Claim Missing Document
Check
Articles

Found 28 Documents
Search

FAKTOR-FAKTOR YANG BERPENGARUH TERHADAP AUDIT JUDGMENT PADA INSPEKTORAT DAERAH PROVINSI SULAWESI SELATAN Misbahuddin Misbahuddin; Mursalim Mursalim; Muhammad Su'un
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 1, No 2 (2018): January-Juny
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (485.73 KB) | DOI: 10.37531/sejaman.v1i2.223

Abstract

ABSTRAKPenulisan ini bertujuan untuk : (1) Memberikan bukti empiris pengaruh Gender terhadap Audit Judgment  (2) Memberikan bukti empiris pengaruh Tekanan Ketaatan terhadap Audit Judgment (3) Memberikan bukti empiris pengaruh Kompleksitas Tugas terhadap Audit Judgment. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Objek penelitian ini adalah Inspektorat Daerah Provinsi Sulawesi Selatan. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan melalui metode survey dengan menggunakan kuesioner yang disebarkan secara langsung kepada pegawai Inspektorat Provinsi Sulawesi Selatan.            Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Gender berpengaruh Positif dan tidak signifikan terhadap Audit Judgment. (2) Tekanan Ketataan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Audit Judgment. (3) Kompleksitas Tugas berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap Audit Judgment. Kata Kunci: Gender, Tekanan Ketaatan, Kompleksitas tugas, Audit Judgment  ABSTRACTThis writing aims to: (1) provide empirical evidence about the influence of gender to Audit Judgment, (2) provide empirical evidence about the influence of Compliance Pressure to Audit Judgment, and (3) provide empirical evidence about the influence of Task Complexity to Audit Judgment.This type of research is quantitative one. The object of this study is the institution of Inspectorate of South Sulawesi Province. The sampling technique used purposive sampling method. The data was collected through survey method by using questionnaires distributed directly to the staff of Inspectorate of South Sulawesi Province.The results of this study indicate that (1) Gender affects Positive and not significant to Audit Judgment. (2) Compliance Pressure affects the negative and significant to Audit Judgment. (3) The Task Complexity has negative and insignificant effect to Audit Judgment.Keywords: Gender, Compliance Pressure, Task Complexity, Audit Judgment.
PEMERIKSAAN Mycobacterium tuberculosis PADA KELUARGA SERUMAH PENDERITA TUBERCULOSIS PARU DENGAN METODE IMMUNOCHROMATOGRAPHIC TUBERCULOSIS (ICT TB) Mursalim Mursalim; Syahida Djasang; sitti hadijah; Muhammad Nasir
Jurnal Media Analis Kesehatan Vol 12, No 1 (2021): JURNAL MEDIA ANALIS KESEHATAN
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pakassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32382/mak.v12i1.2096

Abstract

Menurut Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) tahun 2018, prevalensi TB paru berdasarkan diagnosis dokter ada lima provinsi dengan TB paru tertinggi adalah Banten (0,8%), Jawa Barat (0,6%), Sumatera Selatan (0,5%), Kalimantan Utara (0,5%), Bengkulu (0,4%),Kalimantan Barat (0,4%),Sulawesi Selatan (0,4%) Pada umumnya metode diagnostic penyakit TB dilakukan secara konvensional seperti pemeriksaan mikroskopik, kultur dan serologi. Namun, metode tersebut mempunyai banyak kelemahan.Tujuan penelitian ini adalah untuk menentukan jumlah penderita TB paru pada kontak serumah penderita tuberculosis dengan menggunakan tes immunocromatografi TB. Penelotian ini berlokasi di wilayah kerja Puskesmas Mamajang, Puskesmas Minasa Upa, Puskesmas Batua, dan Puskesmas Jongaya MakassarJenis penelitian ini adalah observasi laboratorik dengan jumlah sampel 100 orang yang sesuai dengan kriteria inklusi dan ekslusi dari penelitian ini. Hasil ini menunjukkan bahwa ada 8 orang kasus baru ditemukan pada kontak serumah.Simpulan dari penelitian ini ditemukan penderita baru pada masyarakat dan disarankan agar penelitian ini tetap dilanjutkan dan direkomendasikan untuk penelitian selanjutnya serta tindak lanjut untuk pengabdian masyarakat.
DETEKSI DINI MYCOBACTERIUM LEPRAE PADA KONTAK SERUMAH PENDERITA PENYAKIT KUSTA PASCA MENJALANI PENGOBATAN Mutmainna Mutmainna; Mursalim Mursalim; Muhammad Nasir; St Hadijah
Jurnal Media Analis Kesehatan Vol 11, No 2 (2020): JURNAL MEDIA ANALIS KESEHATAN
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pakassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32382/mak.v11i2.1786

