Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat

PELATIHAN PEMBUATAN DAN MENGHIAS HANTARAN SEBAGAI SALAH SATU KETERMPILAN UNTUK MENAMBAH PENGHASILAN KELUARGA DI KECAMATAN MUARA GEMBONG BEKASI JAWA BARAT Eti Herawati; Lilies Yulastri; Safira Permata Wulandari; Sherlyka Kurniastiputri
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 4 (2023): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT - SNPPM2023
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Abstract The "hantaran" is a form of creative arrangement crafted with meticulous folding techniques, without cutting, driven by a high sense of artistry. It considers occasion, theme, and aesthetic elements, such as the color of the packaging, accessories like ribbons, flowers, and other adornments, as well as the arrangement and packaging style. These gifts can be placed in parcel-shaped containers. The purpose of educating the PKK (Family Welfare Movement) mothers in the Muara Gembong Subdistrict is to enhance their knowledge of creating and decorating "hantaran," change their mindset about this art form, and improve family income. The benefits of this Community Empowerment Program (P2M) for PKK mothers in the Muara Gembong Subdistrict include providing knowledge and skills to the community, with the aim of boosting family economic well-being. One of the challenges faced by the Muara Gembong Subdistrict community is its coastal location, which necessitates training and education on creating and decorating "hantaran" as a means of increasing family income. To enhance the knowledge of PKK mothers in the Muara Gembong Subdistrict regarding the creation and decoration of "hantaran," the chosen method of approach is through informative sessions. This method is selected to ensure that PKK mothers in the Muara Gembong Subdistrict acquire a strong understanding of "hantaran.". Abstrak Hantaran itu adalah bentuk hasil karya dari penataan yang dirangkai atau disusun sedemikian rupa dengan teknik melipat, tanpa potong yang didasari dengan rasa seni yang tinggi, dengan memperhatikan kesempatan, tema serta unsur estetikanya, misalnya warna kemasan/pembungkusnya, perlengkapannya, seperti pita, bunga dan asesori lain serta susunan dan cara mengemasnya. Hadiah tersebut dapat ditempatkan dalam wadah yang diatur berbentuk parcel. Tujuan dari penyuluhan kepada ibu-ibu anggota PKK di Kecamatan Muara Gembong adalah untuk menambah pengetahuan ibu-ibu anggota PKK tentang pembuatan dan menghias hantaran, merubah pola pikir ibu-ibu anggota PKK tentang pembuatan dan menghias hantaran, dan meningkatkan penghasilan keluarga. Manfaat dari kegiatan P2M kepada ibu-ibu PKK di Kecamatan Muara Gembong adalah memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada masyarakat, setelah mempunyai pengetahuan dan keterampilan diharapkan dapat meningkatkan ekonomi keluarga. Permasalahan yang terjadi pada masyarakat Kecamatan Muara Gembong adalah Kecamatan Muara Gembong adalah daerah pesisir maka diperlukan adanya pelatihan/penyuluhan pembuatan dan menghias hantaran, sebagai salah satu usaha untuk menambah penghasilan keluarga. Untuk meningkatkan pengetahuan ibu-ibu anggota PKK di Kecamatan Muara Gembong tentang pembuatan dan menghias hantaran, metode pendekatan yang dipilih adalah dalam bentuk penyuluhan. Metode ini dipilih agar ibu-ibu anggota PKK di Kecamatan Muara Gembong memiliki pengetahuan yang baik tentang hantaran.
EDUKASI KESEHATAN RAMBUT MELALUI BUKU PEMBELAJARAN GIZI KECANTIKAN RAMBUT PADA MASYARAKAT KECAMATAN MUARA GEMBONG, KABUPATEN BEKASI, JAWA BARAT Eti Herawati; Elvyra Yulia; Dwi Atmanto; Farah Fatmasari; Munandar Putri Nabila
Prosiding Seminar Nasional Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 5 No. 1 (2024): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT - SNPPM2024
Publisher : Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

The purpose of education will certainly not be separated from a process called the teaching and learning  process. Currently, teaching and learning activities are not only limited to teachers as educators in  delivering subject matter, but various strategies, technologies and approaches that are tailored to  individual needs and students are required to be active in teaching and learning activities. In order to  improve life and livelihood in the area of Pantai Mekar Muara Gembong village, Bekasi Regency, West  Java. It is necessary to have adequate learning resources and be adjusted to the needs through the provision  of facilities and infrastructure in the form of libraries. One of the books that will be used as a library book  is a book about nutrition for hair health and beauty. The scope of this book is the definition of nutrition,  the content of nutrients needed by hair, and the relationship between nutrition and hair health and beauty. After carrying out counseling in Muara Gembong, there was an increase in knowledge about hair health  nutrition in the trainees (community) with pre-test results in the range of 40-60 amounting to 8 people  (31%), value range 61-80 amounting to 10 people (38%), value range 81-100 amounting to 8 people (31%).  Meanwhile, in the post test, the results in the range of 40-60 amounted to 6 people (23%), the score range  of 61-80 amounted to 12 people (46%), and the score range of 81-100 amounted to 8 people (31%). This  means that there was an increase in knowledge about hair health nutrition for 26 training participants  (community) in the value range of 61-80 as much as (8%). Keywords: hair health, nutritional knowledge, library books Abstrak Tujuan pendidikan tentu nya tidak akan lepas dari suatu proses yang dinamakan dengan proses belajar  mengajar. Saat ini kegiatan belajar mengajar tidak hanya terbatas pada guru sebagai pendidik dalam  penyampaian materi pelajaran, tetapi beragam strategi, teknologi dan pendekatan yang disesuaikan  dengan kebutuhan individual serta peserta didik dituntut untuk aktif dalam kegiatan belajar mengajar.  Dalam rangka meningkatkan kehidupan dan penghidupan di wilayah kelurahan Pantai mekar Muara  Gembong Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. Di perlukan sumber belajar yang memadai dan disesuaikan  dengan kebutuhan melalui penyediaan sarana dan prasarana yang berbentuk perpustakan. Salah satu buku yang akan dijadikan buku perpustakaan adalah buku tentang gizi untuk kesehatan dan kecantikan  rambut.Ruang lingkup yang disusun pada buku ini adalah pengertian gizi, kandungan zat gizi yang  dibutuhkan oleh rambut, serta keterkaitan antara gizi dengan kesehatan dan kecantikan rambut. Setelah  melaksanakan penyuluhan di Muara Gembong terjadi peningkatan pengetahuan tentang gizi kesehatan  rambut pada peserta pelatihan (masyarakat) dengan hasil pre test pada rentang 40-60 berjumlah 8 orang  (31%), rentang nilai 61-80 berjumlah 10 orang (38%), rentang nilai 81-100 berjumlah 8 orang (31%). Sedangkan pada post test didapatkan hasil pada rentang 40-60 berjumlah 6 orang (23%), rentang nilai  61-80 berjumlah 12 orang (46%), dan rentang nilai 81-100 berjumlah 8 orang (31%). Artinya, terjadi  peningkatan pengetahuan tentang gizi kesehatan rambut terhadap 26 peserta pelatihan (masyarakat) pada rentang nilai 61-80 sebanyak (8%). Kata Kunci: kesehatan rambut, pengetahuan gizi, buku perpustakaan