Arif Maftukhin
Universitas Muhammadiyah Purworejo, Indonesia

Published : 63 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Efektivitas Model Pembelajaran Anchored Instruction (AI) Terhadap Penguasaan Konsep Fisika dan Hasil Belajar Siswa Kelas X SMA Muhammadiyah Purworejo Tahun Pelajaran 2015/2016 Andi Iqbal Sidik; Ashari Ashari; Arif Maftukhin
Radiasi : Jurnal Berkala Pendidikan Fisika Vol. 9 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Telah dilakukan penelitian untuk mengetahui efektivitas Model Pembelajaran Anchored Instruction (AI)terhadap penguasaan konsep fisika dan hasil belajar siswa kelas X SMA Muhammadiyah Purworejo tahunpelajaran 2015/2016, dan mengetahui apakah ada perbedaan penguasaan konsep fisika dan hasil belajar denganmodel pembelajaran Anchored Instructioan (AI) siswa kelas X SMA Muhammadiyah Purworejo tahun pelajaran2015/2016 dengan model. Populasi penelitian semua siswa kelas X SMA Muhammadiyah Purworejo. Sampelpenelitian terdiri dari dua kelas yaitu kelas X-3 dengan jumlah 31 siswa sebagai kelas kontrol dan kelas X-4dengan jumlah 31 siswa sebagai kelas eksperimen, teknik pengambilan data dilakukan dengan cara cluster randomsampling. Pengumpulan data dilakukan dengan metode tes, metode dokumentasi, dan metode wawancara.Berdasarkan penelitian rata-rata hasil tes penguasaan konsep fisika sebesar 76,77. Rerata total keterlaksanaanpembelajaran pada tiga pertemuan yaitu 2,87 dinyatakan “cukup baik” dan rerata Percentage Agreement padaempat pertemuan 93,91% dinyatakan “sangat reliabel”. Efektivitas model pembelajaran Anchored Instructionmenggunakan uji t dengan db = 60 pada α 0,05 yaitu sebesar 2,00, setelah tes penguasaan konsep diperolehthitung=4,01 jatuh pada penolakan H0. Berdasarkan hasil tersebut maka model pembelajaran Anchored Instrctiondapat dikatakan efektif meningkatkan penguasaaan konsep fisika dan hasil belajar siswa.
Efektivitas Metode Pembelajaran Eksperimen Berbasis Lingkungan Terhadap Kemampuan Psikomotorik Siswa Kelas X Pada Pokok Bahasan Suhu dan Kalor di SMA Negeri 1 Klirong Tahun Pelajaran 2015/2016 Partono Partono; Arif Maftukhin; Yusro Al Hakim
Radiasi : Jurnal Berkala Pendidikan Fisika Vol. 9 No. 2 (2017)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Telah dilakukan penelitian efektivitas metode pembelajaran eksperimen berbasis lingkunganterhadap kemampuan keterampilan proses siswa. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahuiefektivitas metode pembelajaran eksperimen berbasis lingkungan terhadap kemampuan keterampilanproses siswa. Penelitian ini dilaksanakan di SMA Negeri 1 Klirong dengan subjek penelitian berjumlah240 siswa. Metode dalam penelitian ini menggunakan desain ekseperimen semu (Quasi Eksperimental)yaitu bentuk nonequivalent kontrol group design. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalahberbentuk angket,observasi dan tes. Berdasarkan penelitian menggunakan angket diperoleh hasil analisissebesar tobs = 5,1173 dan ttabel = 1,6710 untuk tobs = 5,1173 > ttabel = 1,6710 maka H1 diterima artinyametode pembelajaran elsperimen berbasis lingkungan termasuk dalam kategori efekif. Hasil analisis datamenggunakan tes diperoleh data sebesar tobs = 2.3348 dan ttabel = 1.6710 untuk tobs = 2,334 > ttabel =1,6710 maka H1 diterima artinya metode pembelajaran eksperimen termasuk dalam kategori efektif.Berdasarkan kedua data menunjukan bahwa metode pembelajaran eksperimen berbasis lingkungan lebihefektif terhadap kemampuan keterampilan proses siswa dari pada pembelajaran secara konvensional.
