Rekam medis merupakan informasi yang lengkap atau akurat terkait indentitas pasien serta perjalan penyakit yang dialami selama pasien berobat di puskesmas. Pengembalian rekam medis merupakan kegiatan dimana rekam medis pasien yang sebelumnya berada di ruang perawatan dan dikembalikan ke ruang rekam medis. Ketepatan waktu pengembalian rekam medis rawat jalan merupakan masalah pada penelitian ini, dimana untuk pengembalian rekam medis rawat jalan sesuai dengan SPM (Standar Pelayanan Minimal) 1 x 24 jam setelah pasien pulang. Oleh karena itu, identifikasi masalah tersebut dengan menggunakan analisis fishbone untuk mengetahui akar dari masalah pengembalian rekam medis. Analisis dilakukan dengan mengobservasi dan analisis selanjutnya diklasifikasikan ke dalam beberapa faktor yaitu man, method, machine dan money. Berdasarkan analisis tersebut, salah satu akar dari permasalahan yang menyebabkan pengembalian rekam medis tidak tepat waktu adalah penundaan pengembalian rekam medis dan tingkat kedisiplinan petugas masih rendah. Penggunaan analisis fishbone sangat bermanfaat bagi puskesmas dan perlu diperhatikan untuk mengidentifikasi sebuah penyebab yang akan muncul di lain hari.