Claim Missing Document
Check
Articles

Found 37 Documents
Search

PENGARUH METODE LATIHAN FIGURE EIGHT WITH DRIBBLING DAN METODE LATIHAN NECK WAIST AND LEG CIRCLES TERHADAP HASIL DRIBBLE PADA HURRICANE BASKETBALL CLUB DI KECAMATAN GEMOLONG Seno Widyantoro; Agustanico Dwi Muryadi; Karlina Dwijayanti
JURNAL ILMIAH PENJAS (Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran) Vol. 7 No. 2 (2021): Jurnal Ilmiah Penjas
Publisher : UNIVERSITAS TUNAS PEMBANGUNAN SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jip.v7i2.1542

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan Metode Latihan Figure Eight With Dribbling dan Metode Latihan Neck Waist And Leg Circles Terhadap Hasil Dribble pada Hurricane Basketball Club di Kecamatan Gemolong Tahun 2020 Penelitian eksperimen kuantitatif pretest post-test design. Penelitian ini dilakukan pada Hurricane Basketball Club. Dilaksanakan dari bulan Juni sampai bulan Desember 2020 diawali pretest, diberikan perlakuan dan diakhiri post-test. Subjek penelitian ini adalah pemain Hurricane Basketball Club kelompok SMA yang berjumlah 30 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan tes dribble zig-zag. Analisis data menggunakan uji prasyarat analisis data (uji normalitas dan uji homogenitas) dan uji perbedaan. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat pengaruh hasil Metode Latihan Figure Eight With Dribbling dan Metode Latihan Neck Waist And Leg Circles Terhadap Hasil Dribble pada Hurricane Basketball Club di Kecamatan Gemolong Tahun 2020, karena nilai t yang diperoleh sebesar 7,006 lebih besar dari t tabel 2,045 dan angka signifikan 0,000 < 0,05 sehingga ada perbedaan signifikan nilai hasil kemampuan dribble dan menunjukan adanya pengaruh yang berbeda antara kedua kelompok setelah diberi perlakuan. Berdasarkan hasil perhitungan menunjukkan pada kelompok Figure Eight With Dribbling dengan nilai rata-rata hasil akhir sebesar 37,07 dan untuk kelompok Neck, Waist And Leg Circles dengan nilai rata-rata hasil akhir sebesar 32.20. menunjukan bahwa kelompok Figure Eight With Dribbling lebih baik pengaruhnya terhadap hasil dribble pada Hurricane Basketball Club di Kecamatan Gemolong Tahun 2020
PERBEDAAN PENGARUH LATIHAN PASSING MENGGUNAKAN TARGET DAN LATIHAN PASSING BERPASANGAN TERHADAP KEMAMPUAN PASSING PADA SEKOLAH SEPAK BOLA (SSB) PUTRA MOJOSONGO CLUB TAHUN 2020 Muhammad Khoirul Huda; Nuruddin Priya Budi Santoso; Agustanico Dwi Muryadi
JURNAL ILMIAH PENJAS (Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran) Vol. 7 No. 2 (2021): Jurnal Ilmiah Penjas
Publisher : UNIVERSITAS TUNAS PEMBANGUNAN SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jip.v7i2.1641

