Claim Missing Document
Check
Articles

Found 39 Documents
Search

PELATIHAN IMPLEMENTASI PROGRAMMING WEB MENGGUNAKAN BOOTSTRAP PADA SMK TELADAN PEMATANG SIANTAR Abdi Rahim Damanik; Widodo Saputra; Dedy Hartama; Indra Gunawan; Surya Darma; Fahmi Firzada
Jurnal Abdimas Bina Bangsa Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Abdimas Bina Bangsa
Publisher : LPPM Universitas Bina Bangsa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.46306/jabb.v3i2.233

Abstract

Mastery of Information and Communication Technology needs to be taught at all levels so that processes and activities can be carried out more quickly, easily and efficiently. Class XI students of SMK Teladan Pematang Siantar are required to have competencies that can be mastered before leaving school in the field of website programming. One of the competencies is being able to create websites or web-based applications using CSS and bootstrap. The purpose of this Community Service Activity is to provide training in developing mastery of website programming as interactive learning for Teachers of Exemplary SMK Pematang Siantar. The devotional method used includes lectures, question and answer, discussion and practice. The steps for the Community Service program are 1) Compiling and developing training materials, 2) Training Stage, 3) The practical assistance stage in the process of making website programming implementations using css and bootstrap. Community Service shows that the training that has been carried out on activities can improve students' abilities to develop knowledge in the process of implementing website programming using bootstrap
PEMANFAATAN ALGORITMA AES UNTUK KEAMANANN DATA KARYAWAN PT. TELKOM INDONESIA PEMATANGSIANTAR M. Fahri H Damanik; Indra Gunawan; Zulaini Masruro Nasution; Sumarno; Ika Okta Kirana
STORAGE: Jurnal Ilmiah Teknik dan Ilmu Komputer Vol. 1 No. 1 (2022): Februari
Publisher : Yayasan Literasi Sains Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (693.675 KB) | DOI: 10.55123/storage.v1i1.157

Abstract

PT. TELKOM Indonesia (Persero) tbk merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak dibidang jasa layanan teknologi, informasi dan komunikasi (TIK). Pemegang saham mayoritas Telkom adalah Pemerintah Republik Indonesia sebesar 52.09%, sedangkan 47.91% sisanya dikuasai oleh Publik. Perusahaan tersebut menggunakan teknologi komputer yang diterapkan dalam pelayanannya, Penggunaan komputer dalam penyimpanan data karyawan maupun data-data penting yang bersifat rahasia lainnya. Untuk menghindari terjadinya pencurian dan manipulasi data maka perlu diterapkannya sebuah sistem keamanan. Salah satu metode yang dapat digunakan dalam pengamanan data atau informasi adalah algoritma Advanced Encryption Standard (AES). Penerapan algoritma kriptografi AES dalam pengamanan data menunjukkan bahwa algoritma ini dapat menghasilkan enkripsi yang tidak dapat dibaca atau dimengerti manusia dan menghasilkan dekripsi yang sama persis dengan data awal yang di inputkan. Perbedaan kunci yang digunakan serta ukuran suatu file ikut mempengaruhi waktu yang dibutuhkan untuk melakukan proses enkripsi dan dekripsi.
Penerapan Data Mining Naïve Bayes Dalam Klasifikasi Kepuasan Mahasiswa Berlangganan WiFi Indihome P.A.M. Zidane R.W.P.P.Zer; Indra Gunawan
Jurnal Media Informatika Vol. 3 No. 2 (2022): Jurnal Media Informatika
Publisher : Jurnal Media Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jumin.v3i2.488

