Articles
SELAW INOVASI SEPATU BONGKAR PASANG YANG MODIS DAN EKONOMIS
Ade Brilianni Agustia;
Aeuisah Wahidah Irene Kartika;
Nurul Latifah;
Chauliah Fatma Putri
Conference on Innovation and Application of Science and Technology (CIASTECH) CIASTECH 2018 "Inovasi IPTEKS untuk mendukung Pembangunan Berkelanjutan"
Publisher : Universitas Widyagama Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (1132.114 KB)
Sepatu merupakan salah satu alas kaki yang nampaknya telah menjadi salah satu kebutuhan primer bagi semua orang mengingat fungsi dari sepatu itu sendiri serta nilai estetika yang ditawarkan oleh sepatu yang semakin harinya semakin beragam mengikuti perkembangan zaman. Masyarakat khususnya bagi para mahasiswi saat ini bisa dibilang gandrung akan sepatu, maka penulis tertarik untuk membuat suatu terobosan baru dalam memberikan inovasi pada sepatu yang dapat dipastikan akan banyak disukai perempuan yang gaul dan fashionable. SELAW (SEPATU GANTI SOL DAN WARNA) produk inovasi sepatu yang dapat disetting sesuai keinginan dengan cara membongkar pasang bagian upper dan outsolenya menggunakan zipper atau resleting. Produk SELAW memiliki keunikan dan manfaat dapat digunakan secara custom dengan berbagai macam upper warna-warni. Pelaksanaan kegiatan usaha SELAW terdiri dari beberapa tahapan diataranya, tahap persiapan, survey bahan baku, pembuatan dan pengujian Sampel, pemasaran, serta penjualan dengan sistem pesanan. Dengan bermodalkan ide inovatif ini, Usaha SELAW mendapat tanggapan positif selama 4 bulan pelaksanaan usaha yaitu produk mudah diterima masyarakat yang mana dilihat dari cukup banyaknya permintaan konsumen terhadap produk.
PENYULUHAN DAN PENERAPAN KONSEP UNSAFE ACTION DAN UNSAFE CONDITION PADA BENGKEL LAS GONO DI KELURAHAN DINOYO, KECAMATAN LOWOKWARU, KOTA MALANG
Chauliah Fatma Putri;
Ngudi Tjahjono
Conference on Innovation and Application of Science and Technology (CIASTECH) CIASTECH 2021 "Kesiapan Indonesia Dalam Menghadapi Krisis Energi Global"
Publisher : Universitas Widyagama Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Bengkel merupakan suatu tempat kerja yang pada umumnya mempergunakan gabungan dari alat-alat dan mesin-mesin yang difungsikan untuk melakukan proses pembuatan atau perbaikan dari suatu benda. Pekerjaan pada bengkel seringkali berkaitan dengan hal-hal yang mengandung risiko bahaya baik oleh lingkungan kerja ataupun oleh cara kerja pekerja itu sendiri. Bengkel Las Gono merupakan bengkel las yang kecil dengan 5 orang pekerja, termasuk pemiliknya. Namun bengkel ini memiliki pelanggan yang cukup banyak. Pemahaman dan kesadaran terhadap Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) sangat diabaikan, sehingga bengkel tidak tertata dan pekerja bengkel kurang perhatian terhadap lingkungan kerja maupun cara bekerja yang aman. Tujuan kegiatan ini yaitu untuk memberikan penyuluhan dan menerapkan K3 khususnya pada konsep unsafe action dan unsafe condition dan dalam upaya memperbaiki kondisi maupun tindakan yang tidak aman dari pekerja bengkel dalam melakukan pekerjaan. Metode pelaksanaan kegiatan ini dilakukan dengan mengadakan kegiatan penyuluhan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) terkait Unsafe Action dan Unsafe Condition serta penerapannya pada bengkel las tersebut. Hasil dari kegiatan ini adalah tercapai peningkatan pemahaman dari pekerja 38,33% dari semula 45% menjadi 83,33% dan berhasil diterapkannya konsep Unsafe Action dan Unsafe Condition pada bengkel las Gono dengan baik.