Abstract

Tingginya angka insidensi kusta pada orang-orang kontak serumah hampir sepuluh kali dibanding mereka yang tidak kontak serumah. Pada mereka yang kontak serumah dengan penderita penyakit kusta mempunyai resiko lebih tinggi tertular. Kontak sekali saja atau beberapa kali kontak dengan penderita kusta, orang tersebut dapat saja tertular penyakit tersebut. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui keberadaan Mycobacterium leprae pada hasil pewarnaan kontak serumah penderita kusta pasca menjalani pengobatan. Jenis penelitian ini merupakan penelitian observasi laboratorium dengan pendekatan deskriptif yakni melakukan pemeriksaan laboratorium untuk mengetahui adanya Mycobacterium leprae pada hasil pewarnaan sediaan kontak serumah penderita Penyakit Kusta Pasca Menjalani Pengobatan. Penelitian ini dilakukan di Laboratorium Mikrobiologi Balai Besar Kesehatan Paru Masyarakat Makassar dengan jumlah sampel sebanyak 40 sampel.Hasil penelitian menunjukkan bahwa keempat puluh  empat  (40)  sampel yang diperiksa,  tujuh  (7) diantaranya positif BTA sedangkan  tiga puluh tiga (33) yang lainnya negatif BTA. Hasil pemeriksaan basil tahan asam pada deteksi dini Mycobacterium leprae pada kontak serumah penderita penyakit kusta dengan hasil negative yaitu 82,5 %, 1+ yaitu 15 %, dan 2+ yaitu 2,5 %, oleh karena itu perlunya peningkatan kegiatan penyuluhan tentang kusta. Kontak fisik (Serumah) dengan penderita perlu diminimalkan.  Hygiene perorangan seperti menjaga kebersihan tempat tidur perlu ditingkatkan dan sanitasi rumah perluh dipertimbangkan kebersihannya. Kata Kunci : Mycobacterium leprae, Kusta
KORELASI HASIL BAKTERIAL PADA URIN RUTIN DENGAN KULTUR URIN TERHADAP PASIEN DIAGNOSA INFEKSI SALURAN KEMIH Andi Ani Sulistiani; Artati Artati; Syahida Djasang; Mursalim Mursalim
Jurnal Media Analis Kesehatan Vol 12, No 2 (2021): JURNAL MEDIA ANALIS KESEHATAN
Publisher : Poltekkes Kemenkes Pakassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32382/mak.v12i2.2461