Abstract

The objectives of this study are: (1) To determine the effect of training through the use of targets on soccer ability. (2) Knowing the effect of pair training on abilities through soccer games. (3) Knowing the difference in effect between using targets and pair training on passing abilities. The research method used is the experimental method. The subjects of this study were athletes of the SSB Putra Mojosongo Club which can accommodate 20 athletes. The data test method used is to use a passing accuracy test called a short passing test from a distance of 10 meters towards the target goal which has a width of 1 meter, which functions as a means of obtaining data. Based on the results of data analysis: (1) there is a significant effect between passing training using targets on the passing accuracy of the SSB Putra Mojosongo Club altet. This statement states with paired t-test results with a p-value <0.05 (p-value = 0.000). (2) there is a significant effect between the under-passing practice on the passing accuracy of the SSB Putra Mojosongo Club athletes. This is shown based on the results of the paired t test with a p-value <0.05 (p-value = 0.008). (3) the existence of an effect between target training and paired training on passing accuracy at SSB Putra Mojosongo altet. This is known through the unpaired test results with a p-value <0.05 (p-value = 0.011). In the percentage increase in the ability of each group, it is known that the passing training group using the target has an increase of 63.64% while the paired passing training group only experienced an increase of 25.64%.
PERBEDAAN PENGARUH LATIHAN ONE HAND SET SHOOT DAN TWO HAND SET SHOOT TERHADAP TEMBAKAN BEBAS (FREE THROW) DALAM PERMAINAN BOLA BASKET PADA ATLET BALKA CLUB TAHUN 2020 Maulana Iqbal; Agustanico Dwi Muryadi; Karlina Dwijayanti
JURNAL ILMIAH PENJAS (Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran) Vol. 7 No. 2 (2021): Jurnal Ilmiah Penjas
Publisher : UNIVERSITAS TUNAS PEMBANGUNAN SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jip.v7i2.1642

Abstract

The aims of this study were: (1) To determine the effect of one hand set shoot practice on free throws in basketball games. (2) Knowledge of the effect of the two hand set shoot exercise on free throws in basketball games. (3) Knowing the difference in the effect between one hand set shoot and two hand set shoot exercises on free throws in basketball games. The research method used is the experimental method. The subjects in this study were Balka Club athletes number 30 participants in Purwodadi Village, Purwodadi District, Grobogan Regency in 2020. The collection technique to obtain the data needed in this study used a one-handed and two-handed shot test against free throws. results based on data analysis: There is a significant effect of one-handed shooting practice on basketball free throws in Balka Club 2020 athletes (1). There is a significant effect of two-handed shooting practice on basketball free throws for Balka Club 2020 athletes (2). There is a significant difference in the effect of one-handed and two-handed shooting practice on basketball free shots for Balka Club 2020 athletes. From the calculations that have been made, the t-value is 0.879, it is smaller (table 5%) which is 2.131. Two-handed shooting training has a better effect on basketball free throw skills for Balka Club 2020 athletes. The increase in free throw practice skills in group 2 (the group receiving two-handed training) is 92% > group 1 (the group that received the one-handed shot practice treatment) was 74% (3).
TINGKAT KEMAMPUAN MOTORIK DAN PERSEPTUAL MOTORIK PADA SISWA EKSTRAKURIKULER PERMAINAN SEPAK BOLA DI SMA NEGERI 3 KLATEN TAHUN 2021 Muhammad Wahyu Saputro Pratama; Agustanico Dwi Muryadi; Arif Rohman Hakim
JURNAL ILMIAH PENJAS (Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran) Vol. 8 No. 1 (2022): Jurnal Ilmiah Penjas
Publisher : UNIVERSITAS TUNAS PEMBANGUNAN SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jip.v8i1.1780