ELAAH MODEL-MODEL PROPAGASI RADIO UNTUK SISTEM RADIO DUA-ARAH PITA VHF-UHF PADA AREA PERTAMBANGAN TERBUKA DAERAH TROPIS
Diky Siswanto;
Faqih Rofii;
Chauliah Fatma Putri
Conference on Innovation and Application of Science and Technology (CIASTECH) CIASTECH 2020 "Peranan Strategis Teknologi Dalam Kehidupan di Era New Normal"
Publisher : Universitas Widyagama Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Prasarana telekomunikasi diperlukan untuk menunjang operasional pertambangan dengan area sangat luas. Sistem komunikasi radio dua-arah yang paling layak dipertimbangkan untuk melayani area tersebut diatas. Agar sistem radio bisa menghasilkan performa yang optimal perlu adanya perencanaan jaringan radio, yang melibatkan penggunaan model propagasi radio. Permasalahan dari penelitian ini adalah cara menentukan model propagasi yang sesuai untuk sistem radio dua-arah pada pita very high frequency dan ultra high frequency (VHF-UHF) pada area pertambangan terbuka dengan kondisi lahan tidak beraturan. Tujuan dari penelitian ini adalah investigasi sejumlah model propagasi radio yang sesuai untuk sistem komunikasi radio dua-arah pada pita VHF-UHF di area pertambangan terbuka dengan kondisi geografis yang tak beraturan untuk daerah tropis, dengan studi kasus di wilayah pulau Kalimantan, Indonesia. Metode yang digunakan adalah penentuan obyek riset, penentuan parameter jaringan radio, investigasi model propagasi, studi literature, analisis dan evaluasi model, klasifikasi model. Hasil analisis menunjukkan Standard Propagation Model memiliki performa terbaik untuk prediksi sistem radio area pertambangan. Namun, metode ini memiliki kekurangan yang memerlukan kalibrasi cukup kompleks.
PENGUKURAN KINERJA TERHADAP KOPERASI SERBA USAHA (KSU) UM MALANG DENGAN METODE BALANCED SCORECARD
Chauliah Fatma Putri;
Chiquitita Tiara Nisa
Conference on Innovation and Application of Science and Technology (CIASTECH) CIASTECH 2018 "Inovasi IPTEKS untuk mendukung Pembangunan Berkelanjutan"
Publisher : Universitas Widyagama Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
Full PDF (184.847 KB)
Koperasi merupakan salah satu organisasi bidang jasa keuangan non-bank yang menempatkan kepentingan dan kesejahteraan anggota pada posisi sentral dari keseluruhan aktivitas koperasi,. Namun pada kenyataannya banyak koperasi yang pada kegiatannya fokus terhadap faktor finansial termasuk Koperasi Serba Usaha (KSU) UM Malang sehingga sisi customer dan karyawan sedikit terabaikan. Konsep Balanced Scorecard hadir untuk membantu perusahaan mengetahui sejauh mana hasil pencapaian kinerja melalui empat perspektif. Terdapat empat perspektif dalam Balanced Scorecard yaitu perspektif keuangan, perspektif pelanggan, perspektif proses bisnis internal serta perspektif pertumbuhan dan pembelajaran. Penelitian ini bertujuan untuk mengukur tingkat kinerja Koperasi Serba Usaha (KSU) UM Malang. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terbentuk 15 KPI (Key Performance Indicator) yang terdiri dari 3 KPI pada perspektif keuangan, 4 KPI pada pespektif pelangaan, 5 KPI pada perspektif proses bisnis internal, serta 3 KPI pada perspektif pertumbuhan dan pembelajaran. Secara keseluruhan, indeks pencapaian kinerja yang dicapai sebesar 6,593 dengan kategori sedang.
