Claim Missing Document
Check
Articles

Found 20 Documents
Search

EFFECT OF METHANOL CONCENTRATION AS A SOLVENT ON TOTAL PHENOLIC AND FLAVONOID CONTENT OF BELUNTAS LEAF EXTRACT (Pulchea indica L.) Ni Putu Sinta Mahasuari; N. L. P. Vidya Paramita; A.A Gede Rai Yadnya Putra
Journal Pharmaceutical Science and Application Vol 2 No 2 (2020): Journal Pharmaceutical Science and Application
Publisher : Departement of Pharmacy, Faculty of Mathematic and Natural Science, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JPSA.2020.v02.i02.p05

Abstract

Background: Beluntas (Pluchea indica L.) is an Indonesian plant that grows wild and is used as traditional medicine. Beluntas leaves are reported to contain phenolic, and flavonoid is a part of phenolic compounds. Phenolic compounds other than flavonoids include 1,3,4,5-tetra-O-caffeoylquinic acid, 3,4,5-tri-O-caffeoylquinic acid, chlorogenic acid, and ferulic acid. Flavonoid compounds in beluntas leaves are quercetin, apigenin, luteolin and chrysoeriol. Methanol solvents are reported to be able to extract higher polyphenol and flavonoid contents than other solvents. Objective: The purpose of this study is to determine the effect of 20%, 50% and 75% solvent concentration of methanol on total phenol and total flavonoid levels of beluntas leaf extract. Methods: In this study, the extraction process was carried out by maceration, the determination of total phenol content was carried out by the Follin-Ciocalteu method. Determination of total flavonoid levels was carried out by the Colorimetric method. Data on phenol and flavonoid levels were analyzed statistically. Results: The yield of beluntas leaf extract in this study was respectively from the lowest methanol concentration of 24.094% w/w, 31.126% w/w, 24.838% w/w. The value of total phenol levels increased with increasing methanol concentration, namely 124.84 mg GAE/g, 138.3 mg GAE/g, and 147.91 mg GAE/g. The highest total flavonoid value in 75% methanol extract is 69.72 mg QE/g, followed by 20% methanol extract at 46.29 mg QE/g and the lowest is found in 50% methanol extract at 32.80 mg QE/g. The results of statistical analysis using the Kruskal-Wallis test showed that there were significant differences (p<0.05) in the value of total phenol levels and total flavonoids of the three extracts. Conclusion: The difference in the concentration of methanol solvents affects the value of total phenol levels and total flavonoids with the highest value produced by a 75% methanol solvent. Keywords: Beluntas Leaves (Pluchea indica L.), Total Phenol Content, Total Flavonoid Content, Gallic Acid, Quercetin.
REVIEW OF SOME TRADITIONAL HERBALS INCLUDED IN USADA TENUNG TANYA LARA AS DIARRHEA THERAPY AGENTS I Kadek Suardiana; A.A Gede Rai Yadnya Putra
Journal Pharmaceutical Science and Application Vol 2 No 2 (2020): Journal Pharmaceutical Science and Application
Publisher : Departement of Pharmacy, Faculty of Mathematic and Natural Science, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JPSA.2020.v02.i02.p01

Abstract

Background: Diarrhea is one of the most extraordinary diseases in the world, with a number of 2.195 children die every day, and 801.000 children die from diarrhea every year. Diarrhea therapy has actually been conducted by society, but the use of synthetic drugs is limited for diarrhea cases since it will trigger undesirable effects, such as abdominal pain and resistance to pathogenic bacteria. Bali, with its unique culture, has Usada Tenung Tanya Lara, which contains procedures for treating diarrhea using plants. Objective: This work aimed to review traditional medicine, which is written in Usada Tenung Tanya Lara, that has been intensified nowadays and can be an alternative in the treatment of diarrhea. Methods: This article review using a primary data source and secondary data sources. Result: Some of the plants that have been collected have anti-diarrheal activity in the usada Tenung Tanya Lara are turmeric (Curcuma longa), banana (Musa paradisiaca) and ancak (Ficus religiosa). These three plants mostly have anti-diarrheal activity by inhibiting and killing pathogenic bacteria that cause diarrhea, such as Shigella dysenteriae, Escherichia coli, and Vibrio cholerae. Aside from being antibacterial, all three plants also have several mechanisms to cure diarrhea. Conclusion: It was revealed that turmeric, banana, and ancak leaf could act as agents of diarrhea therapy with their respective mechanisms of actions. Keywords: Diarrhea, Usada Tenung Tanya Lara, Curcuma longa, Musa paradisiaca, Ficus religiosa.
REVIEW OF SOME EUPHORBIACEAE PLANTS IN USADA TARU PRAMANA AND ITS PHARMACOLOGICAL ACTIVITIES I Gede Bangkit Adi Sentosa; I Kadek Suardiana; A.A Gede Rai Yadnya-Putra
Journal Pharmaceutical Science and Application Vol 3 No 1 (2021): Journal Pharmaceutical Science and Application
Publisher : Departement of Pharmacy, Faculty of Mathematic and Natural Science, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JPSA.2021.v03.i01.p01

