Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

Meningkatkan Pengetahuan Siswa SMA dan SMK Di Bali Terkait Infeksi Menular Seksual pada Remaja Dwijastuti, Ni Made Sri; Aryasa, I Wayan Tanjung; Septiasari, Ni Putu Senshi; Dewi, I Gusti Agung Ayu Satwikha; Widiantari, Ni Putu; Putri, Ni Putu Puniari Eka
Jurnal Mandala Pengabdian Masyarakat Vol. 6 No. 1 (2025): Jurnal Mandala Pengabdian Masyarakat
Publisher : Progran Studi Farmasi Universitas Mandala Waluya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35311/jmpm.v6i1.583

Abstract

Tingginya angka infeksi menular seksual di kalangan remaja menunjukkan adanya kebutuhan mendesak akan intervensi edukatif yang tepat sasaran. Remaja merupakan kelompok usia yang rentan terhadap perilaku seksual berisiko akibat minimnya pengetahuan dan pengaruh perubahan biologis serta sosial. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan remaja mengenai infeksi menular seksual melalui penyuluhan kesehatan yang dilakukan secara sistematis di sepuluh sekolah menengah atas dan kejuruan di wilayah Bali. Metode yang digunakan adalah ceramah interaktif yang disertai sesi diskusi dan evaluasi pengetahuan peserta melalui pre-test dan post-test. Evaluasi dilakukan untuk mengukur tingkat partisipasi dan peningkatan pengetahuan peserta setelah menerima materi penyuluhan. Hasil menunjukkan bahwa lebih dari 75% peserta mengisi pre-test dan post-test dengan peningkatan skor rata-rata dari 85% menjadi 90%, yang mengindikasikan partisipasi aktif peserta telah melebihi ambang minimal yang ditetapkan, dan secara umum kegiatan ini mampu meningkatkan pengetahuan peserta terkait infeksi menular seksual. Kesimpulan dari kegiatan ini menunjukkan bahwa penyuluhan kesehatan mampu berkontribusi dalam meningkatkan literasi kesehatan reproduksi remaja, meskipun masih diperlukan inovasi dalam metode penyampaian agar keterlibatan peserta dapat lebih maksimal dan berdampak. Dalam jangka panjang, penerapan model blended learning dan pelibatan pengajar sebaya diharapkan dapat memperkuat perubahan perilaku positif dan menurunkan insiden IMS secara berkelanjutan di kalangan remaja.
ANALYSIS OF PEMANGKU AND PENGAYAH BLOOD GLUCOSE LEVELS AT BESAKIH TEMPLE Dwijastuti, Ni Made Sri; Septiasari, Ni Putu Senshi; Dewi, I Gusti Agung Ayu Satwikha; Widiantari, Ni Putu; Putri, Ni Putu Puniari Eka
Meditory : The Journal of Medical Laboratory Vol 12, No 2 (2024): Meditory, Volume 12 No. 2 Tahun 2024
Publisher : Jurusan Teknologi Laboratorium Medis, Poltekkes Kemenkes Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33992/meditory.v12i2.3568