Pengembangan Desain Pembelajaran Berbasis Discovery Learning Untuk Meningkatkan Keterampilan Proses Dasar Siswa Kelas X Tahun Pelajaran 2015/2016 Sutrisno Sutrisno; Nur Ngazizah; Arif Maftukhin
Radiasi : Jurnal Berkala Pendidikan Fisika Vol. 9 No. 1 (2016)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Telah dilakukan penelitian ADDIE (Analysis, Design, Development or Production, Implementation or Delivery and Evaluations) desain pembelajaran berbasis discovery learning untuk meningkatkan keterampilan proses dasar siswa kelas X-4 SMA Negeri 11 Purworejo tahun pelajaran 2015/2016 yang berjumlah 31 siswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara, angket, dan tes.Berdasarkan hasil penelitian pengembangan yang telah dilakukan, telah diperoleh desain pembelajaran yang terdiri dari silabus dan RPP. Rerata skor silabus dari kedua validator sebesar 48 dengan kriteria baik sedangkan rerata skor RPP dari kedua validator sebesar 130,5 dengan kriteria baik, sehingga desain pembelajaran ini layak sebagai perangkat pembelajaran dengan sedikit revisi. Kelayakan desain pembelajaran terdiri dari keterlaksanaan pembelajaran dan respon siswa. Rerata keterlaksanaan pembelajaran dari dua observer 96,37% dengan kriteria sangat baik. Respon siswa terhadap desain pembelajaran yang dikembangkan mendapatkan skor rerata 35,32 dengan kriteria baik. Peningkatan pada keterampilan proses dasar siswa kelas X-4 diperoleh rerata persentase sebesar 72,62% dengan kriteria baik. Ketercapian hasil belajar siswa diperoleh rerata 86,54 untuk post-test sehingga sudah mencapai KKM (75). Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa desain pembelajaran berbasis discovery learning yang digunakan untuk meningkatkan keterampilan proses dasar siswa ini layak digunakan sebgai perangkat pembelajaran pada tingkat SMA.
Efektivitas Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Team Product terhadap Peningkatan Sikap Sosial Siswa dalam Pembelajaran Fisika Kelas X IPS SMA Negeri 1 Prembun Tahun Pelajaran 2015/2016 Julianti Puspitasari; Arif Maftukhin; Nur Ngazizah
Radiasi : Jurnal Berkala Pendidikan Fisika Vol. 9 No. 1 (2016)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Telah dilakukan penelitian eksperimen semu guna mengetahui efektivitas model pembelajaran kooperatif tipe Team Product terhadap peningkatan sikap sosial siswa dalam pembelajaran fisika kelas X IPS SMA Negeri 1 Prembun tahun pelajaran 2015/2016. Populasi dalam penelitian ini adalah semua siswa kelas X IPS SMA Negeri 1 Prembun yang terdiri dari 5 kelas dengan jumlah 164 siswa. Sampel penelitian berjumlah 65 siswa, yaitu 33 siswa kelas X IPS 4 (kelas eksperimen) dan 32 siswa kelas X IPS 5 (kelas kontrol). Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster random sampling dan pengumpulan data dilakukan dengan metode wawancara, metode angket, metode observasi, dan metode dokumentasi. Instrumen penelitian yang digunakan antara lain angket identifikasi sikap sosial siswa, lembar keterlaksanaan proses pembelajaran (kegiatan guru dan siswa) dan lembar observasi sikap sosial siswa. Teknik analisis yang digunakan adalah uji-t dengan taraf signifikansi 5%. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh persentase sarana belajar sebesar 88,54% dengan kategori sangat baik. Persentase sikap sosial siswa selama pembelajaran sebesar 78,38% yang termasuk kategori baik dengan n-gain 0,35 yang termasuk kategori sedang. Rerata total keterlaksanaan proses pembelajaran ditinjau dari kegiatan guru sebesar 3,61 sedangkan dari kegiatan siswa sebesar 3,52 yang termasuk dalam kategori sangat baik. Percentage Agreement (PA) untuk kegiatan guru sebesar 98,47% sedangkan untuk kegiatan siswa sebesar 98,61% yang dinyatakan sangat reliabel. Berdasarkan uji-t diperoleh hasil tobservasi = 6,4406 > 1,99834, yang berarti H0 ditolak, sehingga sikap sosial siswa yang menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Team Product meningkat. Berdasarkan hasil tersebut maka model pembelajaran kooperatif tipe Team Product efektif terhadap peningkatan sikap sosial siswa dalam pembelajaran fisika.
