Claim Missing Document
Check
Articles

Found 18 Documents
Search

ANALISIS DAN PERANCANGAN SISTEM INFORMASI PENJUALAN TENUN ULOS PADA TOKO KEMBAR ULOS BERBASIS WEB Salsalina Br Sembiring; Sudarto Sudarto; Krissanty Monita Br Aritonang; Victor Samuel Saputra Simorangkir
JTIK (Jurnal Teknik Informatika Kaputama) Vol. 6 No. 1 (2022): Volume 6, Nomor 1, Januari 2022
Publisher : STMIK KAPUTAMA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59697/jtik.v6i1.373

Abstract

Di daerah Sumatera Utara terdapat beberapa suku, salah satunya adalah suku Batak, yang dalam kehidupan sosialnya, tidak terlepas dari suatu tradisi yang disebut dengan tradisi adat Batak. Didalam pelaksanaan adat ini terdapat berbagai simbol, salah satu diantaranya adalah Ulos. Toko Kembar Ulos merupakan salah satu dari sekian banyak toko yang menyediakan berbagai jenis ulos yang digunakan dalam acara pernikahan dan adat lainnya. Permasalahan yang terjadi saat ini adalah pelanggan sulit mendapatkan informasi konfigurasi produk dan jumlah stok ulos yang tersedia, karena pelanggan harus mengunjungi toko secara langsung untuk menanyakan informasi produk. Sulit dalam mempromosikan ulos yang dijual kepada pelanggan yang jauh dari toko. Serta pemesanan hanya dapat dilakukan jika pelanggan berkunjung langsung ke toko sehingga pelanggan yang jauh dari toko tidak dapat melakukan pemesanan secara online. Metode yang digunakan dalam perancangan sistem ini adalah metodologi System Development Life-Cycle (SDLC). Tugas akhir ini dapat membantu pelanggan dalam mengetahui tentang informasi konfigurasi produk dan jumah stok ulos yang tersedia dalam toko, tanpa harus berkunjung ke toko. Mempermudah dalam melakukan promosi ulos kepada pelanggan yang jauh dari toko, serta pelanggan dapat melakukan pemesanan ulos secara online melalui website.
PENERAPAN TEKNOLOGI INFORMASI DALAM MENINGKATKAN KETERLIBATAN DAN KERTERHUBUNGAN ALUMNI SMA Sudarto Sudarto; Roni Yunis; Sugianta Ovinus Ginting
JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) Vol 8, No 3 (2024): Juni
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jmm.v8i3.22915

Abstract

Abstrak: Kegiatan PkM ini bertujuan untuk mengembangkan website dalam mendukung komunikasi dan silaturahmi serta menyediakan sarana mentorship para alumni SMA Primbana Medan. Permasalahan yang dihadapi SMA Primabana Medan saat ini yaitu belum adanya ikatan alumni yang menyebabkan kurang optimalnya komunikasi, silahturahmi para alumni dan belum efektif dalam menjangkau seluruh alumni serta data alumni tidak terdata dengan baik. Pelaksanaan dari kegiatan pengabdian pada SMA Primbana Medan ini mengacu pada metode Software Development Method yang sudah dimodifikasi terdiri dari tahap problem analysis, software requirement, software design, software contruction, software integration and tes, software delivery. Hasil evaluasi usability untuk mengidentifikasi user experience dan masalah interface website terhadap 43 responden berdasarkan aspek content, accuracy, format, easy of use, security, satisfaction dinyatakan bahwa setiap aspek pada website berpredikat sangat baik. Untuk nilai keseluruhan rata - rata berdasarkan semua aspek yang ada yaitu sebesar 88,74 % dan berpredikat sangat baik arti nya website telah berhasil memenuhi persyaratan dan kebutuhan yang di inginkan mitra dan para alumni.Abstract: This community service activity aims to develop a website to support communication and friendship as well as provide a means of mentorship for alumni of SMA Primbana Medan. The problem currently faced by Primabana Medan High School is that there is no alumni association which has resulted in less than optimal communication and friendship between alumni and not being effective in reaching all alumni and alumni data is not recorded well. The implementation of service activities at Primbana Medan High School refers to the modified Software Development Method consisting of problem analysis, software requirements, software design, software construction, software integration and testing, software delivery stages. The results of the usability evaluation to identify user experience and website interface problems for 43 respondents based on the aspects of content, accuracy, format, ease of use, security, satisfaction stated that every aspect of the website was rated very good. The overall average score based on all existing aspects is 88.74% and is rated very good, meaning that the website meets the requirements and needs desired by partners and alumni.
Analisis Persepsi Penggunaan Terhadap Aplikasi Lichess Dengan Model Utaut 3 Nainggolan, Tiodoras Nainggolan Tiodoras; Sudarto, Sudarto; Ginting, Tri Wulandari
Jurnal Sifo Mikroskil Vol. 25 No. 2 (2024): JSM VOLUME 25 NOMOR 2 TAHUN 2024
Publisher : Fakultas Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55601/jsm.v25i2.1402