Abstract

WiFi Indihome merupakan salah satu produk PT. Telkom Group dibidang teknologi jaringan yang popular di masyarakat, salah satunya mahasiswa di STIKOM Tunas Bangsa. Berdasarkan tingkat populernya WiFi Indihome, PT. Telkom Group selalu menjaga kualitas dari produk yang dihasilkan agar mahaiswa puas terhadap layanan tersebut. Karena bukan tidak mungkin jika kualitas yang ditawarkan ditanggapi kurang memuaskan mahasiswa yang sudah berlangganan WiFi Indihome.. Tujuan dalan penelitian ini adalah untuk melakukan mengklasifikasi kepuasan mahasiswa STIKOM Tunas Bangsa yang berlangganan WiFi Indihome dengan data sebanyak 100 data training dan 10 data testing. Penelitian ini menghasilkan nilai akurasi sebesar 90% dengan hasil prediksi Puas dengan True Puas terdapat 8 item, sedangkan prediksi Puas dengan True Tidak Puas terdapat 1 item dan prediksi Tidak Puas dengan True Puas terdapat 0 item sedangkan prediksi Tidak Puas dengan True Tidak Puas terdapat 1 item. Dengan hasil penelitian ini dapat memberikan keputusan yang akan diambil oleh PT. Telkom Group untuk selalu meningkatkan kualitas dari produk yang dihasilkan.
Design and Build of Automatic Hand Sanitizer Using Arduino Budi Paul Sitompul; Solikhun Solikhun; Widodo Saputra; Indra Gunawan; Sumarno Sumarno
Eduvest - Journal of Universal Studies Vol. 1 No. 3 (2021): Journal Eduvest - Journal of Universal Studies
Publisher : Green Publisher Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2632.892 KB) | DOI: 10.59188/eduvest.v1i3.27

Abstract

An automatic handwashing deviceis a handwashing devicethat works automatically by utilizing an infrared sensor as a hand detector and using the Arduino Uno as the main controller. In this study, the authors discussed the design of an Automatic Handwashing Devicethat is placed on the hand-sanitizer faucet using the InfraRed sensor (detecting hand movements) based on Arduino Uno. This system includes the design of hardware (Hardware) and software (Software). Researchers use descriptive analysis techniques that are presented in table form. In this study, the authors conducted an analysis and design of the devices used to build the input and output processes including System Algorithms, Research Design, and Research Flowcharts. The results showed that the Hands Sanitizer deviceautomatically runs well and can be assembled using Arduino Uno microcontroller components and IR (Infrared) sensors. In making this program, the Arduino Uno application software is needed.
Penerapan Algoritma Decision Tree C4.5 untuk Klasifikasi Tingkat Kesejahteraan Keluarga pada Desa Tiga Dolok Susi Fitryah Damanik; Anjar Wanto; Indra Gunawan
Jurnal Krisnadana Vol 1 No 2 (2022): Jurnal Krisnadana - Januari 2022
Publisher : Yayasan Sinergi Widya Nusantara (Sidyanusa)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1051.957 KB) | DOI: 10.58982/krisnadana.v1i2.108

Abstract

Klasifikasi tingkat kesejahteraan keluarga di Desa Tiga Dolok merupakan permasalahan yang dialami Masyarakat di desa itu. Dimana klasifikasi Tingkat kesejahteraan keluarga di Desa tersebut belum sepenuhnya akurat sehinga mengakibatkan penyaluran subsidi pemerintah tidak tepat sasaran. Permasalahan klasifikasi tingkat kesejahteraan menjadi tujuan dilakukannya penelitian agar mendapatkan hasil yang akurat dalam status tingkat kesejahteraan keluarga. Untuk mengatasi masalah tersebut diusulkan model baru dengan memanfaatkan sebuah metode komputasi C4.5 agar menghasilkan klasifikasi tingkat kesejahteraan yang akurat. Pada penelitian ini algoritma yang digunakan untuk melakukan klasifikasi tingkat kesejahteraan pada Desa Tiga Dolok adalah algoritma C4.5. Algoritma ini dipilih karena proses klasifikasinya sederhana dan cepat. Data penelitian yang digunakan nantinya adalah Data Isian Dasar Keluarga Desa Tiga Dolok Tahun 2019. Sumber data diperoleh berdasarkan kuisioner yang dibagikan kepada masyarakat Tiga Dolok. Berdasarkan data ini akan dilakukan klasifikasi tingkat kesejahteraan dengan menggunakan aplikasi rapid miner. Dengan metode ini akan dibentuk pohon keputusan agar nantinya mendapatkan hasil klasifikasi yang diinginkan.
PENERAPAN DIGITAL SIGNATURES UNTUK OTENTIKASI DAN KEAMANAN DATA BERBASIS LOKASI GPS PADA APLIKASI MOBILE Sumarno Sumarno; Indra Gunawan
Jurnal Ilmu Komputer Ruru Vol. 1 No. 1 (2024): Edisi Januari
Publisher : Yayasan Grace Berkat Anugerah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