Abstract

Infeksi saluran kemih (ISK) adalah keadaan klinis akibat berkembang biaknya mikroorganisme yang menyebabkan inflamasi pada saluran kemih dan menimbulkan bakteriuria (>100.000 CFU/ml). Prosedur standar pembuktian ISK adalah pemeriksaan Urin rutin dan kultur urin. Pemeriksaan bakteri merupakan salah satu parameter yang diperiksakan di Urin rutin, yang dilakukan dengan pemutaran dengan kecepatan yang ditentukan kemudian diambil endapan lalu diperiksa di bawah mikroskop dengan pembesaran obkjektif 40x. Penelitian bertujuan mengetahui korelasi bakteri pada urin rutin dengan kultur urin (gold standar) pada pasien diagnosa ISK. Metode penelitian bersifat independen untuk menemukan ada tidaknya hubungan hasil bakterial di urin dengan kultur urin terhadap pasien curiga ISK, hasil penelitian dianalisis menggunakan uji korelasi Kendall’s. Dari penelitian yang dilakukan di Klinik Labroratorium Prodia didapatkan hasil korelasi yang signifikan kuat dan searah, dengan tingkat kesalahan 1% (hasil sig 0,000<0,001) antara keduanya.Kata Kunci : ISK, Kultur urin, Urin, Urin rutin
PENGARUH AKTIVITAS, LIKUIDITAS, LEVERAGE, DAN PROFITABILITAS TERHADAP DIVIDEN PADA PERUSAHAAN REAL ESTATE YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA Apriyati Hutami; Mursalim Mursalim
AkMen JURNAL ILMIAH Vol 15 No 1 (2018): AkMen JURNAL ILMIAH
Publisher : Lembaga Penelitian dan Publikasi Nobel Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aims to analyze the Influence of Activity, Liquidity, Leverage, and Profitability to Dividend on Real Estate Companies Listed In Indonesia Stock Exchange partially. This study uses secondary data in the form of audited financial statements published on the Indonesia Stock Exchange website with a research sample consisting of 39 real estate companies during the period 2010 to 2012. Multiple linear regression analysis method is used to test the hypothesis. Result of research indicate that variable of Total Asset Turn Over (TATO) have positive and significant influence to Dividend Payout Ratio (DPR). Current Ratio (CR) has an insignificant and negative effect on Dividend Payout Ratio (DPR). Debt To Equity Ratio (DER) has a negative and significant effect on Dividend Payout Ratio (DPR). Return On Investment (ROI) has a positive and significant effect on Dividend Payout Ratio (DPR). These results are expected to be a consideration for investors in making investments
PENGARUH ASIMETRI INFORMASI, LEVERAGE, UKURAN PERUSAHAAN DAN KEPEMILIKAN MANEJERIALTERHADAP EARNINGS MANAGEMENT Yogi Hady Afrizal; Mursalim Mursalim
AkMen JURNAL ILMIAH Vol 15 No 4 (2018): AkMen JURNAL ILMIAH
Publisher : Lembaga Penelitian dan Publikasi Nobel Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This research focused on the profit of one source of information used by investors to take decision before investing in a company. But, they did not think of a way and the process of the creating these profits. This has been one of the cause of investor gets missinformation of a candidate company places they would invest.This research applied quantitative method in revealing the data, using secondary data in the form of financial statement. Population in this research derived from Stock Indonesian Exhange (BEI) in Index LQ-45 since 2015-2017. The analysis technique of data used in this research was multiple regression analysis technique.The researcher concluded that the testing of hypotheses in the research indicated that asimetry information, leverage, and managerial ownership significant and positive of earnings management, while the firm size not significant and negative of earnings management.
DAMPAK PELAYANAN TERHADAP LOYALITAS PELANGGAN (Studi kasus pada UD. Cahaya Unggas) Mursalim Mursalim
Jurnal Akrab Juara Vol 3 No 3 (2018)
Publisher : Yayasan Akrab Pekanbaru

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

This study aimed to analyze the influence of the service quality, customer loyalty at UD. cahaya unggas in Konawe Southeast Sulawesi. Sampling conducted using purposive sampling technique of 100 respondents. Data were collected by using the questionnaire method is to provide a list of statements and questionnaires directly to the respondents. Data analysis techniques in this study using PLS analysis. Results of this study indicate that the service quality affects toward customer loyalty. Keywords: service quality and customer loyalty.
ANALISIS MOST PROBABLE NUMBER (MPN) COLIFORM PADA AIR SUMUR YANG TELAH DIPROSES DENGAN PENYARINGPLASTIK Mursalim Mursalim
GLOBAL HEALTH SCIENCE Vol 3, No 2 (2018): Juni 2018
Publisher : Communication and Social Dinamics (CSD)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (172.382 KB) | DOI: 10.33846/ghs.v3i2.211