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tingkat kemampuan motorik dan perseptual motorik pada siswa ekstrakurikuler permainan sepak bola di SMA Negeri 3 Klaten. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif, dengan metode survei. Teknik pengumpulan data menggunakan tes pengukuran dan teknik analisis data menggunakan deskriptif Persentase. Populasi yang digunakan adalah seluruh peserta ekstrakurikuler permainan sepak bola di SMA Negeri 3 Klaten sebanyak 50 siswa. Dalam pengambilan sampel penulis menggunakan teknik purposive sampling sebanyak 25 siswa yang menjadi sampel. Instrumen penelitian menggunakan tes kemampuan motorik dan tes perseptual. Hasil penelitian kemampuan motorik dan perseptual motorik pada siswa ekstrakurikuler permainan sepak bola di SMA Negeri 3 Klaten secara keseluruhan berada pada kategori “baik sekali” sebanyak 1 siswa (4%), “baik” sebanyak 7 siswa (28%), “sedang” sebanyak 8 siswa (32%), “kurang” sebanyak 7 siswa (28%), dan “kurang sekali” sebanyak 2 siswa (8%) untuk kemampuan motorik. selanjutnya, pada perseptual motorik “baik sekali” sebanyak 3 siswa (12%), “baik” sebanyak 5 siswa (20%), “sedang” sebanyak 8 siswa (32%), “kurang” sebanyak 7 siswa (28%), dan “kurang sekali” sebanyak 2 siswa (8%). Sehingga berada pada kategori “sedang”, yaitu 8 siswa (32%) pada tingkat kemampuan motorik dan 8 siswa (32%) pada tingkat perseptual motorik.
ANALISIS KEMAMPUAN SHOOTING SEPAK BOLA USIA 10-12 TAHUN PADA SEKOLAH SEPAK BOLA (SSB) BINA NUSANTARA KLATEN TAHUN 2022 Muhammad Rizqon Naufal; Widha Srianto; Agustanico Dwi Muryadi
JURNAL ILMIAH PENJAS (Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran) Vol. 8 No. 2 (2022): Jurnal Ilmiah Penjas
Publisher : UNIVERSITAS TUNAS PEMBANGUNAN SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jip.v8i2.2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah : untuk mengetahui seberapa besar tingkat kemampuan shooting sepak bola usia 10-12 tahun pada SSB Bina Nusantara Klaten. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif dalam bentuk persentase. Populasi penelitian ini adalah siswa usia 10-12 tahun di SSB Bina Nusantara Klaten yang berjumlah 38 siswa, dengan teknik pengambilan sampling yang digunakan adalah purposive sampling, dengan kriteria yaitu: (1) Siswa SSB Bina Nusantara Klaten dengan usia 10-12 tahun, (2) Siswa SSB sudah pernah mendapatkan materi teknik dasar shooting, (3) Siswa SSB yang sudah bergabung selama kurang lebih 6 bulan. Berdasarkan kriteria tersebut yang memenuhi kriteria adalah 25 orang. Pelaksanaan pengambilan data dilakukan di lapangan sepak bola Desa Jonggrangan. Instrumen yang digunakan adalah tes keterampilan dasar sepak bola untuk anak usia 10-12 tahun yaitu shooting at the ball. Analisis data dilakukan dengan norma penilaian keterampilan shooting sepak bola dari instrumen tes tersebut. Berdasarkan hasil analisis data, maka penelitian ini menghasilkan simpulan bahwa tingkat kemampuan shooting sepak bola siswa usia 10-12 tahun pada SSB Bina Nusantara Klaten tahun 2022 masuk dalam kategori sedang dengan persentase sebesar 36%. Secara keseluruhan tingkat kemampuan shooting sepak bola siswa usia 10-12 tahun pada SSB Bina Nusantara Klaten tahun 2022 yaitu kategori “baik sekali” sebanyak 4 siswa dengan persentase sebesar 16%, kategori “baik” sebanyak 7 siswa dengan persentase sebesar 28%, kategori “sedang” sebanyak 9 siswa dengan persentase sebesar 36%. dan kategori “kurang” sebanyak 5 siswa dengan persentase 20%, sedangkan untuk kategori “kurang sekali” sebanyak 0 siswa dengan persentase 0%.
HUBUNGAN ANTARA KEKUATAN OTOT LENGAN, PANJANG LENGAN DAN FLEKSIBILITAS PERGELANGAN TANGAN DENGAN KETETAPAN LONG SERVICE BULU TANGKIS ATLET PUTRA USIA 13-15 TAHUN PERSATUAN BULU TANGKIS (PB) NATURA SLEMAN YOGYAKARTA TAHUN 2021 Muhammad Indra Legowo; Arif Rohman Hakim; Agustanico Dwi Muryadi
JURNAL ILMIAH PENJAS (Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran) Vol. 8 No. 2 (2022): Jurnal Ilmiah Penjas
Publisher : UNIVERSITAS TUNAS PEMBANGUNAN SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jip.v8i2.2042