Abstract

Background: Every year on Sasih Kedasa, Besakih Temple holds a series of ceremonies called Ida Bhatara Turun Kabeh. The ceremony is held annually for approximately one and a half months. The workload of Pemangku and Pengayah during the ceremony, with a long duration and repetitiveness, is considered to cause physical fatigue, which leads to increased stress and an increased tendency to eat poorly. Pemangku and Pengayah are also vulnerable to sunburn, coffee, sleep loss, and dehydration while on duty. These factors trigger diabetes and spikes in blood glucose levels (BGL). Aims: To analyze the BGL of Pemangku and Pengayah in Besakih temple. Methods: It is observational research with a cross-sectional approach. Data collection was carried out by Point of Care Testing (POCT), supported by interviews with 66 respondents to determine individual conditions. The results: One of the adult female respondents shows low BGL (48 mg/dl). High BGL (335,2 mg/dl on average) was obtained from five respondents: adult women, older women, and three elderly men. The rest of the respondents show normal BGL, which is 125,6 mg/dl on average. Conclusions: As many as 1,5% had low, 7,6% had high, and 90,9 % had normal BGL of 66 Pemangku and Pengayah at Besakih Temple.
THE RELATIONSHIP OF BREAKFAST HABITS WITH HEMOGLOBIN LEVELS IN CLASS XI STUDENTS AT SMA NEGERI 7 DENPASAR Satwikha Dewi, I Gusti Agung Ayu; Dwijastuti, Ni Made Sri; Septiasari, Ni Putu Senshi; Widiantari, Ni Putu; Eka Putri, Ni Putu Puniari
Meditory : The Journal of Medical Laboratory Vol 12, No 1 (2024): Meditory, Volume 12 No. 1 Tahun 2024
Publisher : Jurusan Teknologi Laboratorium Medis, Poltekkes Kemenkes Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33992/meditory.v12i1.3215

Abstract

Introduction: Hemoglobin levels are a clinical parameter in routine hematology examinations which are used to determine whether there are health problems. Adolescents need to pay attention to hemoglobin levels because hemoglobin levels are crucial for supporting the physical, mental and academic well-being of adolescents during this important phase of their growth and development. Method: This research method is observational research with a cross sectional approach. This research was conducted at SMA Negeri 7 Denpasar, Wednesday 24 May 2023. The sampling technique used was purposive sampling with a sample size of 42 students in class XI of SMA Negeri 7 Denpasar. Results: There were 8 students in class Students who did not have breakfast had normal and high hemoglobin levels, while students who had breakfast had low, normal and high hemoglobin levels. The results of the analysis using the Somers'D test showed that there was no relationship between breakfast habits and hemoglobin levels with p value = 0.188 or p 0.05. Conclusion: Breakfast habits do not directly affect hemoglobin levels.Keywords : breakfast, hemoglobin, teenager
PENYULUHAN DAN PENGUKURAN TINGKAT PERSONAL HYGIENE PADA SISWA SD SATHYA SAI DENPASAR Sri Dwijastuti, Ni Made; Aryasa, I Wayan Tanjung; Ayu Satwikha Dewi, I Gusti Agung; Senshi Septiasari, Ni Putu; Widiantari, Ni Putu; Puniari Eka Putri, Ni Putu
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8, No 1 (2025): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v8i1.131-137

Abstract

Cacingan adalah salah satu penyakit di daerah beriklim tropis yang sering kali diremehkan dan diabaikan. Penyakit cacingan pada manusia disebabkan adanya infeksi cacing yang ditularkan melalui tanah (Soil Transmitted Helminth). Prevalensi cacingan di Indonesia umumnya masih tinggi dengan persentase 60-90%. Anak-anak yang berada dalam usia sekolah dasar adalah golongan yang paling berisiko mengalami infeksi ini. Penyuluhan mengenai cacingan serta perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) penting dilakukan utamanya kepada anak-anak sekolah dasar untuk mencegah cacingan. Oleh karena itu, Program Studi Sarjana Terapan Teknologi Laboratorium Medis Universitas Bali Internasional melaksanakan penyuluhan kesehatan di SD Sathya Sai Denpasar untuk mengukur personal hygiene dan skrining risiko cacingan dari siswa di sekolah tersebut. Metode yang digunakan adalah penyuluhan, wawancara dan pemeriksaan langsung. Berdasarkan hasil kegiatan, diketahui bahwa secara umum, para siswa sudah memiliki kebiasaan personal hygiene yang baik. Hasil pemeriksaan potongan kuku siswa menunjukkan tidak ditemukan telur cacing, yang berarti risiko cacingan pada siswa SD Sathya Sai tergolong rendah.
PEMERIKSAAN KADAR HEMOGLOBIN SISWA KELAS XI DI SMA NEGERI 7 DENPASAR, KOTA DENPASAR, PROVINSI BALI Satwikha Dewi, I Gusti Agung Ayu; Sri Dwijastuti, Ni Made; Senshi Septiasari, Ni Putu; Tanjung Aryasa, I Wayan; Widiantari, Ni Putu; Puniari Eka Putri, Ni Putu
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 7, No 3 (2024): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v7i3.1057-1062

