Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search
Journal : Jurnal Aplikasi Sistem Informasi dan Elektronika

PREDIKSI HARGA SEMBAKO MENGGUNAKAN ALGORITMA MEMETIKA DAN SCATTER SEARCH STUDI KASUS DI KABUPATEN JEMBER Ari Eko Wardoyo; Agung Nilogiri
IPTEQ Vol 2, No 1 (2020): JASIE
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/jasie.v1i1.3800

Abstract

Sembako adalah singkatan dari sembilan bahan pokok yang terdiri atas berbagai bahan-bahan makanan dan minuman yang secara umum sangat dibutuhkan masyarakat Indonesia secara umum. Dengan terjadinya krisis global saat ini, maka dapat mempengaruhi kestabilan harga-harga sembilan bahan pokok (sembako). Adanya harga sembako yang tidak stabil menyebabkan petani tidak dapat memprediksi keuntungan atau kerugian. Dalam penelitian ini diangkat sebuah judul “Prediksi Harga Sembako di Kabupaten Jember Menggunakan Algoritma Memetika dan Scatter search” yang bertujuan untuk memprediksi ketersediaan harga sembako di kabupaten Jember. Sehingga dapat membantu para petani dalam memprediksi perubahan harga sembako di Kabupaten Jember dan untuk membantu mengambil keputusan waktu penanaman. Harapan penelitian ini adalah dapat menerapkan algoritma memetika dan scatter search dan mengetahui tingkat akurasi dalam memprediksi harga Sembako.
ANALISIS USER EXPERIENCE PADA WEBSITE BUILDWITH ANGGA MENGGUNAKAN METODE COGNITIVE WALKTHROUGH Afrian Piesca Firmanda; Ulya Anisatur Rosyidah; Ari Eko Wardoyo
IPTEQ Vol 5, No 1 (2023): JASIE
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/jasie.v5i1.17123

Abstract

Saat ini user experience (UX) dianggap sebagai faktor kunci keberhasilan hampir semua produk. Untuk itu diperlukannya penilaian atau evaluasi pada usability pada Website yang akan diteliti yaitu BuildWith Angga, salah satunya dengan menggunakan metode iCognitive Walkthrough. Cognitive Walkthrough merupakan metode evaluasi yang berbasis teori tentang kegunaan dalam antarmuka. Metode ini berkonsentrasi pada kemudahan belajar dengan eksplorasi, dimana pengguna atau responden mencoba melakukan skenario tugas dengan teknik coba - coba. Responden pada analisis usability website BuildWith Angga sejumlah 10 responden yang dibagi menjadi 2 jenis, yaitu yang pernah membeli kelas premium BuildWith Angga dan yang belum pernah membeli dan mencoba website BuildWith Angga. Hasil Pengujian ini menunjukkan bahwa tingkat efektivitas memiliki nilai rata - rata 98,09% dan efisiensi memiliki nilai rata - rata 64,45%. Rekomendasi perbaikan pada situs web BuildWith Angga yaitu perbaikan pada Pengoptimalan kecepatan saat membuka laman website buildwithangga.com di halaman dashboard, Penggunaan bahasa ada laman web memakai 1 bahasa agar lebih konsisten, dan tombol all roadmap yaitu pewarnaan pada shape lebih kontras serta posisinya diubah secara presisi.
KLASIFIKASI SENTIMEN ULASAN PELANGGAN LAYANAN EKSPEDISI MENGGUNAKAN ALGORITMA NAÏVE BAYES Almie, Amada Uzlyva; Nilogiri, Agung; Wardoyo, Ari Eko
IPTEQ Vol 4, No 1 (2022): JASIE
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/jasie.v4i1.21022

Abstract

Pemanfaatan media sosial twitter memiliki potensi besar dalam menghasilkan informasi, dari banyaknya jumlah opini dari masyarakat yang didapatkan, diperlukan analisis sentimen untuk mengklasifikasikan opini tersebut agar memudahkan dalam menemukan kecenderungan opini dari ulasan pengguna ekspedisi guna mengetahui seberapa besar persentase sentimen positif, dan negatif. Penelitian ini akan membandingkan antara model klasifikasi multinomial naïve bayes dan gaussian naïve bayes tanpa dan dengan menerapkan teknik balancing untuk mengatasi imbalance data. Hasil akurasi yang didapatkan pada metode multinomial naïve bayes tanpa menggunakan teknik balancing hasil akurasi sebesar 95%, sedangkan dengan random undersampling sebesar 95%, dan untuk random oversampling sebesar 97%. Pada metode gaussian naïve bayes tanpa menggunakan teknik balancing hasil akurasi sebesar 85%, sedangkan dengan random undersampling sebesar 80%, dan untuk random oversampling didapatkan hasil akurasi sebesar 93%.
ANALISIS TINGKAT PENERIMAAN MAHASISWA TERHADAP E-STUDY DENGAN MODEL UTAUT DI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH JEMBER Rahmadhan, Pradana Andra; Rosidah, Ulya Anisatur; Wardoyo, Ari Eko
IPTEQ Vol 4, No 1 (2022): JASIE
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jember

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32528/jasie.v4i1.17702

Abstract

Universitas Muhammadiyah Jember merupakan salah satu perguruan tinggi yang telah menggunakan teknologi informasi dalam proses belajar mengajar yaitu pembelajaran jarak jauh. Pembelajaran jarak jauh yang digunakan pada perguruan tinggi ini disebut dengan E-study yang bisa diakses oleh dosen dan mahasiswa dalam proses pembelajaran. Dalam kegiatan pembelajaran jarak jauh yang memanfaatkan E-study memiliki dampak pada munculnya perubahan proses belajar mengajar, yang awalnya berlangsung secara tatap muka menjadi bentuk pembelajaran dalam jaringan. Pada proses pemanfaatannya untuk mengetahui tingkat penerimaan pengguna e-study salah satunya dengan menggunakan model Unified Theory of Acceptance and Use of Technology atau biasa disingkat UTAUT. UTAUT merupakan teori untuk menganalisis tingkat penerimaan dari pengguna pada sebuah teknologi informasi. . Model UTAUT sendiri ada empat faktor utama, di antaranya : harapan kinerja, harapan usaha, pengaruh sosial, dan kondisi fasilitas yang mempengaruhi tingkat penerimaan dari suatu sistem. Data diperoleh dari mahasiswa angkatan 2019 – 2021 dengan menggunakan kuisioner. Metode analisis data menggunakan Structural equation model (SEM) sebagai proses analisis statistik dan bahasa pemrograman PHP dengan database mysql sebagai alat menghitung. Hasil  perhitungan menyatakan bahwa semua faktor berpengaruh terhadap mahasiswa dengan nilai koefisien 0.077, 0.050, 0.030, dan 0.046 dengan nilai signifikan 1.65, 1.08, 0.64 dan 0.99. jadi dapat disimpulkan harapan kinerja berpengaruh secara signifikan dari faktor yang lain.