In an era where mobile applications are becoming increasingly important in everyday life, data security and authentication is an aspect that cannot be ignored. Especially in the context of applications that utilize GPS location information, the need to ensure the authenticity and integrity of data becomes crucial. In this study, we introduce an approach to implementing digital signatures to improve data security and authentication in mobile applications based on GPS location. The digital signatures method is used to sign location data generated by GPS devices on mobile applications. This digital signing process allows verification of the authenticity and integrity of that location data. In addition, digital signatures also make it possible to verify the identity of the user or entity that generated the data, thus preventing the possibility of data forgery or other security attacks. This research will include the implementation of a digital signatures-based security system on mobile applications that utilize GPS location services. We will analyze the performance of the system in ensuring the authenticity and integrity of data, as well as measure the overhead incurred by the digital signing process. In addition, we will also test the security of the system by testing for possible attacks or security breaches that may occur. The results of this study are expected to make a significant contribution in strengthening data security and authentication in location-based mobile applications, as well as provide guidance for the practical implementation of digital signatures in this context. Thus, mobile applications that utilize GPS location information can operate with a higher level of security, increasing user confidence in the application.
Analisis Sistem Operasi Android Pada Komputer Pengguna Diseluruh Dunia Pada Era Modern Gery Al Ghazali; Rifky Adriansyah; Sintia Rohani Hutabarat; Wira Handika; Kris Sandi Kusnanda; Indra Gunawan
Jurnal Inovasi Artificial Intelligence & Komputasional Nusantara Vol. 2 No. 1 (2025): Volume 2 No 1 Tahun 2025
Publisher : PT Siantar Codes Academy Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.260396/rwfak790

Abstract

Dalam era digital saat ini, sistem operasi menjadi pilihan penting untuk di pertimbangkan. Sistem operasi menangani berbagai aspek penting pada komputer. Perangkat lunak yang berfungsi sebagai pengelola perangkat keras dan fasilitas tambahan yang digunakan oleh pengguna komputer disebut sistem operasi. Dalam jurnal ini, penulis membahas pentingnya sistem operasi, serta membandingkan dan menganalisis sistem operasi pada komputer yang paling banyak digunakan di dunia. Pengabdian ini merujuk pada sumber yang berjudul “5 sistem operasi paling populer”, “Sistem operasi yang paling banyak digunakan di seluruh dunia”, dan “Pangsa pasar OS desktop di seluruh dunia”. Metode pengabdian yang digunakan dalam pengabdian ini adalah studi literatur. Data pengabdian ini dikumpulkan dari berbagai sumber jurnal dan referensi lain yang membahas tentang sistem operasi yang banyak digunakan oleh pengguna komputer di seluruh dunia. Studi tersebut membandingkan penggunaan Android, Windows, IOS, OSX, Linux, dan sistem operasi lainnya dari tahun 2023 hingga 2024, menunjukkan bahwa Windows tetap menjadi pilihan yang paling banyak digunakan oleh pengguna komputer di seluruh dunia. Selain itu, data dari Statistik Global Statcounter untuk pangsa pasar sistem operasi desktop di seluruh dunia pada September 2023 mengungkapkan bahwa Windows jauh lebih banyak digunakan dibandingkan sistem operasi lain, dengan pangsa pasar sebesar 68,41%. Hasil pengabdian ini menunjukkan bahwa Windows masih menjadi sistem operasi yang paling banyak digunakan di dunia, disusul macOS, Linux, Chrome OS, dan lainnya. Studi tersebut juga menemukan bahwa Windows adalah sistem operasi terbaik untuk penggunaan pribadi, sedangkan Linux adalah sistem operasi tercepat. Bagi yang memiliki keterbatasan budget, bisa menggunakan sistem operasi alternatif gratis seperti Linux, Chrome OS, dan lainnya.
Analisis Keamanan Sistem Operasi Windows Terhadap Serangan Malware Dari Aplikasi Crack Adobe Photoshop Khaswa Giovani Simanungkalit; M. Inaka Akbar Lubis; Dava Ardiansyah Rangkuti; Irfan Aprianda; Indra Gunawan
Jurnal Inovasi Artificial Intelligence & Komputasional Nusantara Vol. 1 No. 1 (2024): Volume 1 No 1 Tahun 2024
Publisher : PT Siantar Codes Academy Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.260396/s5b60h20