Abstract

Hemoglobin adalah protein di dalam sel darah merah yang bertindak sebagai pembawa oksigen ke seluruh tubuh, dan kadar hemoglobin yang optimal adalah kunci untuk memastikan fungsi tubuh yang optimal. Hemoglobin juga berperan mendukung pertumbuhan dan perbaikan jaringan tubuh. Pertumbuhan hemoglobin yang sehat pada masa remaja memiliki beberapa dampak penting pada kesehatan dan perkembangan anak-anak dan remaja. Program studi D IV Teknologi Laboratorium Medis, Universitas Bali Internasional mengadakan pemeriksaan kadar hemoglobin secara gratis pada remaja di SMA Negeri 7 Denpasar, Provinsi Bali. Metode yang dilakukan dengan berkoordinasi dengan pihak sekolah seperti kepala sekolah dan guru, melakukan persiapan alat dan bahan pemeriksaan, melakukan pemeriksaan hemoglobin dengan metode Point  Of  Care  Testing (POCT), dan evaluasi kegiatan. Pengabdian masyarakat ini dilaksanakan pada tanggal 24 Mei 2023 dan diikuti oleh 42 siswa SMA Negeri 7 Denpasar yang mejadi responden. Kadar hemoglobin siswa kelas XI SMA Negeri 7 Denpasar sebagian besar berada dalam batas normal sebanyak 21 orang. kegiatan ini diharapkan remaja memahami status kadar hemoglobin serta mampu meningkatkan kesehatan dan kualitas hidup siswa muda serta meningkatkan potensi akademik dan sosial mereka.
PENGUATAN PENGELOLAAN SAMPAH DALAM UPAYA PENGENDALIAN VEKTOR PENYAKIT DI LINGKUNGAN UNIVERSITAS BALI INTERNASIONAL Putu Senshi Septiasari, Ni; Wayan Tanjung Aryasa, I; Made Sri Dwijastuti, Ni; Gusti Agung Ayu Satwikha Dewi, I; Putu Puniari Eka Putri, Ni; Putu Widiantari, Ni
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 8, No 4 (2025): MARTABE : JURNAL PENGABDIAN KEPADA MASYARAKAT
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v8i4.1365-1371

Abstract

Kegiatan Pengabdian Masyarakat yang dilakukan oleh Program studi Sarjana Terapan Teknologi Laboratorium Medis yang bertujuan untuk mengetahui upaya civitas akademika UNBI dalam pengelolaan sampah sebagai upaya pengendalian vektor penyakit di lingkungan Universitas Bali Internasional dan menetahui jenis vektor penyakit apa saja yang terdapat di lingkungan Universitas Bali Internasional. Kegiatan ini melibatkan 6 orang dosen dan 5 orang mahasiswa program studi Sarjana Terapan Teknologi Laboratorium Medis Universitas Bali Internasional.  Kegiatan dalam pengabdian masyarakat ini meliputi kegiatan penempelan poster “Kantin Sehat” dan “Ayo Pilah Sampahmu” yang ditempel di lingkungan kantin, dekat tempat sampah, mading kampus dan di depan laboratorium Universitas Bali Internasional. Kemudian acara dilanjutkan dengan mengidentifikasi jenis-jenis vektor penyakit yang di ambil di lingkungan Universitas Bali Internasional meliputi gedung, kantin, laboratorium, area parkir dan taman. Hasil identifikasi vektor yang didapat sebanyak 8 jenis vektor yang tersebar di kawasan Universitas Bali Internasional. Hal ini dapat dijadikan acuan untuk dapat memberikan upaya peningkatan pengendalian vektor dan pencegahannya di lingkungan Universitas Bali Internasional.
Pengajaran Praktis Golongan Darah untuk Meningkatkan Kesadaran Kesehatan pada Siswa SD Dwijastuti, Ni Made Sri; Septiasari, Ni Putu Senshi; Dewi, I Gusti Agung Ayu Satwikha
UNBI Mengabdi Vol. 5 No. 2 (2024): UNBI Mengabdi Juli
Publisher : Universitas Bali Internasional