Abstract

Background: World Health Organization (WHO) states that up to 65% of the world's population uses traditional medicines. Indonesia is one of the countries where most people still use traditional medicine, especially in Bali. The traditional Balinese plant-based medical system that has existed for a long time and is still inherited today is Usada Taru Pramana. One of the many plants found in Usada Taru Pramana is the Euphorbiaceae. Objective: This work aims to review some of the Euphorbiaceae plants written in Usada Taru Pramana, which have a variety of potential pharmacological activities. Method: This article review using a primary and secondary data sources. Results: Some parts of the Euphorbiaceae plants in Usada Taru Pramana contain important phytochemical constituents such as phenols, alkaloids, flavonoids, saponins, tannins and essential oils. Some of the potential pharmacological activities that have been tested are anti-inflammatory, analgesic, and antibacterial. Conclusion: The Euphorbiaceae plants in Usada Taru Pramana have a variety of phytochemical constituents and correlates with its pharmacological activities. Further research needs to be conducted to explore other Euphorbiaceae plants species in Usada Taru Pramana to find compounds and other pharmacological activities to deal with various diseases in the community. Keywords: Usada Taru Pramana, Euphorbiaceae, Phytochemical Constituents, Pharmacological Activities
A NARRATIVE REVIEW OF APIACEAE FAMILY PLANTS IN USADA NETRA FOR EYE DISEASE TREATMENT Luh Pande Putu Tirta; A.A Gede Rai Yadnya Putra
Journal Pharmaceutical Science and Application Vol 2 No 2 (2020): Journal Pharmaceutical Science and Application
Publisher : Departement of Pharmacy, Faculty of Mathematic and Natural Science, Udayana University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/JPSA.2020.v02.i02.p03

Abstract

Background: Eye health really needs to be maintained so as to avoid diseases such as red-eye (conjunctivitis) and stye (hordeolum). Conjunctivitis and hordeolum are caused by bacteria, and their treatment is generally using antibiotics. However, if antibiotics are used irrationally it can be dangerous to health, therefore at this time, people are more interested in traditional medicine. One of them is Balinese traditional medicine, Usada Netra. Usada Netra is a science that deals with the prevention, treatment and recovery of eye diseases. Objective: This review discusses conjunctivitis, hordeolum and its treatment, processing of herbs for eye diseases in Usada Netra, botanical aspects, phytochemical and pharmacological effects of three plant Apiaceae family based on the results of scientific research as well as the correlation with eye treatment in pharmaceutical sciences. Methods: Search data in this article review with the help of search engines namely Google Scholar, and online journal provider sites, including PubMed, Biomed, NCBI, and primary data obtained from international journals, national journals and usada Bali books that have been published. Result: Based on the pharmacological effects produced by the Apiaceae family plant can inhibit the growth of bacteria that cause conjunctivitis and hordeolum. Conclusion: The use of plant Apiaceae family can be recommended for treatment of the eye such as conjunctivitis and hordeolum, with due regard to the safety requirements for eye treatment preparations. Keywords: Antibacterial, Apiaceae Family, Conjunctivitis, Hordeolum
Uji Aktivitas Analgesik Gel Bulung Boni (Caulerpa Sp.) terhadap Mencit Putih (Mus musculus) Ni Luh Putu Erika Putri Jayantini; Ni Putu Trisna Ayundita; I Putu Aditya Mahaputra; Firlyandhika Dwi Fatturochman; Anak Agung Gede Rai Yadnya Putra
Jurnal Ilmiah Medicamento Vol 7 No 1 (2021): Jurnal Ilmiah Medicamento
Publisher : Fakultas Farmasi Universitas Mahasaraswati Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36733/medicamento.v7i1.1502

