbot dilengkapi dengan kemampuan bahasa alami untuk memahami permintaan user dan memberikan informasi produk yang ditanyakan. Dengan framework Rasa.ai ini kita dimudahkan oleh platform open source seperti bisa integritas dengan platform sosial media. Dalam penelitian ini menggunakan metode wawancara, observasi, dan studi pustaka yaitu proses arahan landasan teori untuk mengidentifikasi sumber literatur yang relevan seperti jurnal ilmiah. Pengembangan chatbot menggunakan framework Rasa.ai mendapat tingkat akurasi sebesar 1.00 dibuktikan dari hasil running sistem chatbot yang telah dibuat. Proses pengujian dilakukan dengan cara memasukkan pertanyaan sehingga chatbot akan memberikan jawaban sesuai yang ditanyakan user seputar informasi produk umkm di kab.Kendal.
Sistem Rekomendasi Content-Based Filtering Skincare Pria Di E-Commerce Shopee Ananto Dwi Saputro; Fatkhul Amin
INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science Vol 7 No 1 (2024): INTECOMS: Journal of Information Technology and Computer Science
Publisher : Institut Penelitian Matematika, Komputer, Keperawatan, Pendidikan dan Ekonomi (IPM2KPE)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31539/intecoms.v7i1.8036

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk membuat suatu sistem yang memudahkan pengguna dalam membeli skincare face wash pria di e-commerce shopee. Permasalahan yang seringkali dialami oleh pengguna yaitu mereka ingin mengganti produk yang biasa mereka pakai dengan produk baru, tetapi mereka bingung untuk mencari produk yang sesuai. Berdasarkan permasalahan tersebut maka dibuatlah sistem rekomendasi ini dibuat menggunakan metode Content-based Filtering dengan algoritma TF-IDF dan cosine similarity. Metode Content-based Filtering ini tidak membutuhkan ulasan ataupun pendapat orang lain dalam menentukan hasil rekomendasi. Algoritma TF-IDF digunakan untuk melakukan pembobotan kata dan cosine similarity untuk mencari tingkat kemiripan setiap kata yang sudah dibobot. Metode pengambilan data yang digunakan yaitu data primer dengan mencari produk skincare face wash pria secara langsung di e-commerce shopee dan data sekunder dengan membaca jurnal-jurnal penelitian terkait. Uji coba sistem rekomendasi ini dilakukan secara langsung oleh peneliti dengan menggunakan produk face wash yang dipakai sebelumnya oleh peneliti. Cara kerja sistem yaitu melakukan input produk skincare face wash yang akan dibandingkan, dalam hal ini peneliti menggunakan 15 produk dari berbagai macam produk yang berbeda. Hasil yang didapat dirangking dari yang memiliki tingkat similaritas paling tinggi hingga yang memiliki tingkat similaritas yang paling rendah.