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34063/um.v5i2.424

Abstract

Program pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman siswa SD tentang golongan darah dan pentingnya mengetahui golongan darah. Melalui ceramah dan praktik langsung pemeriksaan golongan darah, 23 siswa dari SD Sathya Sai Denpasar terlibat dalam kegiatan ini. Sebagian besar siswa menunjukkan pemahaman yang lebih baik mengenai golongan darah setelah kegiatan, dengan beberapa dari mereka mampu mengidentifikasi golongan darah mereka sendiri. Kegiatan ini juga berkontribusi pada peningkatan keterampilan praktis siswa dalam melakukan pemeriksaan golongan darah. Hasil kegiatan menunjukkan pentingnya penerapan metode pendidikan yang melibatkan praktik langsung untuk meningkatkan pemahaman konsep medis pada anak-anak.   This service program aims to increase elementary school students' understanding of blood type and the importance of knowing blood type. Through lectures and hands-on blood group testing, 23 students from SD Sathya Sai Denpasar were involved in this activity. Most of the students showed a better understanding of blood type after the activity, with some of them being able to identify their own blood type. The activity also contributed to improving students' practical skills in conducting blood group checks. The results of the activity demonstrate the importance of implementing educational methods that involve hands-on practice to improve the understanding of medical concepts in children.
PEMERIKSAAN KADAR ASAM URAT DAN KOLESTEROL DI DESA SIBANGKAJA, KECAMATAN ABIANSEMAL, KABUPATEN BADUNG, PROVINSI BALI Senshi Septiasari, Ni Putu; Sri Dwijastuti, Ni Made; Satwikha Dewi, I Gusti Agung Ayu; Widiantari, Ni Putu; Puniari Eka Putri, Ni Putu
Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 6, No 9 (2023): Martabe : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jpm.v6i9.3177-3182

Abstract

Triple burden merupakan tiga masalah kesehatan penting yang masih menjadi pekerjaan rumah bagi pemerintah dan masyarakat Indonesia. Jenis penyakit tidak menular merupakan salah satu penyakit yang menjadi perhatian khusus pemerintah. Salah satu upaya yang dapat dilakukan oleh pemerintah adalah dengan rutin mengadakan kegiatan posyandu anak-anak, cek Kesehatan gratis dan program senam lansia. Berdasarkan hal tersebut Program Studi DIV Teknologi Laboratorium Medis melaksanakan tridarma perguruan tinggi dengan melaksanakan kegiatan pengabdian masyarakat dengan melakukan pemeriksaan Kesehatan gratis pada warga Desa Sibangkaja, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung-Bali. Metode kegiatan dilakukan dengan beberapa tahapan yaitu persiapan, pemeriksaan dan evaluasi kegiatan. Hasil kegiatan Pengabdian Masyarakat Program Studi DIV Teknologi Laboratorium Medis, Universitas Bali Internsional telah tercapai 100%. Jumlah peserta kegiatan ini sebanyak 74 orang. Warga Br. Piakan, Desa Sibangkaja sebagian besar memiliki kadar asam urat dan kolesterol normal dengan presentase 66,7% pada kadar kolesterol dan 66,2% pada kadar asam urat. Dengan adanya kegiatan ini diharapkan kesadaran masyarakat akan pentingnya cek Kesehatan secara rutin dan berkelanjutan agar dapat mendeteksi dini adanya resiko  penyakit tidak menular (PTM).