Abstract

Salah satu contoh perkembangan teknologi dalam dunia game, seperti aplikasi catur online Lichess. Aplikasi Lichess penting dalam pertandingan catur onsite yang beralih menjadi turnamen catur online terutama pada masa pademi covid-19, sehingga olahraga catur tetap aktif. Penelitian ini menggunakan model UTAUT-3 yang merupakan pengembangan dari model UTAUT-2 dengan adanya satu variabel baru yaitu Personal innovativeness dan dihilangkannya variabel moderasi. Dalam UTAUT-3 penelitian ini menggunakan variabel intervening sebagai variabel mediasi untuk mengukur keberhasilan penggunaan aplikasi Lichess. Behavioral Intention sebagai variabel intervening berfungsi untuk menjelaskan bagaimana memediasi hubungan antara variabel independen dan dependen. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan tools analisis Partial Least Square - Structural Equation Model (PLS-SEM) dan aplikasi pengolahan data smartpls. Responden dalam penelitian ini adalah atlet catur sumut sebanyak 167 responden. Hasil penelitian ini menemukan bahwa adanya pengaruh positif dan signifikan antar hubungan secara langsung dan tidak langsung sebagai variabel (intervening) dalam menganalisis penerimaan penggunaan aplikasi lichess terhadap atlet catur Provinsi Sumatera Utara.
Enhancing Rice Production Prediction: A Comparative Machine Learning Analysis of Climate Variables Yunis, Roni; Sudarto; Adiputra Pardosi, Irpan
Jurnal Nasional Pendidikan Teknik Informatika : JANAPATI Vol. 13 No. 1 (2024)
Publisher : Prodi Pendidikan Teknik Informatika Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/janapati.v13i1.71527

Abstract

This study aims to enhance rice production prediction through a comparative analysis of machine learning models utilizing climate variables. Eight models were assessed on a predetermined dataset, with Support Vector Regression (SVR) emerging as the top performer. Following the identification of significant climate variables influencing rice production, the models underwent evaluation using two hyperparameter approaches: random search and manual tuning. SVR outperformed other models, achieving impressive metrics with MAE 0.180, MSE 0.186, RMSE 0.431, and an exceptionally low MAPE of 0.020. Key factors influencing rice production included productivity and area, along with humidity, rainfall, temperature, wind velocity, and sunshine duration. Favorable conditions for rice output encompassed low humidity, moderate rainfall, increased wind speed, and prolonged sunshine, while rainfall and temperature exhibited minimal impact. The success of random search emphasizes the importance of effective hyperparameter tuning. This research provides valuable insights for enhancing rice production prediction.
Seleksi Fitur Information Gain Dalam Meningkatkan Kinerja Naïve Bayes Dalam Prediksi Performa Mahasiswa Sufarnap, Erlanie; Sudarto, Sudarto
Digital Transformation Technology Vol. 4 No. 2 (2024): Periode September 2024
Publisher : Information Technology and Science(ITScience)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47709/digitech.v4i2.5525