Abstract

Studi ini menyelidiki risiko keamanan yang muncul akibat penggunaan aplikasi crack Adobe Photoshop pada sistem operasi Windows, dengan perhatian khusus pada ancaman malware seperti Trojan dan Ransomware. Penelitian ini dilaksanakan dalam lingkungan virtual untuk mengamati pola serangan, cara penyebaran, serta dampak malware terhadap sistem dan data pengguna.Temuan menunjukkan bahwa aplikasi crack sering digunakan sebagai saluran untuk menyebarkan malware. Trojan menyusup ke dalam sistem secara sembunyi-sembunyi, memberikan akses ilegal kepada penyerang, sedangkan Ransomware mengenkripsi file penting dan meminta tebusan untuk memulihkan data. Dampak serangan ini dapat sangat merugikan, termasuk kehilangan data dan gangguan dalam operasi. Penelitian ini tidak hanya menguraikan cara kerja malware, tetapi juga menawarkan strategi mitigasi. Rekomendasi mencakup peningkatan kesadaran pengguna tentang bahaya perangkat lunak bajakan, penggunaan perangkat lunak keamanan terbaru, serta penerapan praktik pencadangan data secara berkala. Dengan memahami dan mempersiapkan diri terhadap risiko ini, pengguna dapat mengambil langkah proaktif untuk melindungi sistem mereka dari ancaman yang diakibatkan oleh penggunaan aplikasi crack, sehingga menjaga keamanan dan integritas data pribadi mereka.
Analisis Keamanan Sistem Operasi Android terhadap Serangan Phishing pada Aplikasi E-Wallet Michael Purba; Fernando Siahaan; M Ihsan Raditya; Michael Orlando A. Purba; Indra Gunawan
Jurnal Inovasi Artificial Intelligence & Komputasional Nusantara Vol. 2 No. 1 (2025): Volume 2 No 1 Tahun 2025
Publisher : PT Siantar Codes Academy Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.260396/bad06b77

Abstract

Penelitian ini menganalisis keamanan sistem operasi Android terhadap serangan phishing yang menargetkan aplikasi e-wallet. Dengan meningkatnya penggunaan e-wallet sebagai metode pembayaran digital, ancaman phishing yang mengeksploitasi kelemahan pengguna dan sistem aplikasi terus berkembang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif melalui tinjauan literatur, eksperimen keamanan, dan survei pengguna untuk mengidentifikasi kerentanan Android serta mengevaluasi efektivitas mekanisme keamanan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun Android secara berkala memperbarui keamanannya, serangan phishing masih berhasil melalui rekayasa sosial dan penyalahgunaan izin aplikasi. Survei juga mengungkapkan bahwa kesadaran pengguna terhadap ancaman phishing masih rendah, sehingga meningkatkan risiko serangan. Rekomendasi diberikan kepada pengembang untuk memperkuat keamanan aplikasi dan meningkatkan edukasi pengguna tentang keamanan, termasuk penerapan autentikasi dua faktor dan kewaspadaan terhadap phishing. Penelitian ini diharapkan dapat membantu memitigasi risiko serangan phishing pada ekosistem e-wallet Android.
Analisis Manajemen Cache Sistem Operasi dalam Pengoptimalisasi Kinerja SSD Menggunakan Algoritma Least Recently Used (LRU) Efti Sara br Haloho; Novri Azzahra Batubara; Eva Sortariani Situmorang; Kristin Juni Harni Sinaga; Putri Gracia Sianipar; Indra Gunawan
Jurnal Inovasi Artificial Intelligence & Komputasional Nusantara Vol. 2 No. 1 (2025): Volume 2 No 1 Tahun 2025
Publisher : PT Siantar Codes Academy Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.260396/ejgxqk64