Abstract

Penelitian ini bertujuan: 1) Untuk Mengetahui hubungan yang signifikan antara fleksibilitas pergelangan tangan dengan ketetapan Long Service bulu tangkis Atlet PB Natura Sleman Yogyakarta. 2) Untuk Mengetahui hubungan yang signifikan antara panjang lengan dengan ketetapan Long Service bulu tangkis Atlet PB Natura Sleman Yogyakarta tahun 2021. 3) Untuk Mengetahui hubungan yang signifikan antara kekuatan otot lengan dengan ketetapan Long Service bulu tangkis Atlet PB Natura Sleman Yogyakarta tahun 2021. 4) Untuk Mengetahui hubungan yang signifikan antara fleksibilitas pergelangan tangan panjang lengan dan kekuatan otot lengan dengan ketetapan Long Service bulu tangkis Atlet PB Natura Sleman Yogyakarta tahun 2021. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional dengan teknik pengumpulan data menggunakan tes dan pengukuran. Populasi penelitian adalah atlet putra peserta bulu tangkis di PB Natura Sleman yang berjumlah 25 atlet bulu tangkis berusia 13-15tahun yang diambil menggunakan teknik total sampling, sehingga disebut penelitian populasi. Dengan pengujian menggunakan uji regresi. Hasil penelitian ini 1) Tidak ada hubungan yang signifikan antara Fleksibilitas Pergelangan Tangan dengan Ketetapan Long Service dalam permainan Bulu tangkis Pada Anak PB Natura Sleman Tahun 2021. 2) Ada hubungan yang signifikan antara Panjang lengan dengan Ketetapan Long Service dalam permainan Bulu tangkis Pada Anak PB Natura Sleman Tahun 2021. 3) Ada hubungan yang signifikan antara kekuatan otot lengan dengan Ketetapan Long Service dalam permainan Bulu tangkis Pada Anak PB Natura Sleman Tahun 2021 4) Ada hubungan yang signifikan antara Fleksibilitas Pergelangan Tangan, Panjang Lengan, dan Kekuatan Otot Lengan dengan Ketetapan Long Service dalam permainan Bulu tangkis Pada Anak PB Natura Sleman Tahun 2021.
ANALISIS KEMAMPUAN SHOOTING SEPAK BOLA USIA 10-12 TAHUN PADA SEKOLAH SEPAK BOLA (SSB) BINA NUSANTARA KLATEN TAHUN 2022 Muhammad Rizqon Naufal; Widha Srianto; Agustanico Dwi Muryadi
JURNAL ILMIAH PENJAS (Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran) Vol. 8 No. 2 (2022): Jurnal Ilmiah Penjas
Publisher : UNIVERSITAS TUNAS PEMBANGUNAN SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jip.v8i2.2025