Abstract

Prestasi pendidikan saat ini sangat ditentukan dengan performa belajar generasi muda. Untuk meningkatkan performa belajar mahasiswa ada beberapa faktor yang menjadi pengaruhnya. Hal terpenting yang perlu diperhatikan saat proses pembelajaran berlangsung adalah peningkatan performa mahasiswa. Naïve bayes adalah sebuah algoritma supervised learning berdasarkan teorema Bayes yang digunakan untuk memecahkan masalah klasifikasi dengan mengikuti pendekatan probabilistik.  Hasil capaian tersebut tentu saja berpengaruh pada ketepatan mahasiswa dalam menyelesaikan waktu studinya. Eksperimen ini juga menguji accuracy, precision, recall, dan f1-score menggunakan k-fold cross validation. Nilai accuracy tertinggi didapat dari hasil pengujian 10-fold data 60% dari total atribut dengan nilai 89,31%. Nilai precision tertinggi didapat dari hasil pengujian 10-fold data 60% dari total atribut dengan nilai 92,20%. Nilai recall tertinggi didapat dari hasil pengujian 10-fold data 60% dan 10-fold data 80% dari total atribut dengan nilai 92,20%. Dan nilai f1-score tertinggi didapat dari hasil pengujian 10-fold data 60% dari total atribut dengan nilai 92,18%. Sedangkan pengukuran dengan menggunakan ROC curve, berdasarkan hasil AUC disetiap perbandingan yang dilakukan bahwa hasil pengujian dengan 60% dari total atribut memiliki nilai tertinggi dari pengujian lainnya.
PENGUATAN LITERASI DIGITAL DALAM MENGEDUKASI DAN MENUMBUHKEMBANGKAN JIWA KEWIRAUSAHAAN SISWA SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN Sugianta Ovinus Ginting; Sudarto Sudarto; Roni Yunis
JMM (Jurnal Masyarakat Mandiri) Vol 8, No 6 (2024): Desember
Publisher : Universitas Muhammadiyah Mataram

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31764/jmm.v8i6.27595

Abstract

Abstrak: Pembelajaran kewirausahaan dapat menjadi sarana bagi siswa/i untuk mengembangkan ide usaha dan keterampilan serta menumbuhkembangkan minat dalam berwirausaha. SMK Negeri mengalami kendala dalam mengedukasi dan menumbuhkembangkan jiwa kewirausahaan siswa/i karena minimnya pemahaman, pengalaman dan bimbingan terhadap sisiwa/i tentang praktek kewirausahaan yang tepat serta tidak memiliki akses yang memadai terhadap teknologi informasi dalam melakukan praktek kewirausahaan. Sasaran kegiatan Pemberdayaan Kemitraan Masyarakat (PKM) dengan satu mitra SMK Negeri diikuti 30 orang siswa/i yang bertujuan dalam memperkuat implementasi Kurikulum Merdeka di sekolah dengan melakukan pengembangan softskill dan karakter untuk penguatan profil pelajar pancasila melalui penguatan keterampilan literasi digital kewirausahaan dan teknologi informasi bagi siswa, Kegiatan ini terdiri dari tahapan persiapan dengan melakukan observasi dan wawancara, tahapan pelaksanaan mencakup workshop Entrepreneurial Self-Efficacy (ESE), pelatihan kewirausahaan berbasis TIK dan tahapan evaluasi meliputi outcome monitoring melalui kuisioner pre-test dan post-tes. Hasil dari kegiatan PKM yang telah dilakukan dapat mengedukasi dan menumbuhkembangkan minat kewirausahaan siswa SMK Negeri berdasarkan aspek prediksi diri sebesar 0,62%, niat perilaku sebesar 5,07%, pengambilan resiko sebesar 6,57% dan inovasi sebesar 3,6%. Praktek kewirausahaan berbasis TIK dengan membuat draft business plan menggunakan aplikasi Visme AI Business Plan mampu meningkatkan 21% kemampuan pengetahuan dan pemahaman siswa SMK Negeri tentang business plan.Abstract: Entrepreneurship learning can be a means for students to develop business ideas and skills and foster an interest in entrepreneurship. State Vocational High Schools experience obstacles in educating and developing students' entrepreneurial spirit due to the lack of understanding, experience and guidance for students about appropriate entrepreneurial practices and inadequate access to information technology in carrying out entrepreneurial practices. The target of the Community Partnership Empowerment (PKM) activity with one State Vocational High School partner was attended by 30 students which aimed to strengthen the implementation of the Merdeka Curriculum in schools by developing soft skills and character to strengthen the profile of Pancasila students through strengthening digital literacy skills in entrepreneurship and information technology for students. This activity consists of preparation stages by conducting observations and interviews, implementation stages include Entrepreneurial Self-Efficacy (ESE) workshops, ICT-based entrepreneurship training and evaluation stages include outcome monitoring through pre-test and post-test questionnaires. The results of the PKM activities that have been carried out can educate and develop the entrepreneurial interests of SMK Negeri students based on aspects of self-prediction of 0.62%, behavioral intentions of 5.07%, risk taking of 6.57% and innovation of 3.6%. ICT-based entrepreneurial practices by creating a draft business plan using the Visme AI Business Plan application can increase 21% of the knowledge and understanding of SMK Negeri students about business plans.
Analisis Service Quality pada Tokopedia dengan Menggunakan Metode Revised Kano Model (Studi Kasus pada Universitas Mikroskil) Obert, Steven; ., Sudarto; ., Riche
Jurnal Sifo Mikroskil Vol. 26 No. 2 (2025): JSM VOLUME 26 NOMOR 2 TAHUN 2025
Publisher : Fakultas Informatika

