ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis tingkat literasi keuangan UMKM yang terdaftar di Inkubator Bisnis Kota Palu tahun 2023-2024, dengan fokus pada pemahaman dasar keuangan, pengelolaan kredit, tabungan, investasi, dan manajemen risiko. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan teknik pengambilan sampel sensus. Data dikumpulkan melalui penyebaran kuesioner kepada 57 tenant UMKM, namun hanya 30 UMKM yang mengisi kuesioner. Penelitian ini menggunakan empat indikator utama dalam mengukur literasi keuangan, yaitu pengetahuan umum pengelolaan keuangan, pengelolaan kredit, pengelolaan tabungan dan investasi, serta manajemen risiko. Populasi dalam penelitian ini adalah UMKM yang terdaftar di Inkubator Bisnis Kota Palu, dan data dianalisis menggunakan Microsoft Excel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas UMKM yang terdaftar di Inkubator Bisnis Kota Palu memiliki pemahaman yang baik terhadap prinsip dasar pengelolaan keuangan, penggunaan kredit yang bijak, kebiasaan menabung secara rutin, serta identifikasi dan mitigasi risiko keuangan. Namun, secara keseluruhan, tingkat literasi keuangan UMKM berada pada kategori sedang, yang menunjukkan masih adanya kesenjangan dalam penerapannya di kehidupan sehari-hari. Oleh karena itu, diperlukan pelatihan intensif dan pendampingan praktis agar literasi keuangan dapat diimplementasikan secara optimal dalam pengelolaan usaha. Kata Kunci: Literasi keuangan, UMKM, pengelolaan keuangan, manajemen risiko, Inkubator Bisnis. ABSTRACT This study aims to analyze the financial literacy level of MSMEs registered in the Palu City Business Incubator for the years 2023-2024, focusing on basic financial understanding, credit management, savings, investment, and risk management. This research employs a qualitative descriptive method with a census sampling technique. Data were collected through the distribution of questionnaires to 57 MSME tenants, but only 30 MSMEs completed the questionnaire. This study utilizes four key indicators to measure financial literacy: general knowledge of financial management, credit management, savings and investment management, and risk management. The study population consists of MSMEs registered in the Palu City Business Incubator, and the data were analyzed using Microsoft Excel. The results indicate that the majority of MSMEs registered in the incubator have a good understanding of basic financial management principles, prudent credit usage, regular saving habits, and the identification and mitigation of financial risks. However, overall, the financial literacy level of MSMEs falls into the moderate category, indicating a gap in its practical application in daily business operations. Therefore, intensive training and practical assistance are necessary to ensure the optimal implementation of financial literacy in business management. Keywords : inancial literacy,MSMEs, financial management, risk management, Business Incubator.