Pengembangan Modul Pembelajaran Fisika Berbasis Joyfull Learning Guna Menigkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar Siswa Kelas XI TP D SMK TKM Purworejo Tahun Pelajaran 2015/2016 Dian Putri Kusuma; Arif Maftukhin; Nur Ngazizah
Radiasi : Jurnal Berkala Pendidikan Fisika Vol. 8 No. 1 (2016)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Telah dilakukan penelitian untuk mengembangkan modul fisika berbasis joyfull learning yang layak dan dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa. Model pengembangan mengacu pada 4-D yaitu Define, Design, Develop, dan Desseminate dengan subjek penelitian yaitu siswa kelas XI TP-B dan XI TP-D SMK TKM Purworejo tahun pelajaran 2015/2016 yang berjumlah 4 siswa pada tahap uji coba terbatas dan 32 siswa pada tahap penyebaran. Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, angket, dan tes. Hasil analisis data modul fisika berbasis joyfull learning yang telah divalidasi oleh dua dosen ahli dan guru fisika diperoleh rerata 4,5 dengan kategori sangat baik dan percentage agreement 91%. Kelayakan modul fisika berbasis joyfull learning yang dikembangkan terdiri dari keterlaksanaan pembelajaran diperoleh skor rerata 4,28 dengan percentage agreement sebesar 99,59% dan respon siswa terhadap modul fisika yang dikembangkan diperoleh rerata 4,54 dengan kategori sangat baik. Rerata persentase keaktifan siswa sebesar 83%, sehingga diperoleh gain 0,589 dan termasuk kategori peningkatan sedang. Sedangkan rerata hasil belajar siswa pada tahap simulasi dan uji coba terbatas diperoleh nilai prettest reratanya 64,5 dan nilai posttest rerata 82 dimana semua siswa dinyatakan tuntas karena nilai yang diperoleh ≥75, sehingga diperoleh gain 0,492 dan termasuk kategori peningkatan sedang. Selanjutnya pada tahap penyebaran hasil belajar siswa diperoleh nilai prettest rerata 64,87 dan nilai posttest rerata 84,31 dimana semua siswa dinyatakan tuntas karena nilai yang diperoleh ≥75, sehingga diperoleh gain 0,553 dan termasuk dalam kategori peningkatan sedang. Dengan demikian, modul fisika berbasis joyfull learning dikategorikan sangat baik dan layak digunakan dalam pembelajaran serta dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar siswa.
Efektivitas Model Pembelajaran Assurance, Relevance, Interest, Assessment, and Satisfaction (ARIAS) dalam Meningkatkan Motivasi dan Hasil Belajar Siswa Kelas X SMA Negeri 8 Purworejo Tahun Pelajaran 2014/ 2015 Lastri Kirani; Arif Maftukhin; Nurhidayati Nurhidayati
Radiasi : Jurnal Berkala Pendidikan Fisika Vol. 7 No. 2 (2015)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Telah dilakukan penelitian eksperimen semu guna mengetahui efektivitas model pembelajaran Assurance, Relevance, Interest, Assessment, and Satisfaction (ARIAS) dalam meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa kelas X SMA Negeri 8 Purworejo tahun pelajaran 2014/2015. Populasi penelitian ini adalah kelas X SMA N 8 Purworejo. Teknik pengambilan sampel dilakukan secara sampling purposive, diperoleh sampel penelitian berjumlah 62 siswa yang terbagi menjadi 2 kelas. Pengumpulan data menggunakan angket motivasi belajar siswa, lembar observasi motivasi belajar siswa, dan tes hasil belajar yang sudah divalidasi ahli. Hasil analisis deskripsi menunjukkan bahwa model pembelajaran ARIAS efektif untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa kelas X SMA Negeri 8 Purworejo tahun pelajaran 2014/2015 pada pokok bahasan Listrik Dinamis. Dengan taraf signifikansi (α) = 0,05; menghasilkan tobservasi= 9,10172 > ttabel= 9,01326 untuk motivasi belajar; dan tobservasi = 5,61248 > ttabel= 3,17538 untuk hasil belajar.