Abstract

Nyeri merupakan perasaan emosional dan sensoris yang menimbulkan rasa tidak nyaman, berhubungan dengan (ancaman) jaringan yang rusak. Analgetika merupakan suatu zat yang mengurangi rasa nyeri tanpa membuat pingsan atau hilang kesadaran (perbedaan dengan anestetika umum). Hewan yang digunakan sebagai hewan coba yaitu mencit (Mus musculus). Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui perbandingan onset dari masing-masing konsentrasi gel boni yang diuji. Penelitian yang dilakukan berupa eksperimental dengan menggukan metode hot plate. Hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak ditemukan onset pada gel boni dengan konsentrasi 0.25% karena kurva masih menaik. Onset yang diperoleh pada gel boni dengan konsentrasi 0.5% yaitu terjadi pada menit ke 90 dimana area di bawah kurva yaitu 4248 yang menunjukan persen aktivitas yang dimiliki. Onset yang diperoleh pada gel boni dengan konsentrasi 0.75 % yaitu terjadi pada menit ke 90 dimana area di bawah kurva yaitu 5112 yang menunjukan persen aktivitas yang dimiliki. Semakin besar konsentrasi yang diberikan maka efek analgesik yang timbul akan semakin besar. Berdasarkan penelitian tersebut maka diperoleh data yang tedistribusi normal dan homogen serta memiliki hasil uji ANOVA one way dengan nilai P>0.05 yang berarti tidak ada perbedaan bermaknan anatara ketiga konsentrasi terhadap kontrol positif. Dari ketiga konsentrasi tersebut yang paling efektif memberikan efek analgesik yaitu konsentrasi 0.75%.
Review Aktivitas Analgesik Kenanga (Cananga odorata) dan Temulawak (Curcuma xanthorrhiza) dalam Usada Tenung Tanyalara I Gusti Agung Krisna Larashati; Anak Agung Gede Rai Yadnya Putra
Prosiding Workshop dan Seminar Nasional Farmasi Vol. 1 (2022): Prosiding Workshop dan Seminar Nasional Farmasi 2022
Publisher : Program Studi Farmasi Fakultas MIPA Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/WSNF.2022.v01.i01.p09

Abstract

Pemanfaatan obat tradisional termasuk ke dalam kekayaan budaya Indonesia yang didasarkan pada pengetahuan dan kepercayaan berbagai etnis. Usada Tenung Tanyara merupakan naskah tulisan yang memuat sistem pengobatan enam golongan penyakit yakni demam, gangguan pernapasan, gangguan sistem pencernaan, nyeri tubuh, bengkak, dan gatal pada kulit. Usada Tenung Tanyalara memuat tanaman herbal yang digunakan untuk mengurangi rasa nyeri yakni Cananga odorata dan Curcuma xanthorrhiza. Nyeri merupakan rasa tidak nyaman yang berkaitan dengan adanya gangguan pada tubuh atau adanya kerusakan pada jaringan. Tujuan penulisan review artikel ini adalah mengetahui keselarasan efek farmakologi dan toksisitas tanaman terpilih dengan efek empiris yang terdapat dalam Usada Tenung Tanyalara sebagai analgesik serta batas keamanan dosis dalam penggunaannya melalui studi preklinik dan klinik. Artikel dibuat dengan melakukan studi literatur dari berbagai hasil penelitian yang dipublikasikan secara online di lingkup nasional dan internasional. Berdasarkan hasil penelitian, diperoleh informasi bahwa Cananga odorata dan Curcuma xanthorriza dapat mengurangi rasa nyeri melalui uji in vivo dan uji klinik dalam bentuk ekstrak maupun minyak atsiri. Aktivitas analgesik pada Cananga odorata diduga disebabkan oleh senyawa E)-β-caryophyllene yang dapat menginduksi penurunan COX-2 sehingga mengurangi rasa nyeri yang timbul. Pada Curcuma xanthorrhiza, aktivitas analgesik diduga berasal dari senyawa xanthorrhizol dengan mekanisme mereduksi COX-2 dan iNOS sehingga mengurangi produksi prostaglandin dan mengurangi timbulnya nyeri. Dosis toksik Cananga odorata dan Curcuma xanthorrhiza adalah > 5000 mg/kg BB sehingga dikategorikan tidak toksik. Berdasarkan studi literatur, disimpulkan bahwa terdapat kesesuaian efek farmakologis pada penggunaan empiris Usada Tenung Tanyalara dengan hasil uji ilmiah sebagai analgesik dan dianggap aman untuk digunakan.
Review: Aktivitas Antioksidan Buah Naga dengan Metode DPPH serta Potensinya Sebagai Tabir Surya Ni Made Udayani Dwi Yadnya; Anak Agung Gede Rai Yadnya Putra
Prosiding Workshop dan Seminar Nasional Farmasi Vol. 1 (2022): Prosiding Workshop dan Seminar Nasional Farmasi 2022
Publisher : Program Studi Farmasi Fakultas MIPA Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/WSNF.2022.v01.i01.p43