IDENTIFIKASI KEHANDALAN PEKERJA TANPA GANGGUAN OTOT DALAM PENYIMPANAN CAT TEMBOK
Emma Budi Sulistiarini;
Cahyo Wahyu Utomo;
Chauliah Fatma Putri
Industri Inovatif : Jurnal Teknik Industri Vol 11 No 1 (2021): Inovatif Vol. 11 No. 1
Publisher : Prodi Teknik Industri S1 Institut Teknologi Nasional Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36040/industri.v11i1.3410
Kehandalan manusia dalam bekerja adalah suatu hal yang sangat penting. Kehandalan manusia terutama dalam hal kesehatan, dalam konteks ini adalah tanpa mengeluhkan kelelahan otot akibat postur tubuh dalam melakukan pekerjaan. Kondisi handal tanpa kelelahan otot tersebut dapat berkontribusi terhadap pembentukan kerja yang aman, nyaman, sehat dan produktif. Oleh karena itu, tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi postur kerja yang dapat mengakibatkan gangguan otot, atau MSDs (Musculoskeletal Disorders) yang dapat dialami oleh pekerja pengangkut cat tembok kemasan pail dalam storage. Metode yang digunakan adalah OWAS (Ovako Work Posture Analysis System). Hasil penelitian menunjukkan bahwa postur kerja pengangkutan cat tembok kemasan pail pada storage relatif aman, masuk kategori kelas 1 dan 2, artinya tidak terlalu banyak atau tidak langsung menimbulkan gangguan pada otot, meskipun dilakukan assesment pada kondisi sebelum dan setelah istirahat makan siang. Dan faktor psikososial pekerja bisa mempengaruhi kategori kelas, meskipun postur tubuh berubah. Sedangkan faktor individu pekerja dalam hal lamanya bekerja di bagian gudang, tidak berpengaruh secara signifikan dalam pengukuran dengan metode OWAS ini.
Counseling and application of personal protective equipment to reduce work accidents in welding workshops
Chauliah Fatma Putri;
Ngudi Tjahjono
Abdimas: Jurnal Pengabdian Masyarakat Universitas Merdeka Malang Vol 7, No 3 (2022): August 2022
Publisher : University of Merdeka Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.26905/abdimas.v7i3.7016
Dinoyo Welding Workshop is one of the welding workshops located in Dinoyo, Lowokwaru, Malang City. The workshop is quite small with an owner and 3 employees. Even so, this workshop does have a lot of customers. Understanding and awareness of Occupational Safety and Health (OHS), especially in the use of Personal Protective Equipment (PPE) here was heavily ignored, causing the frequent occurrence of work accidents. The purpose of this activity was to reduce the occurrence of accidents and occupational diseases when doing work and to instill the understanding of workers regarding the importance of OHS aspects, especially the use of PPE. The method used was the Participatory Rural Appraisal (PRA) method by conducting OHS counseling and training as well as training on the use of PPE in the welding workshop. This activity caused work accidents to decrease significantly with an average decrease rate of 69.44% The occurrence of work accidents met the highest decrease in work accidents caused by fire on the skin which became 0 events, which means accidents did not happen anymore because of fire, as well as accidents that occurred in the eye due to metal splash and fire sparks. The next highest decreases are the occurrence of hot welding fires, breathing problems due to welding fumes, scratches, and red eyes.