Efektivitas Model Pembelajaran Discovery Terbimbing dalam Meningkatkan Kemampuan Berpikir Analitis dan Sikap Ilmiah Siswa Kelas XI SMA Negeri 3 Purworejo Tahun Pelajaran 2014/2015 Ratih Ratih; Ashari Ashari; Arif Maftukhin
Radiasi : Jurnal Berkala Pendidikan Fisika Vol. 7 No. 1 (2015)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37729/radiasi.v7i1.241

Abstract

Telah dilakukan penelitian eksperimen semu guna mengetahui efektivitas model pembelajaran discovery terbimbing dalam meningkatkan kemampuan berpikir analitis dan sikap ilmiah siswa kelas XI SMA Negeri 3 Purworejo tahun pelajaran 2014/2015. Populasi penelitian ini adalah semua siswa kelas XI MIPA SMA Negeri 3Purworejo yang berjumlah 123 siswa, dan diambil 61 siswa sebagai sampel penelitian dengan menggunakan teknik random sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan soal tes kemampuan berpikir analitis dan angket sikap ilmiah yang masing-masing sudah diuji cobakan dan telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Teknik analisis data menggunakan deskripsi persentase dan uji t. Berdasarkan analisis data, persentase peningkatan hasil tes kemampuan berpikir analitis 96,50% dan persentase peningkatan rerata sikap ilmiah 37,67%. Hasil uji t satu sampel dengan db= 30, taraf signifikan 5%, ttabel= 1,697 diperoleh thitung= 5,232 untuk tes kemampuan berpikir analitis, dan sikap ilmiah diperoleh thitung= -12,378 untuk aspek berpikir kritis, thitung= -11,092 untuk aspek tekun, thitung= -11,571 untuk aspek berpikir terbuka, thitung= -12,180 untuk aspek ingin tahu, thitung= - 14,93 untuk aspek toleran, thitung= -4,655 untuk , aspek kerjasama , thitung= -2,683 untuk aspek tanggung jawab, dimana semua thitungϵ ttabel, hal ini menunjukan H1 diterima. Berdasarkan hasil tersebut maka model pembelajaran discovery terbimbing efektif dalam meningkatkan kemampuan berpikir analitis dan sikap ilmiah siswa.
Penerapan Model Pembelajaran Talking Stick untuk Meningkatkan Keaktifan Siswa dan Hasil Belajar Fisika pada Siswa Kelas X MAN Purworejo Tahun Pelajaran 2014/2015 Lutfi Firdaus; Arif Maftukhin; Ashari Ashari
Radiasi : Jurnal Berkala Pendidikan Fisika Vol. 7 No. 1 (2015)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

- Telah dilakukan Penelitian Tindakan Kelas (PTK) guna meningkatkan keaktifan dan hasil belajar Fisika melalui model pembelajaran Talking Stick pada siswa kelas X MIA 2 MAN Purworejo tahun pelajaran 2014/2015. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X MIA 2 MAN Purworejo tahun pelajaran 2014/2015 yang berjumlah 31 orang. Instrumen penelitian yang digunakan dalam pengumpulan data adalah metode angket, metode lembar observasi, metode tes dan metode dokumentasi. Pengolahan data dilakukan dengan teknik persentase. Tahapan pelaksanaan meliputi pra siklus, siklus I, dan siklus II. Hal ini ditandai dengan peningkatan keaktifan siswa pada pra siklus sebesar 60,34%, pada siklus I sebesar 66,16% dan pada siklus II sebesar 80,41%. Persentase hasil belajar nilai rerata kelas yang didapat pada pra siklus adalah 32,39%, pada siklus I sebesar 52,71% dan pada siklus II sebesar 83,61%. Hasil penelitian menunjukan bahwa dengan penerapan model pembelajaran Talking Stick dapat meningkatkan keaktifan dan hasil belajar Fisika siswa kelas X MIA 2 MAN Purworejo tahun pelajaran 2014/2015.