Abstract

Antioksidan merupakan senyawa yang dapat melawan radikal bebas di dalam tubuh. Antioksidan membantu mencegah penyakit kronis dan degeneratif. Tujuan dari artikel review ini untuk mengumpulkan informasi tentang tanaman dengan aktivitas antioksidan yang berasal dari suku Cactaceae. Metode yang digunakan untuk menyusun artikel review ini adalah berupa literature review yang diperoleh melalui jurnal atau artikel nasional dan internasional. Dari hasil penelusuran didapatkan 8 penelitian menggunakan kulit sebagai sampel, 6 penelitian menggunakan pulp sebagai sampel, dan penelitian lainnya menggunakan buah, biji, dan daun sebagai sampel yang diukur aktivitas antioksidannya menggunakan metode DPPH. Studi aktivitas antioksidan terutama ditemukan pada spesies Hylocereus polyrhizus ditemukan dalam 8 studi dan Hylocereus undatus ditemukan dalam 5 studi, dan etanol adalah pelarut universal, sehingga pelarut utama yang digunakan adalah etanol. Buah naga diketahui memiliki sifat tabir surya, dan Hylocereus polyrhizuz, Hylocereus costaricensis, dan Hylocereus undatus telah ditemukan memiliki sifat tabir surya. Hal ini karena senyawa fenolik dalam buah berperan penting dalam melawan radikal bebas dan dapat melindungi Anda dari sinar UV pada kulit.
Review: Fitokimia dan Aktivitas Farmakologi dari Alga Kappaphycus alvareziiz Putu Siska Angelina Pramesti; Putu Oka Samirana; Anak Agung Gede Rai Yadnya Putra
Prosiding Workshop dan Seminar Nasional Farmasi Vol. 3 (2024): Prosiding Workshop dan Seminar Nasional Farmasi 2024
Publisher : Program Studi Farmasi Fakultas MIPA Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/WSNF.2024.v03.p10

Abstract

Kappaphycus alvarezii merupakan salah satu alga merah yang termasuk ke dalam keluarga Solieriaceae. Kappaphycus alvarezii mayoritas dikembangkan di kawasan pesisir dan memiliki potensi ekonomi yang besar. Seiring berjalannya waktu, budidaya Kappaphycus alvarezii semakin terus meningkat karena mulai dikenal untuk kebutuhan industri makanan, farmasi, dan kosmetik. Kajian ini disusun dengan tujuan untuk merangkum senyawa fitokimia dan aktivitas farmakologi dari Kappaphycus alvarezii. Pencarian data diperoleh dari jurnal internasional dan nasional melalui database berbasis ilmiah yaitu Google Scholar, Science Direct, dan PubMed. Berdasarkan literatur yang telah dikumpulkan, sebanyak 13 artikel yang memenuhi kriteria inklusi. Hasilnya menunjukkan Kappaphycus alvarezii mengandung metabolit sekunder yaitu fenolik, flavonoid, alkaloid, terpenoid, dan sterol. Selain itu, isolat yang berhasil diisolasi dari tanaman ini salah satunya adalah fikoeritrin. Mayoritas hasil studi telah menunjukkan bahwa ekstrak maupun isolat aktif dari Kappaphycus alvarezii memiliki aktivitas farmakologi yang potensial seperti antioksidan, antibakteri, antiinflamasi, antikanker, antijamur, dan antidiabetes. Berbagai hasil studi tersebut menunjukkan potensi Kappaphycus alvarezii sebagai agen terapeutik sehingga berpotensi dikembangkan lebih lanjut dalam pengobatan alternatif dan komplementer.
Studi Bibliometrik: Aktivitas Antioksidan Daun Jambu Biji (Psidium guajava L.) sebagai Bahan Obat Herbal I Wayan Adith Yoga Saputra; Anak Agung Gede Rai Yadnya Putra
Prosiding Workshop dan Seminar Nasional Farmasi Vol. 3 (2024): Prosiding Workshop dan Seminar Nasional Farmasi 2024
Publisher : Program Studi Farmasi Fakultas MIPA Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/WSNF.2024.v03.p12