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah : untuk mengetahui seberapa besar tingkat kemampuan shooting sepak bola usia 10-12 tahun pada SSB Bina Nusantara Klaten. Metode penelitian yang digunakan adalah analisis deskriptif kuantitatif dalam bentuk persentase. Populasi penelitian ini adalah siswa usia 10-12 tahun di SSB Bina Nusantara Klaten yang berjumlah 38 siswa, dengan teknik pengambilan sampling yang digunakan adalah purposive sampling, dengan kriteria yaitu: (1) Siswa SSB Bina Nusantara Klaten dengan usia 10-12 tahun, (2) Siswa SSB sudah pernah mendapatkan materi teknik dasar shooting, (3) Siswa SSB yang sudah bergabung selama kurang lebih 6 bulan. Berdasarkan kriteria tersebut yang memenuhi kriteria adalah 25 orang. Pelaksanaan pengambilan data dilakukan di lapangan sepak bola Desa Jonggrangan. Instrumen yang digunakan adalah tes keterampilan dasar sepak bola untuk anak usia 10-12 tahun yaitu shooting at the ball. Analisis data dilakukan dengan norma penilaian keterampilan shooting sepak bola dari instrumen tes tersebut. Berdasarkan hasil analisis data, maka penelitian ini menghasilkan simpulan bahwa tingkat kemampuan shooting sepak bola siswa usia 10-12 tahun pada SSB Bina Nusantara Klaten tahun 2022 masuk dalam kategori sedang dengan persentase sebesar 36%. Secara keseluruhan tingkat kemampuan shooting sepak bola siswa usia 10-12 tahun pada SSB Bina Nusantara Klaten tahun 2022 yaitu kategori “baik sekali” sebanyak 4 siswa dengan persentase sebesar 16%, kategori “baik” sebanyak 7 siswa dengan persentase sebesar 28%, kategori “sedang” sebanyak 9 siswa dengan persentase sebesar 36%. dan kategori “kurang” sebanyak 5 siswa dengan persentase 20%, sedangkan untuk kategori “kurang sekali” sebanyak 0 siswa dengan persentase 0%.
HUBUNGAN ANTARA KEKUATAN OTOT LENGAN, PANJANG LENGAN DAN FLEKSIBILITAS PERGELANGAN TANGAN DENGAN KETETAPAN LONG SERVICE BULU TANGKIS ATLET PUTRA USIA 13-15 TAHUN PERSATUAN BULU TANGKIS (PB) NATURA SLEMAN YOGYAKARTA TAHUN 2021 Muhammad Indra Legowo; Arif Rohman Hakim; Agustanico Dwi Muryadi
JURNAL ILMIAH PENJAS (Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran) Vol. 8 No. 2 (2022): Jurnal Ilmiah Penjas
Publisher : UNIVERSITAS TUNAS PEMBANGUNAN SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jip.v8i2.2042

Abstract

Penelitian ini bertujuan: 1) Untuk Mengetahui hubungan yang signifikan antara fleksibilitas pergelangan tangan dengan ketetapan Long Service bulu tangkis Atlet PB Natura Sleman Yogyakarta. 2) Untuk Mengetahui hubungan yang signifikan antara panjang lengan dengan ketetapan Long Service bulu tangkis Atlet PB Natura Sleman Yogyakarta tahun 2021. 3) Untuk Mengetahui hubungan yang signifikan antara kekuatan otot lengan dengan ketetapan Long Service bulu tangkis Atlet PB Natura Sleman Yogyakarta tahun 2021. 4) Untuk Mengetahui hubungan yang signifikan antara fleksibilitas pergelangan tangan panjang lengan dan kekuatan otot lengan dengan ketetapan Long Service bulu tangkis Atlet PB Natura Sleman Yogyakarta tahun 2021. Penelitian ini merupakan penelitian korelasional dengan teknik pengumpulan data menggunakan tes dan pengukuran. Populasi penelitian adalah atlet putra peserta bulu tangkis di PB Natura Sleman yang berjumlah 25 atlet bulu tangkis berusia 13-15tahun yang diambil menggunakan teknik total sampling, sehingga disebut penelitian populasi. Dengan pengujian menggunakan uji regresi. Hasil penelitian ini 1) Tidak ada hubungan yang signifikan antara Fleksibilitas Pergelangan Tangan dengan Ketetapan Long Service dalam permainan Bulu tangkis Pada Anak PB Natura Sleman Tahun 2021. 2) Ada hubungan yang signifikan antara Panjang lengan dengan Ketetapan Long Service dalam permainan Bulu tangkis Pada Anak PB Natura Sleman Tahun 2021. 3) Ada hubungan yang signifikan antara kekuatan otot lengan dengan Ketetapan Long Service dalam permainan Bulu tangkis Pada Anak PB Natura Sleman Tahun 2021 4) Ada hubungan yang signifikan antara Fleksibilitas Pergelangan Tangan, Panjang Lengan, dan Kekuatan Otot Lengan dengan Ketetapan Long Service dalam permainan Bulu tangkis Pada Anak PB Natura Sleman Tahun 2021.
SURVEI TINGKAT KEBUGARAN JASMANI (TKJI) SISWA SD NEGERI 1 CONTO BULUKERTO WONOGIRI TAHUN 2022 Faishal Arindra Yahya; Agustanico Dwi Muryadi; Satrio Sakti Rumpoko
JURNAL ILMIAH PENJAS (Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran) Vol. 9 No. 1 (2023): Jurnal Ilmiah Penjas
Publisher : UNIVERSITAS TUNAS PEMBANGUNAN SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jip.v9i1.2244