Penerapan Pendekatan Scientific Berbasis Project Untuk Meningkatkan Sikap Ilmiah dan Hasil Belajar Siswa Kelas X SMA Negeri 3 Purworejo Tahun Pelajaran 2014/2015 Khusnul Khotimah; Arif Maftukhin; Ashari Ashari
Radiasi : Jurnal Berkala Pendidikan Fisika Vol. 7 No. 1 (2015)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Telah dilakukan penelitian tindakan kelas (PTK) untuk meningkatkan sikap ilmiah dan hasil belajar melalui pendekatan scientific berbasis project siswa kelas X SMA Negeri 3 Purworejo tahun pelajaran 2014/2015. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas X MIA 3 SMA Negeri 3 Purworejo tahun pelajaran 2014/2015 yang berjumlah 32 siswa. Pengumpulan data diperoleh dengan metode observasi, tes, dan angket. Berdasarkan hasil analisis data dapat diketahui hasil observasi sikap ilmiah siswa meningkat dari 55,39% pada pra siklus menjadi 69,49% pada siklus I, dan 81,72% pada siklus II. Sikap ilmiah siswa yang diperoleh melalui angket meningkat dari 80,78% pada pra siklus menjadi 81,72% pada siklus I, dan 83,22% pada siklus II. Hasil belajar siswa dari 6,25% pada pra siklus menjadi 53,13% pada siklus I, dan meningkat 87,50% pada siklus II. Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan penerapan pendekatan scientific berbasis project dapat meningkatkan sikap ilmiah dan hasil belajar siswa kelas X MIA 3 SMA Negeri 3 Purworejo tahun pelajaran 2014/2015 dengan indikator keberhasilan hasil belajar mencapai nilai KKM minimal 75% dan sikap ilmiah mencapai kategori baik minimal 75%.
Efektivitas Model Pembelajaran Somatic Auditory Visual Intelectual (Savi) untuk Meningkatkan Keaktifan dan Hasil Belajar Fisika Siswa Kelas X SMA Negeri 1 Mirit Tahun Pelajaran 2014/2015 Muniroh Muniroh; Arif Maftukhin; Sriyono Sriyono
Radiasi : Jurnal Berkala Pendidikan Fisika Vol. 7 No. 1 (2015)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Purworejo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Telah dilakukan penelitian evaluasi model CIPP guna mengetahui efektivitas model pembelajaran SAVI untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar Fisika siswa kelas X SMA Negeri 1 Mirit. Sampel dalam penelitian ini yaitu kelas X.2 dengan jumlah 29 siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar observasi, tes tertulis, dan angket siswa yang masing-masing telah memenuhi syarat validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan teknik deskriptif persentase. Berdasarkan hasil analisis data diperoleh peningkatan hasil belajar kognitif siswa secara klasikal sebesar 87,41% dengan nilai gain sebesar 0,59, dimana model pembelajaran SAVI dikatakan efektif meningkatkan hasil belajar siswa apabila nilai gain ternormalisasi hasil belajar siswa menunjukkan nilai gain ≥ 0,3. Persentase ketuntasan hasil belajar siswa diperoleh sebesar 86,2%, dengan kriteria efektivitas model pembelajaran SAVI efektif terhadap hasil belajar siswa apabila ketuntasan siswa sekurangkurangnya 85% dari jumlah siswa memperoleh nilai ≥ 70. Respon angket keaktifan siswa meningkat menjadi 89,31%, dengan kriteria efektivitas model pembelajaran SAVI efektif jika tanggapan siswa positif, yakni minimal dengan skor rerata nilai hasil angket tanggapan siswa ˃ 75%. Selain itu pembelajaran dikatakan efektif apabila skor rerata nilai hasil observasi tanggapan siswa sebesar ≥ 75% dan diperoleh persentase sebesar 97,5%. Berdasarkan hasil analisis data yang diperoleh maka model pembelajaran SAVI efektif untuk meningkatkan keaktifan dan hasil belajar Fisika siswa.