Abstract

Jambu biji (Psidium guajava L.) merupakan salah satu tumbuhan etnik yang banyak tumbuh di lingkungan tropis khususnya Indonesia. Tumbuhan ini sering dimanfaatkan bagian buahnya sebagai bahan pangan hingga bahan pengobatan karena memiliki efek farmakologi yang beragam. Selain bagian buahnya, bagian daun dari tumbuhan ini juga dapat dimanfaatkan sebagai bahan obat. Dalam kefarmasian, daun jambu biji dapat digunakan sebagai bahan obat herbal. Salah satu kandungan fitokimia yang terkandung pada daun jambu biji adalah antioksidan. Senyawa ini dapat digunakan untuk berbagai macam penyakit. Tujuan dari penelitian ini untuk melaporkan hasil investigasi terkait perkembangan penelitian yang membahas zat antioksidan daun jambu biji sebagai pengobatan herbal. Metode yang digunakan pada penelitian kali ini menggunakan studi bibliometrik dengan pengambilan database melalui elektronik Dimensions. Setelah data diunduh melalui Dimensions, didapatkan jurnal sebanyak 358 artikel selama rentang waktu 10 tahun dan disaring secara manual sehingga didapatkan 234 artikel. Selanjutnya data diolah dengan menggunakan Biblioshiny R. Hasil penelusuran melalui Biblioshiny R akan diperjelas melalui berbagai macam pengelompokkan. Manfaat yang diharapkan dari adanya penelitian ini adalah untuk meningkatkan kepercayaan dari pembaca terhadap kandungan antioksidan dari daun jambu biji sebagai bahan obat herbal.
Kandungan Fitokimia dan Aktivitas Farmakologi dari Ulva lactuca Ni Luh Linda Sukrawati; Putu Oka Samirana; Anak Agung Gede Rai Yadnya Putra
Prosiding Workshop dan Seminar Nasional Farmasi Vol. 3 (2024): Prosiding Workshop dan Seminar Nasional Farmasi 2024
Publisher : Program Studi Farmasi Fakultas MIPA Universitas Udayana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24843/WSNF.2024.v03.p15

Abstract

Ulva lactuca adalah salah satu alga laut yang termasuk ke dalam genus Ulva dan keluarga Ulvaceae. Ulva lactuca memiliki komposisi kimia bernilai ekonomis tinggi yang dapat membuka peluang pemanfaatan dalam aplikasi kosmetik, farmasi, kimia, makanan, dan energi. Artikel ulasan ini bertujuan untuk memeriksa profil fitokimia dan aktivitas farmakologi dari Ulva lactuca. Pencarian data diperoleh dari jurnal internasional dan nasional melalui website dan database berbasis ilmiah yaitu PubMed dan Google Scholar. Berdasarkan literatur yang telah dikumpulkan, terdapat sebanyak 7 artikel yang memenuhi kriteria inklusi. Hasilnya menunjukkan Ulva lactuca memiliki berbagai metabolit sekunder meliputi alkaloid, terpenoid, steroid, saponin, dan flavonoid. Beberapa senyawa seperti asam sinapik, naringin, rutin, dan quercetin diisolasi dari rumput laut ini. Aktivitas farmakologi dari Ulva lactuca yang paling umum ditemukan dalam literatur adalah antioksidan, antibakteri, antijamur, anticancer, dan antidiabetes. Meskipun alga laut ini menawarkan sumber yang menjanjikan dalam dunia farmakologi dan fitokimia, namun perlu dilakukan penelitian lebih lanjut untuk mengeksplorasi potensi Ulva lactuca sebagai produk alami yang bermanfaat bagi kesehatan manusia. Mengingat bahwa penelitian terkait kandungan fitokimia dan aktivitas farmakologi Ulva lactuca masih sangat terbatas.