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55601/jsm.v26i2.1652

Abstract

Tokopedia merupakan situs e-commerce yang cukup diminati namun masih terdapat banyak keluhan pada layanan yang ditawarkan pada pelanggan. Penelitian ini bertujuan mengetahui seberapa baik kualitas pelayanan yang disediakan Tokopedia dalam memenuhi harapan pelanggan secara keseluruhan serta mengetahui prioritas dari kualitas pelayanan yang disediakan Tokopedia. Penelitian ini dilakukan secara sistematis melalui tahapan kajian literatur, pengumpulan data melalui penyebaran kuisioner, analisis data dan interpretasi hasil analisis data. Dalam mengukur kualitas layanan Tokopedia melalui kesenjangan antara kenyataan dan harapan pelanggan menggunakan E-Servqual dengan variabel meliputi Efficiency, System Availability, Fulfillment, Privacy, Responsiveness, Compensation, Contact dan Revised Kano Model untuk mengklasifikasikan atribut layanan yang ada serta menentukan prioritas layanan atribut yang perlu diperhatikan. Hasil perhitungan metode E-Servqual menunjukkan kualitas layanan yang disediakan belum memenuhi harapan pelanggan, dikarenakan seluruh atribut layanan mempunyai nilai gap negatif. Hasil perhitungan Revised Kano mendapatkan bahwa terdapat 11 atribut termasuk kedalam kategori Must-Be yang perlu diprioritaskan terlebih dahulu karena 11 atribut ini merupakan atribut yang wajib dipenuhi, kemudian terdapat 5 atribut termasuk kedalam kategori One-Dimensional yang perlu diperhatikan karena kinerja kategori ini berbanding lurus dengan kepuasan pelanggan, dan terdapat 5 atribut masuk kedalam kategori Attractive yang akan lebih baik jika ditingkatkan, karena peningkatan kinerja kategori ini akan menghasilkan kepuasan yang tinggi.
Strengthening Digital Literacy and Organizational Management System Based on ISO 21001 to Support Kurikulum Merdeka: Penguatan Literasi Digital dan Sistem Manajemen Organisasi Berbasiskan ISO 21001 untuk Mendukung Kurikulum Merdeka Yunis, Roni; Sudarto, Sudarto; Ginting, Sugianta Ovinus; Jeni, Mutiara; Riri, Riri; Wijaya, Viona Guanita
Dinamisia : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 9 No. 2 (2025): Dinamisia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Universitas Lancang Kuning

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31849/dinamisia.v9i2.23398

Abstract

The community service (PkM) aims to improve digital literacy and ISO 21001 implementation at SMAN 2 Lubuk Pakam to support the Kurikulum Merdeka. The methods used include socialization, training, technology application, mentoring, and evaluation. The results showed an increase in digital literacy understanding by 2.20% and ISO 21001 implementation by 5.70%, with participant participation in activities reaching 94.60%. In addition, the program also produced a community of digital creators and an internal quality assurance unit that is expected to play an active role in improving the quality of education. The application of technology and ISO 21001 has proven to play an important role in supporting information technology-based learning, especially through the Learning Management System (LMS). The sustainability of this program is expected to strengthen the capacity of SMAN 2 Lubuk Pakam in facing the challenges of education in the digital era, as well as improving the quality of learning