Abstract

Penggunaan Solid State Drive (SSD) telah meningkat dalam beberapa tahun terakhir karena keunggulannya dalam kecepatan akses data dibandingkan Hard Disk Drive (HDD). Namun, SSD menghadapi masalah ketahanan yang disebabkan oleh write amplification, yaitu fenomena di mana jumlah data yang ditulis ke SSD lebih besar dari jumlah data logis yang perlu ditulis. Untuk mengatasi masalah ini, sistem operasi menggunakan manajemen cache yang efisien untuk mengurangi frekuensi operasi baca-tulis ke SSD. Algoritma Least Recently Used (LRU) sering digunakan dalam pengelolaan cache untuk menggantikan data yang paling lama tidak digunakan dengan data baru. Dalam penelitian ini, kami menganalisis bagaimana algoritma LRU dapat meningkatkan kinerja SSD dalam berbagai pola akses data. Simulasi menunjukkan bahwa LRU efektif dalam mengurangi jumlah operasi tulis dan latensi akses data, terutama dalam workload sekuensial. Grafik dan hasil pengujian menunjukkan bahwa LRU berhasil menurunkan write amplification hingga 30% pada pola akses terstruktur, namun memiliki keterbatasan pada workload acak
Co-Authors Abdi Rahim Damanik Abdi Rahim Damanik Adinda Febiola Aldi Lesmana Alisa Putri Amanda Nasution Aprillya Zahra Iswandy Lubis Armanda Afridan Aron Saputra Sirait Arrijal Fadillah Arrijal Fadillah Mz Nasuttion Auralia Izmi Budi Paul Sitompul Clara Marsella Pakpahan Pakpahan Daniel Marpaung Dava Ardiansyah Rangkuti Dava Setyawan Hadi Davin Adyatma Dedy Hartama Dedy Hartama Dewi, Rafiqa Efti Sara br Haloho Erwin Binsar Hamonangan Ompusunggu Eva Sortariani Situmorang Ewin Irwansyah Fahmi Firzada Fahriya Ardiningrum Febriani Fernando Siahaan Gery Al Ghazali Handri Al Fani Haya Atiqah Tampubolon Heru Satria Tambunan Heru Satria Tambunan Iin Parlina Ika Okta Kirana Ika Purnama Sari Imelda Asih Rohani Simbolon Irfan Aprianda Jalaluddin Jalaluddin Jeremi Sibarani Khaswa Giovani Simanungkalit Kris Sandi Kusnanda Kristin Juni Harni Sinaga Luvita Yolanda Hutabarat M Ihsan Raditya M Safii M. Fahri H Damanik M. Inaka Akbar Lubis M. Safii Meta Wulansari Malau Michael Orlando A. Purba Michael Purba Muhammad Ridwan Lubis Nabil AlFahri Novri Azzahra Batubara Novri Azzahra Batubara P.A.M. Zidane R.W.P.P.Zer Poningsih Poningsih Putri Gracia Sianipar Putri Intan Gracia Sianipar Radiftiya Indraswira Ratih Manalu Retno Ajeng Kartika Said Rifky Adriansyah Rudi Wardana Nasution S Solikhun Sany Sugara Sarah Annisa Zahwaa Sintia Rohani Sintia Rohani Hutabarat Solikhun Solikhun Solikhun Solikhun Suci Ananda Suhada Suhada Suhada Suhada Sumarno Sumarno Sumarno Sumarno Sumarno Sumarno Sumarno Surya Darma Susi Fitryah Damanik Syafri Maradu Manurung Thalita Nazwa Aulia Tirmidzi Firmansyah Titin Handayani Sinaga Wanto, Anjar Widodo Saputra Widya Tri Charisma Gultom Wilman Arif Telaumbanua Wira Handika Zulaini Masruro Nasution