Peningkatan Standarisasi Kualitas Pupuk dan Ubi Berbasis Sistem Cerdas
Aviv Yuniar Rahman;
Chauliah Fatma Putri;
Adya Hermawati
Jurnal Abdimas Mahakam Vol. 7 No. 01 (2023): Abdimas Mahakam
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.24903/jam.v7i01.1919
Indonesia memiliki hasil pangan yang berlimpah dalam hasil olahannya. Salah satunya yaitu ubi jalar. Sumber karbohidrat dari ubi jalar banyak di manfaatkan sebagai bahan pangan di berbagai industri. Namun, dalam proses pemilihan ubi jalar masih menggunakan proses manual. Oleh karena itu membutuhkan tenaga yang banyak dalam proses pemilihan ubi jalar. Tidak hanya itu, dalam pengiriman ke berbagai mitra tidak memiliki standarisasi dalam mengirim yang di minta oleh industri. Sehingga banyak ubi jalar yang terbuang karena busuk ataupun mentah karena tidak dapat di olah. Berdasarkan dalam masalah tersebut, pengabdian ini bertujuan untuk memberi peningkatan sumber daya manusia. Tujuan kedua yaitu membuat sistem deteksi kualitas pupuk ubi jalar dan sistem deteksi ubi jalar berbasis sistem cerdas. Karena banyak di tempat tersebut masih minimnya pengetahuan dan keterampilan dalam memproduksi ubi jalar. Kemudian dalam segi peralatan juga dapat membuat alat deteksi kualitas pupuk yang dapat meningkatkan standarisasi dari pupuk ubi. Sehingga nantinya jika kualitas bagus jumlah produksi akan meningkat dengan adanya pupuk yang berkualitas. Pada Ubi jalar juga dapat membuat alat deteksi kualitas ubi yang nantinya dapat meningkatkan kualitas ubi dengan menghasilkan ubi dari berbagai grade untuk pengiriman ke industri. Hasil dalam pengabdian ini diketahui pengetahuan kualitas dan standarisasi kualitas pupuk terjadi peningkatan dari 60% menjadi 92%, untuk pengetahuan kualitas dan standarisasi kualitas ubi jalar mengalami peningkatan dari yang semula 67% menjadi 97% sedangkan pengetahuan dibidang sumber daya manusia juga mengalami peningkatan dengan yang sebelumnya melakukan pekerjaan tidak terstruktur, kini para pekerja sudah mulai melakukan pekerjaan sesuai dengan SOP dalam pekerjaan masing-masing.
Redesign of Facilities Layout Using Computerized Relationship Planning (CORELAP) and Computerized Relative Allocation of Facilities Techniques (CRAFT) Methods
Yuninda Wulan Sari;
Chauliah Fatma Putri;
Andy Hardianto
JOURNAL OF SCIENCE AND APPLIED ENGINEERING Vol 6, No 1 (2023): JSAE
Publisher : Widyagama University of Malang
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.31328/jsae.v6i1.4739
The Barokah Jaya Snack Industry is an MSME engaged in the manufacture of jipang rice and popcorn. Based on the results of direct observation, it is known that the main problem is operator complaints in picking up raw materials that are often used too far away and the placement is not close together so that the distance becomes long. This research looks for alternative solutions to problems in the scope of production in the Barokah Jaya Snack Industry, by making redesign proposals using the CORELAP (Computerized Relationship Layout Planning) and CRAFT (Computerized Relative Allocation of Facilities Technique) methods. The total displacement moment in the design using the CORELAP method is 1,978.75 meters/month, and in the design using the CRAFT method is 1,755.8 meters/month. The Material Handling Cost (OMH) for the design using the CORELAP method is Rp. 811,288/month and the design using the CRAFT method is Rp. 719,892/month. The layout resulting from the CORELAP method provides a material flow efficiency of 45.88% against the initial layout and the layout resulting from the CRAFT method provides a material flow efficiency of 51.98%. The selected layout recommendation has a total material displacement moment that is smaller than the initial layout and the smallest among the other alternative layouts. The selected layout is the layout designed using the CRAFT method, which is 1,755.8 meters/month increasing the efficiency of material flow by 51.98% and saving material transfer costs of Rp. 778,146/month.