Abstract

Penelitian ini telah dilaksanakan di Laboratorium Mikrobiologi Jurusan Analis Kesehatan Politeknik Kesehatan Makassar padatanggal 16-21 juli 2012.Penelitian ini dilatarbelakangi oleh salah satu perusahaan yang membuat alat penyaring air (Unilever Pure It). Kemampuan alat ini dalam menghilangkan virus, bakteri dan parasit di dalam air belum diketahui dengan pasti, dan salah satu cara untuk menguji kualitas mikrobiologis dalam air digunakan metode Most Probable Number (MPN). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya Coliform pada air sumur yang telah diproses dengan penyaring air (Unilever Pure It). Jenis penelitian yang digunakan adalah eksperimen semu.Besar sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak satu sampel.Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah random sampling. Dari pemeriksaan selama 5 hari terhadap air hasil sterilisasi penyaring air tersebut tidak didapatkan hasil yang positif. Hal ini menandakan bahwa air minum hasil sterilisasi alat ini layak untukdikonsumsi. Disarankan peneliti berikutnya melakukan penelitian tentangkadar logam pada air hasil sterilisasi Unilever Pureit. Kata Kunci: Most Probable Numbe (MPN r), Coliform, Air sumur, Penyaring air (Unilever Pure It)
Mempelajari Sifat Fisik Beras Varietas Padi Cigeulis Dan Inpari – 4 Pada Penggilingan Padi Mobile Hastang Hastang; Mursalim Mursalim; Junaedi Muhidong
Jurnal Agritechno Jurnal Agritechno Vol. 9, Nomor 1, April 2016
Publisher : Depertemen Teknologi Pertanian Universitas Hasanuddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (339.917 KB) | DOI: 10.20956/at.v9i1.34

Abstract

Penggilingan padi mempunyai peranan yang penting dalam mengkonversi padi menjadi beras yang siap diolah untuk dikonsumsi maupun untuk disimpan sebagai cadangan. Dalam kaitan dengan proses penggilingan padi, karakteristik fisik padi sangat perlu diketahui karena proses penggilingan padi sebenarnya mengolah bentuk fisik dari butiran padi menjadi beras putih. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perubahan dimensi (panjang, lebar, tebal) dan perubahan berat dari gabah menjadi beras utuh, selama proses penggilingan. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan Juni – Agustus 2015 di Laboratorium Program Studi Keteknikan Pertanian, Jurusan Teknologi Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Hasanuddin, Makassar. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan melakukan pengamatan dan pengukuran pada masing – masing varietas padi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bahwa rata – rata perubahan dimensi dari masing – masing varietas meliputi panjang, tebal, dan tinggi dari gabah menjadi beras utuh selama proses penggilingan varietas Cigeulis yaitu 9,722 %, 6,778 %, dan 30,29 %. Sedangkan varietas Inpari-4 yaitu 9,845 %, 6,730 % dan 31,66 %. Sedangkan persentase berat beras utuh, patah dan menir dengan rata- rata persentase yaitu Beras Utuh 40,42%, BP 34,42% dan BM 25,14%. Sedangkan varietas Inpari-4 memiliki rata – rata yaitu BU 39,26 %, 34,88%, 25,84%.
Analisis Ekonomi Penggunaan Combine Harvester Tipe Crown CCH 2000 Star Zainuddin Zainuddin; Mursalim Mursalim; Abdul Waris
Jurnal Agritechno Jurnal Agritechno Vol. 9, Nomor 1, April 2016
Publisher : Depertemen Teknologi Pertanian Universitas Hasanuddin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (265.236 KB) | DOI: 10.20956/at.v9i1.37

Abstract

Perkembangan teknologi pertanian yang semakin maju membawa dampak cukup berarti khususnya pada penggunaan alat dan mesin pertanian. Alat panen padi combine harvester yang digunakan menjadi contoh inovasi-inovasi yang dibuat untuk dapat meningkatkan efesiensi dan efektifitas kerja khususnya pada kegiatan pemanenan, Selain mengefesienkan waktu dan biaya saat panen, alat panen padi ini juga menjadi wadah untuk mengembangkan usaha khususnya pada sektor pertanian dengan menyediakan jasa pemanenan dengan alat panen Combine harvester, hal ini menjadi peluang investasi tersendiri bagi pengusaha yang bergerak di sektor pertanian untuk dapat merauk keuntungan dari usaha tersebut. Tujuan peneletian ini yaitu, dapat mengetehui kapasitas panen dan upah pendapatan pada mesin panen combine harvester serta analisis dari aspek ekonomi alat untuk mengetahui kelayakan usaha serta aspek-aspek biaya pengoperasian alat pada lahan. Hasil penelitian menujukkan potensi upah panen alat dalam setiap hektar sebesar Rp 2.231.526, dengan biaya pengoperasian sebesar Rp 519.897/ha dari aspek ekonomi kelayakan alat juga dapat dikatakan layak untuk dijalankan karena dari perhitungan baik NPV, IRR, B/C ratio serta BEP memenuhi syarat untuk suatu investasi atau dikatakan layak untuk dijalankan.