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui tingkat kebugaran jasmani dengan aktivitas fisik yang tinggi di SD Negeri 1 Conto Bulukerto Wonogiri Tahun 2022. Metode penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa SD Negeri 1 Conto Tahun 2022 sebanyak 46 siswa, di mana siswa kelas IV sebanyak 8, siswa kelas V sebanyak 17 dan siswa kelas VI sebanyak 21. Pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan non probability sampling dengan metode purposive sampling. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes kebugaran jasmani indonesia (TKJI) untuk anak usia 10-12 tahun. Tes yang digunakan meliputi tes lari 40 meter (putra) dan 30 meter (putri), tes gantung siku tekuk, baring duduk, loncat tegak, dan lari 600 meter. Berdasarkan hasil penelitan dan analisis data, maka dapat diketahui secara keseluruhan didapatkan data dengan klasifikasi kebugaran jasmani kategori “Baik Sekali” sebesar 0% (0 siswa), kategori “Baik” sebesar 9% (4 siswa), kategori “Sedang” sebesar 48% (22 siswa), kategori “Kurang” sebesar 43% (20 siswa) dan kategori “Kurang Sekali” sebesar 0% (0 siswa). Sehingga dapat disimpulkan bahwa tingkat kebugaran jasmani siswa SD negeri 1 Conto Tahun 2022 dalam keadaan sedang.
MOTIVASI SISWA DALAM MENGIKUTI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER SEPAK BOLA DI SMP PEMDES TOROH GROBOGAN TAHUN 2022 Adiwangsa Dewandaru; Arif Rohman Hakim; Agustanico Dwi Muryadi
JURNAL ILMIAH PENJAS (Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran) Vol. 9 No. 1 (2023): Jurnal Ilmiah Penjas
Publisher : UNIVERSITAS TUNAS PEMBANGUNAN SURAKARTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36728/jip.v9i1.2336

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui motivasi siswa dalam mengikuti kegiatan ekstrakurikuler sepak bola di SMP Pemdes Toroh Grobogan, mengetahui faktor-faktor yang mempengaruhi motivasi siswa dalam mengikuti kegiatan ekstrakurikuler sepak bola, dan memberi masukan bagi siswa bahwa motivasi merupakan salah satu faktor penting yang dapat mempengaruhi prestasi. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa yang mengikuti ekstrakurikuler sepak bola di SMP Pemdes Toroh Grobogan Tahun 2022. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah angket kuesioner. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis deskriptif kuantitatif yang dituangkan dalam bentuk persentase. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan dapat diambil kesimpulan, bahwa motivasi siswa dalam mengikuti ekstrakurikuler sepak bola di SMP Pemdes Toroh Grobogan berada pada kategori “sangat rendah” sebesar 4,44% (2 siswa), “rendah” sebesar 1,11% (5 siswa), “cukup” sebesar 1,11% (2 siswa), “tinggi” sebesar 60% (27 siswa), dan “sangat tinggi” sebesar 13,33% (6 siswa).