PENINGKATAN MANAJEMEN KEUANGAN DAN PEMASARAN PADA UKM UBI JALAR BERBASIS WEB
Aviv Yuniar Rahman;
Chauliah Fatma Putri;
Adya Hermawati
Jurnal Pengabdian Masyarakat Multidisiplin Vol 6 No 3 (2023): Juni
Publisher : LPPM Universitas Abdurrab
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
|
DOI: 10.36341/jpm.v6i3.3115
Usaha Kecil menengah di Indonesia masih banyak yang harus di tingkatkan untuk memudahkan sebuah pekerjaan dalam setiap bidangnya. Salah satunya yaitu pada bidang manajemen keuangan dan pemasaran. Kali ini, banyak UKM di Indonesia masih banyak menggunakan sistem pemasaran dan keuangan yang bersifat manual. Sistem ini dikatakan manual, karena masih menggunakan cara-cara tradisional seperti menghitung keuangan manual, proses pemasaran yang harus menggunakan sistem face to face. Dalam hal ini tim pengabdi menguraikan permasalahan tersebut untuk meningkatkan sistem pemasaran dan keuangan pada UKM Ubi Jalar. Karena banyak di tempat tersebut masih menggunakan sistem manual yang nantinya akan di ganti menjadi sistem berbasis website. Hasil dalam konsep manajemen keuangan mitra sebelumnya benar 75% telah meningkat sebanyak 90%. Kemudian dari yang salah pada konsep manajemen keuangan dari yang sebelumnya 25% menjadi 10%. Hal ini terjadi peningkatan pada pengetahuan mitra tentang konsep manajemen keuangan. Selanjutnya yaitu tujuan manajemen, sebelumnya mitra bisa menjawab benar dengan tingkat 70% menjadi 100%. Kemudian mitra menjawab salah dari yang sebelumnya 30% terjadi penurunan menjadi 0%. Peningkatan mitra pada pengetahuan tujuan manajemen keuangan ini terbilang sangat tinggi karena telah mencapai 100%. Hasil dalam pentingnya manajemen pemasaran dari sebelumnya mitra menjawab benar 85% menjadi benar 100%. Kemudian dari hasil yang salah sebelumnya `15% menjadi salah 0%. Hal ini terjadi peningkatan, karena mitra mengetahui pentingnya manajemen pemasaran. Kemudian dalam menentukan target pasar, sebelumnya mitra menjawab benar sebesar 70%, menjadi 100%. Dan hasil salah sebelumnya 30% menjadi 0%. Peningkatan dalam menentukan target pasar ini meningkat dalam pengetahuan mitra UKM Ubi Jalar.
Pelatihan dan Pendampingan Pembuatan Akun E-commerce Guna Menunjang Transformasi Digital UKM Minuman Herbal di Kec. Wonokromo
Norita Prasetya Wardhani;
Chauliah Fatma Putri;
Hastawati Chrisna Suroso
Jurnal Pengabdian Masyarakat dan aplikasi Teknologi (Adipati) Vol 2, No 2 (2023)
Publisher : Institut Teknologi Adhi Tama Surabaya
Show Abstract
|
Download Original
|
Original Source
|
Check in Google Scholar
Pelatihan mengenai transformasi digital sangat perlu ditingkatkan guna membantu mitra minuman herbal Ibu Amenah yang terletak di kec. Wonokromo Surabaya. Kegiatan ini dilatar belakangi oleh adanya keluhan mitra mengenai berkurangnya pembeli pasca covid-19 telah usai. Oleh karenanya, setelah dilakukan identifikasi masalah, maka tim pengabdian melakukan kegiatan pelatihan dimulai dengan pendaftaran dan implementasi penjualan melalui e-commerce untuk meningkatkan dan memperluas pasar penjualan dari minuman herbal ini. Pelatihan ini dilakukan dengan memberikan materi dan praktik langsung dalam pelaksanaan penjualan secara online malalui market place shopee food. Pelatihan ini diikuti oleh mitra usaha sejumlah lima orang yang merupakan pekerja dari minuman herbal Ibu Amenah. Output dari kegiatan ini adalah meningkatnya kapabilitas mitra terutama pada platform digital dalam usaha memasarkan produknya agar meningkatkan penjualan minuman herbal